Anda di halaman 1dari 2

Rahmawati S.

P 223171915433
Pendidikan (UMPK607)

• Pengalaman apa yang membuat Anda menjadi rindu bersekolah, atau,


pengalaman apa yang membuat Anda kehilangan motivasi untuk bersekolah?

Pengalaman yang membuat saya rindu sekolah yaitu ketika saya dibimbing
mengikuti lomba poster, secara intensif guru saya melatih dari awal hingga waktu
pelaksanaan lomba. Grup kami tidak hanya dibimbing disekolah saja, tetapi juga
dibimbing di luar sekolah. Selain itu saya juga rindu dengan makanan di kantin
sekolah, soto pak juni yang paling favorit. Murah dengan porsi yang banyak.
Suasana kelas yang kompak dan asik juga membuat saya rindu untuk bersekolah,
saling bertukar cerita dengan teman saat istirahat, mengamati kakak kelas saat
classmeeting dan mengikuti ektrakulikuler jurnalis dan fotografi disitu saya sangat
rindu, karena saya ada kesempatan untuk jalan – jalan berbagai tempat dan
mendapatkan ilmu – ilmu baru.

• Peristiwa apa yang membuat Anda merasa berkembang dan belajar sebagai
seorang pembelajar?

Peristiwa yang membuat saya merasa berkembang dan belajar sebagai seorang
pelajar yaitu ketika saya mendapat nasihat dari guru matematika saya, karena
saya sering remidi dan mendapat nilai yang jelek terus. Waktu itu, ketika akan
ujian sekolah saya dipanggil dengan teman sekelas saya yang pintar matematika,
guru saya bilang kalau saya diperbolehkan mencontoh pekerjaannya. Dari situ
saya, mulai belajar lebih giat lagi dan berkembang untuk lebih baik dari teman
saya tersebut.

• Siapa sosok guru yang menginspirasi Anda?

Sosok guru yang menginspirasi saya adalah guru SD saya bu Ismiati, beliau
adalah guru yang bisa membimbing, mendidik, dan memberikan teladan yang
baik. Beliau membimbing peserta didik dengan kasih sayang, lemah lembut. Dan
ketika proses pembelajaran guru saya dapat memberikan contoh nyata, jadi
peserta didik dapat belajar dari kehidupan sehari – hari.

• Apa pengalaman yang berkesan bersama guru tersebut?

Pengalaman berkesan yaitu ketika kami anak – anak kelas 6 melakukan UN, guru
saya memberikan fasilitas bimbingan belajar di rumah beliau hingga diberikan
tempat untuk menginap. Kami juga diajak untuk sholat tahajud sebelum
berangkat UN. Hal itulah yang membuat saya berkesan sampai sekarang dengan
guru saya.

0 0
• Pernahkah Anda menduplikasi atau mengadaptasi yang dilakukan oleh guru
tersebut di kelas yang Anda ampu? Apa yang Anda lakukan?

Pernah, seperti melakukan pembelajaran yang kontekstual, saya juga terkadang


membuat sesi curhat sebelum peserta didik memulai pembelajaran, hal ini
bertujuan untuk mendekat saya dengan peserta didik dan memberikan
kenyaman untuk peserta didik.

• Siapa saya saat ini?

Saya adalah seorang guru yang masih baru terjun di dunia pendidikan. Saya saat ini
sedang menempuh kuliah pendidikan profesi guru. Saya mengikuti kuliah ini untuk
menjadi seorang guru yang profesional yang bisa menciptakan pembelajaran yang
menyenangkan dan dapat memotivasi peserta didik untuk menjadi pribadi yang
bermanfaat, berbudaya dan berwawasan global.

• Mengapa saya memilih menjadi guru?

Alasan saya menjadi guru, dilatarbelakangi oleh ayah saya adalah seorang guru
sekolah dasar. Beliau mengajar di sekolah dasar yang cukup jauh dari pusat
perkotaan. Perjalanan dari rumah ke sekolah beliau yang membutuhkan jarak
tempuh puluhan killo, tanpa mengeluh membuat saya kagum dengan sosok ayah
saya. Selain itu, saya termotivasi menjadi guru ketika saya diajak ayah untuk
mengajar, melihat peserta didik aktif dan bahagia menerima pembelajaran membuat
saya bangga dengan ayah saya. Yang kedua hal membuat saya termotivasi menjadi
guru yaitu saya ingin menjadi pribadi yang lebih bermanfaat, salah satunya dengan
menjadi guru saya dapat menyampaikan ilmu yang saya miliki kepada orang lain dan
orang lain merasa senang dan dapat memanfaatkannya dengan baik di
lingkungannya. Karena sesuai dengan ajaran islam sebai k – baiknya manusia adalah
yang bermanfaat bagi sesama dan melalui ilmu, manfaat tidak akan pernah terputus
sampai sepanjang hayat.

• Bagaimana saya bisa menjadi guru yang berpihak pada peserta didik?

Menjadi guru yang berpihak pada siswa yaitu dengan melakukan pembelajaran yang
berfokus pada siswa. Dimulai dengan melakukan analisis karakteristik peserta didik,
karena setiap peserta didik memiliki karakter yang berbeda – beda dan unik. Dengan
begitu kita akan tahu cara mentreatment siswa dengan tepat, selain itu saya
berusaha menjadi pendengar yang baik, berusaha memotivasi siswa untuk selalu
percaya dengan kemampuan terbaik mereka.

0 0

Anda mungkin juga menyukai