Anda di halaman 1dari 31

SMP KRISTEN PETRA MALANG

Jl. Prof. Moh. Yamin, S.H. No. 53 Malang (0341) 352686


PENILAIAN AKHIR SEMESTER GENAP
Tahun Pelajaran 2022 – 2023
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : VII / Genap

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan memilih jawaban yang paling benar !
1. Cermati kedua puisi berikut!
Puisi Rakyat
Pergi ke laut membawa jala
Jala ditebar sambil mengingat
Meski hidup banyak kendala
Haruslah kita selalu semangat

Puisi Baru
Habis bulan terima gaji
Debet kredit dihitung ulang
Sekali ini harta sendiri
Membuat pusing kepala pening
Masuk kiri keluar kanan

Perbedaan puisi rakyat dengan puisi baru tersebut adalah ...


A. Puisi rakyat mudah dimengerti, puisi baru sulit dipahami
B. Puisi lama mementingkan isi, puisi baru mementingkan bahasa
C. Puisi lama terikat berisi nasihat, puisi baru kisahan
D. Puisi lama terikat persajakan, puisi baru tidak terikat jumlah baris
Bacalah teks pantun berikut!
Baik bergalas baik tidak
Buli-buli bertali benang
Baik berbalas baik tidak
Asal budi sama dikenang

2. Maksud pantun tersebut adalah …


A. Setiap orang harus berbudi
B. Dengan sesama harus selalu menebarkan kebaikan
C. Kebaikan ataupun keburukan seseorang selalu dikenang
D. Baik buruknya perbuatan seseorang dapat berpengaruh pada kenangan seseorang

3. Perhatikan pantun berikut!


1. Rumpun buluh dibuat pagar
2. Janganlah ragu di dalam hati
3. Berangan besar di dalam padi
4. Maklumlah saya baru belajar

Larik-larik kalimat acak tersebut akan menjadi pantun apabila disusun dengan urutan …
A. 3-2-1-4
B. 3-4-2-1
C. 3-1-2-4
D. 3-1-4-2

4. Bacalah dengan seksama pantun berikut!


Dari Jakarta, menuju Semarang
Jangan lupa beli sutra
Engkau senang, aku senang
Karena kita memang saudara
Balasan yang tepat untuk pantun di atas adalah …
A. Buah lengkung enak rasanya
Beli murah di Temanggung
Kita memang bersaudara
Susah senang kita tanggung
B. Makan gulai di atas batu
Kerasnya batu tak terasakan
Jika boleh aku bertamu
Datang bertamu sambil berjalan
C. Jika kenyang karena makan
Janganlah lupa akan minumnya
Jika datang dengan ancaman
Akan kuterima dengan gembira
D. Jika engkau pergi ke Pati
Belikan aku sekilo duku
Jika engkau berbaik hati
Bantulah aku bawakan buku

5. Bacalah pantun berikut!


Kemiri disayat-sayat harus beruntun
Masaklah daun agar mudah dicerna
Mari bersama berbalas pantun
Berbalas pantun itu mengasyikkan, kawan

Berdasarkan isinya, pantun di atas berkaitan dengan …


A. Suruhan
B. Nasihat
C. Ajakan
D. Permainan
6. Bacalah syair berikut.
Wahai pemuda kenali dirimu
Ialah perahu tamsil hidupmu
Tiadalah berapa lama hidupmu
Ke akhirat jua kekal hidupmu

Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi syair di atas adalah …


A. Setiap orang akan mati.
B. Setiap yang muda akan menjadi tua.
C. Kehidupan akan berakhir dengan kematian.
D. Kita harus mempunyai bekal untuk kehidupan di akhirat.

7. Perhatikan pantun berikut!


Pergi berlibur ke pantai
Pulangnya naik odong-odong
Jadilah anak yang pandai
………………………

Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah …


A. Jangan selalu tolong-menolong
B. Perangai baik dan tidak sombong
C. Punya teman suka menolong
D. Jangan bicara omong kosong

8. Cermati gurindam berikut!


Barang siapa berbuat jasa
Mudahlah Tuhan mengampuni dosa

Maksud gurindam tersebut adalah …


A. Siapa yang berbuat dosa akan diampuni oleh Tuhan
B. Siapa yang berbuat kebaikan, hidupmu akan bahagia
C. Siapa yang ingin mendapatkan ampunan harus berbuat baik
D. Orang yang beramal akan diampuni dosanya oleh Tuhan

Perhatikan syair berikut untuk mengerjakan soal nomor 9 dan 10.


Syair Rindu Dendam
Aduhai adinda yang beta sayang.
Siang dan malam wajah terbayang,
Pada dinda fikirkan melayang.
Mandi tak mau makan tak kenyang

Adinda ini mustika hati,


Bila berpisah terasa mati,
Hidup terasa tidak berarti,
Bila berjumpa gembira pasti.

