Anda di halaman 1dari 5

SUSUNAN ACARA

UPACARA BENDERA PERINGATAN HARI GURU NASIONAL TAHUN 2023


HARI SABTU, 25 NOVEMBER 2023

Dimulai :
1. Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara;
2. Pembina upacara tiba di tempat upacara;
3. Penghormatan kepada pembina upacara;
4. Laporan pemimpin upacara;
5. Pengibaran bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya
6. Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara;
7. Pembacaan teks Pancasila diikuti oleh seluruh peserta upacara;
8. Pembacaan naskah Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia tahun1945
9. Menyanyikan lagu Hymne Guru;
10.Amanat pembina upacara (Pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan,
Riset,dan Teknologi);
11.Menyanyikan lagu Terima Kasih Guruku;
12.Pembacaan do’a
13.Laporan pemimpin upacara;
14.Penghormatan kepada pembina upacara;
15.Pembina upacara meninggalkan mimbar upacara;
16.Upacara selesai, Pemimpin upacara membubarkan barisannya
Doa Upacara Hari Guru Nasional 2023

Pada momentum Hari Guru Nasional yang mulia ini, marilah sejenak kita
menengadahkan tangan memohon perlindungan dan ampunan kepada Allah SWT.

A’udzubillahiminassyaitonirrojim
Bismillahirrohmanirrohim
Alhamdulillahirobbil’alamin

Assalatu wassalamu ala asyrofil anbiya iwal mursalin, wa ala alihi wasohbihi
ajmain
Allahumma sholli wa sallim wa barik ala sayyidina Muhammad, wa ala ali
sayyidina Muhammad.

Yaa Allah, Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang

Segala puji serta syukur kami panjatkan kehadirat-Mu, atas segala kenikmatan
yang telah Engkau berikan. Ya Allah, ya Rahman ya Rahim, pada saat berbahagia
nan khidmat ini kami berhimpun dalam mengikuti Upacara Bendera memperingati
Hari Guru Nasional Tahun 2022 seraya berdoa dan berserah diri kepada-Mu yaa
Rabb.

Ya Allah Ya Aziiz ya Adhim (Dzat yang Maha Perkasa lagi Maha Agung)

Jadikanlah Hari Guru Nasional Tahun ini sebagai momentum untuk melakukan
refleksi diri agar terus meningkatkan kompetensi serta kualitas pembelajaran
semata-mata demi mendidik putra putri kami menjadi Pelajar Pancasila yang
unggul, maju, berbudi pekerti luhur, dan berdaya saing.

Ya Allah ya Jabbar Dzat yang Maha Kuasa,

Berikanlah kepada para guru-guru kami petunjuk-Mu yang nyata, ketajaman mata
hati, kesabaran yang membaja, kerendahan hati, keikhlasan, dan rasa syukur yang
tinggi dalam berkarya untuk mencerdaskan anak-anak bangsa. Kokohkan
kesungguhan kami, bersihkan hati kami agar kami mampu mencari solusi dari
setiap persoalan dan tantangan, serta bersikap bijak atas kekurangan.

Yaa Allah yang Maha Pengampun

Ampunilah segala dosa dan kesalahan kami, dosa Bapak dan Ibu kami, dosa guru-
guru kami, dosa para pemimpin kami, serta dosa para pendahulu kami. Janganlah
Engkau hukum kami jika kami lupa atau khilaf, janganlah Engkau bebankan
kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang
sebelum kami, janganlah engkau bebankan kepada kami apa yang tak sanggup
kami memikulnya.
Allahumma Ya Allah Ya Hadi, Tuhan Yang Maha Memberi Petunjuk

Tunjukkanlah yang benar itu tampak benar dan berilah kekuatan kepada kami
untuk dapat melaksanakannya, dan tunjukkanlah yang salah tampak salah dan
berilah kekuatan kepada kami untuk dapat menjauhinya., sebagaimana jalannya
orang-orang yang Engkau berikan kenikmatan dan bukan jalannya orang-orang
tersesat yang Engkau hinakan. sehatkan kami, kuatkan dan bahagiakan kami.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Mendengar, kabulkanlah doa dan permohonan


kami.

Rabbana atinafiddunya hasanah wafil’akhirati hasanah wakina adzabannar.

Walhamdulillah hirabbil’alamin.
Pidato Hari Guru Nasional 2023

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Pertama-tama, marilah kita memanjatkan puji syukur yang sebesar-besarnya


kepada Allah SWT. Atas rahmat yang diberikan sehingga kita bisa berkumpul pada
hari yang berbahagia ini untuk memperingati Hari Guru Nasional dalam keadaan
sehat.

Tak lupa selawat kita panjatkan untuk junjungan kita semua, Nabi besar
Muhammad SAW.

Hadirin yang berbahagia, hari ini merupakan hari yang spesial bagi seluruh guru di
Indonesia karena pada momentum hari guru nasional ini kita diajak untuk
mengenang jasa-jasa guru kita dan memiliki kesempatan untuk berterima kasih
kepada mereka.

Guru-guru kita ibarat lentera terang di tengah kegelapan bagi kita semua, karena
tanpa mereka yang membuka wawasan kita banyak hal, kita tidak akan tahu apa-
apa. Guru-guru kita dengan sabar membimbing, mendidik, mengajari kita sehingga
kita bisa mencapai impian kita.

Hadirin sekalian, tidak semua dari kita adalah anak yang memiliki kemampuan di
semua pelajaran, atau cepat menangkap apa yang diajarkan. Terkadang kita begitu
bandel dan sulit mengerti sesuatu.

Namun guru kita dengan sabar menghadapi itu semua, membimbing semua
siswanya tanpa terkecuali, tak membeda-bedakan, selama bertahun-tahun.
Dedikasi tersebut sesungguhnya sangat sulit untuk dilakukan apalagi tak jarang ada
wali siswa yang protes karena nilai anaknya yang tidak sesuai dengan yang
diharapkan.
Saat ini tanggung jawab guru-guru kita semakin besar karena zaman semakin
berubah, teknologi semakin maju, ilmu pengetahuan semakin berkembang. Tak
mudah bagi guru untuk membuat anak-anak didiknya dapat bersaing di dunia luar
yang semakin ketat dengan menanamkan wawasan sekaligus budi pekerti.

Untuk itu, pada momentum Hari Guru Nasional ini, saya ingin mengucapkan
terima kasih sedalam-dalamnya kepada seluruh guru di Indonesia, khususnya guru-
guru kita atas semua dedikasi yang telah diberikan untuk mendidik kami.

Sungguh tidak ada yang bisa kita lakukan untuk membalas jasa guru-guru kita
selain membuat beliau bangga dengan apa yang kita capai di esok hari.

Saya juga ingin menyampaikan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya, karena


sebagai murid, terkadang kami bandel dan susah diatur sehingga menambah tugas
guru-guru kami.

Kami berharap, guru-guru kami selalu dilimpahi kesabaran dan kemudahan dalam
menjalankan tugasnya mencetak generasi bangsa yang unggul dan berbudi luhur.

Terakhir saya mengucapkan selamat hari guru kepada guru-guru kami, panutan
kami yang akan selalu kami kenang jasa-jasanya, kami menyayangimu.

Terima kasih.

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai