Anda di halaman 1dari 8

MODUL AJAR KURIKULUM MERDEKA 2023

(PROTOTIPE)
SEKOLAH DASAR (SD/MI)
Nama penyusun : Fauza Luthfia, S.Pd
Nama Sekolah : UPT SDN 060907 Pasar Senen
Mata pelajaran : IPAS
Fase B, Kelas / Semester : IV (Empat) / I (Satu/Ganjil)
MODUL AJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM DAN SOSIAL SD
INFORMASI UMUM
A. IDENTITAS MODUL
Penyusun : Fauza Luthfia
Instansi : UPT SDN 060907 Pasar Senen
Tahun Penyusunan : 2023
Jenjang Sekolah : SD
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)
Fase / Kelas / Semester : B / IV / I (Satu/Ganjil)
Bab 1 : Tumbuhan, Sumber Kehidupan di Bumi
Topik : Fotosintesis, Proses Paling Penting di Bumi
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit
B. KOMPETENSI AWAL
1. Mengetahui proses fotosintesis tumbuhan
2. Mengetahui kebutuhan tumbuhan dalam melakukan fotosintesis
3. Mengetahui hubungan fotosintesis dengan makhluk hidup
4. Mengetahui manfaat fotosintesis bagi makhluk hidup
C. PROFIL PELAJAR PANCASILA
1. Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia.
2. Berkebinekaan global.
3. Bergotong-royong.
4. Mandiri.
5. Bernalar kritis.
6. Kreatif.
D. SARANA DAN PRASARANA
1. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Republik Indonesia, 2021 Ilmu
Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD Kelas IV, Penulis: Amalia Fitri, dkk dan Internet
2. Video lagu nasional
3. Power point
4. Video pembelajaran proses fotosintesis
5. Gambar proses fotosintesis
6. Laptop
7. Proyektor
8. Speaker
9. Kertas karton
10. Lem
11. Tumbuhan kangkung
12. Air
13. Wadah bening (botol air mineral)
14. Lembar kerja peserta didik
E. TARGET PESERTA DIDIK
1. Peserta didik dengan pencapaian tinggi: mencerna dan memahami dengan cepat, mampu
mencapai keterampilan berfikir tingkat tinggi (HOTS), dan memiliki keterampilan memimpin
2. Peserta didik reguler/tipikal: umum, tidak ada kesulitan dalam mencerna dan memahami materi
ajar
3. Peserta didik berkebutuhan khusus (lambat dalam memahami)
F. JUMLAH PESERTA DIDIK
1. 18 peserta didik
G. MODEL PEMBELAJARAN
1. Model Pembelajaran : Project Based Learning (PJBL)
2. Pendekatan Pembelajaran : Pembelajaran Berdiferensiasi, TPACK, 4C
3. Metode Pembelajaran : Ceramah, Tanya Jawab, Diskusi
KOMPNEN INTI
A. CAPAIAN PEMBELAJARAN
Peserta didik mengidentifikasi keterkaitan antara pengetahuan-pengetahuan yang baru saja diperoleh serta
mencari tahu bagaimana konsep-konsep Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial berkaitan satu sama lain yang
ada di lingkungan sekitar dalam kehidupan sehari-hari. Penguasaan peserta didik terhadap materi yang
sedang dipelajari ditunjukkan dengan menyelesaiakan tantangan yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari.
Selanjutnya peserra didik mengusulkan ide/menalar, melakukan investigasi/ penyelidikan/ percobaan,
mengkomunikasikan, menyimpulkan, merefleksikan, mengaplikasikan dam melakukan tindak lanjut dari
proses inkuiri yang sudah dilakukan.
B. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui pengamatan video pembelajaran peserta didik dapat menyebutkan proses fotosintesis pada
tumbuhan dengan tepat.
2. Melalui pengamatan video pembelajaran peserta didik dapat menjelaskan kebutuhan tumbuhan
untuk melakukan proses fotosintesis dengan benar.
3. Melalui diskusi kelompok peserta didik dapat menentukan kaitan fotosintesis dengan makhluk
hidup dengan baik.
4. Melalui tanya jawab peserta didik dapat mengorelasikan proses fotosintesis dengan manfaat
fotosintesis bagi makhluk hidup di kehidupan sehari-hati dengan benar.
B. PEMAHAMAN BERMAKNA
1. Mengetahui proses fotosintesis pada tumbuhan.
2. Memahami kebutuhan tumbuhan untuk melakukan proses fotosintesis.
3. Mengaitkan fotosintesis dengan makhluk hidup.
4. Mengemukakan pentingnya fotosintesis bagi makhluk hidup.
C. PERTANYAAN PEMANTIK (Asesmen Diagnostik)
1. Apakah kamu pernah merasakan lapar dan haus?
2. Apa yang kamu lakukan ketika merasakan lapar dan haus?
3. Bagaimana cara hewan mencari makanannya?
4. Apakah tumbuhan juga merasakan lapar?
5. Apa yang dilakukan tumbuhan ketika lapar?
D. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Pembuka (15 Menit)
1. Guru memberi salam dan menyapa peserta didik (Communication, Tanya Jawab)
2. Guru menanyakan kabar peserta didik (Communication, Tanya Jawab)
3. Kelas dilanjutkan dengan do’a yang dipimpin oleh salah satu peserta didik
4. Guru mengecek kehadiran peserta didik (Communication, Tanya Jawab)
5. Peserta didik menyanyikan salah satu lagu nasional guna menanamkan jiwa nasionalis peserta didik
diirngi dengan instrumen lagu (TPACK)
6. Guru mengajak peserta didik bermain games melatih fokus (Communication, Collaboration)
7. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran (Ceramah)
8. Peserta didik bersama-sama mengulang kembali pelajaran yang telah lalu mengenai bagian-bagian
tumbuhan dengan menjawab pertanyaan guru melalui slide ppt, yaitu : (Appersepsi, TPACK, Crtitical
Thinking, Communication, Collaboration, Tanya Jawab)
Link PPT :
https://drive.google.com/file/d/1w0OOiSwMt6lt27OfhM--zwQ8T5-7Plbg/view?usp=sharing
a. Apakah kamu masih ingat bagian-bagian tumbuhan?
b. Apa saja bagian-bagian tumbuhan yang kamu ketahui?

