Anda di halaman 1dari 5

RANCANGAN PERATURAN DESA

KEPALA DESA GIRIWANGI


KABUPATEN TASIKMALAYA

PERATURAN KEPALA DESA GIRIWANGI


NOMOR … TAHUN 2023

TENTANG

ANALISA HARGA SATUAN PEKERJAAN DAN PENETAPAN HARGA


BAHAN, ALAT DAN UPAH

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA DESA GIRIWANGI,

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka menjamin perencanaan dan


pelaksanaan pembangunan infrastruktur yang
akuntabel, efektif, efisien dan partisipatif, maka
dipandang perlu dibuat pedoman analisa harga satuan
pekerjaan dan penetapan harga bahan, alat dan upah.
b. Bahwa dalam proses pengadaan barang dan jasa
sesuai dengan perbup 11 tahun 2015 yang diubah
deng Perbup No 41 Tahun 2015 diperlukan suatu
pedoman analisis harga satuan pekerjaan, sebagai alat
untuk menghitung harga satuan dasar upah, alat dan
bahan yang selanjutnya menghasilkan harga satuan
pekerjaan.
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam hurup a dan b perlu menetapkan
peraturan Desa tentang analisa harga satuan
pekerjaan dan penetapan harga bahan, alat dan upah.
Mengingat : a. UU No 6 Tahun 2014 Tentang Desa
b. UU No 12 Tahun 2011 Tentang Peraturan Penyusuna
perundang-undangan
c. PP No 47 Tahun 2015 perubahan atas PP 43 Tahun
2014 Tentang Peraturan Pelaksanaan UU No 6 Tahun
2014 Tentang Desa
d. Perpres No 87 Tahun 2014 Tentang Pedoman
pelaksanaan UU No 11 Tahun 2011
e. Permendesa
f. Permendagri No 44 Tahun 2016 Tentang Kewenangan
Desa
g. Permendagri 84 Tahun 2015 Tentang Susunan
Organisasi dan Tatakelola Desa
h. Permendagri 111 Tahun 2014 Tentang Pedoman teknis
penyusunan peraturan Desa
i. Permendagri 113 Tahun 2014 Tentang Pengelolaan
Keuangan Desa
j. Permen PU Pera No 28 Tahun 2016 Tentang Pedoman
analisa harga satuan pekerjaan bidang pekerjaan
umum
k. Perbup No 41 Tahun 2015 perubahan atas Perbup No
11 Tahun 2015 Tentang tatacara Pengadaan barang
dan jasa di Desa
l. Perbup No 29 Tahun 2015 Tentang Pedoman
pengelolaan keuangan Desa.
m. Keputusan Bupati Tasikmalaya no. 030/Kep.272
/BPKPD/2021 tentang Penetapan Standar satuan
Harga Barang Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya
Tahun 2023

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : ANALISA HARGA SATUAN PEKERJAAN DAN


PENETAPAN HARGA BAHAN, ALAT DAN UPAH

BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1

Dalam peraturan desa yang dimaksud dengan :


