Anda di halaman 1dari 5

NOMOR NAMA SISWA PARAF PARAF

ABSEN GURU ORANG TUA

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C, atau D, didepan jawaban yang benar !

1. Bayi yang terlahir prematur organ pernapasannya mungkin belum sempurna sehingga memerlukan alat
bantu pernapasan. Hal ini merupakan gangguan pernapasan yang disebabkan oleh ... .
A. Faktor fisik
B. Faktor penyakit
C. Faktor lingkungan
D. Faktor keluarga

2. Pada hewan ruminansia, gigi yang mempunyai fungsi untuk mengunyah makanan yaitu gigi … .
A. Geraham
B. Susu
C. Tetap
D. Taring

3. Perhatikan gambar!
Jenis gangguan sistem pencernaan yang sering terjadi pada gambar
yang ditunjuk di samping adalah … .
A. Ulkus
B. Diare
C. Apendisitis
D. Sembelit

4. Salah satu fungsi sistem pencernaan pada manusia adalah ... .


A. Membantu penyerapan lemak ke dalam tubuh
B. Menyerap air selama proses pencernaan
C. Membantu proses pencernaan makanan
D. Menawarkan dan menetralisir racun

5. Salah satu penyebab pencernaan tidak lancar adalah ... .


A. Kurang berolahraga.
B .Kebanyakan minum soda.
C. Pola tidur yang tidak teratur.
D. Pola makan yang tidak teratur.

6. Perhatikan tabel berikut.


Urutan sistem pencernaan manusia yang benar adalah ... .
A. 2-5-1-6-3-4
B. 2-5-1-3-6-4
C. 2-1-5-3-6-4
D. 2-1-5-6-3-4
7. Proses pencernaan di lambung dibantu oleh enzim ... .
A. Pepsin
B. Amilase
C. Tripsin
D. Lipase

8. Cara pencegahan agar terhindar dari penyakit saluran pencernaan adalah … .


A. Makan makanan berserat setiap hari.
B. Membeli makanan junkfood.
C. Minum satu gelas sehari.
D. Makan daging tanpa sayur setiap hari.

9. Darah mengalir dari bilik kanan menuju paru-paru melalui arteri pulmonalis kemudian menukar
karbondioksida dengan oksigen di paru – paru lalu kembali lagi ke jantung melalui vena pulmonalis
disebut … .
A. Peredaran darah.
B. Peredaran darah kecil.
C. Peredaran darah besar.
D. Pertumbuhan sel.

10. Organ tubuh manusia yang memiliki empat ruang dan berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh
adalah …
A. Paru - paru
B. Hati
C. Jantung
D. lambung

11. Pembuluh nadi terbesar disebut ... .


A. Kapiler
B. Aorta
C. Paru – paru
D. Serambi

12. Paru – paru berperan penting dalam sistem peredaran darah manusia. Peran paru – paru dalam proses
peredaran darah adalah … .
A. Memompa darah keseluruh tubuh.
B. Menyuplai oksigen ke dalam darah.
C. Mencegah bercampurnya darah.
D. Mengalirkan darah keseluruh tubuh.

13. Cacing contoh hewan yang menggunakan system peredaran darah … .


A. Terbuka
B. Tertutup
C. Rangkap
D. Tunggal

14. Denyut jantung kita akan meningkat, jika kita melakukan aktivitas. Berikut ini aktivitas yang dapat
meningkatkan denyut jantung adalah ... .
A. Duduk santai
B. Lari pagi
C. Jalan kaki
D. Tidur
15. Beberapa jenis hewan memiliki sistem peredaran darah terbuka. Hewan yang memiliki sistem peredaran
darah terbuka adalah … .
A. Burung
B. Belalang
C. Ikan
D. Harimau

16. Organ peredaran darah sangat dibutuhkan oleh tubuh. Oleh karena itu organ peredaran darah jangan
sampai terkena gangguan. Di bawah ini yang bukan merupakan penyebab gangguan pada organ
peredaran darah adalah … .
A. Olahraga tanpa henti.
B. Memakan sayur dan buah.
C. Tidur terlalu larut.
D. Makan makanan yang berlemak.

