Anda di halaman 1dari 1

LATIHAN SOAL ATURAN PENCACAHAN

1. Berapa banyak susunan berfoto berjajar untuk 3 pasang pemain bulutangkis ganda
dengan tidak ada setiap pemain dan pasangannya berdekatan?
2. Banyak kemungkinan kata yang tersusun dari huruf S, I, G, M, dan A adalah 120
kata. Apabila kelima huruf tersebut akan disusun secara alfabetical, maka urutan
keberapakah kata SIGMA akan tersusun?
3. Nomor pegawai pada suatu pabrik terdiri atas tiga angka dengan angka pertama bukan
nol. Berapa banyak nomor pegawai yang ganjil?
4. Kode kupon hadiah untuk belanja pada suatu toko swalayan berbentuk bilangan yang
disusun dari angka 1, 2, 2, 3, 4. Jika kupon-kupon tersebut disusun berdasarkan
kodenya mulai dari yang terkecil sampai dengan yang terbesar, maka pada urutan ke
berapa kupon dengan kode 32124 berada?
5. Dalam sebuah kantong terdapat 6 bola hitam dan 4 bola merah. Dari kantong tersebut
akan diambil 5 bola sekaligus. Tentukan banyak cara yang mungkin bila paling sedikit
diambil 3 bola berwarna hitam.
6. Sembilan titik terletak pada bidang datar sehingga tidak ada tiga titik yang segaris.
Berapa banyak segitiga yang dapat dibuat dengan titik-titik sudut dari titik-titik
tersebut?
7. Seorang siswa diwajibkan mengerjakan 8 dari 10 soal yang tersedia, tetapi
nomor 1 sampai dengan 4 wajib diisi. Berapa banyak cara memilih soal yang akan
dikerjakan oleh siswa?
8. Rapat anggota DPRD akan diikuti ketua, wakil ketua, sekretaris, dan 3 anggota dewan.
Mereka akan duduk mengelilingi meja bundar. Jika ketua harus duduk diantara wakil
ketua dan sekretaris, tentukan banyak cara duduk dalam rapat tersebut.

Anda mungkin juga menyukai