Anda di halaman 1dari 11

Tugas Makalah

KONSEP PENERAPAN HOME CARE DALAM LAYANAN KESEHATAN

DOSEN PENGAMPUH :FITRI DIANA ASTUTI,S.Kep.,Ns.,M.Kep.

OLEH :

RAHMAWATI
( 2201101222003 )

YAYASAN MITRA KARYA PERSADA


UNIVERSITAS KARYA PERSADA MUNA
PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN
TAHUN 2023

1
DAFTAR ISI

COVER 1
2
DAFTAR ISI
BAB .I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang………………………………………………………… 3
C. Tujuan…………………………………………………………………. 4
D. Ruang Lingkup………………………………………………………… 4

BAB.II.PEMBAHASAN
A. Pengertian Home Care…………………………………………………………… 5
B. Tujuan Home Care ……………………………………………………………… 5
C. Ruang Lingkup Home Care. ………………………………………………………. 5
D. Manfaat Home Care…………………………………………………………… 6
E. Hambatan Dan Tantangan Dalam Layanan Home Care. ………………………. 6
F. Jenis-Jenis Layanan Home Care………………………………………………… 7
G. Fase-fase Pemberian Layanan Home Care…………………………………………… 8
H. Fase-fase Pemberian Layanan Home Care…………………………………………… 8
I. Dasar Hukum Layanan Home Care di Indonesia …………………………………. 8

BAB.III.KESIMPULAN DAN SARAN


A. Kesimpulan……………………………………………………………………….. 10
B. Saran……………………………………………………………………………… 10
DAFTAR PUSTAKA 11

2
BAB I
PENDAHULUAN

B. Latar Belakang

Begitu banyak tuntutan untuk industri kesehatan agar bisa segera bertransformasi
secara digital, apalagi dengan populasi orang tua yang semakin banyak dan harapan umur
hidup yang semakin lama. Kebutuhan untuk pelayanan kesehatan di rumah masing-
masing, atau sering disebut dengan Home Care, menjadi permintaan yang perlu
disediakan oleh berbagai institusi kesehatan. Hanya saja, masih banyak pasien yang ragu
terkait kualitas pelayanan medis yang diterima ketika pasien sedang tidak berada di
rumah sakit dan tidak bertemu langsung dengan dokter. Ternyata jawaban atas keraguan
tersebut tidak akan lari dari solusi teknologi. Dengan teknologi sudah menjadi bagian
penting dalam hidup masyarakat luas, maka muncul kesempatan baru untuk
meningkatkan sistem pelayanan kesehatan bagi pasien secara mandiri di rumah masing-
masing.

Untuk sektor pelayanan Home Care, teknologi bisa menjadi faktor krusial dalam
meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, khususnya untuk pasien yang mempunyai
penyakit kronis. Pada umumnya, penyakit kronis, seperti diabetes, gagal jantung
kongestif, atau demensia, dapat menyebabkan kematian dini, mengurangi kualitas hidup,
bahkan berakibat buruk bagi perekonomian keluarga dan masyarakat. Perlu ditekankan
juga bahwa pelayanan Home Care tidak hanya ditujukan kepada pasien dengan kondisi
kronis, tetapi juga untuk pasien dengan kebutuhan khusus karena disabilitas, pasien yang
sudah tua dan membutuhkan bantuan untuk hidup mandiri, pasien yang mengalami
kecelakaan, dan banyak contoh lainnya. Dengan kebutuhan pelayanan kesehatan yang
bertambah dan sumber tenaga medis yang terbatas, maka tanggung jawab atas pasien
dengan penyakit kronis akan jatuh kepada keluarga pasien sendiri ditambah bantuan dari
tenaga medis dari jarak jauh.

Dengan mengalokasikan sumber daya kapital secara strategis kepada inovasi


teknologi, pasien dengan penyakit kronis dapat lebih mandiri di rumah masing-masing,
bahkan bisa hidup lebih lama di rumah masing-masing dengan mengatur kondisi
kesehatan secara pribadi. Teknologi pada pelayanan Home Care dapat meningkatkan
kualitas pelayanan, memperluas akses kepada banyak peralatan medis, mengurangi
kunjungan ke rumah sakit yang tidak perlu, sehingga memperkaya sistem pelayanan
kesehatan yang tepat. Beberapa contoh area untuk implementasi teknologi di pelayanan
Home Care seperti mekanisme komunikasi pasien, manajemen obat, kegiatan sehari-hari
pasien, olahraga kognitif, dan lain-lain.

3
Pasar untuk pelayanan Home Care tidak kalah dengan pasar pelayanan kesehatan
yang lain. Kesempatan untuk perkembangan dengan teknologi bisa sangat luas dan
menguntungkan berbagai macam pihak, termasuk dokter dan pasien. Bisa dilihat pada
grafik berikut terkait perkembangan pasar pelayanan Home Care sampai 10 tahun ke
depan.

