Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL KEGIATAN LOMBA TUJUH BELASAN

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN


DALAM RANGKA MEMPERINGATI KEMERDEKAAN INDONESIA
YANG KE-78

Disusun oleh:
M.Anugrah Wahyu Pratama

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN


Proposal Kegiatan Lomba Tujuh Belasan Dalam Rangka Mempringati kemerdekaan Indonesia
yang ke-78 Tahun 2022.

A. Latar Belakang
Mengingat hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 akan jatuh pada tanggal
17 agustus 2022, maka sudah sewajibnya kita sebagai bangsa Indonesia untuk mengenang
jasa-jasa para pahlawan kita dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.
Hari Kemerdekaan merupakan sejarah perjuangan bangsa yang harus kita pertahankan.

Sebagai penerus bangsa yang baik tentunya harus merayakan hari kemerdekaan ini
dengan melakukan hal-hal yang positif yang dapat meningkatkan ilmu pengetahuan yang
baik tentang sejarah Indonesia serta wawasan kebangsaan. Dengan karena itu, saya ingin
mengadakan perlombaan tujuh belasan dan warga-warga sekalian saya harapkan untuk
mengikuti perlombaan untuk memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-
78.

Saya selaku panitia akan mengadakan perlombaan tujuh belasan untuk memperingati
hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78.

B. Tujuan Kegiatan
Kami mengadakan acara ini dengan beragam tujuan, yaitu:
1. Mempererat Hubungan dan Silaturahmi untuk Warga-Warga sekitar.
2. Meningkatkan kreatifitas warga untuk memenangi perlombaan tersebut.
3. Menghibur Warga sekitar dari yang tua maupun yang masih anak-anak.

C. Tema
Kegiatan ini mengambil “Perlombaan Tujuh Belasan” agar menambah ikatan
silaturahmi antar warga.

D. Macam-macam Kegiatan
1. Tarik Tambang
2. Balap Karung
3. Panjat Pinang
4. Balap Kelereng
5. Makan Kerupuk

E. Peserta
Peserta dalam mengikuti perlombaan Tujuh Belasan ini bisa di ikuti dari yang tua
maupun anak kecil sesuai perlombaan yang di ikutinya.
F. Perlengkapan Yang Dibutuhkan
Demi kelancaran acara, kami membutuhkan beberapa perlengkapan seperti berikut:
1. Lapangan Terbuka
2. Hadiah Peserta
3. Konsumsi
4. Perlengkapan perlombaan, yaitu:
 Tali Tambang
 Kelereng
 Karung Goni
 Kerupuk
 Pohon Pinang

G. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 17 agustus pukul 10:00 – 18:00
WIB.

H. Susunan Acara
Susunan Kegiatan Perlombaan Tujuh Belasan
1. 10:00 – 10:35 : Sambutan Panitia Perlombaan
2. 10:35 – 11:45 : Perlombaan Tarik Tambang
3. 11:45 – 12:25 : Intirahat, Sholat, Makan [ISHOMA]
4. 12:25 – 13:45 : Balap Karung
5. 13:45 – 15:25 : Makan Kerupuk
6. 15:25 – 16:00 : Sholat Ashar bagi yang muslim
7. 16:00 – 16:30 : Balap Kelereng
8. 16:30 – 17:30 : Panjat Pinang
9. 17:30 – 18:00 : Penutupan dan pembagian hadiah

I. Anggaran Dana
Acara ini membutuhkan dana sebesar Rp 10.000.000, dan dana saat ini terkumpul
sebanyak Rp 11.000.000.

J. Penutup
Demikian Proposal kegiatan Perlombaan Tujuh Belasan yang kami ajukan. Besar
harapan kami untuk para warga dengan senang hati mengikuti dan berpatisipasi demi
kelanjaran memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia. Atas perhatian dan kerja
samanya, Kami ucapkan Terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai