Anda di halaman 1dari 17

MAKALAH KEWIRAUSAHAAN

Kisah Inspiratif Susi Pudjiastuti

DOSEN MATA KULIAH


Renata Dyah Arinta Putri, MM

DISUSUN OLEH
Eva Yuliana
02320030

DIII TEKNIK ELEKTRO MEDIK


AKADEMI TEKNIK ELEKTRO MEDIK SEMARANG
TAHUN PELAJARAN 2021/2022
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih dan Maha Penyanyang.
Kami panjatkan puji syukur kehadirat-Nya yang telah melimpahkan rahmat, hidayah,
serta inayah-Nya kepada kami sehingga kami bisa menyelesaikan makalah tentang
“Kisah Inspiratif”.

Makalah ini sudah kami susun dengan maksimal dan mendapat bantuan dari berbagai
pihak sehingga bisa memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu kami
menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam
pembuatan makalah ini.

Terlepas dari segala hal tersebut, Kami sadar sepenuhnya bahwa masih ada
kekurangan baik dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karenanya
kami dengan lapang dada menerima segala saran dan kritik dari pembaca agar kami
dapat memperbaiki makalah ini.

Jepara, 20 Februari 2022

Eva Yuliana
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.........................................................................................................................2
DAFTAR ISI....................................................................................................................................... 3
BAB I...................................................................................................................................................4
PENDAHULUAN...............................................................................................................................4
1.1 Latar Belakang........................................................................................................................... 4
1.2 Tujuan.........................................................................................................................................5
BAB II................................................................................................................................................. 6
ISI........................................................................................................................................................ 6
2.1 Pengertian Kewirausahaan......................................................................................................... 6
2.2 Perjalanan Usaha Susi Pudjiastuti..............................................................................................7
BAB III..............................................................................................................................................13
PENUTUP......................................................................................................................................... 13
3.1 Kesimpulan...............................................................................................................................13
3.2 Saran.........................................................................................................................................13
DAFTAR PUSTAKA........................................................................................................................14
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Di dalam berwirausaha ada beberapa aspek yang menentukan berhasil tidaknya suatu
usaha yang dijalankan. Diantaranya aspek modal, pengelolan maupun pemasaran. Modal bisa
didapat dari berbagai cara misalnya dengan modal yang kita punya sendiri ataupun dengan
pinjaman. Oleh karena itu sangat dibutuhkan suatu kemitraan atau hubungan sosial yang baik
dalam berwirausaha. Karena terkadang dalam berwirausaha kita tidak dapat memulainya sendiri
baik karena kekurangan uang, sumber daya, maupun kreatifitas. Oleh karena itu kemitraan
sangat dibutuhkan dan merupakan salah satu aspek yang penting dalam berwirausaha.
Sedangkan mengenai pengelolaan atau manajemen dan pemasaran akan lebih baik bila kita
menguasainya lebih jauh sebagai seorang wirausahawan, karena aspek pengelolaan dan
pemasaran merupakan aspek yang memegang peranan penting. Karena itulah penulis
menguraikan pembahasan ini dalam bentuk makalah mengenai bagaimana mengelola sendiri
usaha yang dijalani atau mendatangi konsumen sendiri.

Menjadi seorang wirausahawan tidaklah mudah. Dibutuhkan banyak skill, modal, dan
mamajemen yang baik. Tentunya kiat-kiat keberhasilan wirausaha dari para pakarnya akan
sangat membantu bagi mereka yang ingin memulai suatu usaha. Dimulai dengan pengenalan
siapakah wirausahawan itu, apa karakteristik-karakteristik seorang wirausahawan yang sukses,
dan juga apa rahasia dibalik kesuksesan wirausahawan.

Dalam bab pembahasan, penulis menguraikan mengenai beberapa tokoh baik dalam
negeri yang sukses menjadi wirausahawan. Wirausahawan tersebut adalah Susi Pudjiastuti.
1.2 Tujuan

Adapun tujuan dari penulisan makalah ini adalah :

1. Untuk mengetahui pengertian kewirausahaan.

2. Untuk mengetahui perjalanan usaha Susi Pudjiastuti.

3. Untuk memberikan wawasan dan pengetahuan pada pembaca maupun penulis.

3. Untuk memenuhi tugas mata kuliah kewirausahaan.


BAB II

ISI

2.1 Pengertian Kewirausahaan

Istilah wirausaha diperkenalkan oleh Prof. Dr. Suparman Sumahamijaya pada tahun
1975 dengan menjabarkan dalam istilah aslinya yaitu Entrepreneur, dalam arti mereka
yang memulai usaha baru, menanggung segala resiko, dan mendapatkan keuntungan.