9. Tema penggalan syair tersebut adalah …


A. Percintaan antara dua manusia
B. Perjuangan seseorang untuk mendapatkan gadis pujaan
C. Kekaguman seseorang laki-laki terhadap perempuan
D. Kesedihan karena ditolak gadis pujaan

10. Suku kata yang terdapat dalam baris pertama bait pertama kutipan “Syair Rindu Dendam”
berjumlah …
A. Delapan
B. Sembilan
C. Sepuluh
D. Sebelas
11. Perhatikan ilustrasi berikut!
Sari sangat gembira, sepeda yang ia impikan selama ini menjadi kenyataan. Sepeda
itu, hadiah dari Ibu karena ia mendapat peringkat bagus di kelas.

Pantun yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ....


A. Raja buah si raja pisang
Sedap disantap di kala senja
Riang hati bukan kepalang
Sepeda impian di depan mata

B. Kota Jambi kota beradat


Tempat tinggal sanak saudara
Mari kita belajar giat
Supaya kelak tidak sengsara

C. Buah duku buah durian


Dibeli ibu di pasar kenari
Senang hati dapat undian
Seperti mimpi siang hari

D. Ke Selat beli ikan selar


Beli juga tempoyak durian
Jika kita rajin belajar
Prestasi tinggi mudah diraih

12. Perhatikan kutipan syair berikut!


Jangalah engkau berbuat maksiat
Janganlah engkau berbuat jahat
Segeralah engkau bertaubat
Agar selamat dunia akhirat
Makna hubungan baris ketiga dan keempat pada kutipan syair tersebut adalah ...
A. Syarat
B. Tujuan
C. Sebab akibat
D. Perbandingan

13. Perhatikan kutipan pantun berikut!


Enak rasanya bubur yang hangat,
Enak dimakan bersama kerupuk;
Hidup memang harus semangat,
Janganlah mudah kita terpuruk.

Larik keempat pada pantun di atas berisi kalimat ...


A. Kalimat ajakan
B. Kalimat perintah
C. Kalimat seru
D. Kalimat larangan

14. Perhatikan kutipan syair berikut!


Wahai muda kenali dirimu
Ialah perahu tamsil hidupmu
Tiadalah berapa lama hidupmu
Ke akhirat jua kekal hidupmu

Pesan yang terkandung pada kutipan syair tersebut adalah ...


A. Pemuda dan pemudi wajib mempunyai perahu yang bisa menopang hidup mereka
B. Hidup kita tidak akan lama di dunia ini karena yang kekal hanyalah kehidupan di akhirat
C. Hidup para pemuda dan pemudi sangatlah singkat sehingga harus dimanfaatkan dengan
sebaik-baiknya
D. Kita harus bisa mengenali diri karena hidup kita bagaikan perahu dan hanya sementara
dan berakhir di akhirat
15. Bacalah penggalan syair di bawah ini!
Gedung ini sudah tua
Tapi jangan kira renta
Datanglah untuk bermimpi dan berharap
Tentang gelora masa muda
Jika kamu punya mimpi
Datanglah belajar di sini
Sebagai bekal untuk diri
Hadapi kerasnya masa nanti

Tema syair di atas adalah ...


A. Perjuangan
B. Persahabatan
C. Pendidikan
D. Keberanian

16. Perhatikan pantun berikut!


................................................
Tanduk hewan patah di taman
Bila engkau suka marah
Tiada kawan tiada teman

Sampiran yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ...


A. Burung jalak hinggap di dahan
B. Pohon bakau berbunga merah
C. Bunga mawar bercabang dua
D. Air danau terlihat jernih
17. Bacalah kutipan teks fabel berikut!
“Harimau yang baik, janganlah kau makan, tubuhku yang kecil pasti tak akan
mengenyangkanmu. Lihatlah di sana, ada sapi yang lebih besar dariku.”
“Aku tak perduli, aku sudah lama menunggu kesempatan ini”, ujar si harimau.
Angin tiba-tiba berhembus lagi, kriet kriet.
“Suara apa itu?” Tanya Harimau penasaran.
“Itu suara seruling ajaibku,” jawab kancil dengan cepat. Otaknya yang cerdik telah
menemukan suatu cara untuk meloloskan diri.
“Aku bersedia mengajarimu asalkan engkau tidak memangsaku, bagaimana?” Tanya
di kancil. “Jangan percaya padanya,” bisik seekor burung gereja yang tiba-tiba
hinggap di kepala harimau.

