Anda di halaman 1dari 7

DEWAN KERAJINAN NASIONAL DAERAH

COUNCIL OF NATIONAL CRAFTS FOR THE PROVINCE OF WEST KALIMANTAN


PROVINSI KALIMANTAN BARAT

SAMBUTAN
KETUA DEKRANASDA PROVINSI KALIMANTAN BARAT
PADA ACARA PENGUKUHAN PENGURUS
DEKRANASDA KABUPATEN SEKADAU
PERIODE TAHUN 2021–2026
DI UMKM CENTER SEKADAU
SABTU, 27 AGUSTUS 2022

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.

Yth. Bapak Bupati Sekadau


Yth. Ketua DPRD Kabupaten Sekadau
Yth. Para Kepala OPD dan Instansi terkait di Kabupaten
Sekadau
Yth. Ketua TP PKK Kabupaten Sekadau
Yth. Ketua Dekranasda Kabupaten Sekadau
Yth. Para Pengurus Dekranasda Kabupaten Sekadau yang
baru dilantik
Serta Undangan dan peserta pertemuan ini yang tidak
dapat saya sebutkan satu-persatu.
-2-

Pertama–tama marilah kita Panjatkan Puji Syukur


Kehadirat Tuhan YME atas segala Rahmat, Taufiq, Inayah
dan Karunia-NYa dimana pada hari ini kita dapat
berkumpul ditempat ini dalam keadaan sehat wal’afiat pada
acara “Pengukuhan Pengurus Dewan Kerajinan
Nasional Daerah Kabupaten Sekadau Periode Tahun
2021 – 2026” yang baru kita saksikan bersama.

Dan kami selaku Pengurus Dekranasda Provinsi


Kalimantan Barat Ketua dan jajarannya mengucapkan
selamat atas telah dilantiknya Pengurus Dekranasda
Kabupaten Sekadau yang telah dilaksanakan, semoga
Dekranasda Kabupaten Sekadau dapat mengemban
misinya yaitu pembinaan kepada perajin sehingga semakin
maju dan berkembang terutama mengembalikan semangat
perajin dari dampak Covid-19 sehingga masyarakat di
Kabupaten Sekadau semakin sehat dan sejahtera.

Hadirin sekalian yang berbahagia,

Untuk kita ketahui bersama bahwa Dekranasda


Kabupaten/Kota adalah bagian dari Dekranasda Provinsi
Kalimantan Barat, dan kita adalah bagian dari Dekranas
Pusat. Dekranasda sebagaimana Dekranas Pusat
-3-

merupakan Organisasi Nirlaba yang menghimpun


pencinta dan peminat seni untuk memayungi dan
mengembangkan produk kerajinan dan mengembangkan
usahanya , serta berupaya meningkatkan kehidupan
pelaku bisnisnya, yang sebagian besar merupakan
kelompok usaha kecil dan menengah (UKM).

Ada beberapa hal yang Ibu Ketua harapkan terutama


dalam kepengurusan Dekranasda Kabupaten Sekadau
yang baru dilantik hari ini, adalah “segera susun Rencana
Kerja 5 (lima) tahun dan tahunan” dan bersama-sama
dengan Dekranasda Provinsi dapat memantapkan data
perajin dan produk Kerajinan (termasuk motif dan jenis
kerajinannya).

Selain itu juga segera mengidentifikasi dan


menetapkan kerajinan-kerajinan unggulan, sehingga
program dan kegiatan yang direncanakan dan
dilaksanakan dapat tercapai tujuannya karena “baik
datanya”, “fokus objek pembinaannya” dan “kuat
sinerginya” agar program-program yang dibuat terarah
dan terukur serta dapat menciptakan Daya Saing Produk
Kerajinan Daerah.
-4-

Selain itu kami infomrasikan juga bahwa bulan


Agustus 2022 tepatntya tanggal 29 - 30 Agustus 2022,
Dekranasda Provinsi Kalimantan Barat akan mengadakan
RAKERDA Dekranasda Se-Kalimantan Barat yang akan
diikuti oleh Para Pengurus Kab/Kota Se-Kalimantan Barat
dan mitra strategis nya , tentunya diharapkan momen
RAKERDA tersebut dapat dimanfaatkan oleh Para
Pengurus untuk mengetahui Program/Kegiatan yang akan
disepakati pada Tahun 2023, sesuai dengan Misi
Dekranasda Provinsi Kalimantan Barat dan Dekranas
Pusat.

Selain itu kesepakatan dalam setiap RAKERDA


tersebut nantinya dapat menjadi acuan untuk penyusunan
program kerja baik pada Dekranada Kabupaten/Kota
maupun Dekranasda Provinsi. Dan saya yakin harapan agar
“Kerajinan Kalbar Dapat Berdaya Saing” akan tercapai
dengan sinergritas antara Dekranas, Dekranasda Provinsi
dan Dekranasda Kabupaten/Kota serta stakeholder terkait,
para perajin itu sendiri dan dukungan Bapak Bupati beserta
jajarannya, saya yakin kita bisa.
-5-

Demikian sambutan yang dapat saya sampaikan


dalam kesempatan ini, dengan harapan mudah-mudahan
kegiatan hari ini dan upaya-upaya yang akan kita lakukan
kedepan dalam Dekranasda dapat menjadi amal ibadah
kita masing-masing.

Pada kesempatan ini, saya akan menyampaikan


pantun :

Membeli Meja dari Gaharu


Bertatah intan, harum baunya
Selamat Bekerja pengurus baru
Mari wujudkan perajin Sekadau berdaya

Berjual kain tepi terminal


Haus sedikit minumlah soya
Anyaman Sekadau sudah terkenal
Mari tingkatkan kehalusannya

Sekian dan terima kasih, Salam Sehat.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Selamat pagi, salam sejahtera untuk kita semua.
-6-

Dewan Kerajinan Nasional Daerah


Provinsi Kalimantan Barat
Ketua,

Ny Hj. Lismaryani Sutarmidji


-7-

Anda mungkin juga menyukai