Kegiatan Inti (50 Menit)


(Menentukan Pertanyaan Mendasar)
1. Peserta didik mengamati gambar yang ada pada powerpoint dan menjawab pertanyaan yang diberikan
guru. (TPACK, Crtitical Thinking, Communication, Collaboration, Tanya Jawab)
Link PPT :
https://drive.google.com/file/d/1w0OOiSwMt6lt27OfhM--zwQ8T5-7Plbg/view?usp=sharing
a. Slide pertama gambar anak-anak sedang makan bersama, dengan pertanyaan :
a) Apakah kamu pernah merasakan lapar dan haus?
b) Apa yang kamu lakukan ketika merasakan lapar dan haus?
b. Slide kedua gambar kucing lagi makan, dengan pertanyaan :
a) Bagaimana cara hewan mencari makanannya?
c. Slide kedua gambar pohon, dengan pertanyaan :
a) Apakah tumbuhan juga merasakan lapar?
b) Apa yang dilakukan tumbuhan ketika lapar?
2. Peserta didik menjawab pertanyaan guru dengan bahasa sendiri melalui slide ppt, yaitu : (TPACK,
Crtitical Thinking, Communication, Collaboration, Tanya Jawab)
Link PPT :
https://drive.google.com/file/d/1w0OOiSwMt6lt27OfhM--zwQ8T5-7Plbg/view?usp=sharing
a. Apa itu fotosintesis?
3. Peserta didik mengamati video pembelajaran mengenai proses fotosintesis untuk memvalidasi
pemahamannya mengenai fotosintesis (TPACK, Crtitical Thinking)
Link Video Pembelajaran :
https://drive.google.com/file/d/1XbgRmxwJoXv0WE-kJpEguwcd3cAu30qR/view?usp=sharing
4. Peserta didik memberikan kesimpulannya mengenai video yang telah dilihat (Crtitical Thinking,
Creative Thinking, Collaboration, Communication, Tanya jawab, Diskusi)

(Mendesain Perencanaan Projek)


5. Peserta didik dibagi menjadi 3 kelompok, berdasarkan gaya belajarnya (Berdiferensiasi,
Communication, Collaboration, Diskusi)
a. Kelompok 1 beranggotakan peserta didik yang gaya belajarnya visual
b. Kelompok 2 beranggotakan peserta didik yang gaya belajarnya auditori
c. Kelompok 3 beranggotakan peserta didik yang gaya belajarnya kinestetik
6. Peserta didik diberikan media pembelajaran sesuai gaya belajarnya (Berdiferensiasi)
7. Peserta didik berdiskusi secara kelompok mengenai proses fotosintesis berdasarkan pengamatan media
pembelajaran yang didapatkan berdasarkan gaya belajarnya (Berdiferensiasi, Critical Thinking,
Creative Thinking, Communication, Collaboration, Diskusi)
8. Guru mengevaluasi diskusi setiap kelompok dengan menanyakan beberapa pertanyaan kepada peserta
didik, seperti : (Crtitical Thinking, Creative Thinking, Communication, Collaboration)
a. Hal apa yang telah didiskusikan?
b. Apa saja yang dibutuhkan tumbuhan untuk melakukan fotosintesis?
c. Apa kaitan proses fotosintesis dengan manfaat fotosintesis bagi makhluk hidup?
9. Peserta didik diarahkan untuk membuat projek mengenai proses fotosintesis yang produknya
disesuaikan berdasarkan gaya belajar peserta didik, yaitu : (Berdiferensiasi, Communication,
Collaboration)
a. Kelompok 1 (Visual) menghasilkan produk proses fotosintesis dalam bentuk poster
b. Kelompok 2 (Auditori) menghasilkan produk proses fotosintesis dalam bentuk peta konsep
c. Kelompok 3 (Kinestetik) menghasilkan produk proses fotosintesis dalam bentuk alat peraga
langsung (daun yang dimasukkan ke dalam air) dan laporan percobaan
10. Peserta didik mendengarkan penjelasan guru mengenai cara pembuatan projek setiap kelompok
(Berdiferensiasi, Communication, Collaboration, Ceramah)
11. Peserta didik mendapatkan alat dan bahan yang dibutuhkan

(Menyusun Jadwal Pembuatan)


12. Peserta didik diberitahukan mengenai waktu pembuatan projek yaitu selama 15-20 menit
(Communication)
13. Peserta didik dibimbing oleh guru untuk membagi tugas setiap anggota kelompok supaya waktu dapat
digunakan secara maksimal (Communication, Collaboration, Diskusi)

(Memonitoring Peserta Didik dan Kemajuan Projek)


14. Peserta didik bersama kelompoknya bekerjasama dalam membuat projek (Critical Thinking, Creative
Thinking, Communication, Collaboration, Diskusi)
15. Kegiatan bekerjasama peserta didik dipantau dan dibimbing oleh guru (Critical Thinking, Creative
Thinking, Communication, Collaboration, Diskusi)
16. Peserta didik dapat bertanya kepada guru jika mengalami kesulitan (Communication, Collaboration,
Tanya Jawab, Diskusi)

(Menguji Hasil)
17. Peserta didik mempresentasikan hasil projeknya di depan kelas (Communication, Collaboration)
18. Guru dan peserta didik dari kelompok lain memberikan tanggapan atau umpan balik terhadap hasil
presentasi kelompok (Communication, Collaboration, Tanya Jawab)
19. Guru memberikan apresiasi terhadap peserta didik(Communication, Collaboration)
20. Peserta didik mengerjakan LKPD yang dibagikan guru secara individu (Critical Thinking, Creative
Thinking)

Kegiatan Penutup (5 Menit)


21. Guru menanyakan hal yang belum dimengerti oleh peserta didik (Communication, Tanya Jawab)
22. Peserta didik menyimpulkan pembelajaran (Communication)
23. Peserta didik merapikan buku, alat tulis, meja dan kursi (Collaboration)
24. Berdoa yang dipimpin oleh peserta didik setiap agama yang terdapat di kelas
25. Guru mengucapkan salam (Communication)
E. REFLEKSI
Topik : Fotosintesis, Proses Paling Penting di Bumi