1. Desa adalah desa dan desa adat atau yang disebut dengan
nama lain, selanjutnya disebut desa adalah kesatuan
masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang
berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan
pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan
prakarsa masyarakat, hak asal usul, dan/atau hak tradisional
yang diakui dan dihormati dalam system pemerintahan Negara
kesatuan republik Indonesia.
2. Pemerintahan desa adalah penyelenggaraan urusan
pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat dalam
system pemerintahan Negara kesatuan republic Indonesia
3. Pemerintah desa adalah Kepala desa atau yang disebut dengan
nama lain dibantu perangkat desa sebagi unsur penyelenggara
pemerintahan desa.
4. Badan permusyawaratan Desa atau yang disebut dengan nama
lain adalah lembaga yang melaksanakan fungsi pemerintahan
yang anggotanya merupakan wakil dari penduduk desa
berdasarkan keterwakilan wilayah dan di tetapkan secara
demokratis
5. Musyawarah desa atau yang disebut dengan nama lain adalah
musyawarah antar Badan Permusyawaratan desa, Pemerintah
Desa, dan unsure masyarakat yang diselenggarakan oleh
badan permusyawaratan Desa untuk menyepakati hal yang
bersipat strategis
6. Pembangunan desa adalah upaya peningkatan kualitas hidup
dan kehidupan untuk sebesar-besarnya kesejahtraan
masyarakat Desa
7. Keuangan desa adalah semua hak dan kewajiban desa yang
dapat dinilai dengan uang serta segala sesuatu berupa uang
dan barang yang berhubungan dengan pelaksanaan hak dan
kewajiban desa.
8. Pengadaan barang atau jasa di Desa yang selanjutnya disebut
pengadaan barang/jasa adalah kegiatan untuk memperoleh
barang/jasa oleh pemerintahan desa, baik dilakukan dengan
cara sewakelola maupun melalui penyedia barang/ jasa
9. Sewakelola adalah kegiatan pengadaan barang/jasa dimana
pekerjaannya direncanakan, dikerjakan, dan/atau diawasi
sendiri oleh tim pengelola kegiatan
10. Penyedia barang/jasa adalah badan usaha/perorangan yang
menyediakan barang/jasa
11. Tim Pengelola Kegiatan yang selanjutnya disingkat TPK adalah
tim yang ditetapkan oleh kepala desa dalam bentuk keputusan
kepala Desa yang terdiri dari perangkat desa ,unsur lembanga
kemasyarakatan dan masyarakat yang dianggap mewakili
untuk melaksanakan pengadaan barang/jasa.
12. Pengelolaan adalah rangkaian kegiatan mulai dari
perencanaan, pengadaa, penggunaan, menanfaatan,
pengamanan, pemeliharaan, penghapusan, pemindahtanganan,
penatausahaan, penilaian, pembinaan, pengawasan dan
pengendalian.
13. Perubahan pekerjaan adalah menambah dan/atau mengurangi
pekerjaan, spesipikasi pekerjaanyang telah ditetapkan dalan
surat perjanjian
14. Analisa harga satuan pekerjaan selanjutnya disebut AHSP
adalah perhitungan kebutuhan bahan, alat dan tenaga kerja
15. Harga satuan bahan adalah harga bahan yang didapat dari
hasil survai menurut harga pasar setempat atau pasar
terdedak diwilayah tersebu.
16. Survei harga adalah suatu kegiatan untuk mengetahui harga
satuan bahan melalui angket ataupun wawancara.

BAB II
ANALISA HARGA SATUAN

Pasal 2

Analisa Harga Satuan Pekerjaan atau disebut AHSP dimaksudkan


sebagai acuan dalam menghitung Rencana Anggaran Biaya suatu
kegiatan sarana prasarana

Pasal 3

Pedoman Analisa Harga Satuan Pekerjaan bertujuan untuk


mewujudkan transparansi, efisiansi, efektifitas dan akuntabilitas

Pasal 4

Bagian-bagian dari pedoman Analisa Harga Satuan Pekerjaan ini


tercantum dalam Lampiran dan menjadi bagian tidak terpisahkna dari
Peraturan Desa ini

BAB III
PENETAPAN HARGA BAHAN, ALAT DAN UPAH

Pasal 5
Harga Satuan bahan dan alat di dapat dari survey harga di pasar
setempat atau harga pasar terdekat

Pasal 6

a. Survey Harga bahan dan alat dilaksanakan di 2 (dua) tempat atau


lebih dan hasilnya di arsipkan dan dokumentasikan
b. Survey dilakukan oleh petugas yang di tunjuk oleh Pemerintah Desa
dalam hal ini Kasi Perencanaan
c. Hasil Survey dilaporkan secara tertulis kepada Kasi Pesencanaan
sebagai dasar pembuatan RAB

Pasal 7

Harga Satuan dalam Rencana Anggaran Biaya adalah harga


termurah dari perbandingan beberapa hasil survey

Pasal 8

Dokumen Survey menjadi bagian dari kelengkapan proposal dan


dokumen perencanaan

BAB IV
HARGA SATUAN UPAH

Pasal 9

Harga Satuan Upah untuk pekerja dan tukang ditetapkan melalui


proses musyawarah desa

BAB V
KETENTUAN PENUTUP

Pasal 10

Harga satuan bahan, alat dan upah apabila melebihi harga satuan
tertinggi kabupaten maka harus mendapat persetujuan dari pihak
kecamatan

Pasal 11

Analisa Harga Satuan yang tidak tercantum dalam dalam lampiran


ini bisa mengacu pada analisa PU Bina Marga, Dinas Tarkim, Analisa SNI
atau analisa lain yang bisa dipertanggungjawabkan

Peraturan Kepala Desa ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan.

Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan


Peraturan Kepala Desa ini dengan penempatannya dalam Berita Desa
Giriwangi.

Ditetapkan di : Giriwangi
pada tanggal : 10 Januari 2023
KEPALA DESA GIRIWANGI,
MARPU, S.IP.,M.IP

Diundangkan di :Giriwangi
pada tanggal : 10 Januari 2023
SEKRETARIS DESA

DIAN SOPYAN

BERITA DESA GIRIWANGI TAHUN 2023 NOMOR ...

Anda mungkin juga menyukai