Kewirausahaan berasal dari kata wira dan usaha. Menurut dari segi etimologi (asal
usul kata). Wira, artinya pejuang, pahlawan, manusia unggul, teladan, gagah berani,
berjiwa besar, dan berwatak agung. Usaha, artinya perbuatan amal, bekerja, berbuat
sesuatu. Jadi, wirausaha adalah pejuang atau pahlawan yang berbuat sesuatu. Wirausaha
dapat mengumpulkan sumber daya yang di butuhkan guna mengambil keuntungan dari
padanya, dan mengambil tindakan yang tepat guna untuk memastikan keberhasilan
usahanya. Wirausaha ini bukan faktor keturunan atau bakat, tetapi sesuatu yang dapat
dipelajari dan dikembangkan.

Dalam kewirausahaan perlu adanya pengembangan usaha, yang dimana dapat


membantu para wirausahawan untuk mendapatkan ide dalam pembuatan barang-barang
yang akan dijadikan produk yang akan dijual. Dalam proses pengembangan usaha ini
diperlukannya jiwa seseorang wirausaha yang soft skill yang artinya adanya ketekunan
berani mengambil resiko, terampil, tidak mudah putus asa, mempunyai kemauan terus
belajar, memberi pelayanan yang terbaik kepada konsumen, bersikap ramah terhadap
konsumen, sabar, pandai mengelola dan berdo’a. Karena semua usaha dan rencana tidak
akan berhasil tanpa adanya ridho dari Allah SWT.
2.2 Perjalanan Usaha Susi Pudjiastuti

Susi Pudjiastuti lahir di Pangandaran pada 15 Januari 1965. Beliau merupakan putri
seorang peternak dan penjual hewan potong seperti sapi dan kerbau. Sapi dan kerbau tersebut
menjadi penghasilan pasangan orangtua Susi Pudjiastuti yakni H. Ahmad Karlan dan Hj. Suwuh
Lasminah. Pengiriman antar provinsi terdekat Jawa Tengah dan Jawa Timur menjadi tujuan
distribusi hewan-hewan tersebut. Lalu, bagaimana kisah Susi Pudjiastuti selanjutnya hingga
mencapai kesuksesan?

Kisah 1 : Memutuskan Berhenti Sekolah

Ada yang unik dari sosok remaja Susi Pudjiastuti. Saat gadis remaja SMP lainnya
sibuk memikirkan cinta monyet, Beliau sudah melakukan bisnis pakaian serta bedcover.
Sampai pada satu titik, Beliau memutuskan untuk berhenti sekolah. Setelah berhenti
sekolah, semangat Susi Pudjiastuti untuk berbisnis tetap tinggi. Karena hidup di
lingkungan nelayan, wanita ini mengambil keputusan untuk menekuni bisnis jual beli
ikan. Pada waktu itu, modal yang dimilikinya dari berjualan perikanan hanya sekitar
Rp750.000. Itulah pionir awal bisnis besar Susi Pudjiastuti.
Kisah 2 : Menekuni Bisnis Perikanan

Bisnis perikanan yang ditekuni Susi Pudjiastuti tidak dijalankan setengah-setengah.


Saat remaja, wanita itu membeli ikan di daerah pelelangan ikan dan menjual hasil
tengkulaknya tersebut pada beberapa restoran. Tidak semua restoran mempercayai ikan
yang dijualnya saat awal merintis. Tetapi karena konsistensinya dalam menawarkan dan
memilih ikan berkualitas tinggi, maka akhirnya cukup banyak restoran yang menjadi
konsumennya.

Kegigihan tersebutlah yang kemudian mengantarkannya untuk semakin dikenal


lingkup konsumen yang lebih luas. Bahkan pada satu titik, Susi Pudjiastuti berhasil
menjual lobster ke luar negeri dalam jumlah fantastis. Hal ini sangat wajar, karena
Beliau rela menawarkan produknya sampai restoran-restoran di Jakarta. Dan akhirnya
pada tahun 1996, dia berhasil mendirikan pabrik pengolahan ikan PT ASI Pudjiastuti
Marine Product dengan produk unggulan berupa lobster dengan merek “Susi Brand”.