B.Tujuan

2. Tujuan Umum Dari Pembuatan makalah ini adalah Mengidentifikasi manfaat,


tantangan, dan penerapan home care dalam layanan kesehatan.
3. Tujuan Khusus dari pembuatan Makalah Ini adalah :
a. Mengetahui pengertian home care,
b. Mengidentifikasi manfaat home care dalam layanan kesehatan,
c. Mengidentifikasi Tantangan Home care dalam layanan kesehatan,
d. Mengidentifikasi penerapan home care dalam layanan kesehatan,
e.

C. Ruang lingkup

Adapun Ruang Lingkup dalam Makalah Ini adalah :

1. Pengertian Home Care


2. Tujuan Home care
3. Ruang lingkup Home care itu sendiri.
4. Manfaat Home care,
5. Jenis jenis Layanan Home Care.
6. Fase fase Pemberian Home Care.
7. Prinsip Prinsip Layanan Home Care.
8. Dasar Hukum Layanan Home Care

4
BAB II
PEMBAHASAN

A.Pengertian Home Care

Home care adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang dilakukan oleh tenaga medis di
rumah pasien, namun dengan pengawasan langsung dari dokter. Layanan home care ini
mencakup keperawatan, seperti fisioterapi, vaksinasi, atau kebutuhan kesehatan lainnya.
Home care adalah pelayanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pasien, baik secara
individu maupun keluarga. Home care dapat disediakan, direncanakan, dan dikoordinasikan
oleh rumah sakit atau jasa pembeli pelayanan yang terorganisir. Home care tidak hanya
terbatas pada pelayanan medis saja, tetapi bisa juga untuk membantu aktivitas pasien sehari-
hari, seperti makanan sehat atau pemantauan terhadap obat-obatan yang dikonsumsi pasien.
(siloamhospitals)

B. Tujuan Home Care

a. Mengoptimalkan kondisi pasien serta mendampingi pasien selama rawat jalan di


rumah,sehingga pasien tidak perlu melakukan perawatan jangka panjang di rumah sakit.
b. Meningkatkan fungsi tubuh dan kualitas hidup pasien, seperti dilakukannya terapi agar
pasien dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih nyaman dan percaya diri.
( siloamhospitals)

C. Ruang Lingkup Home Care


fikasi Kasus Jenis Kasus
1. Kasus umum yang merupakan pasca perawatan di rumah sakit :
a.Klien dengan penyakit obstruktif paru kronis,
b.Klien dengan penyakit gagal jantung,
c.Klien dengan gangguan oksigenasi,
d.Klien dengan perlukaan kronis,
e.Klien dengan diabetes,
f. Klien dengan gangguan fungsi perkemihan,
g.Klien dengan kondisi pemulihan kesehatan atau rehabilitasi,
h.Klien dengan terapi cairan infus di rumah,
i. Klien dengan gangguan fungsi persyarafan,
j. Klien dengan HIV/AIDS.
2. Kasus dengan kondisi khusus :
a. Klien dengan post partum,
b. Klien dengan gangguan kesehatan mental,

5
c. Klien dengan kondisi usia lanjut,
d. Klien dengan kondisi terminal (Sumber: Tarricone d and Tsouros ,2008)

3.Adapun beberapa pasien yang umumnya membutuhkan layanan home care adalah:

a. Pasien lansia
b. Pasien dengan kondisi kronis Pasien berkebutuhan khusus
c. Pasien yang sedang menjalani proses pemulihan pascaoperasi
d. Pasien rawat jalan
e. Pasien bayi yang baru dilahirkan
f. Pasien ibu yang baru melahirkan
g. Pasien yang memiliki riwayat penyakit tertentu sehingga membutuhkan perawatan agar
tidak kambuh Pasien rawat jalan akibat cedera
( siloamhospitals)

D. Manfaat Home Care

Tersedianya layanan home care cukup bermanfaat dalam banyak hal, terutama bagi
pasien yang terkendala ke rumah sakit. Selain itu, home care adalah jasa yang cukup
menguntungkan, berikut beberapa alasannya:

➢ Pasien lebih nyaman karena perawatan dilakukan dari rumah.


➢ Biaya jadi lebih ekonomis Tidak perlu menghabiskan tenaga untuk pergi ke rumah sakit
➢ Perawatan yang didapatkan sama efektifnya dengan perawatan di rumah sakit
➢ Pelayanannya lebih cepat karena tidak harus bergantian dengan pasien lain
➢ Dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi pasien
➢ Perawatan yang dilakukan lebih komprehensif karena perawat hanya fokus pada satu
pasien.
➢ Langsung diawasi oleh dokter
➢ Dapat meminimalisir terjangkit virus dan bakteri dari pasien lain di rumah sakit
( siloamhospitals).

