Anda di halaman 1dari 3

Partikel Kepemilikan (의/eui)

dalam Bahasa Korea

Share on FacebookShare on Twitter

Partikel Kepemilikan (의/eui) dalam Bahasa


Korea
Korean First – Tata Bahasa ini untuk menunjukkan kepemilikan. Partikel ini di tempelkan
ke kata ganti orang, misalnya kata “sepatu (milik) ayah”, kalimat Koreanya adalah 아버지의
구두.
Perlu diperhatikan bahwa pembentukan kalimatnya terbalik dengan bahasa Indonesia.
Kata “sepatu milik ayah” jika diubah ke bahasa Korea, maka kita harus menulis kata 아버지
(ayah) terlebih dahulu, setelah itu diikuti kata 구두 (sepatu).
보기 (Contoh Kalimat):
1. 이 것이 제 자전거입니다. (자의) Ini adalah sepeda (milik) saya.
2. 이 것이 안또 씨의 책입니까? Apakah ini adalah buku (milik) Anto?
3. 저 곳이 네 집입니까? Apakah tempat itu adalah rumahmu
4. 이 책이 제 것이 아닙니다. Buku ini bukan milik saya.
5. 저것이 아버지의 자동차가 아닙니다. Itu bukan mobilnya ayah.
6. 이것이 누구의 가방이에요? Ini tas milik siapa?
7. 아버지의 회사는 자카르타에 있습니다. Perusahaan (milik) ayah ada di Jakarta.
※ Ada singkatan dalam menyebut kepemilikan kata
ganti orang: 저, 나, dan 너.
저의 → 제
Contoh: 저의 가방은 커요. → 제 가방은 커요. (Tas saya besar)
나의 → 내
Contoh: 나의 책이 어디예요? → 내 책이 어디예요? (Bukuku ada di mana?)
너의 → 네
Contoh: 너의 카드예요? → 네 카드예요? (Apakah kartumu?)
Partikel 의 berfungsi juga untuk menerangkan seseorang yang mempunyai hubungan dengan
orang lain. Perhatikan penjelasan berikut:
보기 (Contoh Kalimat):
1. 이 분이 어머니의 친구입니다. Orang ini adalah temannya ibu.
2. 니아 씨가 부디 씨의 여동생입니다. Nia adalah adiknya Budi.
3. 제 오빠가 배우입니다. Kakak laki-laki saya adalah seorang aktor.
4. 이 사람은 나의 동생입니다 .Orang ini adalah adik saya.
5. 제 여자친구는 정말 사랑스러워요. Pacarku sangat cantik.
6. 민지의 친구가 학생입니다. Teman Minji adalah pelajar.
7. 인다의 부모가 왔어요. Orang tua Indah sudah datang.
대화 (Percakapan):
가: 이 우산은 누구의 거예요? (Payung ini payung siapa?).
나: 제 거예요. 왜요? (Payung saya. Kenapa?).
가: 제 여자친구랑 마트에 가려고 하는데 갑자기 비가 와요. 잠깐 우산을 빌려 줄 수
있어요? (Saya bermaksud pergi ke toserba bersama pacar saya tapi tiba-tiba turun hujan.
Bisa pinjamkan payung sebentar?).
나: 네, 그냥 쓰세요. (Ya, pakai saja).
어휘 (Kosakata):
 자전거 : sepeda
 우리: kita, kami
 것 : benda
 여동생 : adik Perempuan
 자카르타 : Jakarta
 열쇠 : kunci
 나 : aku
 여자친구 : teman perempuan (pacar)
 너 : kamu
 오빠 : kakak laki-laki
 비 : hujan
 배우 : actor
 당신 : anda
 우산 : payung
 왜 : mengapa
 마트 : toserba
 갑자기 : tiba-tiba
 비가 오다 : turun hujan
 잠깐 : sebentar
 빌리다 : meminjam
 그냥 : hanya, saja
 쓰다 : menggunakan, memakai
연습 (Latihan)
Lengkapilah kalimat di bawah ini dengan memilih partikel yang tepat.
1. 엄마____ 가방은 빠란색입니다. (의/가/를)
2. 우리 동생의 취미_____ 영화를 보기예요. (의/는/를)
3. 아버지____ 친구가 의사이예요. (의/가/를)
4. 무공화는 한국____ 꽃이예요. (의/는/를)
5. 이 선풍기____ 아주 예쁩니다. (의/가/를)

Anda mungkin juga menyukai