Kisah 3 : Hambatan dan Titik Terang dalam Usaha

Mengirim hasil laut dalam jumlah yang banyak tentu menyita banyak tempat dan

biaya. Tidak hanya itu, Susi Pudjiastuti juga memikirkan tentang kesegaran lobster jika

perjalanan ditempuh begitu lama melalui jalan darat. Beruntung, dalam mencari

penyelesaian dari masalah tersebut, sang suami Christian von Strombeck yang

berprofesi sebagai pilot sangat mendukung langkah-langkahnya. Hingga dicapai sebuah

kesimpulan bahwa Susi Pudjiastuti akan membuat sebuah pesawat yang mampu

mengakomodir kebutuhan pengiriman tersebut.

Masalah lain muncul tatkala Susi Pudjiastuti mengalami hambatan dalam


mengajukan pinjaman. Pada tahun 2000, Beliau mengajukan pinjaman dana ke bank
sebagai langkah untuk memperluas bisnisnya. Namun, lagi-lagi Beliau harus sabar
menunggu hingga tahun 2005, dana tersebut cair sebanyak Rp47.000.000.000. Dana
sebesar itu kemudian menjadi dasar pembangunan landasan udara di Pangandaran serta
2 unit pesawat Cessna. Landasan udara dan 2 unit pesawat tersebut merupakan titik
awal segala perjuangannya pada bisnis yang lebih maju. Dan pada akhirnya bisnis
pesawatnya berkembang, dan sampai akhir tahun 2013 Susi Air memiliki 49 dan
mengoperasikan 50 pesawat terbang berbagai jenis, 180 pilot, dengan penghasilan 300
Miliar pertahun.

Kisah 4 : Kedermawanan yang Berbuah Manis

Pada tahun 2004, musibah Tsunami Aceh menggemparkan seluruh dunia. Banyak
korban berjatuhan dan membuat Susi Pudjiastuti merasa sangat kasihan. Rasa
kemanusiaannya telah mendorong Beliau untuk menawarkan bantuan dari apa yang
dimilikinya, yaitu pesawat. Pesawat tersebut ditawarkan secara cuma-cuma kepada
beberapa pihak yang ingin mengirim bantuan ke Aceh.

Dari kedermawanan tersebut, ternyata menuai cukup banyak permintaan dari LSM
dalam dan luar negeri. Setelah mendapat berkah tersebut, Beliau mengembangkan
bisnisnya menjadi penyedia jasa transportasi berbagai produk di bidang perikanan.
Nama “Susi Air” kemudian banyak didengar oleh para penggiat bisnis perikanan.

Kisah 5 : Menjadi Menteri

Seperti banyak pengusaha putra bangsa lainnya. Saat kekayaan sudah sangat cukup
untuk menyejahterakan diri, maka akan ada panggilan dari rakyat untuk mengabdi pada
Indonesia. Itulah mungkin yang menjadi pemicu Susi Pudjiastuti dalam menjadi
Menteri Kelautan dan Perikanan.

Pada awal dibentuk Kabinet Kerja Trisakti, Presiden Joko Widodo cukup
menggemparkan negara dengan memilih Susi Pudjiastuti sebagai menteri. Mungkin
baru Beliau yang bisa menjadi menteri tanpa gelar panjang yang menyertainya. Hal ini
pula yang cukup menarik masyarakat untuk semakin kritis menilai siapa dan apa saja
sumbangsih Beliau untuk negara selama ini.
Mengapa Beliau bisa menarik seorang Presiden Joko Widodo untuk memilihnya
menjadi menteri?

Karena kinerja dan pencapaian yang tinggi, kini Susi Pudjiastuti yang masih aktif
berbisnis dengan tetap menjaga dedikasinya sebagai menteri cukup banyak disegani
masyarakat Indonesia.

Kisah 6 : Menerima Banyak Penghargaan

 Purwa citra Priangan Award untuk Peningkatan Kehidupan Nelayan dari Pikiran
Rakyat. Tahun 2004
 Pelopor Wisata dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Barat tahun 2004
 Pelopor Ekspor Ikan Laut dari Gubernur Jawa Barat 2005
 Young Entrepreneur of the Year dari Ernst and Young Indonesia tahun 2005
 Primaniyarta Award for Best Small & Medium Enterprise Exporter 2005 dari Presiden
Republik Indonesia. Tahun 2006
 Metro TV Award for Economics-2006,
 Inspiring Woman 2005 dan Eagle Award 2006 dari Metro TV, Indonesia
 Tokoh Wanita Inspiratif Penggerak Pembangunan, dari Gubernur Jawa Barat, 2008
 Saudagar Tatar Sunda dari Kamar Dagang dan Industri Jawa Barat. Tahun 2008
 Berprestasi Award dari PT Exelcomindo tahun 2009
 Sofyan Ilyas Award dari Kementerian Kelautan dan Perikanan. Tahun 2009

