Anda di halaman 1dari 4

Nama : Marfuah

Nim : 211520036
Kelas : AK5KR
TUGAS PERTEMUAN KE 12
ISU SEPUTAR KONSOLIDASI

TEORI :
1. Selain penambahan dan penjualan investasi oleh entitas induk, apakah faktor lain yang
dapat menyebabkan berubahnya proporsi kepemilikan entitas induk atas entitas anak?
Jawab
Beberapa faktor tersebut antara lain:
1. Konversi Hutang Menjadi Ekuitas:
Ketika entitas anak mengkonversi hutangnya kepada entitas induk menjadi ekuitas,
hal ini dapat menyebabkan perubahan proporsi kepemilikan. Misalnya, jika entitas
anak mengkonversi hutang obligasinya menjadi saham, maka proporsi kepemilikan
entitas induk atas entitas anak akan berubah
2. Penerbitan Saham Baru oleh Entitas Anak:
Jika entitas anak menerbitkan saham baru, entitas induk dapat memilih untuk membeli
saham-saham tersebut, yang akan menyebabkan perubahan proporsi kepemilikan
3. Opsi Konversi atau Opsi Pembelian:
Jika entitas anak memberikan opsi konversi atau opsi pembelian saham kepada entitas
lain, termasuk entitas induk, hal ini juga dapat menyebabkan perubahan proporsi
kepemilikan
4. Transaksi dengan Pihak Ketiga:
Transaksi antara entitas anak dengan pihak ketiga, seperti penerbitan saham baru atau
konversi hutang, juga dapat menyebabkan perubahan proporsi kepemilikan entitas
induk.

2. Apa perbedaan perlakuan akuntansi antara perubahan kepemilikan yang menyebabkan


hilangnya (diperolehnya) pengendalian dan tidak hilangnya (diperolehnya)
pengendalian?
Jawab
Answer
Perbedaan perlakuan akuntansi antara perubahan kepemilikan yang menyebabkan
hilangnya (diperolehnya) pengendalian dan tidak hilangnya (diperolehnya)
pengendalian terletak pada beberapa faktor:
1. Perubahan kepemilikan yang menyebabkan hilangnya pengendalian:
Kepemilikan entitas induk dapat menurun jika entitas induk menjual sebagian atau
seluruh pengendalian yang memiliki kepemilikan di entitas anak. Dalam hal ini,
perubahan kepemilikan yang menyebabkan hilangnya pengendalian
2. Perubahan kepemilikan yang tidak menyebabkan hilangnya pengendalian:
Misalnya, perubahan kepemilikan yang disebabkan oleh transaksi ekuitas tidak
menyebabkan hilangnya pengendalian. Dalam transaksi ekuitas, entitas induk
mengakui sisa investasi pada entitas anak, dan penyesuaian jumlah tercatat
kepentingan pengendali dan kepentingan non pengendali dilakukan untuk
mencerminkan perubahan kepemilikan relatif dalam entitas anak
.

3. Apa perbedaan secara umum antara akuisisi pada priode interim dengan akuisisi pada
awal tahun?
Jawab
Perbedaan secara umum antara akuisisi pada periode interim dengan akuisisi pada
awal tahun terletak pada perlakuan akuntansi yang berbeda. Berikut adalah perbedaan
umumnya:
1. Akuisisi pada Awal Tahun:
Pada akuisisi yang terjadi pada awal tahun, entitas induk mengonsolidasikan
laporan keuangan entitas anak sejak awal tahun. Dalam hal ini, entitas induk
harus mengonsolidasikan seluruh transaksi entitas anak sejak awal tahun,
termasuk laba/rugi, aset, dan liabilitas entitas anak.
2. Akuisisi pada Periode Interim:
Pada akuisisi yang terjadi pada periode interim, entitas induk hanya
mengonsolidasikan laporan keuangan entitas anak sejak tanggal akuisisi. Dalam
hal ini, entitas induk hanya mengonsolidasikan transaksi entitas anak mulai dari
tanggal akuisisi, dan tidak mengonsolidasikan transaksi entitas anak sejak awal
tahun

