Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LAMPUNG UTARA

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS SUBIK
Jl. Pasar Baru Desa Subik Kecamatan Abung Tengah Kode Pos 34584,
'085179689009

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS SUBIK


NOMOR : P.31201/ /SK/15-LU/2023

TENTANG
PELAKSANAAN PEMANTAPAN MUTU INTERNAL (PMI) DAN
PEMANTAPAN MUTU EKSTERNAL (PME) PUSKESMAS
KEPALA PUSKESMAS SUBIK

Menimbang : a. Bahwa untuk menunjang diagnosis penyakit dan


peningkatan pelayanan klinis di puskesmas Subik
maka diperlukan peningkatan mutu laboratorium
Puskesmas Subik;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam huruf a, perlu dilakukan
pemantapan mutu internal ( PMI ) dan
pemantapan mutu eksternal ( PME ) terhadap
pelayanan laboratorium Puskesmas Subik;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam huruf a dan b, perlu
menetapkan Keputusan Kepala Puskesmas Subik
Tentang Pemantapan Mutu Internal ( PMI ) dan
Pemantapan Mutu Eksternal ( PME )
Laboratorium Puskesmas Subik;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25
Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36
Tahun 2009 tentang Kesehatan;
3. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor
364/MENKES/SK/III/2003 tentang Laboratorium
Kesehatan;
4. Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor
128/MENKES/SK/II/2004 tentang Kebijakan Dasar
Puskesmas;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor
1674/MENKES/SK/XII/2005 tentang Pedoman
Jejaring Pelayanan Laboratorium Kesehatan;
6. Keputusan Menteri RI Nomor 37 tahun
2012 tentang Penyelenggaraan Laboratorium
Pusat Kesehatan Masyarakat;
7. Surat Keputusan Kepala Puskesmas Subik Nomor
tentang Pelayanan Laboratorium Puskesmas Subik
8. Surat Keputusan Kepala Puskesmas Nomor tentang
Pengendalian Mutu Laboratorium Puskesmas Subik;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan TENTANG PEMANTAPAN MUTU INTERNAL ( PMI ) DAN PEMANTAPAN


MUTU EKSTERNAL ( PME ) LABORATORIUM PUSKESMAS SUBIK
Kesatu : Untuk menjamin mutu pelayanan laboratorium maka perlu
dilakukan upaya pemantapan mutu internal ( PMI ) maupun
pemantapan mutu eksternal ( PME ) Puskesmas.
kedua : Pemantapan mutu internal ( PMI ) dan pemantapan mutu eksternal (
PME ) sebagaimana dimaksud pada Diktum Kesatu tercantum
dalam lampiran dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari
Surat Keputusan ini.
Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila di
kemudian hari terjadi perubahan dan atau terdapat kesalahan
dalam Surat Keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan : di Subik
Pada tanggal :
KEPALA PUSKESMAS SUBIK

YENI ELIA PUTRI

Anda mungkin juga menyukai