1. Refleksi untuk peserta didik


a. Beri tanda ceklis untuk peserta didik yang memenuhi kriteria
b. Beri tanda silang untuk peserta didik yang belum memenuhi kriteria
No Nama peserta Kriteria
didik Proses Yang Kaitan Pentingnya
fotosintesis dibutuhkan fotosintesis fotosintesis bagi
tumbuhan dengan makhluk hidup
dalam makhluk hidup
fotosintesis
1
2
3
4
5
dst.
2. Refleksi untuk guru
Merefleksi Strategi Pembelajaran: Apa yang Sudah Baik dan Perlu Ditingkatkan
a. Beri tanda ceklis sesuai kriteria
No Pendekatan/Strategi Sudah Guru Sudah Guru Masih Perlu
Lakukan Lakukan, Guru
Tetapi Belum Tingkatkan
Efektif Lagi
1 Guru menyiapkan alat, bahan media
pembelajan sebelum memulai
pembelajaran.
2 Guru melakukan kegiatan pendahuluan dan
melalakukan appersepsi guna mengingatkan
kembali pembelajaran yang lalu dan
mengaitkan dengan pembelajaran yang
akan dipelajari.
3 Guru meminta peserta didik mengamati
untuk merangsang kemampuan awal
peserta didik.
4 Guru bersama peserta didik menyepakati
beberapa tata cara kegiatan.
5 Guru memberikan tanggapan positif kepada
peserta didik dalam kegiatan berdiskusi.
6 Guru melibatkan para peserta didik dengan
kebutuhan khusus dalam semua kegiatan
pembelajaran.
7 Guru sudah memperhatikan reaksi peserta
didik dan menyesuaikan strategi
pembelajaran dengan rentang perhatian dan
minat peserta didik.
8 Guru memilih dan menggunakan media dan
alat peraga pembelajaran yang relevan di
luar yang disarankan buku guru dan buku
siswa.
9 Guru menyesuaikan materi dan bahan ajar
dengan sumber daya yang ada dilingkungan
sekitar.
10 Guru mengumpulkan hasil pekerjaan
peserta didik sebagai asesmen formatif
peserta didik.
11 Guru mengajak para peserta didik
merefleksi pemahaman dan keterampilan
mereka pada akhir pembelajaran.
F. ASESMEN / PENILAIAN
Asesmen Formatif
1. Rubrik Penilaian Test Tertulis
Kriteria Penilaian Soal No 1 Soal No Soal No Soal No
2 3 4
Dapat menjawab soal dengan 10 30 20 40
tepat
Penilaian pengetahuan =

2. Rubrik Penilaian Produk


Sangat Baik Baik Cukup Perlu Perbaikan
Kriteria Penilaian
4 3 2 1
Hasil karya Seluruh bagian Terdapat 1 Terdapat 2 Terdapat 3
benar semua bagian yang bagian yang bagian yang salah
salah salah
Kreativitas dan Terdapat semua Memenuhi 2 Memenuhi 1 Seluruh kriteria
estika: kriteria yang kriteria yang kriteria yang tidak terpenuhi
1. Memanfaatkan diharapkan. diharapkan. diharapkan.
penggunaan
bahan yang ada
2. Memanfaatkan
penggunaan
bahan tambahan
diluar bahan
yang disediakan
3. Tampilan
produk
menarik, rapi,
dan tersusun
dengan baik.

Penilaian produk =

3. Rubrik Penilaian Presentasi Produk


Perlu
Sangat Baik Baik Cukup
Kriteria Penilaian Perbaikan
4 3 2
1
Isi presentasi: Memenuhi Memenuhi 2-3 Memenuhi 1 Seluruh kriteria
1. Memperkenalkan semua kriteria. kriteria isi yang kriteria isi tidak terpenuhi
identitas baik. yang
kelompok baik.
2. Menyampaikan
tujuan presentasi
3. Isi presentasi
tepat
Sikap presentasi: Memenuhi Memenuhi 3-4 Memenuhi 1-2 Seluruh kriteria
semua tidak terpenuhi
1. Berdiri tegak. kriteria isi yang kriteria isi
2. Suara terdengar kriteria. baik. yang baik.
jelas.
3. Melihat ke arah
audiens .
4. Mengucapkan
salam pembuka.
5. Mengucapkan
salam penutup.
Pemahaman konsep 1.Saat 1. Melihat 1. Sering 1. Membaca
menjelaskan bahan melihat terus selama
tidak melihat presentasi bahan presentasi.
bahan. sesekali. presentasi. 2. Penjelasan
presentasi. 2. Penjelasan 2. Penjelasan tidak dapat
2.Penjelasan bisa kurang dipahami.
bisa dipahami dipahami bisa
dipahami
Penilaian keterampilan presentasi hasil produk =

G. KEGIATAN PENGAYAAN DAN REMEDIAL


1. Pengayaan
a. Peserta didik dengan nilai rata-rata dan nilai diatas rata-rata mengikuti pembelajaran dengan
pengayaan.
2. Remedial
a. Diberikan kepada peserta didik yang membutuhkan bimbingan untuk memahami materi atau
pembelajaran mengulang kepada siswa yang belum mecapai CP.
LAMPIRAN
A. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
B. BAHAN BACAAN GURU & PESERTA DIDIK
Fotosintesis

