Anda di halaman 1dari 10

PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI TENGAH

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) NEGERI 3 PALU
JalanTanjungSantigi No. 19 Telp. (0451) 422192 Fax. (0451)456397 Kode Pos.94112
Website : http://www.smkn3-palu.sch.id e-mail :smknegeri3.palu@yahoo.com

UJIAN NASIONAL BERBASIS SEKOLAH


Mata Pelajaran : PPKn
Kelas : XII
Hari / tanggal :
Alokasi Waktu : 90 Menit

1. Segala sesuatu yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab adalah
merupakan . . . .
A. Kewajiban D. Hak individu
B. Hak asasi manusia E. Makna asasi.manusia
C. Hak warga negara
2. Di semua Negara di dunia walaupun memiliki bentuk Negara yang berbeda, tidak ada satu
pun negara yang mau dikatakan negaranya tidak demokrasi, yang mana makna demokrasi
adalah dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat, pendapat ini dikemukakan oleh . . . . .
A. Moh. Hatta D. Abrahan Linco[n
B. Sukarno E. Imanuel Khan
C. Muchtar Kusumaadmadja
3. Dalam menjalin hubungan internasiona diantarananya adalah diplomasi, negoisasi, lobi
(lobby),propaganda, dan bidang bidang aktivitas ekonomi serta kekuatan militer,yang semua
merupakan sarana untuK menjalin hubungan internasional, hal ini dikemukakan oleh . . . .
A. Verba D. Moh. Hatta
B. J. Frankel E. Tris Sutrisno
C. Jhon Loke
4. Hubungan internasional merupakan sebuah hubungan antara . . . .
A. warga negara suatu negara dengan warga negara lain, negara dan individu/badan
hukum, serta negara dengan Negara.an individu/badan hukum
B. Warga negara suatu Negara
C. Suatu negara dengan warga negara lain
D. Negara dengan negara
E. Negara dengan individu/badan hukum
5. Negara yang diintegrasikan karena mempunyai wewenang yang besifat memaksa
merupakan pengertian Negara menurut . . . .
A. Harold J. Laski D. C.F Strong
B. Roger H Soltau E. Herbert Feith
C Miriam Budiarjo
6. Sekelompok orang yang berada dalam suatu wilayah yang sama, merasa memiliki persatuan
senasib yang sama, beberapa budaya yang sama, mitos leluhur yang sama, dan memiliki
keinginan yang sama untuk bersatu adalah pengertian . . . .
A. Bangsa D. Persatuan
B. Integritas E. Tradisi
C. Integrasi
7. Menyatupadukan, menggabungkan, mempersatukan merupakan arti dari . . . .
A. Bangsa D. Persatuan
B. Integritas E. Tradisi
C. Integrasi
8. Manusia secara individu atau kelompok telah terbentuk dan terikat oleh norma, norma
sendiri ada yang tertulis dan tidak tertulis, norma yang tidak tertulis merupakan . . . .dalam
dari individu dalam suatu kelompok masyarakat yang telah tertata dan dipatuhi.
A. Aturan D. kerja sama
B. Keputusan E. Tradisi
C. Kesepakatan
9. BPUPK melakukan sidang selama dua kali yang pertama dilaksanakantanggal 29 Mei
hingga tanggal 1 Juni 1945 yang menjadi agenda sidang pertama adalah . . . .
A. Pembentukan Panitia 8 D. Membahas tentang UUD
B. Pembentukan Panitia 9 E. Hukum Negara
C. Membahas tentang Dasar Negara
10. Pancasila yang merupakan Dasar Negara dan sekaligus sebagai Idiologi Negara, hingga
sampai kapanpun tidak akan dirubah, tetapi pancasila dapat dikembangkan sesuai dengan
kebutuhan masyarakat melalui . . . .
A. Nilai manfaat D. Nilai kebersamaan
B, Nilai Hukum E. Nilai Praksis
C. Nilai instrument
11. Pancasila memiliki nilai nilai yang mengatur dan melandasi warga negaranya, dari nilai nilai
tersebut ada nilai yang tidakdapat di rubah yani . . . .
A. Nilai Permaanen D. Nilai Praksis
B. Nilai Dasar E. Nilai Manfaat
C. Nilai Instrumen
12. Negara Indonesia sebagai negara hukum memiliki kekuasaan penuh dalam menerapkan
peraturan hukum bagi warga negaranya dimanapun warga negara Indonesia berada. Hal
tersebut berkaitan dengan asas hukum internasional yang diterapkan, yaitu asas . . . .

A. Hukum D. Kebangsaan
B. Teritoria E. Kepentingan Umum
C. Keterbukaan
13. Ketentuan bela Negara tercantum dalam UUD NRI Tahun 1945 Pasal . . . .ayat . . . .
A. 27, (1) D. 17, (2)
B. 27, (2) E. 27, (3)
C. 17, (1)
14. Suatu Negara dapat memiliki kemampuan mengembangkan kekuatan nasional sehingga
mampu menghadapi segala macam ancaman dan gangguan merupakan katahanan nasional
sebagai . . . .
A. Cara D. Doktrin
B. metode E. Pendekatan
C. Kondisi
15. Berbagai pergerakan dan pemberontakan yang terjadi di Indonesia menunjukan bahwa
tidak terdapat pengakuan dan sikap menghargai . . . .
A. Pancasila D. Bhinneka Tunggal Ika
B. UUD NRI Tahun 1945 E. Persatuan dan Kesatuan
C. Lambang Negara
16. Budaya politik elit cenderung dalam menyelesaikan masalah dengan cara...
A. Demonstrasi
B. Musyawarah
C. Berperan ganda
D. Menyerahkan sepenuhnya kepada pemimpin
E. Menyerahkan kepada partai yang mengusungnya
17. Demokrasi adalah sebagai sebuah pergeseran dan penggantian kedaulatan raja
menjadi kedaulatan rakyat, pendapat ini di kemukakan oleh . . . .
A. Mohammad Hatta D. Austin Ronney
B. Ir Soekarno E. Sidney Verba
C. Almond
18. Di mata hukum semua warga Negara Indonesia sama, tidak ada yang kebal hukum,
tetapi tidak dipungkiri banyak masyarakat yang masih melakukan pelanggaran
pelanggaran, misalnya main hakim sendiri, maka hal yang harus dimiliki oleh seluruh
warga negara adalah . . . .
A. Pendidikan di bidang hukum
B. Kesadaran Hukum
C. Ketegasan penanganan pelanggar hukum
D. Hukum tidak boleh tebang pilih
E. Mengapresiasi pada orang yang taat hukum
19. Dalam Undang Undang Dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia Tahun 1945
pada pasal berapa dan ayat berapa yang menyatakan bahwa Indonesia adalah
Negara Kesatuan? . . . .

A. Pasal 1 ayat 1 D. Pasal 1 ayat 3.


B. Pasal 2 ayat 1 E. Pasal 2 ayat 3
C. Pasal 1 ayat 2

20. Politik Luar Negeri Indonesia babas dan aktif, prinsip politik ini diambil/muncul yang
dilatar belakangi Posisi Indonesia yang kurang menguntungkan, yakni adanya dua
negara adi kuasa antara blok barat dan blok timur, Negara manakah yang
memimpin blok Timur . . . .
A. Amerika serikat. (USA) D. Inggris
B. Uni Soviet E. Jepang
C. Cina
21. Unsur unsur negara terdiri atas rakyat, wilayah dan pemerintahan yang berdaulat,
hal ini belum cukup, untuk menjadi sebuah negara, maka ketiga unsur tersebut ada
satu unsur tambahan sebagai syarat berdirinya sebuah Negara yaitu . . . .?
A. Membuat laporan tertulis susunan struktur pemerintahan
B. Wajib terdaftar di organisasi dunia PBB
C. Membayar biaya administrasi di PBB
D. Pengakuan dari Negara lain
E. Jelas batas batas Negara dengan negara tetangga
22. Pancasila mengandung tiga tataran nilai, yaitu nilai dasar, nilai instrument dan nilai
praksis. Berikut ini yang tidak termasuk nilai dasar Ketuhanan dalam Pancasila
adalah . . . .