Tokoh utama dalam kutipan teks fabel di atas adalah …


A. Kancil
B. Harimau
C. Sapi
D. Burung gereja

18. Bacalah kutipan teks fabel berikut dengan seksama!


Pada suatu pagi sang semut kembali berjalan ke taman itu. Karena hujan, di mana-
mana terdapat genangan lumpur. Lumpur yang licin membuat semut tergelincir ke
dalam lumpur. Ia terjatuh ke dalam lumpur. Sang semut hampir tenggelam dalam
genangan itu. Semut berteriak sekencang mungkin untuk meminta bantuan.
“Tolong, bantu aku! Aku mau tenggelam, tolong…, tolong…!
Untunglah saat itu ada seekor kupu-kupu yang terbang melintas. Kemudian, kupu-
kupu menjulurkan sebuah ranting ke arah semut.
“Aku adalah kepompong yang pernah kau ejek,” kata si kupu-kupu. Ternyata,
kepompong yang dulu diejek sudah meyelamatkan dirinya. Akhirnya, sang semut
berjanji kepada kupu-kupu bahwa dia tidak akan menghina semua makhluk ciptaan
Tuhan lagi.
Puncak masalah yang terdapat dalam kutipan teks tersebut adalah …
A. Semut berteriak kencang saat akan tenggelam.
B. Kupu-kupu menjulurkan sebuah ranting ke semut.
C. Semut yang tergelincir dan tenggelam di lumpur.
D. Semut berjanji tidak menghina makhluk Tuhan lagi.

19. Perhatikan dengan seksama!


Tanpa menengok ke belakang, kancil terus saja berlari. Ia terjang semua belukar
yang menghalangi. Sesekali ia menghindar dari pohon-pohon kecil di depannya.
Kancil yang berhasil melarikan diri dari kerajaan hutan bersembunyi di balik
semak-semak, ia terengah-engah. Akhirnya, kecerdasannya menyelamatkan hidupnya
lagi. Senyum lega terbetik pada bibir si Kancil. Belalang yang menggelayut di pucuk
daun pun ikut tersenyum melihat Kancil yang tengah bermandi peluh.

Amanat yang tepat berdasarkan kutipan teks di atas adalah ..


A. Jangan pernah meremehkan sesamamu!
B. Carilah rasa nyaman dalam hidupmu!
C. Gunakan kecerdasan di setiap waktu!
D. Terjanglah semua rintangan di depanmu!

20. Perhatikan cuplikan fabel berikut!


“Wah, sedih sekali hidupmu ikan! Seandainya kamu seperti aku yang dapat hidup di
darat dan air, mungkin kamu akan dapat merasakan kebahagiaan ini. Nikmati saja air
kolammu sebab kamu tidak akan dapat pernah merasakan rintikan hujan di badanmu!”
kata Katak.

Cuplikan cerita di atas harus diperankan dengan rasa …


A. Mengeluh
B. Simpati
C. Tulus
D. Kesal
21. Bacalah kutipan cerita berikut!
….
Tatkala sang surya tepat diatas kepala, lebah membalas perbuatan kepada semut. Lebah
memanggil teman-temannya untuk menghancurkan sarang semut. Dengan tiba-tiba
sekelompok lebah menyerbu sekelompok semut. Akhirnya semut menyerah kepada
lebah. Karena semut takut kalau rahasianya akan terbongkar, dia berjanji tidak akan
mengulangi perbuatan semua ini. Semut sadar kalau selama ini dia telah bebuat tidak
baik kepada lebah, dia langsung meminta maaf. Lebah juga minta maaf dan dia juga
memaafkan semut. Akhirnya mereka berjanji akan selalu menjadi sahabat yang baik dan
setia.

Latar yang terdapat pada kutipan cerita di atas adalah …


A. di sarang semut, pagi hari.
B. di sarang semut, siang hari.
C. di hutan, sore hari.
D. di hutan, malam hari.

22. Bacalah penggalan teks fabel berikut!


Kura-kura berhasil melewati garis akhir yang telah ditentukan bersama. Semua hewan
yang melihatnya memberi ucapan selamat atas kemenangannya. Sementara itu, tupai
yang sombong itu masih tertinggal jauh di belakang. Kura-kura hanya tersenyum. Dia
merasa tidak ada yang istimewa.

Tokoh kura-kura pada kutipan cerita tersebut merupakan sifat …


A. Orang sederhana, tapi sebenarnya malas.
B. Orang yang suka sombong dan acuh tak acuh.
C. Orang yang suka berbuat jahat dan jahil pada orang lain.
D. Orang yang sederhana dan tidak mau membanggakan diri.
Perhatikan fabel di bawah ini!

“Nyamuk-nyamuk itu juga berhak hidup seperti kita. Jadi kita tidak berhak merampas
kehidupan yang diberikan Tuhan pada nyamuk-nyamuk itu. Bukankah kita bisa mencari
makanan yang lain, yang tidak merugikan makhluk lain?” mendengar itu, cicak-cicak
sadar kalau selama ini mereka telah berbuat salah. Mereka segera meminta maaf pada
cicak. Dan mereka berjanji tidak akan menyakiti, bahkan memakan nyamuk lagi. Cicak
merasa puas. Ia bisa menyadarkan teman-temannya, juga melindungi nyamuk,
sahabatnya. Hari ini cicak sangat senang, karena hari ini ia dapat berguna bagi makhluk
lain. Cicak memandang ke langit melihat sang rembulan yang tersenyum ke arahnya.

