Anda di halaman 1dari 8

WAWASAN NUSANTARA

SEBAGAI SARANA MEMAHAMI INDONESIA

NAMA : FITRI ISHAK TANTU


NIM : 859694678
POKJAR :
UPBJ :

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS TERBUKA
TAHUN 2023
PENDAHULUAN

Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak budaya, adat istiadat, bahasa, fauna,
flora,dan berbagai banyak keragaman Indonesia yang tidak dapat disebut. Dengan begitu
banyaknya keberagaman di Indonesia, diperlukan suatu cara untuk mengenalkan keberagaman
Indonesia kepada bangsa yang tersebar dari sabang sampai marauke. Maka munculnya wawasan
Nusantara sebagai alat pengenal keberagaman kepada bangsa.

Wawasan Nusantara adalah pandangan nasional bangsa Indonesia terhadap diri dan lingkungan
tempat hidup negara bangsa Indonesia. Dizaman yang serba digital, banyak Masyarakat yang
tidak mengerti tentang wawasan Nusantara sebagai sarana memahami Indonesia. Tujuan
dilakukan untuk mengetahui seberapa pentingnya wawasan Nusantara sebagai sarana memahami
Indonesia dizaman yang serba digital.

Nusantara berasal dari sumpah palapa dari patih Gadjah mada yang diucapkan dalam upcara
pengangkatkan sebagai mapahit di kerajaraan majapahit. Dalam kitab Negara kertagama
karangan Empu Tantular, arti Nusantara adalah pulau-pulau di luar pulau jawa dengan ibukota
berada di Majapahit.

Pada tahun 1928 kata Nusantara Kembali digunakan oleh Ki Hajar Dewantara untuk mengganti
sebutan Hindia Belanda (Nederlandsch-Indie) pada acara Kongres Pemuda Indonesia II
(Peristiwa Sumpah Pemuda) penggunaan istilah Indonesia sebagai pengganti kata Nusantara.

Indonesia berasal dari dua kata Yunani, yaitu indo/indu yang berarti Hindu/Hindiasedangkan
nesia/nesos yang berarti pulau dengan demikian Indonesia merupakan sebuah negara yang
memiliki pulau yang banyak dan terhimpit dengan dua Samudra yaitu Samudra pasifik dan
Samudra hindia selain dihimpit dua Samudra Indonesia juga dihimpit dengan dua benua yaitu
benua asia dan benua Australia.

Setelah membaca pendahuluan di atas diketahui betapa pentingnya wawasan Nusantara sebagai
saranan mengenal Indonesia.
KAJIAN PUSTAKA

Pengertian Wawasan Nusantara

Wawasan Nusantara adalah cara pandang sebuah bangsa tentang dirinya ditengahtengah
lingkungan strategis yang bergerak serba cepat dan dinamik, agar bangsa tersebut tetap eksis dan
survife. Pengertian lain dari wawasan nusantara secara termininologi wawasan nusantara
diartikan sebagai cara pandang sebuah nation state tentang diri dan lingkungan strategiknya
yang berubah serba.dinamik dengan Mempertimbangkan aspek cultural, histories, geografis,
ruang hidup, idealisme, falsafah Negara, konstitusi, aspirasi, identitas, integritas kelangsungan
hidup dan perkembangan kehidupannya serta kemampuannya dan daya saingnya.

Wawasan Nusantara adalah doktrin politik bangsa Indonesia untuk mempertahankan


kelangsungan hidup Negara Repbulik Indonesia, yang didasarkan pada Pancasila dan UDD 1945
dengan memperhitungkan pengaruh geografi, ekonomi, demografi, teknologi, dan kemungkinan
strategik yang tersedia ( M.Panggabean 1979 : 349 )

Wawasan nusantara adalah Geopolitik Indonesia, berwawasan dua arah yaitu keluar dan
kedalam. Pancasila dan pembukaan UUD 1945 menetapkan nilai instrinstik yang mendasari
wawasan nusantara yang nilai integrasi yang di tujukan pada kehidupan internal bangsa maupun
kehidupan antar bangsa.

Sebagai geopolitik Indonesia, wawasan nusantara memawas Negara Indonesia dari sudut
pandang, yaitu (1) Negara sebagai wilayah, (2) Negara dalam pengertian rakyat yang hidup
dalam Wilayah itu, (3) Negara sebagai kehidupan masyarakat, (4) negara sebagai suatu
Penyelenggaraan rumah tangga, dan ( 5) Negara sebagai penjamin kelangsungan hidup dirinya.

Untuk pencapaian tujuan ini, wawasan nusantara telah mengidentifikasikan lima aspek
integrasi yang harus di pegang teguh dalam menyelenggarakan kehidupan negara, yaitu:
pertama, Satu kesatuan wilayah dalam arti bahwa wadah bangsa yang sarwa nusantara dengan
segala isi dan kekayaanya merupakan satu kesatuan tumpah darah. Kedua, satu kesatuan bangsa
dalam arti bahwa bangsa Indonesia memiliki satu ideology yaitu pancasila yang melandasi,
membimbing dan megarahkan bangsa dalam mencapai tujuannya, serta memiliki UUD dan
politik pelaksanaanya.