E. Hambatan Dan Tantangan Dalam Layanan Home Care.

Hambatan home care yang ditemukan adalah dari segi waktu yaitu dikarenakann oleh
beban kerja dari seseorang perawat dan kurangnya memanajemen waktu. Dari segi keluarga,
hambatan yang muncul dikarenakan oleh sikap kurang pedulinya orangtua terhadap informasi
yang diberikan perawat dan sifat kurang kooperatif yang ditunjukkan keluarga saat perawat
melakukan kunjungan. Dari segi kebijakan, hambatan yang muncul dikarenakan perawat
harusnya beradaptasi kembali pada lngkungan baru setelah terjadi rotasi tempat kerja dan

6
kurangnya komunikasi antara perawat lama dengan perawat yang baru sehingga tidak adanya
kejelasan dalam pelimpahan tugas. Selain itu pula tantangan saat ini mengenai Home Care
adalah Masyarakat mengharapkan Biaya yang sangat murah dan
Gratis.(http://repository.umy.ac.id/handle/123456789/6707 ).

F.Jenis-Jenis Layanan Home Care

Ada beragam jenis layananan home care yang umumnya tersedia, berikut masing-masing
penjelasannya. (mhomecare).

1. Layanan Perawatan Lansia.

Bagi orang-orang yang sibuk dengan pekerjaan sehingga tidak memiliki banyak waktu
untuk merawat orang tua, maka menghubungi home care adalah langkah yang tepat.
Melalui layanan ini, perawat akan membantu Anda mengawasi sekaligus merawat lansia di
rumah. Terlebih lagi jika terdapat lansia yang sedang dalam kondisi sakit atau
membutuhkan perawatan.

2. Layanan Perawatan Luka

Layanan ini biasanya banyak digunakan oleh pasien pengidap diabetes yang memiliki
luka. Mengingat, luka akibat diabetes membutuhkan perawatan khusus serta telaten,
sehingga akan lebih baik jika dilakukan secara langsung oleh tenaga medis.Namun, tidak
hanya pengidap diabetes, layanan ini juga disarankan untuk pasien yang mengalami luka
bakar, terlebih jika kondisinya cukup serius. Adapun berbagai paket layanan Siloam at
Home untuk perawatan luka di antaranya Wound Care Pearl, Wound Care Diamond, dan
Wound Care Basic.

3. Layanan Perawatan untuk Pendamping.

Bagi Anda yang memiliki event kesehatan seperti vaksinasi massal, maka dapat
memanfaatkan layanan home care pendamping. Layanan ini juga bisa digunakan dalam
acara-acara besar lainnya seperti konser.Misalnya Siloam Hospitals menyediakan berbagai
layanan home care vaksinasi, mulai dari vaksinasi influenza, pneumonia, kanker serviks,
hepatitis, hingga covid-19 yang dapat Anda manfaatkan untuk mendapatkan vaksin tanpa
ke rumah sakit atau faskes.

7
4. Layanan Perawatan Pascaoperasi

Bagi pasien yang baru saja menjalani operasi dan diharuskan rawat jalan, maka
home care adalah layanan yang dapat Anda manfaatkan, dibandingkan harus kontrol ke
rumah sakit berulang kali.Layanan pascaoperasi biasanya digunakan oleh pasien pengidap
stroke, kanker, infeksi, gangguan mental yang membutuhkan perhatian khusus dan
perawatan dalam jangka panjang. Dalam hal ini, Siloam at Home juga menyediakan
berbagai pilihan layanan pascaoperasi, kemoterapi, hingga fisioterapi.

5. Layanan Perawatan untuk Bayi

Layanan home care juga dapat digunakan untuk Anda yang baru saja melahirkan. Mulai
dari perawatan untuk ibu hingga bayi, salah satunya seperti paket Ibu dan Anak dari
Siloam Hospitals.

G. Fase-fase Pemberian Layanan Home Care

Fase persiapan Fase Implementasi Fase terminasi Fase pasca


- Perijinan •Perawatan kordinator •Penyelesaian tugas pelayanan
- Peralatan kasus sesuai kontrak •Survey tingkat
- SDM •Perawat pelaksana •Perawat pelaksana kepuasan
menyerahkan peralatan dan pelanggan
keuangan
•Gajian

H. Prinsip-prinsip Layanan Home Care

➢ Pengelolaan home care dilaksanakan oleh perawat/ tim


➢ Mengaplikasikan konsep askep keluarga sebagai dasar pengambilan keputusan tindakan perawatan
➢ Berpartisipasi pada kegiatan riset untuk pengembangan home care Menggunakan kode etik
keperawatan dalam melaksanakan praktik keperawatan Merencanakan Pendirian Institusi.

