Anda di halaman 1dari 100

LAPORAN KERJA PRAKTEK LAPANGAN PEMBANGUNAN

GEDUNG PASCA SARJANA


Kota Pekanbaru

Diajukan Sebagai Persyaratan Mengikuti Kurikulum


Pada Fakultas Teknik Jurusan Teknik Sipil
Universitas Islam Riau
Pekanbaru

Disusun Oleh :

AGIANDA BUHTI ADILIAN 163110553


RIO GUSNADI 163110780

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL FAKULTAS TEKNIK


UNIVERSITAS ISLAM RIAU
PEKANBARU
2023

i
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil’alamin, segala puji bagi Allah Subhaanahu


Wata’aala yang telah melimpahkan rahmat-Nya, sehingga penulis dapat
menyelesaikan laporan kerja praktek dengan judul “Pembangunan Gedung
Pasca Sarjana”. Mata kuliah kerja praktek merupakan mata kuliah wajib pada
program studi strata 1 (S1) pada Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik
Universitas Islam Riau. Kerja praktek merupakan wadah bagi mahasiswa atau
mahasiswi untuk merealisasikan ilmu yang telah didapatkan dalam perkuliahan
serta dapat belajar dan menambah wawasan dalam dunia konstruksi untuk
menunjang pembangunan Indonesia yang lebih baik kedepannya.
Laporan kerja praktek ini berisi rangkuman serta kesimpulan dari
pengamatan maupun analisa penulis selama melaksanakan kerja praktek kurang
lebih 2 bulan. Laporan kerja praktek ini terdiri dari 8 (delapan) bab di mana bab I
membahas mengenai latar belakang kerja praktek dan gambaran umum proyek,
bab II membahas mengenai kriteria perencanaan arsitektur maupun struktur
bangunan, bab III membahas manajemen dan sistem organisasi proyek, bab IV
membahas mengenai material, peralatan, dan tenaga kerja, bab V membahas
mengenai metode pelaksanaan pekerjaan, bab VI membahas mengenai
pengawasan dan pengendalian proyek, bab VII membahas mengenai tinjauan
khusus dalam proyek yang dikerjakan, dan bab VIII berisi kesimpulan dan saran.
Dengan selesainya laporan ini penulis menyadari akan segala keterbatasan
dan kekurangan yang dimiliki. Penulis berharap semoga laporan kerja praktek ini
dapat bermanfaat bagi penulis khususnya dan Mahasiswa Teknik Sipil pada
umumnya.
Pekanbaru, 27 Januari 2023

Penulis

ii
UCAPAN TERIMA KASIH

Pada kesempatan ini penulis ingin menyampaikan terima kasih dan


penghargaan kepada berbagai pihak yang telah membantu dan bimbingan yang
telah diberikan dalam penyelesaian Laporan Kerja Praktek ini, penulis
mengucapkan terima kasih kepada:
1. Bapak Dr. Eng. Muslim, ST., MT selaku Dekan Fakultas Teknik
Universitas Islam Riau.
2. Ibu Harmiyati, ST., M.Si selaku Ketua Program Studi Teknik Sipil
Universitas Islam Riau.
3. Ibu Sapitri, ST, MT selaku Sekretaris Program Studi Teknik Sipil
Universitas Islam Riau.
4. Ibu Sri Hartati Dewi, ST, MT selaku Pembimbing dalam penyusunan
laporan kerja praktek.
5. Zikmi ST, selaku Direktur, serta Bapak/Ibu dan staf lainnya selaku
pembimbing di lapangan.
6. Rekan-rekan mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik
Universitas Islam Riau.
7. Semua pihak yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan laporan
ini yang namanya tidak dapat disebutkan satu persatu.

Atas bantuan dan bimbingan dari semua pihak dalam penyusunan laporan
ini semoga menjadi amal ibadah dan mendapat imbalan dari Allah Subhaanahu
Wata’aala.

iii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ii
DAFTAR ISI ............................................................................................. iv
DAFTAR TABEL ..................................................................................... vi
DAFTAR GAMBAR ................................................................................. vii
DAFTAR NOTASI.................................................................................... x
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................. Error!
Bookmark not defined.
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................ 1
1.2 Tujuan Proyek............................................................................. 1
1.3 Gambaran Umum Proyek ............................................................ 1
1.4 Metode Pengumpulan Data ......................................................... 2
1.5 Sistematika Penulisan Laporan .................................................... 3
BAB II KRITERIA PERENCANAAN .................................................... 5
2.1 Tinjauan Umum .......................................................................... 5
2.2 Dasar–Dasar Perencanaan ........................................................... 6
2.3 Perencanaan Letak Konstruksi .................................................... 7
2.4 Perencanaan Arsitektur ............................................................... 9
2.5 Perencanaan Struktur .................................................................. 9
BAB III MANAJEMEN DAN SISTEM ORGANISASI ......................... 12
3.1 Pengertian Umum ....................................................................... 12
3.2 Unsur-Unsur Pokok Dalam Pelaksanaan Pembangunan............... 13
3.3 Unsur-Unsur Organisasi .............................................................. 19
3.4 Waktu Kerja................................................................................ 26
3.5 Upah Kerja ................................................................................. 28
3.6 Administrasi Proyek .................................................................... 29
BAB IV MATERIAL, PERALATAN DAN TENAGA KERJA ............. 33
4.1 Umum......................................................................................... 33
4.2 Material ...................................................................................... 33
4.3 Peralatan ..................................................................................... 46
4.4 Tenaga Kerja .............................................................................. 58

iv
4.4.1 Pengelompokan Tenaga Kerja ............................................ 59
4.4.2 Macam Tenaga Kerja ......................................................... 59
BAB V PELAKSANAAN PEKERJAAN ................................................. 61
5.1 Metode Pembersihan Lokasi dan Lahan ...................................... 61
5.2 Persiapan Pekerjaan .................................................................... 61
5.3 Pengukuran dan Penentuan Titik As Bangunan ........................... 62
5.4 Pekerjaan Tanah.......................................................................... 63
5.5 Pekerjaan Bekisting ..................................................................... 63
5.6 Pekerjaan Pembesian................................................................... 64
5.6.1 Pemotongan Besi ............................................................... 66
5.6.2 Pembengkokan Besi ........................................................... 66
5.6.3 Perakitan Besi TulanSgan .................................................. 67
5.7 Pekerjaan Struktur Beton Bertulang ............................................ 68
5.8 Pekerjaan Pondasi, Kolom, Beam dan Plat Lantai ....................... 73
5.8.1 Pekerjaan Pondasi .............................................................. 73
5.8.2 Pekerjaan kolom ................................................................ 73
5.8.3 Pekerjaan Beam dan Plat Lantai ......................................... 77
BAB VI PENGAWASAN DAN PENGENDALIAN PROYEK .............. 83
6.1 Pengawasan dan Pengendalian Mutu Bahan ................................ 83
6.1.1 Hammer Test ..................................................................... 83
6.1.2 Static Loading Test ............................................................ 85
6.1.3 Slump Test ......................................................................... 86
6.1.4 Uji Kuat Tekan Beton ........................................................ 87
6.2 Pengendalian Waktu Pelaksanaan ............................................... 88
6.3 Pengendalian Biaya ..................................................................... 89
6.4 Pengendalian Tenaga Kerja ......................................................... 90

v
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Kait Standar Untuk Tulangan Utama ..................................... 42


Tabel 4.2 Kait Standar Untuk Sengkang ............................................... 43

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Diagram Alir Metodologi Kerja Praktek ................................ 4


Gambar 4.1 Pasir ................................................................................. 37
Gambar 4.2 Kerikil .............................................................................. 38
Gambar 4.3 Gudang Penyimpanan Semen Portland ............................. 40
Gambar 4.4 Pompa Air Sumur Bor ....................................................... 41
Gambar 4.5 Besi Tulangan Ulir SNI .................................................... 42
Gambar 4.6 Kait dan Bengkokan Tulangan........................................... 43
Gambar 4.7 Concrete Pump Truck ....................................................... 44
Gambar 4.8 Sample Beton ................................................................... 45
Gambar 4.9 Uji Slump ......................................................................... 45
Gambar 4.10 Kawat Pengikat ................................................................ 46
Gambar 4.11 Scaffolding ....................................................................... 47
Gambar 4.12 Backhoe ........................................................................... 48
Gambar 4.13 Mobil Truck ..................................................................... 49
Gambar 4.14 Sekop ............................................................................... 50
Gambar 4.15 Cangkul ............................................................................ 50
Gambar 4.16 Ember .............................................................................. 51
Gambar 4.17 Gerobak ........................................................................... 51
Gambar 4.18 Selang .............................................................................. 52
Gambar 4.19 Waterpass dan Theodolyte ................................................ 53
Gambar 4.20 Meteran ............................................................................ 53
Gambar 4.21 Ready Mix Truck ............................................................. 54
Gambar 4.22 Penggunaan Vibrator saat Pengecoran .............................. 55
Gambar 4.23 Pemasangan Scaffolding ................................................... 56
Gambar 4.24 Palu .................................................................................. 56
Gambar 4.25 Gergaji ............................................................................. 57
Gambar 4.26 Lampu Penerangan ........................................................... 57
Gambar 4.27 Penggunaan Circular ........................................................ 58

vii
Gambar 5.1 Pagar Sementara ............................................................... 62
Gambar 5.2 Penentuan Titik As ........................................................... 63
Gambar 5.3 Pekerjaan Bekisting Batu Bata pada Pile Cap dan Tie
Beam ................................................................................ 64
Gambar 5.4 Pekerjaan Bekisting Multiplek pada Beam dan Plat Lantai 65
Gambar 5.5 Pemasangan Bekisting Plat Besi pada Kolom ................... 65
Gambar 5.6 Pemotongan Besi Tulangan .............................................. 66
Gambar 5.7 Pembengkokan Besi ......................................................... 66
Gambar 5.8 Perakitan Tulangan Langsung pada Beam dan Plat Lantai 67
Gambar 5.9 Perakitan Tulangan Langsung pada Kolom ........................ 68
Gambar 5.10 Pemasangan Tulangan dan Bekisting pada Tie Beam
dan Pile Cap ..................................................................... 69
Gambar 5.11 Pengecoran Tie Beam dan Pile Cap .................................. 70
Gambar 5.12 Pemasangan Tulangan Kolom .......................................... 70
Gambar 5.13 Pemasangan Bekisting Kolom .......................................... 71
Gambar 5.14 Pekerjaan Urugan Pasir Padat ........................................... 72
Gambar 5.15 Pemasangan Tulangan Plat Lantai .................................... 73
Gambar 5.16 Pengecoran Plat Lantai ..................................................... 73
Gambar 5.17 Pembesian Kolom ............................................................ 76
Gambar 5.18 Pemasangan Pembesian Kolom dan Bekisting kolom
Menggunakan Tower Crane .............................................. 77
Gambar 5.19 Pemasangan Bekisting Balok ............................................ 78
Gambar 5.20 Pemasangan Bekisitng Plat Lantai .................................... 79
Gambar 5.21 Pembesian Balok .............................................................. 80
Gambar 5.22 Pembesian Plat Lantai ...................................................... 80
Gambar 5.23 Pengecoran Plat Lantai dan Balok .................................... 82
Gambar 6.1 Hammer Test .................................................................... 85
Gambar 6.2 Static Loading Test ........................................................... 86
Gambar 6.3 Slump Test ....................................................................... 87
Gambar 6.4 Uji Kuat Tekan Beton ....................................................... 88
Gambar 7.1 Jenis Kolom Berdasarkan Bentuk dan Komposisi Material ....... 92

viii
Gambar 7.2 Kolom Menggunakan Pengikat Sengkang Lateral ............. 93
Gambar 7.3 Kolom Menggunakan Pengikat Sengkang Spiral .............. 93
Gambar 7.4 Kolom Komposit Beton dan Baja ...................................... 94
Gambar 7.5 Pemasangan Tulangan Kolom .......................................... 96
Gambar 7.6 Pemasangan Bekisting Kolom ........................................... 97
Gambar 7.7 Pengecoran Kolom ........................................................... 98

ix
DAFTAR NOTASI

b : Lebar
cm : Centimeter
d : Diameter
ds : Diameter Sengkang
Fc’ : Kuat tekan beton
Fy : Tegangan Leleh Baja
h : Tinggi
K1 : Tipe Kolom
K1, K2, dll : Tipe Kolom
K-350 : Kuat Tekan Beton Umur 28 Hari 350 kg/cm2
K-450 : Kuat Tekan Beton Umur 28 Hari 450 kg/cm2
kg : Kilogram
kg/m3 : Kilogram / Meter Kubik
KN/m : KiloNewton/meter
l : Panjang
m : Meter
m2 : Meter Persegi
m3 : Meter Kubik
Mpa : Satuan Benda Uji Silinder (N/mm2)
mm : Milimeter
mm2 : Milimeter Persegi
N/mm2 : Newton/milimeter
PB1, PB2 : Tipe Pondasi Bored Pile
pc : Portland Cement
∅ : Diameter Tulangan
π : Phi (22/7 atau 3,14)

x
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pekanbaru merupakan ibu kota Provinsi Riau yang saat ini dibeberapa
wilayah sedang mengalami perkembangan pembangunan diberbagai bidang.
Pembangunan merupakan suatu proses perubahan kearah yang lebih baik melalui
upaya yang dilakukan secara terencana. Bentuk pembangunan yang sedang
berjalan maupun yang akan direncanakan di Kota Pekanbaru diantaranya,
pembangunan gedung-gedung, pembangunan berbagai infrastruktur jalan,
drainase, pembangunan fasilitas-fasilitas umum, serta salah satunya adalah
pembangunan Gedung Pasca Sarjana yang memudahkan mahasiswa mendapatkan
pelayanan pendidikan.
Proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana yang berlokasi di Universitas
Lancang Kuning, Kec. Rumbai, Kota Pekanbaru. Pembangunan ini dilatar
belakangi karena kebutuhan tempat mahasiswa Universitas Lancang Kuning
untuk meningkatkan kualitas pendidikan sehingga perlu dilakukan pembangunan
Gedung Pasca Sarjana yang baru.

1.2 Tujuan Proyek


Adapun tujuan dari pelaksanaan Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini
antara lain :
1) Mengembangkan dan mengsukseskan pembangunan di Universitas
Lancang Kuning khususnya dibidang pendidikan.
2) Menyediakan fasilitas layanan yang lebih lengkap bagi mahasiswa yang
berada didalam kawasan Universitas Lancang Kuning.

1.3 Gambaran Umum Proyek


Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini meliputi pekerjaan pondasi,
kolom, balok, plat lantai dan lain – lain dengan luas bangunan ± 360 m2 terdiri
dari 4 lantai. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat data – data proyek gedung yang
akan dibangun dibawah ini :
1) Nama Proyek : Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
2) Lokasi Proyek : Universitas Lancang Kuning
3) Pemilik Proyek : Universitas Lancang Kuning
4) Kontrator Pelaksana : CV. Luthfan Mandiri Perkasa
5) Konsultan Perencana : CV. Luthfan Mandiri Perkasa
6) Konsultan Pengawas : CV. Luthfan Mandiri Perkasa
7) Nilai Kontrak : Rp 6.611.989.000
8) Masa Pelaksanaan : 240 (dua ratus empat puluh) hari kalender
9) Masa Pemeliharaan : 180 (seratus delapan puluh) hari kalender
10) Sifat Kontrak : Harga Satuan (Unit Price)

1.4 Metode Pengumpulan Data


Dalam penyusunan laporan data-data diperoleh dari berbagai sumber
yaitu:
1) Observasi, yaitu pengamatan yang dilakukan secara langsung dilapangan,
2) Wawancara, yaitu melakukan tanya jawab dengan pembimbing dilapangan
dari pihak kontraktor dan para pelaksana di lapangan (dengan pihak
terkait),
3) Gambar kerja dan data-data lain yang diperoleh dari kontraktor;
4) Literatur,
5) Dokumentasi berupa foto.
Gambar 1.1 Diagram Alir Metodologi Kerja Praktek

1.5 Sistematika Penulisan Laporan


Bab I Pendahuluan
Bab ini membahas tentang latar belakang dari dilaksanakannya praktek
kerja, tujuan dilaksanakannya praktek kerja, batasan masalah untuk laporan,
metode pengumpulan data, dan sistematika untuk penulisan laporan.

Bab II Kriteria Perencanaan


Bab ini berisi tentang data dan kondisi situasi proyek, seperti maksud dan
tujuan pembangunan proyek, lokasi proyek, dan data proyek umum.

Bab III Manajemen dan Sistem Organisasi


Bab ini membahas tentang pengertian, unsur-unsur organisasi, hubungan
kerja, sistem pelaporan, rencana kerja dan tenaga kerja dll.

Bab IV Material, Peralatan, dan Tenaga Kerja


Bab ini membahas tentang tinjauan umum, bahan-bahan konstruksi, dan
alat-alat konstruksi.

Bab V Pelaksanaan Pekerjaan


Bab ini berisi tentang metode, teknik cara yang melibatkan keahlian dan
kebutuhan kebutuhan tenaga kerja, serta peralatan.

Bab VI Pengawasan dan Pengendalian Proyek


Bab ini berisi tentang tinjauan umum pengawasan mutu bahan sampai
pengendalian tenaga kerja.

Bab VII Tinjauan Khusus


Bab ini berisi tentang tinjauan khusus yang berhubungan tentang balok.

Bab VIII Kesimpulan dan Saran


Bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran.
BAB II
KRITERIA PERENCANAAN

2.1 Tinjauan Umum


Proyek merupakan suatu rangkaian kegiatan yang berlangsung dalam
jangka waktu tertentu, dengan alokasi sumber daya yang terbatas dan
dimaksudkan untuk melaksanakan suatu tugas yang telah digariskan (Suharto,
1990).
Proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini meliputi pekerjaan
persiapan lahan, pondasi bore pile, pekerjaan tanah (galian dan pembuangan
tanah), sub struktur (tie biem), upper struktur (kolom, balok, plat lantai, tangga,
dan lain-lain), dan struktur baja ringan (atap dan lain-lain). Pembangunannya
dimulai pada 26 Maret 2022 dan ditargetkan pembangunan tersebut akan rampung
pada 23 Maret 2023.
Perencanaan suatu proyek dibuat berdasarkan data-data dari hasil studi
kelayakan. Data tersebut dapat mengalami perubahan setelah ditinjau dari segi
pembiayaan proyek. Kegiatan perencanaan adalah suatu kegiatan yang sangat
pokok dan penting sebelum melaksanakan sebuah proyek. Perencanaan yang tepat
dan matang akan memudahkan dalam mencapai tujuan utama suatu proyek
konstruksi, yaitu tepat waktu, aman, nyaman, efisien, dan ekonomis.
Perencanaan yang dilaksanakan dalam sebuah proyek harus memenuhi
persyaratan antara lain:
1) Konstruksi harus kokoh dan memiliki nilai estetis yang baik
2) Mutu pekerja terjaga dengan baik
3) Biaya pelaksanaan harus efisien dan ekonomis
4) Waktu pelaksanaan tepat dan sesuai time schedule
5) Aman dan nyaman untuk digunakan
6) Mempertimbangkan aspek Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)
7) Berdasarkan aturan hukum yang berlaku.
Perencanaan suatu pekerjaan proyek konstruksi terdiri dari 3 macam
perencanaan meliputi :
1) Perencanaan struktur;
2) Perencanaan arsitektur;
3) Perencanaan mekanikal, elektrikal, dan plumbing.
Ketiga proses tersebut saling berkaitan dan harus ada koordinasi untuk
menghasilkan suatu bangunan yang kuat, stabil, serta mempunyai view
arsitektural yang baik, demi keamanan dan kenyamanan bangunan.

2.2 Dasar–Dasar Perencanaan


Dalam perencanaan konstruksi Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
perencana berpedoman pada berbagai peraturan resmi yang berlaku di Indonesia
yang meliputi :
1) Peraturan Umum Tentang Pelaksanaan Pembangunan Di Indonesia Atau
Algemene Voorwaarden Voor De Uivoering Bij Aanneming Van Openbare
Werkwn (AV) 1941;
2) Keputusan-keputusan dari Majelis Indonesia untuk Arbitrase Teknik dari
Dewan Teknik Pembangunan Indonesia (DTPI);
3) Peraturan Beton Bertulang Indonesia 1971 (PBI-1971);
4) Pedoman Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk Rumah dan Gedung
(SKBI-1987);
5) Peratuan Umum dari Dinas Kesehatan Kerja Departemen Tenaga Kerja;
6) Peraturan Umum tentang Pelaksanaan Instalasi Listrik (PUIL) 1979 dan
PLN sempat;
7) Tata Cara Perhitungan struktur Beton untuk Bangunan Gedung (SNI 03-
2846-2002);
8) Peraturan Konstruksi Kayu Indonesia (PKKI-1961);
9) Peraturan Semen Portland Indonesia NI-08;
10) Peraturan Bata Merah sebagai bahan bangunan;
11) Pedoman Perencanaan Pembebanan Untuk Rumah dan Gedung (SKBI-
1987);
12) Peraturan Pengecatan NI-2;
13) Peraturan dan Ketentuan lain yang dikeluarkan oleh Jawatan/Instansi
Pemerintah sempat, yang bersangkutan dengan permasalahan bangunan
(PP. PT, 2016).
Peraturan-peraturan tersebut digunakan untuk perencanaan agar
menghasilkan gedung yang aman dan nyaman baik pada saat pelaksanaan maupun
pada saat digunakan, sehingga tidak membahayakan bagi pengguna maupun
masyarakat sekitarnya.

2.3 Perencanaan Letak Konstruksi


Letak konstruksi merupakan hal yang penting untuk direncanakan sebaik
mungkin sebelum bangunan didirikan. Perencanaan letak konstruksi ini dapat
dilakukan berdasarkan beberapa hal sebagai berikut:
1) Survey Lokasi dan Lingkungan
Survey lokasi dan lingkungan ini dilakukan untuk mengetahui ikon di
lingkungan di sekitar guna menentukan jenis pekerjaan yang dapat dilaksanakan,
jenis dan metode pekerjaan yang tepat merupakan kajian utama sebelum
pelaksanaan pekerjaan dimulai, semua pekerjaan diharapkan tidak akan
memberikan gangguan yang cukup besar terhadap lingkungan disekitar. Selain itu
juga untuk menentukan tata letak bangunan yang akan dibangun misalnya dimana
posisi dan arah tampak dari bangunan ini.
2) Survey Topografi
Survey topografi merupakan kegiatan pengukuran ketinggian muka tanah
untuk mendapatkan elevasi pada setiap titik pengukuran. Pekerjaan ini dilakukan
untuk mempersiapkan lahan yang akan dijadikan tanah dasar untuk pembangunan
gedung ini.
3) Penyelidikan Tanah
CV. Luthfan Mandiri Perkasa merencanakan penyelidikan tanah di
Pembangunan Gedung Pasca Sarjana, Riau. Universitas Lancang Kuning memberi
kepercayaan pekerjaan penyelidikan tanah kepada CV. Luthfan Mandiri Perkasa
yang di support oleh Laboratorium Mekanika Tanah Jurusan Teknik Sipil
Fakultas Teknik Universitas Riau Pekanbaru.
Pekerjaan penyelidikan ini dibagi menjadi dua tahap, yaitu tahap pekerjaan
lapangan dan tahap pekerjaan di laboratorium. Tahap pekerjaan lapangan dimulai
23 Maret 2023 dan dapat diselesaikan pada tanggal 23 Maret 2023. Tahap
selanjutnya adalah pekerjaan laboratorium. Laporan hasil penyelidikan tanah
berisi informasi mengenai sifat-sifat tanah dan analisa pondasi. Adapun kegiatan
penyelidikan yang dilakukan antara lain ini meliputi:
a) Pekerjaan Lapangan
1. Pekerjaan Bor Dalam sebanyak 30 titik dengan kedalaman bor
5.00 m.
2. Pengujian Standard Penetration Test (SPT), dimana nilai SPT
diambil per 2 meter.
3. Pengambilan sampel (sampling) di dalam tiap tiap lubang bor,
dimana sampling dilakukan sebanyak 2 kali, pada kedalaman
2,00; 4,00
b) Pekerjaan di Laboratorium Mekanika Tanah
1. Pengujian sampel tanah di Laboratorium Mekanika Tanah.
Pengujian ini dilakukan terhadap sampel terganggu (disturbed
samples) dan sampel tak terganggu (undisturbed samples)
tergantung pada jenis pengujian.
2. Melakukan analisa dan rekomendasi yang diperlukan untuk
perencanaan pondasi.
Adapun jenis pengujian yang memerlukan sampel terganggu atau tak
terganggu dijelaskan, yaitu:
a) Sampel terganggu (Disturbed Sampel)
Sampel ini digunakan untuk mencari / mendapatkan sifat-sifat tanah
seperti: klasifikasi tanah, Specific gravity (berat jenis) tanah, analisa
butiran, dan uji konsistensi tanah (Atteberg limit).
b) Sampel tak terganggu (Undisturbed Sampel)
Sampel ini digunakan untuk mendapatkan sifat –sifat tanah antara
lain: berat isi tanah, kadar air, konsolidasi, kekuatan geser tanah,
yaitu: Direct Shear (DST) dan Unconfined Compression Strength
(UCS).

2.4 Perencanaan Arsitektur


Perencanaan Arsitektur Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
menggunakan Arsitektur desain modern. Hal - hal pokok yang perlu diperhatikan
dalam perencanaan arsitektur suatu proyek antara lain:
1) Kegunaan dan Fungsi Ruangan
Kegunaan dan Fungsi Ruangan akan dilengkapi fasilitas meubelair
lengkap untuk menunjang proses pembelajaran mahasiswa
2) Keamanan dan Kenyamanan
Kenyaman dari pihak lingkungan, antusiasi dari masyarakat sekitar dan
dari pihak bangunan, adanya alarm anti kebakaran dan asap rokok, CCTV
dan lain – lain.
3) Estetika (keindahan) dan Dampak Lingkungan
a) Lahan kosong yang kemudian direncanakan sesuai dengan dampak
lingkungan sekitar nya.
b) Memiliki Drainase terbuka dan tertutup sesuai dengan kondisi
setempat.

2.5 Perencanaan Struktur


Perencanaan struktur pada Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini
meliputi pembangunan pondasi, pile cap, tie beam, kolom, balok, plat lantai,
tangga, dinding dan lainnya dengan struktur beton bertulang. Secara umum
keterangan tentang struktur yang akan dibangun pada pekerjaan ini adalah sebagai
berikut:
1) Struktur Bawah
Struktur bawah suatu bangunan (low structure) yang dimaksud adalah
pondasi dan struktur bangunan yang berada dibawah permukaan tanah (SNI,
2002). Adapun struktur bawah pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
ini adalah sebagai berikut:
a) Pondasi
Jenis pondasi yang dipakai adalah pondasi bore pile. Spesifikasi bore
pile yang digunakan pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
memiliki mutu beton K-600, bore pile diameter 500 mm dengan daya
dukung 90ton pada kedalaman 20meter dengan jumlah 32 titik bore pile.
Pada pekerjaan pondasi bore pile yang digunakan pada proyek
Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini, pekerjaan pertama yang
dilaksanakan terlebih dahulu menentukan titik koordinat bore pile yang
sudah direncanakan menggunakan theodolyte. Pada saat titik koordinat
telah ditentukan barulah bisa dilakukan pengeboran lubang bore pile
dengan alat / mesin bore mini crane diameter 50cm dengan kedalaman 4m,
denah titik pondasi dapat dilihat pada Lampiran 1.
b) Pile Cap
Pile cap yang dipakai dalam pekerjaan di proyek ini terdiri dari 2
(dua) tipe, mutu beton yang di gunakan untuk pile cap adalah mutu beton
fc' 35 Mpa untuk semua jenis pile cap. Untuk lebih jelas mengenai gambar
rencana dan detail rencana pile cap yang dilaksanakan pada proyek
Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini dapat di lihat pada Lampiran 1.

c) Tie Beam
Tie beam yang dipakai dalam pekerjaan di proyek ini terdiri dari 1
(satu) tipe, mutu beton yang di gunakan untuk semua jenis tie beam adalah
mutu beton fc' 35 Mpa. Untuk lebih jelas mengenai perencanaan ukuran
dan letak tie beam pada pekerjaan proyek pembangunan Gedung Pasca
Sarjana ini dapat dilihat pada Lampiran 1.

2) Struktur Atas
Struktur atas suatu gedung (Upper Structure) adalah seluruh bagian
struktur gedung yang berada di atas muka tanah (SNI, 2002). Adapun struktu atas
pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana adalah sebagai beikut:
a) Kolom
Kolom yang dipakai pada bangunan ini adalah kolom dengan struktur
beton bertulang sebanyak 5 (lima) tipe kolom, ada pun mutu beton yang
digunakan untuk kolom struktur pada proyek ini adalah mutu beton fc' 35
Mpa. Untuk lebih jelas mengenai gambar rencana dan detail rencana
kolom yang di laksanakan pada proyek Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana ini dapat dilihat pada Lampiran 1.
b) Balok
Balok yang dipakai pada bangunan ini adalah sebanyak 7 (tujuh) tipe
balok untuk lantai pertama dan 7 (tujuh) tipe balok untuk lantai kedua.
Ada pun mutu beton yang di gunakan untuk balok struktur pada proyek ini
adalah mutu beton fc' 35 Mpa untuk semua tipe balok. Untuk lebih jelas
mengenai gambar rencana dan detail rencana balok yang di laksanakan
pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini dapat dilihat pada
Lampiran 1.
c) Plat Lantai
Plat lantai merupakan bagian dari konstruksi yang secara langsung
menerima pembebanan dari beban hidup dan beban mati yang bekerja
diatasnya serta berat sendiri dari pelat tersebut yang kemudian beban
tersebut disalurkan kepada balok lalu ke kolom, kepada pondasi akhirnya
disalurkan pada tanah dasar. Pekerjaan plat lantai ini dikerjakan bersamaan
dengan pekerjaan balok.
Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini untuk plat lantai
menggunakan mutu beton fc' 35 Mpa. Untuk lebih jelas mengenai rencana
plat lantai yang di rencanakan dapat dilihat pada Lampiran 1.
BAB III
MANAJEMEN DAN SISTEM ORGANISASI

3.1 Pengertian Umum


Setiap proyek tentu membutuhkan sebuah perencanaan dan pengaturan
sehingga kegiatan proyek dapat berjalan lancar, untuk itulah dibutuhkan sebuah
sistem manajemen yang mampu mengatur semua kegiatan di proyek yang disebut
manajemen proyek. Manajemen proyek mempunyai ruang lingkup yang cukup
luas, karena mencakup tahapan kegiatan awal pelaksanaan pekerjaan sampai
dengan akhir pelaksanaan yang berupa hasil pembangunan.
Manajemen proyek konstruksi adalah suatu metode untuk mencapai suatu
hasil dalam bentuk bangunan atau infrastruktur yang dibatasi oleh waktu dengan
menggunakan sumber daya yang ada secara efektif. Pada hakekatnya manajemen
proyek konstruksi ada dua pemahaman yang pada pelaksanaannya menjadi satu
kesatuan dalam mencapai tujuan proyek yaitu :
1) Teknologi Konstruksi (Construction Technology), yaitu mempelajari
metode atau teknik tahapan melaksanakan pekerjaan dalam mewujudkan
bangunan fisik disuatu lokasi proyek, sesuai dengan spesifikasi teknik
yang disyaratkan;
2) Manajemen Konstruksi (Construction Management) adalah bagaimana
sumber daya (man, material, machine, money, method) yang terlibat dalam
pekerjaan dapat dikelola secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan
proyek, sesuai dengan ketentuan/hukum yang berhubungan dengan
konstruksi (Ervianto, 2005).

