Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI TENGGARA

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMK NEGERI 6 BUTON TENGAH
Jalan La Banggai, Desa Mone, Kecamatan Lakudo, Kabupaten Buton Tengah

PENILAIAN AKHIR SEMESTER


TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Mata Pelajaran : Mekanika Teknik


Kelas : X DPIB
Alokasi Waktu : 90 menit
Hari, Tanggal : Selasa, 12 Desember 2023

Petunjuk Umum:
1. Tulislah nama dan identitas lainnya pada lembar jawaban yang telah disediakan.
2. Dahulukan menjawab soal-soal yang Anda anggap paling mudah.

A. PILIHAN GANDA
1. Struktur yang dibentuk secara horizontal pada suata proyek bangunan adalah ...
a. Balok
b. Kolom
c. Fondasi
d. Atap
e. Dinding
2. Berikut ini yang bukan termasuk dalam fungsi dinding adalah ...
a. Meredam suara bising
b. Perlindungan terhadap cuaca
c. Perlindungan dari hewan buas
d. Pelindung dari hujan
e. Penyekat antar ruang
3. Sebuah bagian atau alat yang bekerja dari sebuah sistem bangunan untuk menyalurkan
beban dari adanya bangunan diatas tanah merupakan ...
a. Kabel pada bangunan
b. Rangka bangunan
c. Elemen struktur bangunan
d. Struktur baja
e. Konstruksi bangunan
4. Agar bangunan berfungsi dengan baik dan memberikan kinerja yang tinggi diperlukan
kondisi yang nyaman bagi para penggunanya. Hal tersebut merupakan salah satu
persyaratan bangunan yakni ...
a. Kekuatan
b. Kekakuan
c. Kenyamanan
d. Keawetan
e. Sistem operasional dan perawatan
5. Dalam membangun suatu gedung, diperlukan perhitungan dan analisis berbagai hal yang
saling berkaitan dengan bekal pengetahuan sebangai berikut, kecuali ...
a. Struktur baja
b. Perhitungan atap dan penyekat
c. Mekanika tanah
d. Teknik fondasi
e. Struktur beton bertulang
6. Struktur yang berkaitan langsung dengan fungsi bangunan yaitu ...
a. Struktur bawah
b. Struktur samping
c. Bagian atap
d. Struktur atas
e. Bagian dinding
7. Elemen struktur yang sangat fleksibel adalah ...
a. Kubah
b. Cangkang
c. Kabel
d. Dinding
e. Balok
8. Berdasarkan bahan penyusunannya, struktur di bagi menjadi sebagai berikut, kecuali….
a. Struktur beton bertulang
b. Struktur baja
c. Struktur kayu
d. Struktur gabungan
e. Struktur Rangka
9. Konstruksi rangka batang jenis ini memiliki pola bentuk jika setiap batang atau setiap
segitiga penyusunnya setingkat ke dudukannya merupakan pengertian dari ...
a. Konstruksi rangka batang tunggal
b. Kubah
c. Cangkang bola
d. Konstruksi rangka batang ganda
e. Konstruksi rangka batang tersusun
10. Berikut yang bukan termasuk dalam beban yang bekerja pada struktur adalah ...
a. Beban hidup
b. Beban mati
c. Beban longsor
d. Beban angin
e. Beban gempa
11. Dalam perencanaan struktur, beban-beban yang bekerja pada struktur menjadi ...
a. Bahan perhitungan awal
b. Pemikiran
c. Perencanaan akhir
d. Fisik bangunan
e. Bagian luar bangunan
12. Agar bangunan dapat berdiri dengan kukuh maka memerlukan....
a. Biaya yang sangat mahal
b. Fondasi yang biasa
c. Waktu yang lama
d. Struktur yang kuat
e. Bahan yang banyak
13. Sebuah batang vertical yang menahan beban balok di sebut….
a. Fondasi
b. Kolom
c. Rangka atap
d. Dinding
e. Sloof
14. Berikut yang termasuk dalam struktur tengah atau super structure, kecuali….
a. Kolom
b. Balok induk
c. Plat lantai
d. Balok anak
e. Dinding
15. Berikut ini merupakan jenis-jenis Balok, kecuali….
a. Balok sederhana
b. Kantilever
c. Balok teritisan
d. Balok dengan ujung-ujung tetap
e. Balok kompleks
16. Struktur mampu menahan seluruh beban yang ada tanpa mengalami kerusakan, merupakan
pengertian dari….
a. Kekakuan
b. Kakuatan
c. Kanyamanan
d. Keawetan
e. System operasional perawatan
17.

