Anda di halaman 1dari 10

Konfigurasi DNS Server Debian

Pengertian Client Server

Client Server adalah Sebuah Arsitektur Dalam Sebuah Jaringan, dimana client
adalah sebuah perangkat yang menerima, menampilkan dan menjalakan aplikasi
atau layanan dari sebuah server. Dan Server adalah Perangkat yang menyediakan
Layanan dan bertindak sebagai pengelola aplikasi, data dan lainya.

Konfigurasi IP Address

IP Address adalah alamat atau identitas numerik yang diberikan kepada


sebuah perangkat komputer agar komputer tersebut teridentifikasi dan dapat
berkomunikasi dengan komputer lain.

Untuk mengkonfigurasi IP address pada Debian, silahkan teman-teman ikuti cara


ini.

1. nano /etc/network/interfaces

2. Selanjutnya silahkan isi konfigurasi IP Address Seperti ini


Dan jangan lupa untuk save konfigurasi diatas, dengan cara CTRL+X+Y ENTER.

3. Jika sudah kita save maka, kita ketik perintah


/etc/init.d/networking restart

4. Jika sudah berhasil, hal yang selanjutnya kita lakukan adalah, mengecek
Konfigurasi IP Address yang sudah kita buat tadi, dengan cara ketik perintah di
terminal
ifconfig

Dan tampilan yang akan muncul, jika sudah benar adalah seperti ini.
Baik teman-teman, kita sudah berhasil untuk mengkonfigurasi IP Address.
Selanjutnya kita akan Mengkonfigurasi DNS Server

Konfigurasi DNS Server

DNS atau Domain Name System, adalah sebuah server yang berfungsi
menangani translasi penamaan host-host kedalam IP Address, begitu juga
sebaliknya dalam menangani translasi dari IP Address ke Hostname/Domain.
Sebelum kita menginstall DNS Server, hal yang harus kita lakukan adalah
memasukan DVD Debian 1, 2, dan 3. Agar ketika kita install software lain-lain sudah
terdeteksi.

Add DVD Debian

Untuk menambah atau Add DVD debian, ikuti cara berikut ini.

Jika diperhatikan pada gambar, alur nya adalah seperti ini

 devices > optical drivers > dvd-1


 apt-cdrom add

maka akan muncul konfirmasi seperti ini


Jika sudah , silahkan kalian ulangi sampai semua DVD di Add pada Debian Kita.
Tahap berikutnya adalah Instalasi DNS Server

Instalasi DNS Server

1. Ketik Perintah instalasi berikut ini.


apt-get install bind9

Pada saat instalasi, kalian akan diminta untuk memasukan DVD 2 dari Debian,
maka silahkan masukan DVD 2, dengan cara

 devices > optical drivers > dvd-2

Silahkan tunggu hingga instalasi bind9 selesai.

2. Jika sudah berhasil, Selanjutnya kita akan masuk ke dalam Directory bind9
dengan cara
cd /etc/bind

Lalu hal yang kita lakukan adalah


cp db.127 db.192
cp db.local db.smk
Hal yang kita lakukan diatas adalah, mengcopy isi
dari db.127 ke db.192 dan db.local ke db.smk.

3. Selanjutnya, kita akan merubah isi dari db.192 dan db.smk.


dengan menggunakan perintah

nano db.192

 File db.192 yang belum di ubah

 dan db.192 yang sudah di ubah dan di SAVE

Selanjutnya kita akan merubah isi dari db.smk


dengan menggunakan perintah

nano db.smk

 File db.smk yang belum di ubah


 dan db.smk yang sudah di ubah SAVE

Perlu di perhatikan. Setiap teman-teman Mengubah sebuah isi file. Jangan


lupa untuk Mengsave nya. CTRL+X+Y ENTER
4. Sekarang kita akan menambahkan isi dari sebuah file named.conf.default-
zones, teman-teman bisa membuka file dengan perintah berikut

nano named.conf.default-zones

Sekarang, silahkan tambahkan sebuah text, yang diletakan dipaling bawah dari
file named.conf.default-zones.

zone "smkn1.net" {
type master ;

file "/etc/bind/db.smk";

};

zone "10.168.192.in-addr.arpa" {

type master ;

file "/etc/bind/db.192" ;
};

Jika sudah silahkan kalian save CTRL+X+Y ENTER.

5. Silahkan buka file named.conf.options.


nano named.conf.options

dan ubah isi nya menjadi seperti ini

6. Jika sudah silahkan buka file /etc/resolv.conf.


nano /etc/resolv.conf

Silahkan kalian edit, dan tambahkan isi nya menjadi seperti ini.
Dan jika sudah jangan lupa untuk disave.

Baik jika sudah selesai dengan konfigurasi DNS Server, sekarang kalian restart
bind9 nya.
/etc/init.d/bind9 restart

Dan jika sudah, sekarang saat nya kita cek apakah Konfigurasi DNS kita sudah
berhasil??

Cek Konfigurasi DNS Server

Untuk mengecek apakah berhasil, kita menggunakan perintah nslookup


Ip dan nslookup domain. Lebih jelasnya silahkan cek gambar dibawah ini.

Jika sudah benar, maka terminal akan menampilkan hasil seperti gambar.

Selanjutnya adalah bagaimana cara kita mengecek di Client pada Windows nya?
Berikut ini silahkan lihat gambar.
Baik, Secara umum kurang lebih nya konfigurasi DNS Server menggunakan Bind9
pada debian adalah seperti diatas.
Semoga Bermanfaat! Terimakasih Sudah Berkunjung.

Wassalamualaikum!!

Anda mungkin juga menyukai