Pelaksanaan proyek harus diselenggarakan secara menyeluruh mulai dari


perencanaan, pembangunan fisik, sampai dengan pemeliharaan yang melibatkan
bermacam-macam unsur dan komponen pendukung. Salah satu bagian dari
manajemen proyek yang memegang peranan cukup penting adalah organisasi
proyek. Sebuah proyek akan berhasil jika di dalamnya terdapat pengorganisasian
yang baik.
Organisasi adalah suatu wadah kegiatan kelompok manusia atau badan
dengan pembagian tugas tertentu untuk mencapai tujuan bersama dengan
memanfaatkan sumber daya yang dimiliki semaksimalkan mungkin. Kegiatan
tersebut dapat berupa jasa maupun lainnya sesuai tujuan fisik yang akan dicapai.
Banyak sedikitnya kegiatan dapat mempengaruhi jumlah orang yang dibutuhkan
(Djojowirono, I984).
Pengorganisasian merupakan pengelolaan proyek dengan tujuan mengatur
tahap-tahap pelaksanaan pekerjaan dalam mencapai sasaran. Sedangkan
organisasi proyek merupakan suatu sistem yang melibatkan banyak pihak yang
bekerja sama dalam melaksanakan serangkaian kegiatan. Oleh karena itu unsur-
unsur yang terlibat dalam pengelolaan harus saling bekerja sama dan mempunyai
rasa tanggung jawab terhadap tugas, kewajiban serta wewenang yang telah
diberikan sesuai bidang dan keahlian masing-masing.
Keuntungan dari adanya Organisasi dalam suatu proyek adalah:
1) Pekerjaan dapat dilaksanakan secara matang;
2) Pekerjaan yang tumpang tindih dapat dihindari dengan dilaksanakannya
pembagian tugas serta tanggung jawab sesuai keahlian;
3) Meningkatkan pendayagunaan dana fasilitas, serta kemampuan yang
tersedia secara maksimal.

3.2 Unsur-Unsur Pokok Dalam Pelaksanaan Pembangunan


Unsur-unsur yang berperan dalam proyek Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana adalah sebagai berikut:
1) Pemilik proyek
Pemberi tugas (pemilik proyek) adalah seseorang atau badan hukum atau
instansi yang memiliki proyek dan dana untuk merealisasikannya. Pemilik proyek
mempunyai tugas dan kewajiban sebagai berikut :
a) Mengendalikan proyek secara keseluruhan untuk mencapai sasaran
baik segi kualitas fisik proyek maupun batas waktu yang telah
ditetapkan.
b) Mengadakan kontrak dengan kontraktor yang memuat tugas dan
kewajiban sesuai prosedur.
c) Menunjuk kontraktor pemenang tender untuk melaksanakan proyek
tersebut.
d) Menyediakan dana yang diperlukan untuk merealisasikan proyek.
e) Menandatangani surat perjanjian pemborongan dan surat perintah
kerja.
f) Menetapkan pekerjan tambahan atau pengurangan pekerjaan.
g) Mengeluarkan semua instruksi dan menyerahkan semua dokumen.
h) Pembayaran kepada kontraktor.
i) Menerima hasil pekerjaan dari pelaksanaan proyek atau kontraktor.

Wewenang pemilik proyek adalah :


a) Menempatkan seorang ahli sebagai wakilnya untuk untuk mengawasi
pekerjaan.
b) Menyetujui atau menolak perubahan kerja yang telah disepakati.
c) Memutuskan hubungan kerja dengan pihak pelaksana proyek apabila
tidak dapat melaksanakan proyek sesuai kontrak yang telah disepakati.
Pemilik bangunan dalam proyek ini adalah Kementrian PUPR.

2) Tim Perencana
Perencana adalah badan yang menyusun program kerja, rencana kegiatan
dan pelaporan serta ketatalaksanaan sesuai ketentuan yang berlaku. Konsultan
Perencana adalah pihak yang ditunjuk oleh owner untuk bertindak selaku
perencana pekerjaan struktur, arsitektur, mekanikal, elektrikal, interior dan
landscape dalam batas-batas yang telah ditentukan baik teknis maupun
administratif.
Konsultan Perencana mempunyai tugas dan kewajiban sebagai berikut:
a) Membuat perencanaan lengkap meliputi gambar bestek, Rencana
Kerja dan Syarat (RKS), perhitungan struktur, serta perencanaan
anggaran biaya;
b) Menyiapkan dokumen untuk proses lelang;
c) Membantu dalam pelelangan proyek seperti memberikan penjelasan
dalam rapat pemberian pekerjaan, membuat berita acara penjelasan;
d) Memberikan usulan, saran dan pertimbangan kepada pemberi tugas
(owner) tentang pelaksanaan proyek;
e) Memberikan jawaban dan penjelasan kepada kontraktor tentang hal-
hal yang kurang jelas dari gambar bestek dan Rencana Kerja dan
Syarat (RKS);
f) Membuat gambar revisi jika ada perubahan;
g) Menghadiri rapat koordinasi pengelola proyek;
h) Mempelajari petunjuk–petunjuk teknis, Perundang-undangan yang
berlaku sebagai pedoman kerja;
i) Mengadakan koordinasi dengan Sub Dinas lain dan instansi terkait
sesuai dengan bidangnya;
j) Menyusun rencana strategis dinas;
k) Melaksanakan pembinaan, pengawasan dan pengendalian dibidang
bina program.
Konsultan Perencana dalam proyek ini adalah CV. Luthfan Mandiri
Perkasa

3) Konsultan Manajemen Konstruksi (MK)


Konsultan Manajemen Konstruksi pada proses pembangunan berfungsi
sebagai mediator dan wakil dari pemberi tugas atau pemilik kegiatan dalam
menjalankan komunikasi dengan para pelaksana kegiatan yang lain.
Keberadaannya sangat diperlukan mengingat pemilik kegiatan tidak sepenuhnya
memiliki sumberdaya manusia yang kompeten maupun waktu yang cukup untuk
mengelola, mengendalikan dan mengawasi kegiatan persiapan pelaksanaan
sampai dengan serah terima pekerjaan. Konsultan Manajemen Konstruksi (MK)
mempunyai tugas dan kewajiban sebagai berikut:
a) Mengevaluasi program kegiatan pelaksanaan fisik yang disusun oleh
pelaksana konstruksi yang meliputi program pencapaian sasaran fisik,
penyediaan dan penggunaan sumber daya berupa tenaga kerja,
peralatan dan perlengkapan bahan bangunan, informasi, dana,
program quality assurance, quality control dan program kesehatan
dan keselamatan kerja (K3).
b) Mengendalikan program pelaksanaan konstruksi fisik, yang meliputi
program pengendalian sumber daya, pengendalian biaya,
pengendalian waktu, pengendalian sasaran fisik (kualitas dan
kuantitas) hasil konstruksi, pengendalian perubahan pekerjaan,
pengendalian tertib administrasi, pengendalian kesehatan dan
keselamatan kerja.
c) Melakukan evaluasi program terhadap penyimpangan teknis dan
manajemen yang timbul, usulan koreksi program serta melakukan
koreksi teknis bila terjadi penyimpangan.
d) Melakukan koordinasi antara pihak-pihak yang terlibat dalam
pelaksanaan konstruksi fisik.
e) Melakukan kegiatan pengawasan yang terdiri atas :
1. Memeriksa dan mempelajari dokumen untuk pelelangan
konstruksi yang akan dijadikan dasar dalam pengawasan
pekerjaan di lapangan;
2. Mengawasi pemakaian bahan, peralatan dan metode pelaksanaan,
serta mengawasi ketepatan waktu, dan biaya pekerjaan
konstruksi;
3. Mengawasi pelaksanaan pekerjaan konstruksi dari segi kualitas,
kuantitas dan laju pencapaian volume / realisasi fisik;
4. Mengumpulkan data dan informasi di lapangan untuk
memecahkan persoalan yang terjadi selama pekerjaan konstruksi;
5. Menyelenggarakan rapat lapangan secara berkala, membuat
laporan mingguan dan bulanan pekerjaan manajemen konstruksi,
dengan masukan hasil rapat lapangan, laporan harian, mingguan
dan bulanan pekerjaan konstruksi fisik yang dibuat oleh pelaksana
konstruksi;
6. Menyusun laporan dan berita acara dalam rangka kemajuan
pekerjaan dan pembayaran angsuran pekerjaan pelaksanaan
konstruksi;
7. Meneliti gambar-gambar untuk pelaksanaan yang diajukan oleh
pelaksana konstruksi;
8. Meneliti gambar-gambar yang sesuai dengan pelaksanaan di
lapangan sebelum serah terima I;
9. Menyusun daftar cacat sebelum serah terima I dan mengawasi
perbaikannya pada masa pemeliharaan;
10. Bersama-sama dengan penyedia jasa perencanaan menyusun
petunjuk pemeliharaan dan penggunaan bangunan gedung;
11. Menyusun berita acara persetujuan kemajuan pekerjaan, serah
terima I, berita acara pemeliharaan pekerjaan dan serah terima II
pekerjaan konstruksi, sebagai kelengkapan untuk pembayaran
angsuran pekerjaan konstruksi;
12. Membantu mengelola kegiatan dalam penyiapan kelengkapan
dokumen Sertifikat Laik Fungsi (SLF) dari Pemerintah,
Kabupaten/ Kota setempat.
f) Menyusun laporan akhir pekerjaan manajemen konstruksi.
1. Konsultan Manajemen Konstruksi sebagai suatu lembaga
yang berfungsi Integral dan profesional mempunyai tugas yang
lebih panjang dalam suatu proses pengadaan suatu kegiatan
proyek dimana diantaranya membantu pemberi tugas dalam
proses pengadaan konsultan perencana, jasa pelaksana
hingga pelaksanaan di lapangan sampai masa pemeliharaan
konstruksi.
2. Konsultan Manajemen Konstruksi secara sistemik dan
proporsional akan berfungsi manajerial dalam setiap proses.
3. Manajemen Konstruksi sebagai suatu institusi yang
berfungsi Integral dan turut serta memahami hasil
perencanaan hingga diaplikasikan dalam pelaksanaan. Konsultan
Manajemen Konstruksi merupakan wakil dari pemberi tugas
dalam mengendalikan proses pembangunan.
4. Konsultan MK bekerja mulai dari persiapan Tahap Pelelangan
Kontraktor (bila diperlukan membantu proses pelelangan
Kontraktor), pengawasan pelaksanaan pembangunan fisik dan
pengawasan pelaksanaanmasa pemeliharaan dan penyusunan
kontraknya.
Konsultan Manajemen Konstruksi (MK) dalam proyek ini adalah CV.
Lutfan Mandiri Perkasa.