A. Nilai ketuhanan D. Nilai kerakyatan


B. Nilai persatuan E. Nilai kemanusiaan
C. Nilai kebersamaan

23. Berikut yang bukan merupakan lembaga Negara sebagai pelaksana kedaulatan
Negara berdasarkan amandemen UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945
adalah . . ..

A. Majelis Permusyawaratan C. Mahkamah Konstitusi


Rakyat D. Mahkamah Agung
B. Dewan Perwakilan Rakyat E. Dewan Pertimbangan Agung

24. Dalam melaksanakan fungsinya pers yang ditujukan pada individu atau kelompok
dengan maksud memperbaiki keadaan melalui tulisan dan lainnya adalah....
A. Pers berfungsi sebagai Kontrol Sosial
B. Pers berfungsi sebagai media Pendidikan
C. Pers berfungsi sebagai lembaga Ekonomi
D. Pers berfungsi sebagai Hiburan
E. Pers sebagai media untuk menjatuhkan lawan politik

25. Bagi bangsa Indonesia kedudukan Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 bersifat tetap
dan tidak dapat diubah. Hal tersebut karena....
A. Pasal-pasal UUD NRI Tahun 1945 dapat diubah
B. Kesepakatan MPR untuk tidak diubah
C. Merupakan kaidah yang fundamental terbentuknya Negara RI
D. Merupakan keputusan Presiden dan Wakil Presiden terdahulu
E. Sebagai wujud penghormatan terhadap hasil perjuangan bangsa Indonesia
26. Berikut ini merupakan badan peradilan yang berkedudukan sejajar dengan
Mahkamah Agung yang merupakan Lembaga Yudikatif adalah....

A. Mahkamah Konstitusi D. Pengadiln Militer


B. Pengadilan Agama E. Pengadilan Tata Usaha Negara
C. Pengadilan Tinggi

27. Kekuasaan presiden dalam mengangkat dan menerima duta dari Negara lain
berdasar kan Undang Undang dasar Negara RI Tahun 1945 adalah berkedudukan
sebagai . . . .

A. Kepala Pemerintahan D. Penanggung Jawab


B. Pemegang kekuasaan eksekutif E. Kepala pemerintahan dan kepala
C. Kepala Negara Negara

28. Berikut ini yang tidak termasuk wewenang Komnas HAM adalah ....
A. Melakukan perdamaian pada kedua belah pihak yang bermasalah
B. Melakukan penyidikan terhadap suatu kasus pelanggaran HAM
C. Menyelesaikan masalah secara konsultasi maupun negosiasi
D. Menyampaikan rekomendasi atas kasus pelanggaran HAM kepada pemerintah
dan DPR untuk ditindaklanjuti
E. Memberi saran kepada pihak yang bermasalah untuk menyelesaikan sengketa
di pengadilan
29. Good Governance pada dasarnya adalah suatu konsep yang mengacu kepada
proses pencapaian keputusan dan pelaksanaannya yang dapat
dipertanggungjawabkan, jika pelaksanaannya dilaksanakan secara terbuka untuk
semua orang, yang berkepenting dapat melaksanakan dan memanfaatkan dalam
arti positif, maka salah satu tuntutan yang telah terpenuhi adalah ....

A. Demokrasi C. Akuntabel
B. Transparansi D. Pelayanan Prima
E. Penghormatan terhadap HAM
30. Teknologi sangat dibutuhkan dalam perkembangan peradaban manusia tetapi tidak
dapat dipungkiri bahwa teknologi itu sendiri menimbulkan dampak yang posistif dan
negatif, pernyataan di bawah ini manakah yang bukan dampak positif dalam bidang
politik? . . . .

A. Memberikan dorongan yang besar bagi konsolidasi di banyak negara


B. Timbulnya panatisme rasial, etnis, dan agama dalam forum organisasi
C. Meningkatkan hubungan diplomatik antara negara
D. Memperluas dan meningkatkan hubungan dan kerja sama antar daerah
E. Adanya peranan besar rakyat dalam pengembangan pemerintahan
31. Pers tumbuh menjadi industri media yang mampu mendapatkan dan menyerap
lapangan kerja yang cukup menjanjikan dan menciptakan keuntungan yang tidak
sedikit. Bukti bahwa pers berfungsi sebagai . . . .

A. Fungsi Informasi D. Fungsi Kontrol Sosial


B. Fungsi Pendidikan E. Fungsi Lembaga Ekonomi
C. Fungsi Hiburan

32. Semboyan Negara Indonesia adalah Bhineka Tunggal Ika. Hal tersebut tercantum
dalam UUD NRI Tahun 1945 pasal ....
A. 35 C. 36B
D. 36 E. 36C
B. 36A
33. Salah satu perwujudan kesadaran seseorang dalam berbangsa dan bernegara
adalah rela berkorban demi bangsa dan negaranya. Sikap seseorang yang rela
berkorban demi bangsa dan negara tersebut dikenal dengan sebutan ....

A. Nasionalisme D. Bela negara


B. Cinta tanah air E. Sukuisme
C. Patriotisme

34. Penugasan dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah untuk melaksanakan
sebagian urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan pemerintah pusat
disebut ....

A. Otonomi Daerah D. Dekonsentrasi


B. Desentralisasi E. Tugas pembantuan
C. Sentralisasi

35. Lembaga yang berwenang memberikan pertimbangan kepada Presiden dalam hal
memberi amnesti dan abolisi adalah ....
A. MPR D. Mahkamah Agung
B. DPR E. Mahkamah Konstitusi
C. Menteri
36. Berdasarkan UUD NRI Tahun 1945, kedaulatan Negara Indonesia berada di tangan
....
A. Rakyat D. DPR
B. MPR E. Mahkamah Konstitusi
C. Presiden
37. Sistem pemerintahan yang dianut oleh Negara Kesatuan Republik Indonesia saat
ini adalah ....

A. Presidensial D. Semipresidensial
B. Parlementer E. Ekstraparlementer
C. Semiparlementer
38. Diketahui bahwa sistem pemerintahan dunia terbagi menjadi dua yaitu Sistem
Pemerintahan Presidensial dan Sistem Pemerintahan Parlementer walaupun ada
negara yang menggabungkan kedua sistem pemerintahan tersebut, sedangkan
yang dijadikan Induk Sistem Pemerintahan Parlementer adalah Negara ....

A. Amerika Serikat D. Indonesia


B. Belanda E. Cina/Tiongkok
C. Inggris
39. Fungsi pertahanan sangatlah sangat penting bagi sebuah negara dari ancaman dari
dalam dan luar negeri tetapi ada hal lain yang harus menjadi perhatian khusus yang
tidak dapat diabaikan demi keamanan dalam suatu negara yaitu . . . .
A. Tersusunnya setruktur pemerintahan
B. Semua warga harus memiliki pendidikan yang tinggi
C. Ketahanan pangan
D. Semua rakyat harus taat hukum
E. Pemerintah harus menjadikan kekuasaan sebagai super power
40. Arti pentingnya hubungan internasional bagi suatu negara disebabkan oleh faktor
internal dan faktor eksternal, yang masuk dalam faktor internal adalah . . . .
A. Ketentuan hukum alam, bahwa tidak ada Negara yang dapat berdiri sendiri
tanpa bantuan dari Negara lain
B. Mewujudkan tatanan dunia yang dapat memberikan manfaat bagi
kesejahteraan dan perdamaian dunia
C. Untuk membangun kominikasi lintas bangsa dan Negara.
D. Kekawatiran terancam kelangsungan hidupnya baik melalui kudeta maupun
intervensi dari Negara lain
E. Terjalinnya kerjasama dalam berbagai bidang.
41.Dalam menyingkapi makna wawasan nusantara, maka kita sebagai bangsa
indonesia dituntut,kecuali . . . .
A. Adil
B. Lebih mengutamakan kepentingan bersama
C. Toleransi
D. Lebih megutamakan kepentingan individu
E. Saling tolong menolong
42. Integrasi nasional secara politis berarti......
A. Proses menyelaraskan unsur-unsur negara sehingga mencapai satu kesatuan
B. Proses penyatuan berbagai budaya daerah menuju kesatuan kebudayaan
nasional
C. Proses menyerasikan unsur-unsur sosial politik dalam kesatuan wilayah
nasional
D. Penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kesatuan wilayah
nasional yang membentuk suatu identitas nasional
E. Proses penyesuaian di antara unsur-unsur kebudayaan yang berbeda sehingga
mencapai suatu keserasian fungsi dalam kehidupan.
43. Di bawah ini yang merupakan faktor pendukung tercapainya integrasi nasional
adalah......
A. Adanya tekad serta keinginan untuk bersatu di kalangan bangsa Indonesia
B. Adanya rasa senasib dan seperjuangan yang diakibatkan oleh faktor sejarah
C. Adanya semangat persatuan dan kesatuan bangsa, bahasa dan tanah air
Indonesia
D. Adanya ancaman dari luar yang menyebabkan munculnya semangat
nasionalisme di kalangan bangsa Indonesia
E. Adanya ideologi nasional yang tercermin dalam simbol negara yaitu Garuda
Pancasila dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika
44. Setiap warga Negara Indonesia wajib memiliki sifat bela Negara, ini merupakan
merupakan aktualisasi Bhinnek Tunggal Ika dalam bidang
A. Politik D. Pertahanan dan Keamanan
B. Sosial E. Hukum dan Pemerintahan.
C. Budaya
45. Pemerintahan Indonesia diselenggarakan secara . . . .
A. Adil dan merata D. Berkesinambungan
B. Kekeluargaan E. Diktator
C. Demokrasi
46. Pengertian pemerintahan secara luas adalah . . . .
A. MPR D. Eksekutif, legislatif dan Yudikatif
B. Esekutif E. Legislatif, Eksekutif, Yudikatif dan
C. Legis latif MPR
47. Pengertian pemerintahan secara sempit adalah eksekutif yang terdiri dari . . . .
A. Presiden D. Presiden hingga kepala desa
B. Wakil presiden E. Semua benar
C. Para menteri(kabinet)
48. Perwujudan keterbukaan adalah . . . .
A. Mau menerima kritik D. Adil dan jujur
B. Mau menerima pendapat E. Semua benar
C. Rendah hati
49. Budaya politik merupakan sistem kepercayaan empirik dan nilai-nilai yang menegaskan
situasi dari tindakan politik yang di lakukan. Pernyataan ini dikemukakan oleh...
A. Almond dan Pawell D. Rusadi Sumintapura
B. Alan R. Ball E. Sidney Verba
C. Austin Ronney
50. Sebagai warga Negara yang diperintah maupun yang memerintah harus memiliki karakter
jujur dan amanah karena jujur dan amanah merupakan syarat dan bukti . . . .
A. Kesetiaan D. Sifat kebangsaan
B. Integrasi nasional E. Nasionalisme
C. Intergritas bangsa
Petunjuk :
1. Isilah Identitas diri sesuai nama dalamkartu peserta Ujian dan Jurusan
2.Berilah tanda Silang (X) Pada Lembar jawaban yang tersedia yang menurut
kalian anggab benar

LEMBAR JAWABAN
Nama :
NO.Ujian :
Kelas/ jurusan :
Hari/tanggal : Sabtu, 5 Maret 2022

Mata Pelajaran : PPKn

NO A B C D E NO A B C D E
1 26
2 27
3 28
4 29
5 30
6 31
7 32
8 33
9 34
10 35
11 36
12 37
13 38
14 39
15 40
16 41
17 42
18 43
19 44
20 45
21 46
22 47
23 48
24 49
25 50

10

Anda mungkin juga menyukai