17. Gangguan peredaran darah karena faktor keturunan dimana bentuk sel darah merah tidak beraturan dan
menyebabkan daya ikat sel darah merah terhadap oksigen dan karbondioksida menjadi berkurang
disebut … .
A. Hemofilia
B. Hipotensi
C. Thalassemia
D. Leukemia

18. Hubungan yang khas antara sekelompok produsen dan konsumen. Konsumen memakan produsen.
Produsen melepas energi kepada konsumen. Konsumen itu lalu menjadi mangsa konsumen yang lain.
Mangsa adalah semua hewan yang diburu untuk dimakan oleh hewan lain. Dengan demikian, mangsa
akan melepas energinya kepada pemangsa. Pemangsa atau predator adalah konsumen yang berburu
makanan. Hubungan ini dinamakan … .
A. Ekosistem
B. Rantai makanan
C. Habitat
D. Jaring – jaring makanan

19. Perhatikan gambar daur hidup kupu-kupu di bawah! Tahap larva terjadi pada
nomor ... .
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

20. Hewan Pemakan tumbuh – tumbuhan disebut .... .


A. herbivora
B. karnivora
C. omnivora
D. macan

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!

21. Pada bagian tubuh manakah tempat makanan mengalami proses


permentasi dengan bantuan bakteri anaerob dan protozoa…
22. Bagian pecernaan manusia yang berfungsi untuk pembusukan makanan yang dibantu bakteri e-coli serta
berfungsi menyerap air adalah … .
23. Serat dibutuhkan tubuh, salah satunya untuk melancarkan pencernaan. Makanan yang mengandung
banyak serat adalah … .

24. Ruangan dalam jantung yang bertugas memompa darah ke paru-paru ditunjukkan
oleh nomor ... .
25. Bagian jantung yang berperan dalam menjaga aliran darah agar tidak tercampur dari jantung ke
pembuluh darah atau sebaliknya adalah ....
26. Gangguan sistem peredaran darah berupa pecahnya pembuluh darah otak karena penyumbatan adalah …
27. Hewan yang mati akan membusuk dan menjadi sumber makanan bagi bakteri, Contoh tersebut
menunjukkan peran bakteri sebagai … .
28. Proses perubahan bentuk dan fungsi tubuh yang terjadi pada hewan, sejak lahir hingga dewasa disebut
….
29. Padi - belalang - katak - ular
Pada rantai makanan di atas belalang berperan sebagai konsumen tingkat ... .
30. Contoh aktivitas manusia yang dapat merusak ekosistem di laut adalah ... .
III. Jawablah Pertanyaan di bawah ini dengan tepat!
31. Jelaskan dampak polusi udara bagi kesehatan ?
32. Sistem pencernaan merupakan rangkaian jaringan yang terdiri dari organ-organ berfungsi untuk
mencerna segala makanan yang dimakan oleh manusia. Dalam sistem pencernaan manusia terbagi
menjadi dua pencernaan yaitu pencernaan yang secara mekanis dan pencernaan secara kimiawi.
Jelaskan kedua sistem pencernaan tersebut!
33. Mengalirnya darah di dalam tubuh disebut juga dengan sistem peredaran darah. Pada manusia terdapat
dua sistem peredaran darah. Jelaskan proses sistem peredaran darah pada manusia!
34. Semua mahluk hidup antara satu dengan yang lainnya memiliki cara khas dalam berhubungan.
Hubungan dua mahluk hidup yang berbeda dan sangat erat kaitannya disebut dengan simbiosis. Jelaskan
dan berikan contoh tiga jenis simbiosis!
35. Pada ekosistem, terjadi interaksi atau hubungan yang saling membutuhkan antarmahluk hidup dan
antara mahluk hidup dengan komponen tidak hidup. Jelaskan dan gambarkan proses makan dimakan
pada ekosistem sawah!
KUNCI JAWABAN.IPA SEMESTER GANJIL THN 2021-2022
1.A 11.A 21.C
2.B 12.A 22.A
3.B 13.A 23.B
4.D 14.C 24.C
5.C 15.D 25.B
6.C 16.C
7.A 17.D
8.D 18.A
9.A 19.D
10.C 20.B

Anda mungkin juga menyukai