23. Makna tersurat pada koda yang terdapat dalam kutipan cerita di atas adalah …
A. Makhluk hidup ciptaan Tuhan di dunia ini tidak berhak merampas kehidupan makhluk
lainnya.
B. Sebagai makhluk ciptaan Tuhan harus hidup berdampingan dan saling menolong.
C. Cicak dan nyamuk selama ini saling bermusuhan dan cicak sering memakan nyamuk.
D. Hari ini cicak sangat senang, karena hari ini berguna bagi makhluk lain.

24. Bacalah cerita berikut!


Ibu Kucing Putih tersenyum. “Kalau begitu, Ibu memang tidak adil sambil berkata,
Ibu Kucing Belang mengerutkan kening. “Tidak adil bagaimana?”
Setiap potongan itu kan, perbandingannya tidak sama. Ada yang dagingnya banyak.
Sementara yang lain tulangnya terlalu banyak.” Kata Ibu Kucing Putih

Bagian teks yang bercetak tebal harus diungkapkan dengan nada


A. Marah
B. Sedih
C. Heran
D. Kecewa
25. Bacalah teks fabel berikut!
Segera Kodi menyelam ke dalam telaga. Tak lama kemudian, ia muncul dengan
sebentuk cincin emas. Segera diberikannya cincin itu pada pedagang gerabah.
“Terimakasih atas kebaikanmu. Sebagai balas budi, kuberikan kau hadiah ini,”
pedagang gerabah itu memberikan sebuah mangkuk keramik kecil untuk Kodi.
Setelah itu ia melanjutkan perjalanannya.
“Heh! Untuk apa mangkuk itu? Kita tidak memerlukannya!” ejek Komal.

Watak Kodi dan Komal adalah …


A. Kodi pemaaf, Komal pendendam.
B. Kodi penolong, Komal pelit.
C. Kodi pemurah, Komal pencela.
D. Kodi bijaksana, Komal curang.

26. Bacalah kutipan berikut!


“Membuat lagu katamu?” kata sang Semut. “Baiklah, setelah lagu tersebar. Kamu
selesaikan pada musim panas, sekarang saatnya kamu menari!” tambah Semut.
Setelah itu, Semut-semut tersebut membalikkan badan dan melanjutkan pekerjaan
mereka tanpa memedulikan sang belalang lagi. Ada saatnya untuk bekerja dan ada
saatnya untuk bermain

Amanat dalam kutipan fabel tersebut adalah …


A. Hindarkan permusuhan agar bisa hidup tenang.
B. Jika ingin hidup berkecukupan harus bekerja keras.
C. Bersedekah dapat membuat hidup seseorang bahagia.
D. Kesombongan hanya akan merugikan diri sendiri.
27. Bacalah teks berikut dengan seksama!
Teks 1
(1) Dengan gembira Kus Tikus naik ke leher sang Jerapah. (2) Kemudian, dia memegang
keleng cat dengan mulutnya. (3) Dia merasa nyaman menempel di leher sang jerapah. (4)
Dengan mudah si tikus menjangkau tempat-tempat yang sulit. (5) Si tikus mengecat
langit-langit. (6) Pekerjaan mereka sangat rapi. (7) Pak Beruang, sang pemilik rumah,
sangat suka. (8) Lalu, ia memberi ongkos lebih untuk Kus Tikus dan Jiji Jerapah. (9)
Berkat kerjasama mereka, semua masalah terselesaikan sudah.

Teks 2
(1) Tiba-tiba gerombolan serigala mengejar binatang-binatang yang ada di rumah
Kuku. (2) Kura-kura monyet, kancil, dan katak sudah di tangkap serigala. (3) Seketika itu
juga Landa marah. (4) Dia tidak terima melihat teman-temannya ditangkap serigala. (5)
Landa langsung menggulung bandannya menjadi bulat, seperti bola duri. (6) Kemudian,
dia menggelindingkan ke arah gerombolan serigala. (7) Dengan lincah Landa
menabrakkan badannya ke gerombolan serigala itu. Serigala itu kesakitan dan
gerombolan itu terpecah.

Perbedaan nilai moral kedua teks tersebut adalah …


A. Teks 1 : Menjalin persahabatan dengan siapapun.
Teks 2 : Kesetiakawanan dalam persahabatan.
B. Teks 1 : Bekerja sama dengan menyelesaikan masalah.
Teks 2 : Menjalin persahabatan dengan siapa pun.
C. Teks 1 : Kesetiakawanan dalam persahabatan.
Teks 2 : Menjalin persahabtan dengan siapa pun.
D. Teks 1 : Bekerja sama dalam menyelesaikan masalah.
Teks 2 : Kesetiakawanan dalam persahabatan.

