Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

GOLKAR BERSHOLAWAT

DPD PARTAI GOLKAR KABUPATEN BONDOWOSO

2022
A. PENDAHULUAN
Allah telah mengutus Nabi Muhammad SAW dan telah memberinya kekhususan serta
kemuliaan untuk menyampaikan risalah.Ia menjadikannya rahmat bagi seluruh alam dan
pemimpin bagi orang-orang yang bertaqwa serta menjadikannya orang yang dapat memberi
petunjuk ke jalan yang lurus. Maka seorang hamba harus taat kepadanya. Dengan segala jasa
beliau kepada umat manusia, lali Allah menyebutkan tindakan yanng pantas dilakukan
kepada beliau, yakni mengucapkan sholawat. Allah SWT berfirman “Sesungguhnya Allah
dan malaikat-malaikat-Nya bersholawat untuk nabi. Hai orang-orang beriman,
bersholawatlah kamu untuk nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.” (Al-
Ahzab : 56)

Sholawat adalah salah satu bentuk seni Islami yang didalamnya terdapat jiwa religius,
nasionalisme, patriotisme dan jiwa ksatria yang merupakan warisan dari nenek mpyang serta
bagian dari kebudayaan bangsa Indonesia. Sejalan dengan perkembangan zaman, sholawat
mampu berkembang mengikuti zaman, Sholawat mampu berkembang mengikuti era
globalisasi dengan wujud dan corak yang beraneka ragam namun mempunyai aspek yang
sama tanpa kehilangan jati dirinya. Untuk mewujudkan harapan tersebut maka diperlukan
suatu wadah dalam melantunkan Sholawat dengan acara Pengajian dan Sholawat

A. MAKSUD DAN TUJUAN

Dalam memperingati Hari Ulang Tahun ke 58 Partai Golkar, Partai Golkar


Bondowoso bermaksud untuk melaksanakan kegiatan “Golkar Bersholawat” guna
memperingati Hari Ulang Tahun Partai Golkar serta mewujudkan rasa cinta kepada Baginda
Nabi Muhammad SAW yang juga dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT dan terus
melestarikan kebudayaan BerSholawat di Bumi Indonesia. Izin keramaian dimaksudkan
untuk menjaga suasana yang kondusif bagi semua pihak. Kelancaran suatu acara keramaian
pasti harus didukung dengan persiapan pengamanan yang pas. Pemberian izin
dipertimbangkan dengan resiko-resiko yang mungkin timbul, kesiapan kuantitas personil,
sarana dan prasarana Polres untuk antisipasinya.

B. NAMA KEGIATAN

Nama Kegiatan yang akan kami selenggarakan adalah “ Golkar Bersholawat


Bersama Majelis Sholawat Dzikrul Husnani”

C. PELAKSANAAN

Kegiatan Sholawat bersama Majelis Sholawat Dzikrul Husnani InsyaAllah akan


diadakan pada :

Hari/Tanggal : Sabtu, 05 November 2022

Waktu : 19.30 WIB s/d Selesai

Tempat : Depan Kantor DPD Partai Golkar Kab. Bondowoso


D. SUSUNAN PANITIA

SUSUNAN PANITIA GOLKAR BERSHOLAWAT


TAHUN 2022

Ketua Abdul Aziz


Wakil Ketua Mas Sabit
Vian
Sekretaris Rasidi
Bendahara Satriyo Wahyudi
Bagian - bagian
Sie Acara Nanda
Nala
Sie Perlengkapan Haryanto
Antok
Sie Konsumsi Nunung
Erna
Sie Keamanan Bakri
AMPG
Sekretariatan Nindi
Widya
Sie Dokumentasi Leo
Cipta
Sie Penerimatamu (cowok) Nuzulul Marjiono
H. Zainul Hasan
Sie Penerimatamu Yuyun Muntiana (Bakri)
(cewek)
Sie HUMAS Aric
Sigit
Sie Daftar Hadir Chindy
Devi
E. SUSUNAN ACARA
F. LAMPIRAN
G. PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat semoga dapat memberikan gambaran tentang
kegiatan yang akan kami selenggarakan. Terimakasih atas perhatiannya, semoga Allah SWT
memberikan taufiq dan hidayah-Nya bagi seluruh ummatNya.

Ketua Panitia Sekretaris Panitia,

ABDUL ASIZ RASIDI


Mengetahui,
Ketua DPD Partai GOLKAR Kab. Bondowoso
Ketua

ADY KRIESNA, SH
NPAPG.3511130453100131

Anda mungkin juga menyukai