Anda di halaman 1dari 2

1. Sebutkan dan jelaskan karakteristik Aktiva Tetap Berwujud!

Sebagai salah satu aset atau kekayaan yang dimiliki oleh suatu perusahaan, aktiva tetap pastinya
mempunyai karakteristik yang membedakannya dengan jenis aktiva lainnya. Menurut Agus Ismaya
Hasanudin di dalam Teori Akuntansi, karakteristik aktiva tetap yaitu sebagai berikut:

A. Aktiva tetap didapatkan untuk kemudian digunakan dalam operasi dan tidak untuk dijual
kembali.
B. Aktiva tetap mempunyai sifat jangka panjang dan umumnya mengalami penyusutan.
C. Aktiva tetap memiliki substansi fisik.

2. Jelaskan bagaimana perlakuan akuntansi pada masing-masing kategori sekuritas utang!

Sekuritas hutang (debt securities) adalah instrumen yang menunjukkan hubungan kreditor dengan
suatu perusahaan. Sekuritas hutang meliputi sekuritas pemerintah AS,sekuritas pemerintah
daerah,obligasi perusahaan, hutang konvertibel,kertas komersial atau warkat niaga. Investasi dalam
sekuritas hutang dikelompokkan menjadi tiga kategori terpisah untuk tujuan akuntansi dan
pelaporan:

A. Dimiliki sampai jatuh tempo (held to -maturity): Sekuritas hutang yang menurut maksud dan
kemampuan perusahaan akan dimiliki sampai jatuh tempo.
B. Perdagangan (Trading): Sekuritas hutang yang dibeli dan dimiliki terutama untuk dijual dalam
waktu dekat untuk menghasilkan laba atas selisih harga jangka pendek.
C. Tersedia untuk dijual (available for sale) : sekuritas hutang yang tidak diklasifikasikan sebagai
sekuritas yang dimiliki sampai jatuh tempo atau perdagangan.

3. Berikut data Transaksi PT. X


 Pada tanggal 1 Mei 2022, PT. X menerbitkan obligasi 1.500 lembar dengan nominal Rp4.000
per lembar. Bunga 11% per tahun, dibayarkan setiap tanggal 1 Januari dan Juli. Obligasi jatuh
tempo 1 Juli 2027.
 Pada tanggal 1 Juni 2022, 500 lembar SUO terjual tunai dengan harga jual sebesar Rp4.500
per lembar. Di samping itu, 300 lembar dipesan oleh Tuan Abi dengan kurs 111. Uang muka
60% dan sisanya dibayar 1 Bulan kemudian
 Tanggal 1 Oktober 2022, 700 lembar obligasi tersisa dijual dengan harga Rp3.800 per lembar.
 PT. X menggunakan metode “tidak hanya obligasi terjual saja yang dicatat”
Buatlah jurnal terkait hal diatas!

Kas Rp.6.000.000
Obligasi yang Diterbitkan Rp.6.000.000

Kas Rp.2.250.000.000
Obligasi yang Diterbitkan Rp.2.000.000.000
Pendapatan Bunga Rp. 250.000.000

Piutang Rp.33.300.000
Pendapatan yang Masih Harus Diterima Rp.33.300.000

Kas Rp.19.980.000
Piutang Rp.19.980.000

Kas Rp.13.320.000
Piutang Rp.13.320.000
Kas Rp.2.260.000.000
Kerugian Penjualan Obligasi Rp.140.000.000
Obligasi yang Diterbitkan Rp.2.800.000.000

Anda mungkin juga menyukai