28. Pesan moral yang terdapat dalam cerita disebut juga ….


A. Nasihat
B. Kesan
C. Amanat
D. Tema

29. Bacalah kutipan fabel berikut!


Pada suatu hari, Kancil merasa sangat lapar. Dia berjalan ke sana-kemari, tetapi tidak
mendapatkan makanan. Ketika hari sudah sore, Kancil melihat kera sedang asyik makan
pisang di atas pohon. Nikmat betul kelihatannya.
Kancil ingin sekali menikmati pisang tersebut. Akan tetapi, bagaimana caranya ia
mengambil pisang itu? Memanjat pohon saja ia tidak bisa. “Meminta pada Kera pasti ia
tidak mau memberi. Kera itu kan pelit.” Kancil mencari akal. Kancil pun akhirnya
menemukan akal.
Ia melempar kera dengan batu-batu kecil. Mula-mula tidak peduli. Kancil putus asa.
Kancil terus melempari Kera. Ia berusaha agar Kera marah. Lama-kelamaan Kera menjadi
kesal dan marah. Ia balik melempari Kancil. Setelah kulit pisang habis, Kera melempari
Kancil dengan buah pisang.
Kancil pura-pura kesakitan. Kera semakin bersemangat melempari hingga buah
pisang habis. Kera merasa puas kemudian meninggalkan pohon itu. Akal kancil berhasil.
Setelah Kera pergi, Kancil mulai mengumpulkan pisang yang berserakan. Dimakannya
pisang itu dengan santai.
“Hmmmm enak sekali ....”

Amanat dalam kutipan fabel tersebut adalah ...


A. Kecerdikan dapat membawa manfaat
B. Jagalah hubungan baik dengan orang lain
C. Jangan berbuat curang untuk mendapatkan sesuatu
D. Kendalikan emosi, baik saat ada masalah atau tidak
Bacalah kutipan berikut!
Singa pergi berburu bersama tiga binatang lain. Bersama-sama mereka mengepung dan
menangkap rusa. Dengan kesepakatan bersama tiga binatang lainnya, singa membagi hasil
buruan menjadi empat. Ketika setiap hewan mau mengambil bagiannya singa
menghentikan mereka. “Tunggu. Karena aku anggota tim perburuan aku mengambil satu.
Dan karena aku yang paling berani dan kuat aku mengambil lagi bagian ketiga. Dan yang
bagian keempat kamu bagi bertiga.

30. Kutipan teks tersebut merupakan bagian ...


A. Pengenalan
B. Permasalahan
C. Peleraian
D. Penyelesaian

Bacalah kedua kutipan fabel berikut!


Teks 1 Teks 2
Matahari tersenyum di ufuk timur saat Seekor kadal berjalan di pinggiran kolam.
seekor kuda berjalan dari sebuah ladang Kadal itu sedang mencari kegiatan baru. Ia
gandum menuju sebuah hutan yang lebat. sangat ingin mencoba sesuatu yang baru. Ia
Ketika dia menuju hutan lebat, di tengah berjalan di pinggiran kolam sambil
jalan sang Kuda melihat sesuatu dengan mengeluarkan lidahnya. Saat itu ia melihat
heran seperti sebuah kulit harimau. Kuda itu sesuatu muncul dari dalam air. Hal pertama
mendekatinya dan ternyata memang benar yang diliihat oleh kadal itu adalah sebuah
apa yang dia lihat adalah kulit harimau yang kepala yang melenggok-lenggok ke sana
tidak sengaja ditinggalkan oleh para kemari. Kadal itu mendekati makhluk yang
pemburu harimau. Kuda itu mencoba muncul dari dalam air itu dan kaget ternyata
memakai kulit harimau itu dan ternyata pas dan dilihatnya seekor ular air.
ditubuhnya.

31. Perbedaan pola penggunaan bahasa kedua cerita tersebut adalah ...
Teks 1 Teks 2
A. Didominasi kalimat langsung Didominasi kalimat tidak langsung
B. Menggunakan kata-kata tidak baku Menggunakan kata-kata baku
C. Tidak menggunakan kata sandang Menggunakan kata sandang
D. Menggunakan kalimat bermajas Tidak menggunakan kalimat bermajas

Bacalah kutipan fabel berikut!


Kutipan Fabel I Kutipan Fabel II
Seekor singa merengut dan menderam Pada suatu musim yang sangat kering, di
kepada seekor nyamuk yang asyik terbang mana saat itu burung-burung pun sangat
berlegar di kepalanya ketika dia coba sulit mendapatkan sedikit air untuk
melepaskan mata. diminum, seekor burung gagak menemukan
“Pergi kamu dari sini sebelum aku sebuah kendi yang berisikian sedikit air.
memijakmu dengan kakiku,” ngaumnya. Tetapi kendi tersebut meupakan sebuah
Aku tidak takut padamu,” kata Nyamuk kendi yang tinggi dengan leher kendi yang
memperolok-olokannya. sempit. Bagaimana pun burung gagak
“Kamu mungkin digelar Raja Rimba, tersebut berusaha untuk mencoba meminum
tapi aku lebih kuat daripada kamu. Aku air yang berada dalam kendi, dia tetapi tidak
juga boleh membuktikannya. Mari dapat mencapainya. Burung gagak tersebut
berlawan dan lihat siapa yang menang,” hampir merasa putus asa dan merasa akan
Singa pun bersetuju. meninggal karena kehausan.
Nyamuk dengan pantas mengjunam ke
arah singa dan menggigitnya bertalu-talu di
hidung dan telinganya. Ketika coba
memijak nyamuk itu, Singa tercakar diri
sendiri dengan kukunya yang tajam hingga
berdarah.
“Cukup, cukuplah!” kamu menang. Jerit
Singa.

