Anda di halaman 1dari 2

TUGAS PENGENALAN KEBENCANAAN PERTEMUAN KETIGA

Membuat Resume Webinar PRB 2020

Nama : Muhammad Rizky Yunianto


NIM : 114190051
Kelas : Pengenalan Kebencanaan C

Webinar dilaksanakan pada tanggal 12 Oktober 2020 pada pukul 16.00 WIB dengan
tema utama mengenai “Local Action for Disaster Risk Reduction” dan subtema mengenai
“Investing and Strengthen Resilience Amid Pandemic In Tsunami, Flood, and Typhoon Prone
Area”. Webinar ini merupakan kerja sama antara Badan Nasional Penanggulangan Bencana
(BNPB) dengan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Pembicara yang
diundang ada beberapa yang berasal dari luar negeri, dan tentunya semua pembicara memiliki
kemampuan dan kapasitas dalam tema yang diusung.
Webinar ini membahas tentang situasi yang sedang dihadapi oleh semua negara yakni
pandemi COVID-19. Dalam webinar ini juga membahas mengenai bagaimana berinvestasi
dan memperkuat ketahanan di tengah pandemi di daerah rawan bencana tsunami, banjir, dan
topan. Cara agar berinvestasi tetap aman dalam kondisi pandemi ini yaitu yang pertama
adalah menghindari kepanikan, agar bisa menentukan secara bijak produk yang akan
dijadikan investasi dan pahami profil risiko dari produk tersebut. Langkah selanjutnya
menentukan jangka waktu investasi agar bertujuan untuk membantu dalam menentukan
langkah berikutnya saat berinvestasi. Kemudian mempelajari pengaruh pandemi COVID-19
terhadap industri karena selain sektor kesehatan, pandemi ini juga menyerang hampir seluruh
sektor industri yang ada saat ini. Kemudian investor juga harus memilih produk yang
memiliki manfaat lebih.
Kemudian dalam memperkuat ketahanan terhadap bencana tsunami, banjir, dan topan
ditengah pandemi dalam hal pencegahan langkah pertamanya yaitu kerjasama ilmiah antar
negara, seperti riset mengenai kondisi lingkungan dan iklim di suatu negara dan cara
penanggulangan sehingga jika terjadi suatu bencana kita sudah memiliki banyak opsi untuk
cara penanggulangannya sehingga mitgasi bencana yang dilakukan juga bisa semakin baik.
Kemudian dari lokasi terdampak, cara agar segala bentuk bantuan atau upaya evakuasi dapat
mencapai lokasi terdampak yakni harus dibuat jalur untuk mencapai lokasi tersebut.
Koordinasi antar wilayah juga merupakan hal yang penting agar tidak terjadi salah
komunikasi antara anggota yang berada dipusat dengan anggota yang berada di lokasi
terdampak. Menjalin kemitraan antar negara sehingga jika kita mengalami musibah bencana
negara kita mendapat bantuan dari negara tersebut begitupula sebaliknya, sehingga ada
hubungan timbal balik antar negara yang saling menguntungkan. Perlunya diberikan
pengetahuan mengenai mitigasi kepada masyarakat merupakan suatu hal yang penting. Hal
ini mengingat lokasi Indonesia yang sangat rentan terjadi bencana. Pada materi juga
membahas mengenai sistem peringatan multi bahaya. Sistem ini pada dasarnya akan
mengintegrasikan seluruh alat deteksi bencana, baik itu bencana tsunami, gempabumi,
gunung meletus atau pun bencana lain.

Anda mungkin juga menyukai