Anda di halaman 1dari 1

Soal Latihan

Pada Bulan Januari Tahun 2023 Dinas Pariwisata Pemda ABC mempunyai Transaksi Sebagai Berikut:

1. Pada Tanggal 05 Januari 2023 diterima Uang Persediaan (UP) dari BUD sebesar
Rp100.000.000,00
2. Pada tanggal 07 Januari 2023 dibayarkan Gaji Pegawai dengan Metode Pembayaran LS
sebesar Rp125.700.000,00
3. Tanggal 10 Januari Dibayarkan pembelian Spidol 100 box dengan harga sebesar
Rp200.000,00 per box. Pembayaran dengan menggunakan UP.
4. Tanggal 15 Januari 2023 dibayarkan pembelian Sepeda Motor sebayak 2 unit dengan harga
Rp25.000.000,00 per unit dengan metode LS.
5. Tanggal 17 Januari 2023 dibayarkan uang muka pembangunan Gedung Kantor yang telah
diikat dengan kontrak kepada penyedia CV. Berjaya sebesar Rp200.000.000,00. Gedung
tersebut direncanakan selesai dibagun dalam 3 tahun dan dilakukansecara bertahap
(pekerjaan multi years) dengan metode LS.
6. Tanggal 20 Januari 2023 diterima Pendapatan Rertribusi pemakaian kekayaan daerah
sebesar Rp25.000.000,00 dan disetorkan hari yang sama ke Rekening Kas Daerah
7. Tanggal 21 Januari 2023 Dibayarkan Belanja Modal pembelian Printer sebanyak 3 unit
dengan menggunakan UP harga per unit sebesar Rp5.200.000,00
8. Tanggal 25 Januari 2023 Dibayarkan Gaji pegawai honorer untuk 10 orang bulan Januari
2023 sebesar Rp25.000.000,00 menggunakan UP.
9. Tanggal 26 Januari 2023 Dibayarkan belanja Toner printer sebanyak 100 unit dengan harga
sebesar Rp150.000,00 per unit dengan menggunakan UP.
10. Tanggal 30 Januari 2023 Dibayarkan belanja Kertas HVS 100 rim dengan harga sebesar
Rp100.000,00 per rim dengan menggunakan UP.
11. Tanggal 30 Januari 2023 diajukan SPM Ganti Uang Persediaan atas belanja penggunaan UP
bulan Januari 2023 atas pembayaran yang telah dilakukan.
12. Tanggal 31 Januari 2023 diterima SP2D GU sebesar SPM yang telah diajukan.
13. Berdasarkan kebijakan akuntansi Pemda ABC bahwa Pengakuan Persediaan yang ditetapkan
adalah Pendekatan Aset dan berdasarkan hasil Opname Fisik Persediaan diketahui bahwa
pemakaian persediaan bulan Januari 2023 adalah sebagai berikut:
a. Spidol 25 box
b. Toner Printer 35 unit
c. Kertas HVS 45 rim

Diminta:

Buatlah jurnal atas keseluruhan transaksi diatas!

Anda mungkin juga menyukai