32. Perbedaan penggunaan bahasa pada kutipan fabel tersebut adalah ...
Kutipan Fabel I Kutipan Fabel II
A. Menggunakan majas Menggunakan ungkapan
B. Bahasa mudah dipahami Bahasa sulit dipahami
C. Kalimat menggunakan dialog Kalimat tidak menggunakan dialog
D Menggunakan bahasa Melayu Menggunakan bahasa Indonesia

Pahamilah cuplikan surat berikut!.


Kami mengharapkan kehadiran teman-teman pada rapat pengurus yang akan
diselenggarakan pada,
hari, tanggal : Rabu, 21 Juni 2018
pukul : 14.00
tempat: : Ruang OSIS
untuk membahas persiapan perkemahan pramuka bulan depan. Atas perhatian teman-
teman, kami sampaikan terimakasih.
Ketua

Cindy Purna Anjani

33. Berdasarkan isinya cuplikan teks di atas dikelompokkan ke dalam jenis surat …
A. Balasan
B. Undangan
C. Izin
D. Pemberitahuan
Perhatikan surat berikut!
Nomor : 0450105/PG/2016
Lampiran : 1 hal
Perihal : Undangan Rapat
Yth. Sdr. Ahmad

Dengan hormat,

Kami mengundang Saudara/Saudari untuk menghadiri rapat yang akan diadakan pada
hari, tanggal : Sabtu, 23 Juli 2016
tempat : Balai Desa
pukul : 19.00
acara : Pembentukan panitia olahraga

Kehadiran Saudara/Saudari sangat kami harapkan, atas perhatiannya dan kehadirannya,


kami sampaikan banyak-banyak terimakasih.

Ketua Karang Taruna

Arvindo Rahendra

34. Kesalahan yang terdapat pada surat di atas adalah …


A. Tidak ada lampiran dan tidak ada isi undangan yang sesuai dengan hal surat.
B. Bahasa pada penutup surat kurang efektif
C. Tidak perlu ada hari tanggal dan tempat termasuk nomor dan lampiran.
D. Bahasa undangannya kurang sopan dan kurang menarik dilihat dari segi tata bahasa. ‘

Perhatikan surat ini!


Yth. Pimpinan PDAM Kota Semarang
Jalan Bhayangkari 32
Di Semarang

35. Dalam penulisan bagian alamat surat di atas terdapat kesalahan, yaitu …
A. Penulisan singkatan Yth. seharusnya Yang Terhormat.
B. Penulisan Jalan, seharusnya Jln.
C. Penggunaan tanda titik di belakang kata Semarang.
D. Penggunaan kata depan di

36. Perhatikan kutipan teks dengan seksama!


SMPN 3 akan mengadakan karya wisata pada hari Sabtu, 23 Juli 2017. Sebelum
berangkat, peserta diharapkan berkumpul di halaman sekolah pada pukul 06.30.
Dalam kegiatan karya wisata tersebut, OSIS mengundang Ketua Komite Sekolah
untuk mengikuti kegiatan tersebut.

Berdasarkan cuplikan isi surat undangan di atas yang sesuai dengan ilustrasi tesebut …
A. Dengan hormat, kami mengundang Bapak/Ibu untuk mengikuti kegiatan karya wisata
yang akan kami selenggarakan pada,
hari / tanggal : Sabtu, 23 Juli 2017
waktu berangkat : pukul 06.30
tempat berkumpul : halaman SMPN 3

B. Dengan hormat, kami beritahukan bahwa kami akan mengadakan kegiatan karya wisata
yang akan kami selenggarakan pada,
hari / tanggal : Sabtu, 23 Juli 2017
waktu berangkat : pukul 06.30
tempat berkumpul : halaman SMPN 3

C. Dengan hormat, kami ajukan permohonan izin untuk kegiatan karya wisata yang akan
kami selenggarakan pada,
hari / tanggal : Sabtu, 23 Juli 2017
waktu berangkat : pkl. 06.30
tempat berkumpul : kelas masing-masing
D. Dengan hormat, kami mengudang Bapak-Ibu untuk hadir dalam rapat kegiatan karya
wisata yang akan kami selenggarakan pada,
hari / tanggal : Sabtu, 23 Juli 2017
waktu berangkat : pkl. 06.30
tempat berkumpul : kebun binatang

37. Bacalah surat berikut dengan seksama.


SEKOLAH MENENGAH PERTAMA BINA MULIA
Jalan Budi Pekerti No.52, Limbangan Sukaraja Sukabumi

Nomor : 14/SMP/BA/16 24 Juli 2016


Perihal : Undangan Rapat

Yth. Bapak/Ibu Guru


SMP Bina Mulia
Sukabumi

Dengan hormat,
…..
hari, tanggal : Rabu, 27 Maret 2018
pukul : 14.00 – 16.00
tempat : Aula SMP Bina Mulia
acara : rapat kelulusan siswa kelas IX
Demikian surat undangan ini kami sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu Guru,
kami mengucapkan terimakasih.