 Indonesian Small & Medium Business Entrepreneur Award dari Kementrian Koperasi
dan UKM Republik Indonesia. Tahun 2010

 Ganesha Widyajasa Aditama Award dari ITB. Tahun 2011

 Award for Innovative Achievements, Extraordinary Leadership and Significant


Contributions to the Economy, APEC. Tahun 2011
 People of The Year 2013 dari Koran Sindo. Tahun 2014
 Person of The Year 2014 dari Warga Kota Solo. Tahun 2015

 Kanjeng Ratu Ayu (KRAY) Susi Pudjiastutiningrat, dari Keraton Surakarta Hadiningrat.
Tahun 2015
 Perempuan Pertama yang Menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan, dari Museum
Rekor Indonesia (MURI). Tahun 2015
 Penghargaan Perempuan Jawa Barat, dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI
Jawa Barat). Tahun 2015
 Penghargaan 10 Nopember dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya
(ITS Surabaya). Tahun 2015
 Tokoh Publik Inspirasional Tahun Ini, Public Relation Award and Summit, dari
Serikat Perusahaan Pers. tahun 2016

 Leaders for a Living Planet Award dari WWF, 16 September 2016, sebagai
penghargaan atas perannya dalam memajukan pembangunan sektor perikanan yang
berkelanjutan, pelestarian alam laut, dan pemberantasan pencurian ikan.

 Doktor Honoris Causa oleh Universitas Diponegoro pada 3 Desember 2016.

 Peter Benchley Ocean Awards. Tahun 2017

 Seafood Champion Award dalam acara Seaweb Seafood Summit yang diselenggarakan
di Seattle, Washington, Amerika Serikat 5 Juni 2017.
 The BBC 100 Women. Tahun 2017
 Doktor Honoris Causa bidang keilmuan management dan konservasi sumberdaya
kelautan Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (ITS Surabaya). November
Tahun 2017

 Penghargaan The Right Man on The Right Place mendapat gelar sebagai The
Bravest Indonesia Female Leader dari LensaIndonesia.com. Tahun 2017
 Srikandi Nekat Award dari Yayasan Retno Sekar Budoyo pada 25 Februari 2018

 Creative & Innovative Person of the Year; Indonesian Choice Awards NET. 5.0. 29
April 2018
 Penghargaan inovasi digital untuk kebijakan publik dari Katadata.co.id. Tahun 2018

 Anugerah KASN 2018 untuk kategori kepatuhan dan kualitas tata kelola seleksi
terbuka pengisian jabatan pimpinan tinggi. Tahun 2018
 Herman Johannes Award dalam bidang kelautan. Tahun 2018
 100 tokoh pemikir terbaik dunia versi Majalah Foreign Policy. Tahun 2019
 Most Admired Public Figure; Line Indonesia Awards 2019. 17 Desember 2019
 The Most Phenomenal Minister; Anugerah Indonesia Maju 2018-2019. 8 April 2019
 Outstanding Minister; Bisnis Indonesia Award 2019. 12 Juli 2019
 Bintang Mahaputera Adipradana. 11 November 2020

 Special Achievement Award 2019 dari Anugerah TIMES Indonesia 2019 (ATI
2019). Tahun 2019
Pada tahun 2008, ia mengembangkan bisnis aviasinya dengan membuka sekolah pilot Susi
Flying School melalui PT ASI Pudjiastuti Flying School. Pada Minggu, 26 Oktober 2014, dalam
pengumuman Kabinet Kerja Pemerintahan Jokowi-JK Ibu Susi Pudjiastuti ditetapkan oleh
Presiden RI Joko Widodo menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan.