4) Tim Pelaksana / Kontraktor


Kontraktor Pelaksana adalah pihak yang diserahi tugas untuk
melaksanakan pembangunan proyek oleh owner melalui prosedur pelelangan.
Pekerjaan yang dilaksanakan harus sesuai dengan kontrak (Rencana Kerja dan
Syarat-syarat serta Gambar-gambar Kerja) dengan biaya yang telah disepakati.
Kontraktor mempunyai tugas dan kewajiban sebagai berikut:
a) Melaksanakan pekerjaan sesuai dengan peraturan dan syarat-syarat
yang telah ditetapkan dalam dokumen kontrak;
b) Membuat gambar kerja (Shop Drawing) sebelum memulai
pelaksanaan pekerjaan;
c) Membuat dokumen tentang pekerjaan yang telah dilaksanakan dan
diserahkan kepada owner;
d) Membuat laporan hasil pekerjaan berupa laporan kemajuan proyek;
e) Mengasuransikan pekerjaan dan kecelakaan kerja bagi tenaga kerja;
f) Melakukan perbaikan atas kerusakan atau kekurangan pekerjaan
akibat kelalaian selama pelaksanaan dengan menanggung seluruh
biayanya;
g) Menyerahkan hasil pekerjaan setelah pekerjaan proyek selesai.
Tim pelaksana/kontraktor dalam proyek ini adalah CV. Luthfan Mandiri Perkasa
3.3 Unsur-Unsur Organisasi
Tenaga kerja merupakan orang–orang yang terlibat langsung dalam
pelaksanaan proyek dilapangan. Suatu pelaksanaan proyek terdiri dari berbagai
bidang. Tenaga kerja bertanggung jawab terhadap semua pekerjaan dilapangan
sesuai dengan bidang–bidang yang dikelola. Karena itu tenaga kerja merupakan
salah satu faktor utama yang menentukan berhasil atau tidaknya suatu pekerjaan.
Jumlah tenaga kerja sangat berpengaruh pada kecepatan dan ketepatan
kerja dalam setiap pekerjaan. Dari data proyek, setiap unsur organisasi memiliki
tugas dan tanggung jawab masing-masing, yaitu:
1) Project Manager
Project manager merupakan pemimpin dari sebuah proyek di lapangan.
Berdasarkan job description yang pada Buku Referensi untuk Kontraktor (2003),
project manager mempunyai fungsi sebagai berikut \:
a) Penanggung jawab tercapainya tujuan proyek (Quality, Cost, Delivery,
dan Safety). Pengelola dan bertanggung jawab seluruh sumber daya
sehingga efektif dan efisien guna tercapainya sasaran/tujuan di
unitnya;
b) Penanggung jawab terlaksananya Sistem Manajemen Mutu ISO-
9001:2000, OHSAS1801:1999 dan sistem manajemen lingkungan
14001:2004;
c) Berdasarkan Buku Referensi untuk Kontraktor (2003), juga diuraikan
tugas dan wewenang dari seorang project manager sebagai berikut :
1. Membuat RAPK dan kegiatan perencanaan yang lain;
2. Mempresentasikan RAPK untuk disahkan;
3. Menangani tugas-tugas: engineering, administrasi keungan,
personalia, umum serta operasi lapangan;
4. Membina hubungan kerja dengan: owner, konsultan (perencana,
pengawas, MK), mitra kerja (supplier, subkontraktor, mandor);
5. Melaksanakan rapat mingguan atau rapat bulanan internal dan
eksternal;
6. Mengadakan evaluasi terhadap: progress fisik, biaya, quality,
standar, moral dan maintenance;
7. Membuat rencana tindak lanjut/corrective action terhadap
penyimpangan yang terjadi;
8. Membina CM, SEM, SOM, dan SAM guna peningkatan
kinerjanya dalam mendukung visi perusahaan;
9. Menetapkan sampai dengan 30 % dari biaya bahan dan
subkontraktor dan alat maksimum dengan RAPK;
10. Bersama-sama kantor cabang menetapkan sampai 70 % biaya
bahan dan subkontraktor dan alat maksimum sama dengan
RAPK;
11. Mensahkan bukti-bukti pembayaran.

2) Safety, Health and Environment Officer (SHEO)


Safety, health and environment officer adalah profesional yang
merencanakan dan melaksanakan program dalam hal Sistem Manajemen
Kesehatan dan Keselamatan Kerja (SMK3) di lingkungan tempat kerja termasuk
juga program kompensasi pekerja. Tugas safety, health and environment officer
berdasarkan data proyek meliputi:
a) Merencanakan dan membuat program keselamatan kerja untuk
mengurangi kecelakaan dan cedera lainnya;
b) Memimpim inspeksi harian keselamatan dan kesehatan kerja di
lapangan;
c) Membuat laporan tentang prosedur dan ketaatan terhadap keselamatan
dan kesehatan perusahaan, termasuk kecelakaan, tindakan pencegahan
dan pelanggaran dan laporan lain seperti keamanan bahan atau
material yang masuk ke dalam proyek;
d) Bertanggung jawab untuk mengevaluasi insiden kecelakaan dan
cedera yang mungkin terjadi;
e) Penghubung untuk lembaga kesehatan dan keselamatan kerja.

3) Quality Control Officer (QCO)


Quality control officer bertujuan mengendalikan mutu dengan prosedur
kerja berdasarkan referensi yang dapat diterapkan dan diimplementasikan
langsung dalam proses pekerjaan tersebut untuk memenuhi persyaratan minimum
sebagai hasil akhir pekerjaan. Sehingga setiap item pekerjaan di proyek mampu
dilaksanakan dengan kualitas yang maksimum sesuai dengan standar. Tugas dari
quality control officer berdasarkan data proyek meliputi:
a) Memeriksa kualitas hasil pekerjaan yang telah selesai;
b) Memberikan saran kepada pelaksana agar hasil pekerjaan tersebut
sesuai dengan dokumen;
c) Memeriksa kualitas material yang akan digunakan dalam pelaksanaan
pekerjaan.

4) Site Engineering Manager (SEM)


Site engineering manager berfokus pada perhitungan konstruksi,
pembuatan shop drawing, metode pelaksanaan yang dipakai, mengontrol waktu
pelaksanaan dan pengawasan pelaksanaan pekerjaan. Tugas dari site engineer
manager berdasarkan data proyek meliputi:
a) Bertanggung jawab atas urusan teknis yang ada di lapangan;
b) Memberikan cara-cara penyelesaian atas usul-usul perubahan desain
dari lapangan berdasarkan persetujuan pihak pemberi perintah kerja,
sedemikian rupa sehingga tidak menghambat kemajuan pelaksanaan
di lapangan;
c) Melakukan pengawasan terhadap hasil kerja sesuai dengan dokumen
kontrak.

5) Site Operation Manager (SOM)


Site operation manager bertanggung jawab memotivasi pelaksana agar
mampu bekerja dengan tingkat efesiensi dan efektifitas yang tinggi untuk
mencapai tujuan proyek. Tugas dari site operation manager berdasarkan data
proyek meliputi:
a) Mengkoordinir pelaksanaan pekerjaan di lapangan;
b) Melaksanakan kegiatan sesuai dengan dokumen kontrak;
c) Memotivasi pelaksana agar mampu bekerja dengan tingkat efesiensi
dan efektifitas yang tinggi;
d) Menetapkan rencana dan petunjuk pelaksanaan untuk keperluan
pengendalian dari pelaksanaan pekerjaan.

6) Site Administration Manager (SAM)


Tugas site administration manager dimulai dari masa persiapan
pelaksanaan pembangunan sampai dengan pemeliharaan dan penutupan kontrak
kerja yang berhubungan dengan administrasi di lapangan. Tugas dari site
administration manager berdasarkan data proyek meliputi:
a) Bertanggung jawab atas penyelenggaraan administrasi di lapangan;
b) Membuat laporan keuangan mengenai seluruh pengeluaran proyek;
c) Membuat secara rinci pembukuan keuangan proyek;
d) Memeriksa pembukuan arsip-arsip selama pelaksanaan proyek.

7) Quantity Surveyor
Fungsi dari seorang quantity surveyor dalam sebuah proyek untuk
menghitung anggaran dari sebuah proyek dan bertanggung jawab terhadap
masalah perhitungan teknis pekerjaan dan material yang terjadi pada proyek.
Tugas dari quantity surveyor berdasarkan data proyek meliputi:
a) Mengelola hal-hal yang berhubungan dengan perhitungan teknis
pekerjaan dan material;
b) Membuat perhitungan konstruksi yang diperlukan proyek;
c) Menghitung volume material sesuai dengan kontrak kerja yang telah
ditetapkan dan metode kerja;
d) Membuat estimasi biaya pekerjaan (bahan dan upah) untuk tiap
perubahan, tambahan dan pengurangan pekerjaan;
e) Melaksanakan perhitungan volume pekerjaan, material dan analisis
harga satuan dalam menyusun rencana anggaran biaya (RAB),
rencana anggaran proyek (RAP).

8) Drafter
Drafter merupakan bagian penting dari struktur organisasi lapangan
kontraktor pada setiap proyek. Tanpa adanya drafter pada sebuah proyek, maka
proyek tidak akan berjalan sesuai keinginan karena tanpa gambar yang jelas
pelaksana akan sangat kesulitan menyelesaikan pembangunan tersebut. Tidak
hanya pelaksana, mandor juga akan kesulitan untuk menginstruksikan pada
tukang dan pekerja untuk melakukan pekerjaan. Tugas drafter berdasarkan data
proyek meliputi:
a) Membuat gambar dari seluruh bagian-bagian bangunan dari suatu
proyek yang mengacu pada gambar forcon (for construction);
b) Membuat dan melakukan perbaikan soft drawing apabila terdapat
revisi
dari pihak owner;
c) Membuat asbuilt drawing ketika seluruh soft drawing bagian
bangunan dalam satu proyek telah selesai dibuat. Asbuilt drawing
merupakan laporan seluruh soft drawing yang dibuat untuk suatu
proyek yang diserahkan saat akhir proyek;
d) Melakukan komparasi antara gambar kontrak dan gambar kerja serta
membuat komposit drawing.

9) Peralatan
Peralatan bertugas mengelola segala kebutuhan alat-alat yang dibutuhkan
oleh sebuah proyek. Tugas dan tanggung jawab peralatan berdasarkan data proyek
meliputi:
a) Mendata dan mempersiapkan segala kebutuhan peralatan dan
perlengkapan yang diperlukan;
b) Mengontrol penggunaan peralatan dan perlengkapan di proyek;
c) Mengatur efisiensi dan efektivitas dalam penggunaan peralatan dan
perlengkapan;
d) Bertanggung jawab memelihara dan memperbaiki peralatan dan
perlengkapan jika terjadi kerusakan.

10) Methode
Tugas dan tanggung jawab dari methode adalah memikirkan cara atau
langkah-langkah yang dipergunakan di lapangan agar pekerjaan menjadi mudah
dikerjakan, praktis dan cepat serta dapat menghemat biaya pengerjaan, mulai dari
awal proyek berjalan sampai proyek selesai. Staf yang diposisikan di methode ini
sebaiknya orang yang kreatif yang dapat mengemukakan ide-ide baru tanpa
mengesampingkan kecepatan, kemudahan dalam pengerjaan serta menekan
anggaran biaya proyek.