Kepala SMP Bina Mulia,

Samsul Arifin

Kalimat pembuka untuk melengkapi surat undangan di atas adalah …


A. Dalam rangka menentukan kelulusan siswa kelas IX, kami mengharapkan kehadiran
Bapak/Ibu Guru dalam rapat pada,
B. Dengan surat ini, kami mengundang Bapak/Ibu Guru untuk menghadiri rapat yang akan
diselenggarakan pada,
C. Bersama surat ini, kami mengundang Bapak/Ibu Guru untuk menghadiri rapat kelulusan
siswa kelas IX pada,
D. Berhubung akan diadakan rapat kelulusan siswa kelas IX, kami mengharapkan
kedatangan Bapak/Ibu pada,

Perhatikan teks surat pribadi berikut.


Salam rindu,
…….
Intan, kapan ya kita ketemu lagi?
Rasanya lama sekali kita tak bertemu ya? Aku sudah kangen dengan
kelincahanmu dan kemarahanmu.
Insya Allah liburan ini aku akan ke kotamu

38. Bagian pembuka surat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang di atas adalah …
A. Semoga pertemuan kita nanti akan sangat berkesan seperti pertemuan yang lalu.
B. Kita atur pertemuan nanti agar tidak ada waktu yang kosong, ya!
C. Dengan ini saya beritahukan bahwa saya akan mengungkapkan sesuatu.
D. Hai, apa kabarmu? Saat ini aku baik-baik saja. Semoga keadaanmu pun begitu.

39. Perhatikan teks berikut.


Dengan hormat,
Sehubungan dengan penetapan lokasi perkemahan yang telah disepakati pada
rapat Minggu lalu, dengan ini kami beritahukan adanya perubahan karena ternyata
lokasi yang telah ditetapkan tidak sesuai untuk lokasi perkemahan. Untuk itu,
informasi selanjutnya akan secepatnya kami beritahukan.

Berdasarkan isi kutipan teks tersebut termasuk jenis surat …


A. Edaran
B. Undangan
C. Pemberitahuan
D. Permohonan

40. Bacalah teks berikut.


Suratmu telah kuterima dua hari yang lalu. Aku senang kamu telah menyadari
perbuatan burukmu. Semoga kamu tidak mengulanginya. Aku yakin kamu tulus
mengakuinya.

Kutipan tersebut merupakan bagian dari surat …


A. Pengajuan
B. Permohonan
C. Harapan
D. Balasan

Perhatikan dengan seksama surat di bawah ini!


Sahabatku tersayang,
Alangkah senangnya hatiku menerima ucapan selamat ulang tahun darimu.
Mula-mula aku memang bertanya-tanya dalam hati, mengapa sahabat yang
kusayangi tidak datang pada pesta hari ulang tahunku. Setelah menerima surat
darimu, barulah aku mengerti mengapa kamu tidak datang pada pestaku.
Sahabatku, terimakasih atas suratmu, surat ini kuanggap sebagai pengganti
dirimu sendiri yang datang menemaniku, mengucapkan selamat untukku. Tentu
saja, permintaan maafmu aku terima dengan tulus. Tidak usah risau dengan
ketidakhadiranmu itu. Namanya juga dalam kesusahan.

41. Maksud kutipan isi surat di atas yang tepat adalah …


A. Pemberian maaf
B. Permintaan maaf
C. Permohonan maaf
D. Penyampaian maaf
42. Perhatikan kalimat-kalimat berikut.
1. Bersama surat ini, dikirimkan barang pesanan Anda.
2. Kami turut bangga atas keberhasilan keluarga Anda.
3. Besar maksud kami akan keberhasilan permohonan ini.
4. Apabila sudah diterima harap memberikan kabar melalui surat ini.

Kalimat di atas yang menyatakan harapan adalah nomor …


A. 1 dan 2
B. 2 dan 4
C. 1 dan 3
D. 3 dan 4

43. Bacalah teks berikut!


Pada liburan yang akan datang, saya sekeluarga akan ke Yogyakarta mengunjungi Candi
Borobudur dan Prambanan. Saya sangat senang jika kamu bisa ikut serta. Oleh karena itu,
kedatanganmu saya tunggu.

Maksud surat tersebut adalah …


A. Mengharapkan kedatangan teman untuk berlibur bersama-sama
B. Memberi informasi tentang rencana liburan yang akan datang
C. Mengajak pergi ke Yogyakarta bersama-sama anggota keluarga
D. Merencanakan pergi bersama-sama ke Candi Borobudur

44. Perhatikan penggalan surat berikut!


Mengingat pentingnya acara tersebut, mohon datang tepat waktu dan tidak diwakilkan.
[ …… ]

Kata yang tepat untuk melengkapi penggalan surat tersebut adalah …


A. Atas kehadiran Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih
B. Akhirnya kami haturkan banyak terima kasih
C. Tiada kata lain yang kami sampaikan kecuali terima kasih
D. Besar harapan kami atas terkabulnya permohonan ini

Perhatikan kutipan surat beikut!


