Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN KONAWE SELATAN

DINAS KESEHATAN
BLUD UPTD PUSKESMAS RANOMEETO
Jl. Poros Bandara Haluoleo No.93 Ranomeeto Kecamatan Ranomeeto
Kode Pos 93870 Email: bluduptdpuskesmasranomeeto@gmail.com

KEPUTUSAN
PEMIMPIN BLUD UPTD PUSKESMAS RANOMEETO
NOMOR :445/063/SK/BUPR/I/2023

TENTANG
ISI REKAM MEDIS
DI BLUD UPTD PUSKESMAS RANOMEETO

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


PEMIMPIN BLUD UPTD PUSKESMAS RANOMEETO,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya peningkatan pelayanan kesehatan


di Puskesmas, perlu adanya rekam medis yang baik dan
benar karena isinya menyangkut tindakan berdasar
wewenang dan tanggung jawab sebagai tenaga medis
dan paramedis di BLUD UPTD Puskesmas Ranomeeto;
b. bahwa untuk maksud tersebut diatas perlu ditetapkan
dengan Keputusan Pimpinan BLUD UPTD Puskesmas
Ranomeeto;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2003 tentang


Pembentukan Kabupaten Konawe Selatan di Provinsi
Sulawesi Tenggara (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2003 Nomor 24, Tambahan Lembaga
Negara Republik Indonesia Nomor 4267);
2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatann;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
269 Tahun 2008 tentang Rekam Medis;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
43 Tahun 2019 tentang Puskesmas;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
24 Tahun 2022 tentang Rekam Medis;
6. Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur
Negara Nomor 63/KEP/M.PAN/7/2003 Tentang
Pedoman Umum Penyelenggaraan Pelayanan Publik

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN PIMPINAN BLUD UPTD PUSKESMAS


RANOMEETO TENTANG ISI REKAM MEDIS
Kesatu : Isi Rekam Medis yang dimaksud dalam surat keputusan ini
adalah keterangan baik yang tertulis maupun rekaman
tentang identitas, anamnesis, penentuan fisik, laboratorium
dengan segala tindakan medis yang di berikan kepada
pasien dan pengobatannya, naik rawat inap, rawat jalan
maupun pengobatan melalui gawat darurat.
Kedua : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan akan diadakan perbaikan/ perubahan
sebagaimana mestinya.

Ranomeeto, 16 Januari 2023


Pemimpin BLUD UPTD
Puskesmas Ranomeeto

Endang Sriwati
LAMPIRAN I : KEPUTUSAN PIMPINAN BLUD
UPTD PUSKESMAS RANOMEETO
TENTANG ISI REKAM MEDIS
NOMOR : 445/063/SK/BUPR/I/2023
TANGGAL : 16 JANUARI 2023

ISI REKAM MEDIS


BLUD UPTD PUSKESMAS RANOMEETO

A. Isi Rekam Medis Rawat Jalan pada sarana pelayanan kesehatan memuat:
1. Data Identitas:
a) Nomor Rekam Medis
b) Nama Pasien
c) Nomor NIK
d) Nomor BPJS
2. Data Sosial,
3. Tanggal dan waktu pelayanan ,
4. Hasil Anamnesis yang mencakup keluhan utama,
5. Riwayat penyakit,
6. Hasil pemeriksaan fisik,
7. Diagnose,
8. Penatalaksanaan (terapi),
9. Pengobatan dan tindakan atau pelayanan lainnya,
10. Persetujuan tindakan,
11. Odontogram (gigi),
12. Nama dan tanda tangan dokter atau tenaga kesehatan tertentu yang
memberikan pelayanan kesehatan.
e) Isi Rekam Medis pasien Gawat Darurat, memuat:
1. Identitas pasien
2. Identitas pengantar
3. Tanggal dan waktu
4. Kondisi saat pasien datang
5. Anamnesis
6. Hasil pemeriksaan pasien
7. Diagnosis
8. Tindakan/ pengobatan
9. Ringkasan kondisi pasien sebelum keluar UGD
10. Nama dan tanda tangan
11. Sarana transport
12. Pelayanan lainnya
f) Isi Rekam Medis Rawat Inap pada sarana pelayanan kesehatan memuat:
1. Identitas
2. Tanggal dan waktu
3. Anamnesis
4. Hasil pemeriksaan fisik dan penunjang medik
5. Diagnosa
6. Rencana pelaksanaan
7. Tindakan/ pengobatan
8. Persetujuan tindakan medis
9. Catatan observasi klinis dan hasil pengobatan
10. Ringkasan pulang
11. Nama dan tanfa tangan
12. Pelayanan lain

Ranomeeto, 16 Januari 2023


Pemimpin BLUD UPTD
Puskesmas Ranomeeto

Endang Sriwati

Anda mungkin juga menyukai