11) Logistik
Logistik merupakan bagian dalam struktur organisasi proyek yang
mempunyai tugas mendatangkan, menyimpan dan menyalurkan material dan alat-
alat yang dibutuhkan proyek ke bagian pelaksana lapangan. Tugas dan tanggung
jawab logistik berdasarkan data proyek meliputi:
a) Mencari dan mensurvei data jumlah material beserta harga bahan dari
beberapa supplier;
b) Melakukan transaksi pembelian barang dan alat ke supplier;
c) Menyediakan dan mengatur tempat penyimpanan material yang sudah
didatangkan ke area proyek;
d) Mengelola persediaan barang dalam jumlah yang cukup pada waktu
material tersebut diperlukan;
e) Menyusun laporan logistic yang diminta oleh project manager;
f) Berkoordinasi dengan pelaksana lapangan dan bagian teknik proyek
mengenai jumlah dan schedule pendatangan bahan yang dibutuhkan.

12) Penerima Barang


Pada struktur organisasi terdapat unsur penerima barang yang bertugas
mengontrol setiap barang yang masuk dan barang yang keluar dari proyek. Tugas
dan tanggung jawab penerima barang berdasarkan data proyek yaitu:
a) Melakukan penerimaan barang yang masuk ke area proyek;
b) Melakukan pengecekan terhadap barang yang diterima;
c) Membuat laporan penerimaan barang.

13) General Superintendent


General superintendent ini berperan sebagai kuasa kontraktor atau wakil
kontraktor yang berkuasa di lapangan. General superintendent mempunyai tugas
dan tanggung jawab berdasarkan data proyek yaitu:
a) Bersama staf membuat time schedule pada masa awal proyek;
b) Mengontrol seluruh pelaksanaan pekerjaan setiap hari;
c) Menentukan langkah pemecahan bila terjadi kemunduran;
d) Setiap awal minggu memeriksa laporan penggunaan material minggu
sebelumnya.

14) Superintendent Project


Superintendent project disebut juga dengan pelaksana lapangan. Tugas
dan tanggung jawab superintendent project berdasarkan data proyek meliputi:
a) Melaksanakan pekerjaan harian sesuai dengan dokumen kontrak;
b) Mengkoordinir pekerja agar dapat bekerja efektif dan efisien;
c) Melaksanakan pekerjaan harian lapangan dan menjelaskan kepada
mandor pekerjaan selanjutnya;
d) Membuat laporan kerja harian.

15) Surveyor
Surveyor atau yang disebut juga dengan uitzet secara umum mempunyai
tugas yang berhubungan dengan pengukuran pada bangunan. Tugas dan tanggung
jawab surveyor berdasarkan data proyek meliputi:
a) Membuat marking denah sesuai gambar yang diserahkan GSP dan
memeriksa kesesuaian pekerjaan tukang dengan gambar;
b) Mendata koordinat dan elevasi lahan yang telah ditandai/dipatok;
c) Melakukan evaluasi apakah gambar yang akan digunakan sebagai
acuan dapat dilaksanakan atau tidak;
d) Melakukan pengarsipan atas data-data gambar yang telah dibuat.

16) Akuntansi
Akuntansi dalam proyek bertanggung jawab terhadap masalah
administrasi yang ada dalam proyek tersebut. Tugas dan tanggung jawab
akuntansi berdasarkan data proyek meliputi:
a) Membuat laporan keuangan bulanan dan tahunan;
b) Membuat laporan akuntansi proyek dan menyelesaikan perpajakan
serta retribusi.

17) General Affair


General affair bertugas memenuhi kebutuhan operasional karyawan dan
menjaga seluruh aset perusahaan. Tugas dan tanggung jawab general affair
berdasarkan data proyek meliputi:
a) Memenuhi kebutuhan operasional pada internal perusahaan, seperti
penyediaan atribut untuk karyawan, pengajuan perawatan kendaraan
dan lain-lain;
b) Menjaga, mendata dan merawat seluruh aset perusahaan.
3.4 Waktu Kerja
Waktu Kerja adalah waktu untuk melakukan pekerjaan, dapat
dilaksanakan siang hari dan malam hari. Jam Kerja bagi para pekerja di sektor
swasta diatur dalam Undang-Undang No.13 tahun 2003 tentang Ketenaga kerjaan,
khususnya pasal 77 sampai dengan pasal 85.
Pasal 77 ayat 1, UU No.13/2003 mewajibkan setiap pengusaha untuk
melaksanakan ketentuan jam kerja. Ketentuan jam kerja ini telah diatur dalam 2
sistem, yaitu:
1) 7 jam kerja dalam 1 hari atau 40 jam kerja dalam 1 minggu untuk 6 hari
kerja dalam 1 minggu; atau
2) 8 jam kerja dalam 1 hari atau 40 jam kerja dalam 1 minggu untuk 5 hari
kerja dalam 1 minggu.

Pada kedua sistem jam kerja tersebut juga diberikan batasan jam kerja
yaitu 40 (empat puluh) jam dalam 1 (satu) minggu. Apabila melebihi dari
ketentuan waktu kerja tersebut, maka waktu kerja biasa dianggap masuk sebagai
waktu kerja lembur sehingga pekerja/buruh berhak atas upah lembur.
Waktu kerja lembur adalah waktu kerja yang melebihi 7 jam sehari untuk
6 hari kerja dan 40 jam dalam seminggu atau 8 jam sehari untuk 8 hari kerja dan
40 jam dalam seminggu atau waktu kerja pada hari istirahat mingguan dan atau
pada hari libur resmi yang ditetapkan Pemerintah (Pasal 1 ayat 1 Peraturan
Menteri no.102/MEN/VI/2004).
Waktu kerja lembur hanya dapat dilakukan paling banyak 3 jam/hari dan
14 jam dalam 1 minggu diluar istirahat mingguan atau hari libur resmi.
Ketentuan kerja lembur (Pasal 6 Peraturan Menteri no.102/MEN/VI/2004) :
1) Untuk melakukan kerja lembur harus ada perintah tertulis dari pengusaha
dan persetujuan tertulis dari pekerja/buruh yang bersangkutan.
2) Perintah tertulis dan persetujuan tertulis dibuat dalam bentuk daftar
pekerja/buruh yang bersedia bekerja lembur yang ditandatangani oleh
pekerja/buruh yang bersangkutan dan pengusaha.

Perusahaan yang mempekerjakan pekerja/buruh selama waktu kerja


lembur berkewajiban (Pasal 7 Peraturan Menteri no.102/MEN/VI/2004):
1) Membayar upah kerja lembur;
2) Memberi kesempatan untuk istirahat secukupnya;
3) Memberikan makanan dan minuman sekurang-kurangnya 1.400 kalori
apabila kerja lembur dilakukan selama 3 (tiga) jam atau lebih. (Pemberian
makan dan minum sebagaimana dimaksud tidak boleh diganti dengan
uang).

Waktu kerja dalam pekerjaan suatu proyek sering disebut dengan time
schedule. Time schedule/scheduling/penjadwalan adalah perencanaan pembagian
waktu dan hubungan antar pekerjaan dalam suatu proyek. Berdasarkan
perencanaan, waktu kerja dalam pengerjaan proyek ini adalah selama 240 hari
kalender atau 8 bulan dengan masa pemeliharaan 180 hari kalender. Untuk lebih
jelas menganai penjadwalan atau time schedule pada proyek Pembangunan
Gedung Pasca Sarjana ini dapat dilihat pada Lampiran 2.
Tujuan dari penjadwalan ini adalah:
1) Untuk mengetahui hubungan antar proyek, predesessor (mendahului) atau
successor (mengikuti);
2) Untuk mengetahui durasi tiap pekerjaan dan durasi proyek;
3) Untuk mengetahui waktu mulai dan waktu selesai setiap pekerjaan;
4) Untuk menentukan penyediaan/penggunaan SDM, material, alat, dana, dan
teknologi/metode;
5) Sebagai alat monitoring, pengendalian dan evaluasi proyek.
Berdasarkan kontrak kerja antara pelaksana pekerjaan yaitu CV. Luthfan
Mandiri Perkasa, dengan pemilik proyek yaitu Universitas Lancang Kuning.
Pekerjaan ini dikerjakan dalam jangka waktu selama 240 hari kalender atau 8
bulan dengan masa pemeliharaan 180 hari kalender.

3.5 Upah Kerja


Upah adalah hak pekerja/buruh yang diterima dan dinyatakan dalam
bentuk uang sebagai imbalan dari pengusaha atau pemberi kerja kepada
pekerja/buruh yang ditetapkan dan dibayarkan menurut suatu perjanjian kerja,
kesepakatan, atau peraturan perundang-undangan, termasuk tunjangan bagi
pekerja/buruh dan keluarganya atas suatu pekerjaan dan/atau jasa yang telah atau
akan dilakukan. Upah kerja yang diberikan biasanya tergantung pada:
1) Biaya keperluan hidup minimum pekerja dan keluarganya;
2) Peraturan perundang-undangan yang mengikat tentang Upah Minimum
Regional (UMR);
3) Kemampuan dan Produktivitas perusahaan;
4) Jabatan, masa kerja, pendidikan, dan kompetensi;
5) Perbedaan jenis pekerjaan.
Kebijakan komponen gaji/upah ditetapkan oleh masing-masing perusahaan
yang mana gaji tidak boleh lebih rendah dari Upah Minimum Propinsi (UMP)
yang ditetapkan pemerintah.
Adapun beberapa macam upah, antara lain:
1) Upah Tetap
Upah tetap adalah upah yang diterima pekerja secara tetap atas suatu
pekerjaan yang dilakukan secarat tetap. Upah tetap ini diterima secara tetap dan
tidak dikaitkan dengan tunjangan tidak tetap, upah lembur, dan lainnya.
Pembayaran upah tetap hanya diperuntukkan bagi pekerja yang status
perjanjian kerjanya untuk waktu tidak tertentu dan dalam bahasa sehari-hari
adalah pekerja tetap.
2) Upah Kerja Harian
Upah harian adalah upah yang dibayarkan oleh pemberi kerja kepada
pekerja yang telah melakukan pekerjaan yang dihitung secara harian atau
berdasarkan tingkat kehadiran. Upah harian dibayarkan secara harian hanya
kepada pekerja yang status perjanjian kerjanya adalah harian lepas.