Dengan demikian, perbedaan utama antara akuisisi pada periode interim dengan
akuisisi pada awal tahun terletak pada periode konsolidasi laporan keuangan entitas
anak. Pada akuisisi awal tahun, entitas anak dikonsolidasikan sejak awal tahun,
sementara pada akuisisi periode interim, entitas anak hanya dikonsolidasikan mulai
dari tanggal akuisisi.
KASUS :
1. PT Induk membeli 420.000 lembar dari 600.000 lembar saham beredar PT Anak pada 2
Januari 2015. Pada saat itu, PT Induk membayar Rp630.000.000 yaitu sebesar proporsi
nilai aset bersih PT Anak. Komposisi ekuitas (aset bersih) PT Anak saat itu terdiri dari
saham biasa dan saldo laba masing-masing senilai Rp600.000.000 dan Rp300.000.000.
Saham PT Anak memiliki nilai nominal (par) Rp1.000. Pada tanggal 31 Desember 2015,
PT Anak menerbitkan tambahan 150.000 lembar saham seharga Rp1.200 per lembar.
Diminta:
Hitung persentase kepemilikan PT Induk sebelum dan sesudah penerbitan saham
tambahan tersebut jika:

1. Seluruh saham tambahan dijual ke PT Induk


jawab
Jumlah lembar saham
PT Induk Jumlah lembar Persentase
Kepemilikan saham sebelum penambahan. 420.000 600.000 70%
Penerbitan saham tambahan. 150.000 150.000
Kepemilikan saham setelah penambahan. 570.000 750.000 76%

2. Seluruh saham tambahan dijual ke pihak ketiga


Jawab
Jumlah lembar saham
PT Induk Jumlah lembar Persentase
Kepemilikan saham sebelum penambahan. 420.000 600.000 70%
Penerbitan saham tambahan. 0 150.000
Kepemilikan saham setelah penambahan. 420.000 750.000 56%

2. PT Induk membeli kepemilikan atas saham PT Anak sebesar 70% yang diperoleh pada 2
Januari 2015 pada saat itu, PT Induk membayar Rp630.000.000 yaitu sebesar proporsi
nilai aset bersih PT Anak. Komposisi ekuitas (aset bersih) PT Anak saat itu terdiri dari
saham biasa dan saldo laba (retained garnings) masing-masing senilai Rp600.000.000 dan
Rp300.000.000. Pada tanggal 31 Desember 2015, PT Induk membeli tambahan saham PT
Anak dari pihak ketiga sebesar 2096 dengan membayar Rp200.000.000. PT Anak
melaporkan laba dan mengumumkan dividen selama tahun 2015 masingmasing sebesar
Rp60.000.000 dan Rp40.000.000
Diminta:
Buatlah jurnal yang dicatat oleh PT Induk atas investasi tambahan tersebut!
Buatlah jurnal eliminasi pada tanggal 31 Desember 2015 beserta perhitungan yang
diperlukan.
Jawab :
Jurnal yang dicatat oleh PT Induk atas investasi tambahan tersebut adalah :

Jurnal Investasi pada PT Anak

Kas 200.000.000
Utang obligasi 200.000.000

Untuk jurnal eliminasi pada 31 Desember 2015 perhitungannnya adalah sebagai berikut :
1. Menghitung laba bersih = Laba – Dividen
= 60.000.000-40.000.000
= 20.000.000

2. Menghitung proporsi kepemilikan PT Induk pada PT Anak :


Proporsi kepemilikan = 70% + (30%×20/365)
= 70,16%

3. Menghitug bagian Laba PT Anak yang diterima oleh PT Induk :


Bagian Laba PT Induk = Laba bersih × proporsi kepemilikan bagian laba PT Induk
= 20.000.000 × 70,16%
= 14.032.000
4. Mencatat bagian Laba PT Anak yang diterima oleh PT Induk :

Aktiva 14.032.000
Pendapatan 14.032.000

Dengan pencatatan tersebut,saldo investasi PT.Induk pada PT Anak pada akhir tahun
2015 adalah sebesar 844.032.000 (630.000.000+200.000.000+14.032.000)

Anda mungkin juga menyukai