Gambar di atas merupakan contoh balok….


a. Kantilever
b. Balok sederhana
c. Balok anak
d. Balok induk
e. Balok teritisan
18. Berikut merupakan macam macam-macam rangka bangunan, kecuali….
a. Rangka baja
b. Rangka beton bertulang
c. Rangka kayu
d. Rangka bambu
e. Rangka kakuy
19. Berikut ini merupakan kriteria desain struktur bangunan, kecuali….
a. Konstruksi
b. Efisiensi
c. Ekonomis
d. Kemampuan layan
e. Struktur
20. Sebuah gaya yang memiliki kecenderungan untuk menarik elemen hingga putus
merupakan ...
a. Gaya lentur
b. Gaya tarik
c. Gaya tekan
d. Gaya normal
e. Torsi
21. Elemen tekan panjang dapat menjadi tidak stabil dan secara tiba-tiba menekuk pada
taraf ...
a. Beban hidup
b. Beban mati
c. Beban penggunaan
d. Beban kritis
e. Beban bencana
22. Gaya yang bekerja secara terus-menerus pada struktur bangunan di sebut...
a. Torsi
b. Gaya tekan
c. Gaya statis
d. Gaya tarik
e. Gaya lentur
23. Keadaan berupa perubahan bentuk pada struktur bangunan akibat adanya gaya dari luar
maupun dari dalam bangunan di sebut….
a. Deformasi
b. Defleksi
c. Pergeseran
d. Patahan
e. translasi
24. Struktur tidak akan mengalami deformasi menjadi jajaran genjang apabila ...
a. Pembentukan hubungan antarelemen struktur bangunan sedemikian rupa
b. Menggunakan dinding geser
c. Memberikan tambahan elemen diagonal pada struktur
d. Menggunakan penggabungan dari cara-cara mendasar
e. Menambahkan beberapa bagian pada setiap sudut
25. Usaha yang dikerjakan pada suatu titik atau bidang dengan arah tertentu adalah ...
a. Berat
b. Gaya
c. Waktu
d. Panjang
e. Percepatan
26. Suatu gaya yang bekerja secara tiba-tiba atau kadang-kadang pada struktur bangunan
disebut….
a. Gaya dinamis
b. Gaya statis
c. Gaya tetap
d. Gaya geser
e. Gaya tekan
27. Berikut merupakan gaya internal yang terjadi pada bangunan, kecuali….
a. Gaya tekan
b. Gaya Tarik
c. Gaya lentur
d. Gaya geser
e. Gaya bebas
28. Apabila suatu struktur tidak tersusun atau terhubung dengan baik akan terjadi keruntuhan
secara….
a. Internal
b. Eksternal
c. Vertical
d. Horizontal
e. Menyeluruh
29. Berikut merupakan jeni-jenis keruntuhan yang di sebabkan oleh beban angin dan gravitasi
pada bangunan, kecuali….
a. Torsi
b. Geser lateral
c. Keruntuhaan
d. Tergelincir
e. Tertarik
30. Apabila seseorang menarik subuah benda dengan tali atau benang, benda tersebut akan
perpindah karena benda tersebut telah mendapatkan ...
a. Tumpuan
b. Torsi
c. Gaya
d. Benda
e. Momen
31. Berikut sifat gaya, kecuali ...
a. Beberapa gaya dapat digantikan dengan satu gaya pengganti yang disebut resultan
gaya
b. Gaya boleh dipindahkan dari garis kerjanya apabila pada gaya tersebut ditambahkan
suatu besaran kopel dan sifat gaya tidak berubah
c. Kopel adalah dua buah gaya sejajar sama besarnya dan berlawanan arah
d. Gaya tidak dapat disamakan dan dipindahkan sehingga bentuknya tetap
e. Gaya dapat dipindahkan sepanjang garis kerjanya dan tidak berubah sifatnya
32. Beban orang dan beban kolom merupakan contoh dari ...
a. Gaya terbagi
b. Gaya momen
c. Gaya torsi
d. Gaya terpusat
e. Gaya linear
33. Gaya yang berada di dalam badan struktur yang berusaha menjaga keseimbangan beban-
beban luar yang bekerja pada struktur adalah ...
a. Gaya luar
b. Gaya samping
c. Gaya tumpu
d. Gaya dalam
e. Gaya balok
34. Gaya yang sejajar terhadap sumbu balok merupakan ...
a. Gaya dalam momen
b. Gaya dalam geser
c. Gaya dalam normal
d. Gaya dalam sesuai
e. Gaya dalam sendi
35. Perubahan bentuk pada balok akibat adanya pembebanan yang diberikan pada balok atau
batang merupakan pengertian dari….
a. Deformasi
b. Pergeseran
c. Patahan
d. Defleksi
e. Translasi
B. ESAI.

1. Jelesakan mengenai elemen-elemen struktur bangunan yang anda ketahui?


2. Tuliskan dan jelaskan jenis-jenis elemen struktur bangunan?
3. Jelaskan persyaratan struktur bangunan yang harus di penuhi?
4. Jelaskan mengenai gaya dalam struktur bangunan menurut anda?
5. Jelaskan cara Menyusun gaya dalam struktur bangunan?

Anda mungkin juga menyukai