Kata – Kata Bijak Susi Pudjiastuti

"Bagi saya Ibu adalah segala-galanya, jalan rezeki dibuka dengan bakti kita pada orangtua,
hal yang membuat hati seorang ibu bahagia bukanlah harta, melainkan akhlak seorang anak
yang mulia."
"Bekerja keras adalah bagian dari fsik, bekerja cerdas merupakan bagian dari otak,
sedangkan bekerja ikhlas ialah bagian dari hati."
"Orang yang meraih kesuksesan tidak selalu orang yang pintar, tapi orang yang selalu meraih
kesuksesan adalah orang yang gigih dan pantang menyerah. Bagaimana caranya mewujudkan
Impian agar sukses, kunci suksesnya adalah komitmen dengan apa yang kita jalani."
"Cita - cita yang tinggi memang bukan kunci kesuksesan, tapi rahasia dari orang sukses adalah
memiliki cita - cita yang tinggi."
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Setiap kisah inspiratif Beliau yang sukses tersebut dimulai dari awal yang
sederhana dan kecil. Beliau tidak memulai dengan hal-hal yang besar, tetapi Beliau
melangkah sedikit demi sedikit dan terus bertumbuh. Begitu juga dengan kita jika ingin
menjadi pengusaha sukses tidak perlu menunggu untuk mempunyai modal besar. Modal
besar justru dapat menjadi senjata makan tuan jika tidak dapat digunakan dengan benar.

Bisa disimpulkan bahwa dengan kerja keras, kita pun bisa memulai bisnis
meskipun dari hal yang kecil hingga menjadi besar. Dengan tekad yang besar dan
kemauan yang tinggi disertai usaha maka hasilnya pun akan kita dapatkan sendiri.
Seperti kata pepatah “usaha tidak akan mengkhianati hasil”.

3.2 Saran

Sosok Beliau tersebut patut kita teladani, karena keberhasilan tidak diperoleh
secara instan, melainkan melewati usaha dan proses.

Untuk penyempurnaan pembuatan makalah kedepannya, saya mengharapkan


adanya saran dari semua pihak baik dosen maupun seluruh mahasiswa yang membaca
makalah ini terhadap kekurangan yang terdapat pada makalah ini.
DAFTAR PUSTAKA

https://id.wikipedia.org/wiki/Susi_Pudjiastuti

file:///C:/Users/user/Downloads/dlscrib.com-pdf-makalah-kewirausahaan-
dl_94514ef2e1c68c99e59eb15f53b8f82c.pdf

file:///C:/Users/user/Downloads/dlscrib.com-pdf-biografi-susi-pudjiastuti-
dl_1a210ebfbf22ec34421ffba9505775e0.pdf

https://majoo.id/blog/detail/susi-pudjiastuti-dari-bisnis-lobster-menjadi-menteri

https://www.viva.co.id/siapa/read/77-susi-pudjiastuti

https://www.coursehero.com/file/61984628/MAKALAH-INSPIRASI-M-Aldi-
Nazaruddin-21219928-MN-6docx/

http://lilioelpo.blogspot.com/2017/10/makalah-kisah-orang-sukses.html

http://ivansibarani.blogspot.com/2012/03/makalah-wirausaha-sukses.html

https://www.finansialku.com/kisah-sukses-ibu-susi-pudjiastusi-pendiri-susi-air-dan-
susi-brand/.

https://www.referensimakalah.com/2014/10/biografi-singkat-susi-pudjiastuti.html

https://idntrepreneur.com/kisah-inspiratif-pengusaha-indonesia-sukses-
membangun-bisnis-dari-nol

https://www.lazone.id/entertainment/news/5-alasan-kenapa-susi-pudjiastuti-
menteri-paling-keren-di-indonesia
1. Saya memilih tokoh Susi Pudjiastuti karena beliau sangat menginspirasi
saya yang memiliki sifat terang – terangan tegas. Karena dalam
kebijakannya, Bu Susi nggak takut untuk meneggelamkan kapal asing
pencuri ikan di lautan Indonesia. Dia pun nggak segan untuk membakar
kapal-kapal yang ngga bertanggung jawab itu. Bu Susi juga punya sifat
cuek pada kontroversi. tangguh seperti Kartini. Sosok Kartini selalu
digambarkan sebagai wanita yang kuat pada masanya. Berusaha untuk
keluar dari penjajah wanita pada masa itu. Bu Susi adalah sosok yang nggak
kalah tangguh dari Kartini. Bu Susi masih beruntung bisa mengenyam
bangku sekolah, nggak seperti Kartini. Tapi sayangnya sekolah Bu Susi
cuma sampai kelas 2 SMA saja. Waktu itu dia dikeluarkan dari sekolah
karena terlibat aktif di gerakan Golongan Putih. Tapi justru itu bikin Bu
Susi makin bangkit. Beliau pun mulai berwirausaha dengan modal
seadanya. Dengan modal yang nggak seberapa, Bu Susi mulai jadi pengepul
ikan di kawasan Pangandaran pada tahun 1983. Seiring waktu berlalu,
usahanya itu makin sukses sampai dia bisa membangun pabrik pengolahan
ikan dengan produk lobster andalan bernama Susi Brand. Brand ini populer
banget bahkan sampai di ekspor ke Amerika dan Jepang. Nah untuk
memudahkan pengiriman produknya itu, Bu Susi memutuskan membeli
Pesawat Cessna. Walaupun sukses di bidang bisnis, Bu Susi rela
meninggalkan semua jabatan di usahanya itu demi Indonesia. Setelah
terpilih sebagai menteri, Bu Susi fokus menjalankan tugasnya sebagai
Menteri Kelautan dan Perikanan.