3) Upah Kerja Borongan


Upah borongan adalah upah yang dibayarkan oleh pemberi kerja kepada
pekerja yang telah melakukan pekerjaan secara borongan atau berdasarkan
volume pekerjaan satuan hasil kerja atau pekerjaan yang bergantung pada
cuaca atau pekerjaan yang bersifat musiman. Pembayaran upah borongan
hanya dlakukan untuk pekerja yang status perjanjian kerjanya adalah pekerja
kontrak.
4) Upah Kerja Lembur
Upah kerja lembur adalah upah yang dibayarkan oleh pemberi kerja
kepada pekerja yang telah melakukan pekerjaan sesudah jam kerja normal yang
dihitung sebagai jam kerja lembur. Dalam hal ini pengusaha wajib memberikan
upah lembur dan perhitungannya harus sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

3.6 Administrasi Proyek


Adapun hal-hal yang termasuk dalam administrasi proyek antara lain:
1) Laporan Harian dan Mingguan
Laporan harian dan mingguan, yaitu laporan tentang pekerjaan-pekerjaan
yang dilaksanakan dalam satu hari selama satu minggu, termasuk laporan tentang
cuaca, bahan-bahan yang didatangkan ke lokasi proyek, dan ketersediaan alat.
Dibuat dari minggu pertama kerja hingga minggu terakhir. Laporan ini berfungsi
untuk mengetahui apakah pekerjaan yang dikerjakan dapat selesai sesuai dengan
yang dijadwalkan pada minggu tersebut.
2) Berita Acara Rapat Lapangan
Berita acara rapat lapangan merupakan laporan tertulis hasil rapat
lapangan yang mempertemukan pemilik proyek, konsultan pengawas, dan
kontraktor pelaksana yang berisi laporan pekerjaan yang telah dilaksanakan,
pekerjaan yang akan dilaksanakan, maupun revisi-revisi dan hasil kesepakatan
dalam rapat lapangan.
3) Addendum
Addendum adalah perubahan kontrak dengan penambahan atau
pengurangan klausul kontrak. Addendum adalah ketentuan tambahan dari suatu
kontrak atau perjanjian. Dalam perjanjian, selain addendum sering juga dipakai
istilah amandemen. Addendum pada umumnya berisi ketentuan yang merubah,
memperbaiki, atau merinci lebih lanjut isi dari suatu perjanjian (sebagai klausul
suplemen dari sebuah perjanjian induknya).
Biasanya addendum muncul karena adanya perubahan dari isi perjanjian,
atau karena adanya hal-hal yang belum diatur atau belum cukup diatur dalam
perjanjian pokoknya. Misalnya, kebutuhan untuk merinci lebih lanjut nilai belanja
proyek pada perjanjian Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini. Terhadap hal-hal
tersebut, para pihak dapat merundingkannya lebih lanjut dalam suatu
musyawarah, dan hasil kesepakatannya itulah yang dituangkan kedalam
addendum. Pembuatan addendum semacam ini lebih praktis ketimbang membuat
perjanjian baru yang dapat memakan waktu dan biaya tambahan.
Meskipun ketika membuat surat perjanjian tidak dimasukan klausul
mengenai addendum, hal tersebut tidak menyebabkan para pihak tidak dapat
membuat addendum di kemudian hari saat perjanjian tersebut dilaksanakan. Para
pihak, setiap waktu, masih dapat melakukan perubahan atau penambahan isi
perjanjian melalui addendum sepanjang para pihak menyepakatinya.
Secara fisik addendum terpisah dari perjanjian pokok, namun secara
hukum suatu addendum melekat dan menjadi bagian yang tak terpisahkan dari
perjanjian utama.
4) Cara Pembayaran
Pembayaran pertama berupa uang muka sebesar 10% dari harga kontrak
akan dibayarkan setelah pemborong menyerahkan Jaminan Uang Muka senilai
uang muka dai Bank Devisa yang disetujui Pemberi Tugas yang bersifat
irrevocable dan unconditional dan setelah Pemberi Tugas menerima konfirmasi
tertulis dari Bank Penerbit tentang keabsahan dari Jaminan Uang Muka tersebut
(Antarbuana, 2017).
Pembayaran berikutnya akan dilakukan setiap bulan (Monthly Progree
Payment) selama waktu pelaksanaan pekerjaan berdasarkan akumulasi prestasi
fisik pekerjaan yang diselesaikan di lapangan setiap bulan yang telah dilaksanakan
dengan baik berdasarkan ketentuan-ketentuan dan syarat kontrak. Jumlah yang
dapat dibayarkan adalah berdasarkan nilai progress pekerjaan dengan minimum
progress sebasar 5% dari Harga Kontrak. Material on dan off site tidak dapat
dihitung sebagai progress/prestasi pekerjaan dan oleh karena itu tidak akan
dilakukan pembayaran atas material on dan off site (Dokumen Tender, 2019).
5) Shop drawing dan Asbuilt drawing
Shop drawing merupakan gambar rencana yang disajikan sedetail mungkin
sebagai podoman dalam pekerjaan. Rencana gambar kerja yang telah dibuat
terkadang masih perlu dijelaskan dengan gambar-gambar dan detail-detail agar
memudahkan dalam pelaksanaan pekerjaan dan menghindari kesalahan serta
memperlancar jalannya pekerjaan. Selain untuk memperjelas gambar kerja,
terkadang juga dalam pelaksanaan apabila terjadi perubahan-perubahan dari
rencana semula, maka perlu perubahan gambar kerja yang lebih lengkap dan
disetujui oleh perencana dan pengawas. Untuk lebih jelas mengenai gambar shop
drawing dapat di lihat pada Lampiran 1.
Beberapa perbedaan Shop Drawing dan As Built Drawing adalah sebagai
berikut:
a) Gambar Shop Drawing dibuat oleh perencana/desainer bangunan yang
dibangun, baik itu perorangan ataupun perusahaan/biro gambar.
Gambar-gambar yang tersaji dalam 1 bendel/jilid-an, disertai dengan
soft copy dibuat oleh kontraktor/pelaksana pembuat bangunan, juga
bisa perorangan ataupun perusahaan kontraktor bangunan.
b) Gambar Shop Drawing adalah gambar detail dan menyeluruh dari
bangunan yang akan dibangun (gambar panduan pelaksanaan) dengan
tujuan bangunan yang akan dibangun akan sama/sesuai dengan
maksud daripada perencana/disainer. Sedangkan gambar As Built
Drawing adalah gambar koreksi, perbaikan, revisi, dari gambar
pelaksanaan yang ada, dikarenakan adanya permasalahan di proyek
pada saat bangunan dikerjakan. Juga menerangkan pihak mana saja
yang ikut mengerjakan proyek yang dibangun, seperti: sub kontraktor-
sub kontraktor, supplier-supplier, dan lain-lain yang andil dalam
pembangunan proyek.
c) Gambar Shop Drawing dibuat/diserahkan pada awal/sebelum proyek
dilaksanakan dan biasanya juga dapat dipakai sebagai dokumen
lelang/tender, sedangkan gambar As Built Drawing di buat, lebih
tepatnya diserahkan pada akhir proyek bangunan.
BAB IV
MATERIAL, PERALATAN DAN TENAGA KERJA

4.1 Umum
Ketersediaan material, alat, dan tenaga kerja merupakan faktor utama yang
mendukung pelaksanaan pekerjaan suatu konstruksi. Setiap pekerjaan
pembangunan apalagi proyek pembangunan skala besar, perlu mempersiapkan
segala faktor–faktor pendukung dalam pembangunan tersebut. Pengadaan
material dan peralatan sangat berpengaruh pada pelaksanaan proyek, baik dari
segi kualitas, biaya, maupun saat pelaksanaan proyek, pengadaan ini harus diatur
sedemikian rupa agar tercapai hasil yang tepat terhadap waktu, mutu dan biaya.
Sehingga diperlukan pengawasan yang sangat cermat agar dicapai hasil yang
optimal.
Kekurangan akan persediaan material dan peralatan akan menyebabkan
pelaksanaan pekerjaan tidak efisien sehingga terjadinya kemunduran waktu
pelaksanaan dari jadwal yang telah ditentukan. Hal ini jelas berpengaruh terhadap
biaya yang dikeluarkan sehingga berdampak negatif terhadap tingkat effisiensi
pelaksanaan pekerjaan tersebut.
Pemilihan material, peralatan serta tenaga kerja yang terampil sangat
berpengaruh terhadap hasil pengerjaan proyek pembangunan. Pemakaian material
yang tidak sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan dalam rencana kerja
dan syarat-syarat (RKS) dapat mengakibatkan terjadinya kegagalan konstruksi.
Kualitas dan kuantitas tenaga kerja juga sangat menentukan bagaimana jalannya
pelaksanaan konstruksi serta hasil dari pelaksanaan konstruksi tersebut karena
merekalah yang bertugas untuk mengerjakan proyek pembangunan tersebut.

4.2 Material
Unsur pembentuk yang terpenting dalam melakukan proyek pembangunan
adalah material atau bahan bangunan. Material atau bahan bangunan yang
berkualitas baik sangat berpengaruh dalam pembentukan struktur bangunan.
Dalam
pemilihan material ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan yaitu:
1) Mutu dan kualitas material;
2) Harga material dipasaran;
3) Keberadaan material atau tersedianya bahan dipasaran untuk kelancaran
pendistribusian material ke lokasi proyek.
Sebelum pekerjaan dimulai, bahan bangunan yang ada terlebih dahulu
dilakukan pemeriksaan dengan tujuan agar bahan - bahan tersebut sesuai dengan
syarat-syarat yang dipakai dalam pelaksanaan Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana ini. Bahan bangunan yang telah memenuhi syarat dikumpulkan dan
disimpan pada suatu tempat yang aman, dan terhindar dari kerusakan yang dapat
mengurangi mutu bahan bangunan tersebut.
Untuk pekerjaan beton bertulang pada proyek Pembangunan Gedung
Pasca Sarjana, pembuatan beton bertulang menggunakan beton ready mix yang di
produksi oleh perusahaan beton, PT. Riau Beton Mandiri, dimana untuk semua
pekerjaan pengecoran beton bertulang struktur pada proyek Pembangunan
Gedung Pasca Sarjana mengunakan beton sebagai berikut:
1) Bore Pile, mutu beton K-600;
2) Tie beam dan pile cap, mutu beton fc’35 Mpa;
3) Kolom, balok, dan slab, mutu beton fc’35 Mpa;
4) Lantai kerja, kolom praktis, ring balok, mutu beton fc’10 Mpa.