Salah satu ciri makhluk hidup adalah tumbuh dan berkembang. Untuk tumbuh makhluk hidup
memerlukan makan. Apakah semua makhluk hidup dapat membuat makanan sendiri? Tidak, hanya
tumbuhan hijau yang dapat membuat makanan sendiri. Perhatikan pepohonan di sekelilingmu!
Bagaimana warna daunnya? Pada umumnya warna daun hijau. Warna hijau pada daun disebabkan
adanya zat hijau daun atau klorofil. Bagaimana cara tumbuhan hijau membuat makanan?
Untuk membuat makanan, tumbuhan hijau memerlukan bahan-bahan. Bahan-bahan tersebut adalah air
dan karbon dioksida. Tumbuhan memperoleh air dengan cara menyerap dari dalam tanah. Bagian
tumbuhan yang bertugas menyerap air dari dalam tanah adalah akar, khususnya rambut akar. Air yang
diserap rambut akar akan naik ke batang melalui pembuluh kayu. Kemudian air diedarkan ke seluruh
bagian tumbuhan, seperti daun dan ranting.
Karbon dioksida diserap oleh tumbuhan hijau melalui stomata dan lentisel. Tahukah kamu, apa yang
dimaksud dengan stomata dan lentisel? Stomata adalah lubang-lubang kecil yang terdapat di permukaan
daun. Stomata disebut juga mulut daun. Lentisel adalah lubang-lubang kecil yang terdapat pada
permukaan batang. Air dan karbon dioksida diolah menjadi makanan yang diperlukan oleh tumbuhan.
Pembuatan makanan ini dapat terjadi di semua bagian tumbuhan. Namun, sebagian besar proses
pembuatan makanan terjadi di daun. Hal ini disebabkan daun memiliki struktur yang tepat untuk
membuat makanan.
Untuk membuat makanan, tumbuhan memerlukan cahaya matahari. Cahaya berfungsi sebagai sumber
tenaga atau energi. Energi cahaya yang mengenai daun diserap oleh klorofil. Energi tersebut digunakan
untuk mengubah air dan karbon dioksida menjadi karbohidrat dan oksigen. Proses pembuatan makanan
pada tumbuhan dengan bantuan cahaya ini disebut fotosintesis. Secara alami, fotosintesis terjadi pada
siang hari. Hasil fotosintesis adalah karbohidrat dan oksigen. Karbohidrat diedarkan ke seluruh bagian
tumbuhan. Karbohidrat digunakan tumbuhan untuk tumbuh dan sebagian disimpan sebagai cadangan
makanan. Hasil lain dari fotosintesis adalah oksigen yang sangat berguna bagi makhluk hidup.

C. DAFTAR PUSTAKA

Amalia Fitri, dkk. 2021. Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Untuk SD Kelas IV. Kementrian Pendidikan,
Kebudayaan Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.
Latifatul Jannah. Pengembangan Bahan Ajar IPA Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Materi Struktur
dan Fungsi Bagian Tumbuhan Siswa Kelas IV Berbasis Multimedia Interaktif di SD Negeri Ponggok
04 Blitar. Prodi Pendidikan Gutu Madrasah Ibtidaiyah UIN Malang.
Loxley, Peter, Lyn Dawes, Linda Nicholls, dan Babd Dore. 2010. Teaching Primary Science. Pearson
Education Limited.
Pearson Education Indonesia. 2004. New Longman Science 4. Hongkong: Longman Hong Kong Education.
Tjitrosoepomo, Gembong. 2016. Morfologi Tumbuhan. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Winarsih, Sri. 2019. Seri Sains Perkembangbiakan Makhluk Hidup. Semarang: Alprin.
https://online.kidsdiscover.com/infographic/photosynthesis/. Dunduh pada 13 Oktober 2020.
https://www.dkfindout.com/us/animals-and-nature/plants/. Diunduh pada 13 Oktober 2020.
https://www.britannica.com/browse/Plants/. Diunduh pada 14 Oktober 2020.
https://www.britannica.com/science/propagation-ofplants/. Diunduh pada 14 Oktober 2020.
https://www.britannica.com/science/seed-plant-reproductive-part/. Diunduh pada 31 Oktober 2020.

Anda mungkin juga menyukai