2. Tokoh Bu Susi memiliki karakteristik wirausahawan menurut Bygrave :


 Decisiveness ( tegas )
Menteri kita satu ini juga dikenal dengan keberaniannya.
“Tenggelamkan!” Mungkin itu sering kita dengar di meme-meme
yang bertebaran di media sosial. Yap, itu merupakan bentuk
keberanian beliau menghadapi kapal pencuri ikan. Nggak segan-
segan beliau membakar hingga menenggelamkan kapal tersebut.
Keberanian beliau ini tentu memiliki dampak yang sangat besar.
Sumber daya alam kita bisa terselamatkan dan tentu menggertak
pencuri ikan lainnya. Bangsa ini pun jadi bangsa yang disegani.
 Dedicartion ( pengabdian )
Sebelum menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan Kabinet Kerja,
dulunya Susi merupakan penjual ikan. Namun, siapa sangka?
Dengan fokus pada bidang itu, beliau kini mampu jadi menteri di
bidangnya. Di luar sana banyak sekali orang yang menekuni
berbagai bidang. Apa jadinya, apakah mereka sukses? Faktanya,
bukannya kesuksesan, mereka justru menemui susahnya membagi
waktu.
 Determination ( kebulatan tekad )
Keteguhan hati ibu Susi Pudjiastuti juga sudah sangat terkenal. Ia
tidak mudah tergoda oleh uang atau apapun hanya untuk mengubah
kebijakan yang sudah ia tetapkan. Ia dengan keteguhan hatinya ingin
bekerja untuk masyarakat dan mengabdi untuk negerinya.

3. Bu Susi memiliki ciri khusus ( distinctive traits ) :


 Bertato dan Merokok
Keberadaan tato yang terletak di kaki bagian kanan tak
sengaja terekam media. Hidup sebagai 'anak pantai', membuat Susi
tak segan memasang tato tersebut. Gambar seni di betis Susi tersebut
bergambar burung phoenix. Ini adalah burung api mitologi dari
Mesir kuno di mana digambarkan sebagai burung yang mati oleh api
dan dilahirkan kembali dari api. Meski bertato, tak lantas membuat
Susi mencoba menutupinya. Bahkan, dia tetap berjalan santai walau
betis kanannya terbuka dan terlihat orang banyak.

 Lulusan SMP
Meskipun dikenal sebagai pebisnis sukses, ternyata Susi
Pudjiastuti juga punya perasaan minder. Sebabnya latar belakang
pendidikannya hanya berijazah SMP. Menteri Kelautan dan
Perikanan Susi Pudjiastuti mengaku minder saat pertama kali
berkantor di kementerian. Dia gugup ketika harus berkoordinasi,
berbicara dan memimpin anak buahnya atau para pejabat
kementerian yang memiliki latar belakang pendidikan jauh lebih
tinggi dari dia.
 Penjual Kaus dan Buku

Perempuan asal Pangandaran ini diketahui telah menjual


kaus dan juga dua buah buku. Uniknya, kaus tersebut bertuliskan
'Tengggelamkan' yang merupakan kata-kata khas Susi saat beraksi
menjadi Menteri KKP. Sedangkan, dua buah buku berjudul Laut
Masa Depan Bangsa : Transformasi Kelautan & Perikanan 2014-
2019 dan Laut Masa Depan Bangsa : Kedaulatan, Keberlanjutan,
Kesejahteraan. Namun ada tulisan menarik lainnya di lapak
penjualan yakni "belanja online aman dan nyaman di Susi
Merchandise, Pangandaran - Tidak Beli? Saya Tenggelamkan!".

Anda mungkin juga menyukai