Jakarta, 14 Februari 2009

Untuk sahabatku Anggi,


Jalan Merdeka 12, Tarutung Medan

Salam kangen,
[….................]
Semoga kamu sekeluarga sehat-sehat seperti halnya aku dan keluargaku.
Tidak terasa sudah setengah tahun kita berpisah, aku benar-benar kehilangan sahabat
baik, sejak kepindahanmu.

Sahabatmu,
Santi

45. Kalimat yang tepat untuk melengkapi surat pribadi tersebut adalah ...
A. Senang dapat bersilaturahmi denganmu via surat.
B. Kuharap kamu selalu dalam keadaan bahagia.
C. Hai, Anggi, bagaimana kabarmu sekarang?
D. Hai Santi keluargamu baik-baik saja bukan?
Bacalah kutipan surat berikut dengan saksama. kemudian kerjakan soal no. 46 dan 47
di bawahnya!
SMP CEMERLANG
Jalan Bendi Kebayoran Lama Jakarta Selatan

Nomor : 11/S.0301/G/09 1) [ ................................................ ]


Hal : Undangan

Yth. Para Guru dan Karyawan


SMP Cemerlang
di Jakarta

Dengan hormat,
(2) [ ....................................................................................................................................
...........................................................................................................................................
.......................................................................................................................................... ]

Demikian surat undangan ini kami sampaikan.


Atas perhatian Bapak/Ibu kami ucapkan terima kasih.

46. Tanggal surat yang tepat untuk mengisi nomor (1) pada surat tersebut adalah ....
A. 12 Nopember 2019
B. Jakarta, 12 November 2019
C. 12 November 2019
D. Jakarta, 12 Nopember 2019

47. Isi surat yang tepat untuk mengisi bagian rumpang (2) pada surat tersebut adalah...
A. Sehubungan dengan pelaksanaan Lomba Sekolah Sehat Tahun 2009, kami mengharap
izin Bapak /Ibu pada
hari, tanggal : Sabtu , 14 November 2019
waktu : Pukul 08.00
tempat : Ruang Aula Cemerlang
acara : Persiapan Lomba

B. Sehubungan dengan pelaksanaan Lomba Sekolah Sehat Tahun 2009, kami mengharap
kehadiran Bapak /Ibu pada
hari, tanggal : Sabtu , 14 November 2019
waktu : Pukul 08.00
tempat : Ruang Aula SMP Cemerlang
acara : Persiapan Lomba

C. Sehubungan dengan pelaksanaan Lomba Sekolah Sehat Tahun 2009, kami mengharap
bantuan Bapak /Ibu pada
hari, tanggal : Sabtu , 12 November 2019
waktu : Pukul 20.00
tempat : Lapangan SMP Cemerlang
acara : Evaluasi Hasil Lomba

D. Sehubungan dengan pelaksanaan Lomba Sekolah Sehat Tahun 2009, kami mengharap
sambutan Bapak /Ibu pada
hari, tanggal : Sabtu , 12 November 2019
waktu : Pukul 08.00
tempat :Ruang Aula SMP Cemerlang
acara : Evaluasi Kegiatan

Perhatikan kutipan alamat surat berikut!


Kepada
Yth. Bapak Direktur PT Angin Topan
Jalan angkasa baru No.50
Jakarta Timur

48. Perbaikan penulisan alamat surat tersebut yang tepat adalah…


A. Yth. Direktur PT Angin Topan
Jalan angkasa baru No.50
B. Yth. Direktur PT Angin Topan
Jalan Angkasa Baru Nomor 50
Jakarta Timur
C. Yth. Direktur PT angin topan
Jalan Angkasa Baru No.50
Jakarta Timur
D. Yth. Direktur pt Angin Topan
Jl. Angkasa Baru Nomor 50
Jakarta Timur

Perhatikan cara penulisan alamat surat berikut!


Kepada Yth. Bapak Bupati Tabalong
di Tanjung

49. Penulisan yang benar adalah ...


A. Yth. Bupati Tabalong
di Tanjung
B. Kepada Yth. Bapak bupati Tabalong
di Tanjung
C. Yth. Bapak bupati tabalong
di Tanjung
D. Kepada Yth. bupati Tabalong
di tanjung
50. Perhatikan struktur surat berikut!
1. Kepala Surat
2. Nomor Surat
3. Tanggal surat
4. Lampiran
5. Perihal
6. Alamat surat
7. Salam pembuka
8. Isi surat
9. paragraf penutup
10. Nama dan tanda tangan penulis
11. Nama dan tanda tangan pihak yang memperkuat surat
12. Tembusan

Yang merupakan bagian dari struktur surat pribadi adalah ….


A. 3, 6, 8, dan 10
B. 3, 6, 8, dan 11
C. 1, 3, 8, dan 11
D. 1, 5, 8, dan 10
.

Anda mungkin juga menyukai