8
I. Dasar Hukum Layanan Home Care di Indonesia

1. U U K e s . N o . 2 3 t a h u n 1 9 9 2 t e n t a n g k e s e h a t a n
2. P P N o . 2 5 t a h u n 2 0 0 0 t e n t a n g p e r i m b a n g a n k e u a n g a n p u s a t d a n
daerah.
3. S K M e n p a n N o . 9 4 / K E P / M E N P A N / 1 1 / 2 0 0 1 t e n t a n g j a b a t a n
f u n g s o n a l perawat
4. U U N o . 3 2 t a h u n 2 0 0 4 t e n t a n g p e m e r i n t a h a n d a e r a h
5. U U N o . 2 9 t a h u n 2 0 0 4 t e n t a n g p r a k t e k k e d o k t e r a n
6. K e p m e n k e s N o . 1 2 8 t a h u n 2 0 0 4 t e n t a n g k e b i j a k a n d a s a r p u s k e s m a s
7. K e p m e n k e s N o . 2 7 9 t a h u n 2 0 0 6 t e n t a n g p e d o m a n p e n y e l e n g g a r a a n
Perkesmas
8. P e r m e n k e s N o . H K . 0 2 . 0 2 / M E N K E S / 1 4 8 / I / 2 0 1 0 t e n t a n g i z i n d a n
penyelenggaraan praktek perawat.

Pasal penting dalam UU Kesehatan

Penyembuhan penyakit dan pemulihan kesehatan dilakukan dengan pengobatan dan atau
Perawatan (UU Kes.No. 23 tahun 1992 tentang kesehatan pasal 32 ayat 2).
Pengobatan dan atau perawatan dapat dilakukan berdasarkan ilmu Kedokteran dan ilmu
Keperawatan atau cara lain yang dapat dipertanggungjawabkan (UU Kes.No. 23 tahun 1992
tentang kesehatan pasal 32 ayat 3).
Pelaksanaan pengobatan dan atau perawatan berdasarkan ilmu kedokteran dan ilmu
keperawatan hanya dapat dilakukan oleh tenaga kesehatan yang mempunyai keahlian dan kewenangan
untuk itu (UU Kes.No. 23 tahun 1992 tentang kesehatan pasal 32 ayat 4).(https://digilib.esaunggul.ac.id).

9
BAB.III
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Home care adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang dilakukan oleh tenaga medis
di rumah pasien, namun dengan pengawasan langsung dari dokter. Layanan home care ini
mencakup keperawatan, seperti fisioterapi, vaksinasi, atau kebutuhan kesehatan lainnya.
Home care adalah pelayanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pasien, baik
secara individu maupun keluarga. Home care dapat disediakan, direncanakan, dan
dikoordinasikan oleh rumah sakit atau jasa pembeli pelayanan yang terorganisir. Home
care tidak hanya terbatas pada pelayanan medis saja, tetapi bisa juga untuk membantu
aktivitas pasien sehari-hari, seperti makanan sehat atau pemantauan terhadap obat-obatan
yang dikonsumsi pasien.

Home Care Bertujuan untuk Mengoptimalkan kondisi pasien serta mendampingi


pasien selama rawat jalan di rumah,sehingga pasien tidak perlu melakukan perawatan
jangka panjang di rumah sakit.dan Meningkatkan fungsi tubuh dan kualitas hidup pasien,
seperti dilakukannya terapi agar pasien dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih
nyaman dan percaya diri.

Hambatan home care yang ditemukan adalah dari segi waktu yaitu dikarenakann
oleh beban kerja dari seseorang perawat dan kurangnya memanajemen waktu.

B. Saran

Makalah yang dibuat ini jauh dari kesempurnaan, mulai dari penyususnan makalah,
materi makalah dan lain sebagainya oleh karena itu penulis sangat menghrapkan masukan
atau tambahan ilmu tentang Home care.
Besar harapan saya Kedepanya dalam Pelayanan Home care adalah bagian dari
pelayanan pemerintah yang di naungi oleh pemerintah sendiri. Sehingga Pemberi
Pelayanan termaksud Perawat dan Penerima Pelayanan yakni masyarakat sama sama
mendapatkan Hak yang sama dari Pemerintah.( Penulis )

10
DAFTAR PUSTAKA

www. Chad GPT .com

https://www.dhealth.co.id/post/pelayanan-kesehatan-pasien-di-rumah

https://www.academia.edu/6378542/Home_care

https://mhomecare.co.id/blog/pengertian-jenis-manfaat-dan-prinsip-home-care/

https://digilib.esaunggul.ac.id/public/UEU-Course-10615-7_0317.pdf

11

Anda mungkin juga menyukai