Memiliki rasa senasib dan sepenanggungan serta satu tekad untuk mencapai. Ketiga, Satu
kesatuan sosial budaya dalam arti bahwa perwujudan budaya nasional atas dasar asas Bhineka
Tunggal Ika merupakan modal dan landasan pengembangan budaya bangsa, selanjutnya budaya
bangsa dapat di nikmati oleh bangsa Indonesia dengan pengertian bangsa bahwa budaya
Indonesia hakekatnya adalah satu, sedangkan corak ragam budaya yang ada, menggambarkan
kekayaan budaya bangsa; pula memiliki satu tertib sosial dan tertib hukum yang mengabdikan
diri kepada kepentingan nasional.

Keempat, Satu kesatuan ekonomi dalam arti bahwa perekonomian di susun sebagai usaha
bersama berdasar asas kekeluargaan kekayaan seluruh wilayah nusantara merupakan modal serta
milik seluruh bangsa yang pengembangan dan pembinaannya di selenggarakan secara seimbang
dan serasi tanpa meninggalakan ciri khas yang di miliki oleh tiap daerah dalam pengembangan
kehidupan ekonominya.

Kelima, satu kesatuan Hankam dalam arti bahwa pembinaan hankam di laksankan berdasarkan
daya rakyat semesta dengan angkatan bersenjata sebagi intinya dan bahwa ancaman terhadap
suatu pulau atau satu daerah hakekatnya merupakan ancaman terhadap seluruh bangsa serta
negara dan bahwa tiap-tiap warga negara mempunyai hak melakukan pembelaan terhadap
negara.
PEMBAHASAN

Wawasan Nusantara bertujuan mewujudkan nasionalisme yang tinggi di segala aspek kehidupan
rakyat Indonesia yang lebih mengutamakan kepentingan nasional daripada kepentingan
individu, kelompok, golongan, suku bangsaatauoub daerah. Meskipun begitu bukan merarti
rakyat indnesia harus menghilangkan kepentingan-kepentingan individu, kelompok, suku
bangsa, ataupun daerah.

Wawasan Nusantara mempunyai dua tujuan yaitu sebagai berikut:

1. Tujuan nasional, yang dapat dilihat dalam UUD 1945

1) Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia


2) Memajukan kesahteraan umum
3) Mencerdaskan kehidupan bangsa
4) Ikut melaksanakan ketertiban dunia yan berdasarkan kemerdekaan, perdamain abadi, dan
keadilan sosial.

2. Tujuan ke dalam, yaitu mewujudkan kesatuan segenap aspek kehidupan.

Wawasan Nusantara berfungsi sebagai pedoman, motivasi, dorongan, setya ramburambu


dalam menentukan segala kebijaksanaan, keputusan, Tindakan, dan perbuatan bagi
penyelanggara negara di tingkat pusat dan daerah maupun bagi seluruh rakyat Indonesia
dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Fungsi dari wawasan Nusantara
yaitu :
1) Berfungsi sebagai konsepsi ketahan nasional
2) Befungsi sebagai wawasan penmbangunan yang mencakup politik , ekonomi, sosial,
pertahanan dan keamanan
3) Berfungsi sebagai wawasan pertahanan dan keamanan Negara
4) Befungsi sebagai wawasan wilayah

Setelah mengetahui pentingnya wawasan Nusantara sekarang bagaiman cara meningkatkan


rakyat Indonesia untuk memahami wawasan Nusantara sebagai saranan mengenal negara
Indonesia.
1. Pendidikan Formal
Dalam mengwujudkan peningkatkan pengenalan tentang wawasan Nusantara bisa dimulai
dari Pendidikan formal yaitu sekolah, mulai dari sd,smp, sma, hingga jenjang kuliah. Bisa
dengan memasukan pembelajaran tentang wawasan Nusantara melalui mapel PKN
(Pendidikan Kewarganegaraan) yang dirangkum seunik mungkin sehingga tidak
menimbulkan kejenuhan dalam memahami maple PKN. Pentingnya sosialisasi dari piham
Pendidikan ke sekolah-sekolah untuk menyampaikan tentang wawasan Nusantara.

2. Pendidikan non formal


Sosialisasi tentang wawasan Nusantara dapat dilakukan lewar Pendidikan non formal,
dengan menagajak Masyarakat dalam diklat tentang wawasan kebangsaan dengan tujuan
lebih mengenal Indonesia melalui letak geografis dan sumber daya alamnya. Kesadaran
pemahaman wawasan Nusantara dapat menghilangkan rasa kedaeraan yang sering muncul.
Dengan mengenal wawasan Nusantara bisa memperkokoh semangat nasionalisme kita
terhadap negara Indonesia.
PENUTUP

Simpulan
Simpulan dari pembahasan diatas bahwa diperlukan perhatian khusus untuk meningkatkan
wawasan Nusantara sebagai sarana mengenal Indonesia, dizaman yang digital dan banyak
pengaruh luar yang masuk ke dalam Indonesia

Saran
Untuk masyarkat Indonesia supaya lebih memahami tentang wawasan Nusantara sebagai
symbol bahwa kita mengetahui betul seluk beluk negara kita melalui wawasan Nusantara.
DAFTAR PUSTAKA

Fatimah, T. D. (2021).
UPAYA PENINGKATAN WAWASAN NUSANTARA DALAM. 6.

prof.Dr.Lasiyo, M. M., Dr. Reno Wikandaru, S., & Dr.Hastangka, S. M. (2023).


Pendidikan Kewarganegaraan. Universitas Terbuka.

Sari, P. D. (2021).
WAWASAN NUSANTARA SEBAGAI CARA PANDANG DAN SIKAP BANGSA. 8

Anda mungkin juga menyukai