Anda di halaman 1dari 1

NAMA : Refita Rachma

NPM : 2109110003

MK : OBSERVASI DAN WAWANCARA

Dosen Pengampu : Hanna Amalia M.Psi, Psikolog

Yang akan saya observasi yaitu :

Keadaan di lingkungan disekitaran warung kopi.

Hal yang saya temui di sekitaran warkop tersebut pada saat awal mula yaitu banyak
nya orang yang sedang menikmati kopi serta minuman nya yang lain, dan ada juga yang
sedang mengerjakan tugas. Akan tetapi, sebagian orang juga ada yang sedang nongkrong dan
menonton pertandingan sepak bola yang tengah berlangsung di televisi. Tampak beberapa
orang sedang mengobrol bersama teman maupun rekan kerjanya, dan ada juga yang tengah
bermain game bersama teman-teman nya. Disekitaran warung kopi tersebut tampak banyak
pot bunga yang di isi dengan beragam tumbuhan, dan juga tampak banyak kendaraan seperti
sepeda motor serta mobil yang di parkir di parkiran maupun di halaman warung kopi
tersebut. Pada warung kopi tersebut juga terdapat banyak bola lampu sebagai penghias taman
yang ada di warung kopi tersebut, dan ada sebuah pondok yang digunakan untuk para
pengunjung beribadah atau sholat. Terdapat juga beberapa etalase makanan untuk digunakan
oleh para pedagang yang ada di sekitaran warung kopi tersebut. Terdapat spanduk yang
bertuliskan pilihan menu yang tersedia di warung kopi tersebut yang di letakkan di atas
menghadap bar warung kopi tersebut. Pada warung kopi tersebut juga banyak kursi dan meja
yang di sediakan untuk para pelannggan gunakan.

Anda mungkin juga menyukai