Anda di halaman 1dari 2

1.

Mengenal lebih dekat dengan katarak

Halo sobat edc!! Siapa sih diantar kalian yang tidak mengenal katarak?? Ya , katarak saat ini menjadi
momok yang mengerikan terutama bagi kalangan lanjut usia. Katarak sangat sering ditemui pada usia
60-80 tahun. Katarak itu sendiri menyerang lensa mata sehingga menjadi keruh, sehingga penderita
katarak tidak dapat melihat dengan jelas. Mungkin pada awalny tidak terasa mengganggu, namun
seiring perkembangannya jika tidak diobati, katarak ini akan semakin parah hingga membuat aktivitas
sehari-hari terhambat. Maka dari itu penting sekali bagi sobat edc untuk melakukan control mata dan
mengecek kesehatan mata agar terhindar dari katarak ya.

2. Tanda gejala katarak

Kalian tahu gak sih? Kalo tanda gejala katarak itu tidak dapat dianggap sepele. Kalian harus berhati-hati
jika mata mulai merasakan sejumlah gejala katarak. Yuk simak apa saja gejala katarak : a. pandangan
tidak jelas dan kabur seperti berkabut b. penurunan pengllihatan, terutama pada malam hari c. rasa
silau saat melihat sorot lampu mobil, matahari atau lampu. Jika gejala diatas dibiarkan dan semakin
memburuk maka akan timbul rasa nyeri pada mata harus segera diperiksakan ya sobat edc!! Jangan
sampai kita tidak bisa melihat pemandangan yang luar biasa tuhan ciptakan ini.

3. Jenis jenis katarak

Mungkin sobat edc hanya tau katarak itu hanya sebatas mata berkabut dan penglihatan nya menurun
kan? Sebenarnya katarak itu ada 3 jenisnya loh berdasarkan letak kemunculannya. Mau tau apa saja?
Yuk simak : yang pertama ada katarak nuclear, ini bukan bom nuklir ya sobat, jadi katarak nuclear ini
mempengaruhi bagia pusat lensa dan menyebabkan rabun jauh yang sangat mengganggu sat penderita
melakukan aktivitas membaca. Dan lama kelamaan mmebuat lensa mata penderita menjadu keruh
kuning atau kecoklatan dan sulit membedakan warna. Yang kedua ada katarak kortikal katarak ini
berawal pada bagian tepi lensa yang ditandai adanya bercak putih serta kekeruhan berbentuk goresan di
tepi luar korteks lensa. Parahnya jika dibiarkan goresan itu bisa meluas ke tengah dan masuk kepusat
lensa sehingga membuat pandangan tidak jelas. Dan yang ketiga ada katarak subkapsular posterior, jadi
katarak jenis ini mempengaruhi bagian belakag lensa, gejalanya yaitu munculnya area buram di sekitar
bagian belakang lensa yang menjadi jalur masuknya cahaya sehingga penderita kesulitan jika membaca
dan lebih silau saat melihat cahaya lampu terutama di malam hari. Bagaimana sobat edc?? Beragam
macam kan jenis dari katarak itu. Tapi semoga kita semua terhindar dari semua jenis katarak itu ya.
Tetap sehat semua.

4. Cara penyembuhan katarak

Halo sobat EDC!! Kalian pernah dengar terkait berita yang beredar bahwa air rebusan daun sirih itu bisa
mengobati katarak dengan cara ditetesi langsung ke mata? Betul itu adalah salah atau hoaks. Daun sirih
memang mempunyai kandungan antiseptic namun karena biasanya masyarakat dilakukan dirumah
tanpa mengetahui kadar PH, konsentrasi dll yang dilakukan secara medis sehingga malah menjadi
boomerang yang mengakibatkan infeksi pada mata. Maka dari itu sobat edc jangan terlalu meghiraukan
berita berita yang beredar di internet. Lebih baik jika mengalami tanda dan gejala katarak sebaiknya
langsung periksakan ke dokter spesialis mata ya sobat edc. Keep smart and healthy.

Anda mungkin juga menyukai