Material bahan bangunan adalah setiap bahan yang digunakan untuk


tujuan menjalankan konstruksi. Penggunaan bahan bangunan tersebut memang
dilakukan untuk kepentingan membangun bangunan dalam dunia konstruksi.
Material yang digunakan dalam Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini adalah:
1) Bahan Beton Bertulang
a) Agregat
Agregat menempati 70 – 75 % volume total dari beton maka kualitas
agregat sangat berpengaruh terhadap kualitas beton. Dengan agregat yang
baik, beton dapat dikerjakan, kuat, tahan lama dan ekonomis. Atas dasar
inilah gradasi dari ukuran-ukuran partikel dalam agregat, mempunyai peranan
yang sangat penting, untuk menghasilkan susunan beton yang padat.
Secara umun agregat yang baik haruslah agregat yang mempunyai
bentuk yang menyerupai kubus atau bundar, bersih, kuat, keras bergradasi
baik dan stabil secara kimiawi. Keuntungan digunakannya agregat pada
beton, menghasilkan beton yang murah, menimbulkan sifat volume beton
yang stabil seperti mengurangi susut, mengurangi rangkak dan memperkecil
pengaruh suhu.
Agregat yang digunakan dalam campuran beton dapat berupa agregat
alam atau agregat buatan (artificial aggregates). Secara umum agregat dapat
dibedakan berdasarkan ukurannya, yaitu, agregat kasar dan agregat halus.
Batasan antara agregat halus dengan agregat kasar yaitu 4.80 mm (British
Standard) atau 4.75 mm (Standar ASTM). Agregat kasar adalah batuan yang
ukuran butirannya lebih besar dari 4.80 mm (4.75 mm). Agregat dengan
ukuran lebih besar dari 4.80 – 40 mm disebut kerikil beton yang lebih dari 40
mm disebut kerikil kasar.
Agregat yang digunakan dalam campuran beton biasanya berukuran
lebih kecil dari 40 mm. Agregat yang ukurannya lebih besar dari 40 mm
digunakan untuk pekerjaan sipil lainnya, misalnya untuk pekerjaan jalan,
tanggul-tanggul penahan tanah, bendungan, dan lainnya. Agregat halus
biasanya dinamakan pasir dan agregat kasar dinamakan kerikil, spilit, batu
pecah, kricak dan lainnya (Nugraha, P., 2007).
Agregat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu:
1. Agregat Halus
Agregat halus untuk beton dapat berupa pasir alam sebagai hasil
desintegrasi alami dari batuan-batuan atau berupa pasir buatan yang
dihasilkan oleh alat – alat pemecah batu. Adapun syarat – syarat dari
agregat halus yang digunakan menurut PBI 1971, antara lain:
a. Pasir terdiri dari butir – butir tajam dan keras, bersifat kekal
artinya tidak mudah lapuk oleh pengaruh cuaca seperti terik
matahari dan hujan.
b. Tidak mengandung lumpur lebih dari 5%. Lumpur adalah
bagian – bagian yang bisa melewati ayakan 0,063 mm. Apabila
kadar lumpur lebih dari 5% maka harus dicuci. Khusus pasir
untuk bahan pembuat beton.
c. Tidak mengandung bahan – bahan organik terlalu banyak yang
dibuktikan dengan percobaan warna dari Abrams – Harder.
Agregat yang tidak memenuhi syarat percobaan ini bisa
dipakai apabila kekuatan tekan adukan agregat tersebut pada
umur 7 dan 28 hari tidak kurang dari 95% dari kekuatan
adukan beton dengan agregat yang sama tapi dicuci dalam
larutan 3% NaOH yang kemudian dicuci dengan air hingga
bersih pada umur yang sama.

Gambar 4.1 Pasir


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

2. Agregat Kasar (Kerikil dan Batu Pecah)


Agregat kasar dapat berupa kerikil hasil desintegrasi alami dari
batuan – batuan atau berupa batu pecah yang diperoleh dari pemecah
batu dengan besar butir lebih dari 5 mm. Kerikil dalam
penggunaannya harus memenuhi syarat – syarat sebagai berikut:
a. Butir – butir keras yang tidak berpori serta bersifat kekal yang
artinya tidak pecah karena pengaruh cuaca seperti sinar
matahari dan hujan.
b. Tidak boleh mengandung lumpur lebih dari 1%, apabila
melebihi maka harus dicuci lebih dahulu sebelum
menggunakannya.
c. Tidak boleh mengandung zat yang dapat merusak batuan
seperti zat – zat yang reaktif terhadap alkali.
d. Agregat kasar yang berbutir pipih hanya dapat digunakan
apabila jumlahnya tidak melebihi 20% dari berat keseluruhan.

Gambar 4.2 Kerikil


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

b) Semen
Material semen adalah material yang mempunyai sifat-sifat adhesif
dan kohesif yang diperlukan untuk mengikat agregat-agregat menjadi suatu
massa yang padat yang mempunyai kekuatan yang cukup. Semen merupakan
hasil industri dari paduan bahan baku: batu gamping/kapur sebagi bahan
utama, yaitu bahan alam yang mengandung senyawa Calcium Oksida (CaO),
dan lempung/tanah liat yaitu bahan alam yang mengandung senyawa: Siliki
Oksida (SiO2), Alumunium Oksida (Al2O3), Besi Oksida (Fe2O3) dan
Magnesium Oksida (MgO) atau bahan pengganti lainnya dengan hasil akhir
berupa padatan berbentuk bubuk (bulk), tanpa memandang proses
pembuatannya, yang mengeras atau membatu pada pencampuran dengan air.
Untuk menghasilkan semen, bahan baku tersebut dibakar sampai meleleh,
sebagian untuk membentuk clinker-nya, yang kemudian dihancurkan dan
ditambah dengan gips (gypsum) dalam jumlah yang sesuai.
Peraturan Beton 1989 (SKBI.1.4.53.1989) membagi semen portland
menjadi lima jenis (SK.SNI T-15-1990-03:2) yaitu :
1. Tipe I, semen portland yang dalam penggunaannya tidak
memerlukan persyaratan khusus seperti jenis-jenis lainnya. Jenis
ini paling banyak diproduksi karena digunakan untuk hampir
semua jenis konstruksi;
2. Tipe II, semen portland modifikasi yang dalam penggunaannya
memerlukan ketahanan terhadap sulfat dan panas hidrasi sedang;
3. Tipe III, semen portland yang dalam penggunaannya memerlukan
kekuatan awal tinggi dalam fase permulaan setelah peningkatan
terjadi. Kekuatan 28 hari umumnya dapat dicapai dalam 1 minggu.
Semen jenis ini umum dipakai ketika acuan harus dibongkar
secepat mungkin atau ketika struktur harus dapat cepat dipakai;
4. Tipe IV, semen portland yang penggunaannya memerlukan panas
hidrasi yang rendah, yang dipakai untuk kondisi di mana kecepatan
dan jumlah panas yang timbul harus minimum. Misalnya pada
bangunan masif seperti bendungan gravitasi yang besar;
5. Tipe V, semen portland yang dalam penggunaannya memerlukan
ketahanan yang tinggi terhadap sulfat. Umumnya dipakai di daerah
di mana tanah atau airnya memiliki kandungan sulfat yang tinggi.

Semen yang digunakan pada proyek ini Semen Padang kualitas semen
Portland type I dengan kemasan 50 Kg/sak yang telah memenuhi syarat-
syarat sebagai berikut:
1. Peraturan Portland Cement Indonesia 1972 (SNI-8);
2. Peraturan Beton Indonesia (NI.2-1971);
3. Spesifikasi Bahan Bangunan Bagian A SK SNI 3-04-1989-F atau
sesuai SII0013-82;
4. Mempunyai Sertifikat Uji (test sertificate);
5. Mendapat persetujuan perencana dan pengawas lapangan.
Untuk menjaga agar semen tidak rusak, maka penyimpanan semen
ditempatkan didalam gudang tertutup dan kering, berukuran 3 x 4 m yang
terlindung dari pengaruh cuaca, ventilasi secukupnya, diletakkan pada tempat
yang ditinggikan dari lantai dan diberi alas pallet kayu agar tidak
bersinggungan langsung dengan lantai. Selain itu, tinggi tumpukan semen
pada penyimpanannya tidak melebihi 2 m. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat
pada gambar 4.3.

Gambar 4.3 Gudang Peyimpanan Semen Portland


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

c) Air
Air yang digunakan pada setiap pekerjaan yang dikerjakan dalam
proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana bersumber pada sumur bor. Air
yang digunakan untuk campuran beton harus memenuhi syarat-syarat sebagai
berikut:
1. Air tidak boleh mengandung minyak, asam, alkali, bahan padat,
sulfat, klorida, dan bahan lainnya yang dapat merusak beton,
sebaiknya digunakan air yang dapat diminum
2. Air yang keruh sebelum digunakan diendapkan selama minimal 24
jam.

Air yang diperlukan dipengaruhi faktor-faktor di bawah ini:


1. Ukuran agregat maksimum: diameter membesar maka kebutuhan
air menurun (begitu juga jumlah mortas yang dibutuhkan menjadi
lebih sedikit).
2. Bentuk butir: bentuk bulat maka kebutuhan air menurun (batu
pecah perlu lebih banyak air).
3. Gradasi agregat: gradasi baik maka kebutuhan air menurun.
4. Kotoran dalam agregat: makin banyak silt, tanah liat dan lumpur
maka kebutuhan air meningkat.
5. Jumlah agregat halus (dibandingkan agregat kasar): agregat halus
lebih sedikit maka kebutuhan air menurun.

Gambar 4.4 Pompa Air Sumur Bor


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

d) Baja Tulangan
Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana besi yang dipakai
disetiap pekerjaan adalah besi ulir dengan label SNI dengan diameter ulir 10,
13, 16, 19, 22, 25 dan 29 mm. Besi dengan standar SNI ini dapat dilihat pada
Gambar 4.4.

Gambar 4.5 Besi Tulangan Ulir SNI


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
Pembengkokan, pengaitan, pemasangan dan penyetelan tulangan (besi
beton) harus sesuai dengan gambar dan ketentuan yang berlaku. Untuk lebih
jelas mengenai pembengkokandan pengaitan untuk tulangan utama ini dapat
di lihat pada tabel 4.1 berikut ini :
Tabel 4.1 Kait Standar Untuk Tulangan Utama (SNI 03-2847- 2002)
Diameter Diameter
Sudut Lt
Ilustrasi Tulangan bengkokan minimum
Kait Minimum
db D
10 - 25 mm 6 db Yang terbesar
180º 29 – 36 mm 8 db antara 4 db
40 – 55 mm 15 db atau 60 mm
10 - 25 mm 6 db Yang terbesar
135º 29 – 36 mm 8 db antara 6 db
40 – 55 mm 10 db atau 75 mm
10 - 25 mm 6 db
90º 29 – 36 mm 8 db 12 db
40 – 55 mm 10 db

Sedangkan untuk syarat standar pembengkokan dan pengaitan


tulangan sengkang dan plat lantai pada Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
dapat dilihat pada tabel 4.2.

Tabel 4.2 Kait Standar Untuk Tulangan Sengkang (SNI 03-2847-2002)


Diameter Diameter
Sudut Lt
Ilustrasi Tulangan bengkokan minimum
Kait Minimum
db D

8 - 16 mm 4 db Yang terbesar
135º antara 6 db
19 – 25 mm 6 db
atau 75 mm

8 - 16 mm 4 db
90º 12 db
19 – 25 mm 6 db
Besi ini didatangkan secara langsung ke lokasi proyek dan disimpan
pada tempat yang tidak memungkinkan besi tersebut berkarat yang dapat
merusak mutu besi. Jadi penyimpanan besi pada proyek ini ditutup dengan
terpal.

Gambar 4.6 Kait dan Bengkokan Tulangan


(Buku Teknik Sipil, 2017)

e) Beton Ready Mix


Untuk pengecoran pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
digunakan beton ready mix untuk pengecoran dengan volume besar seperti
pengecoran, tie beam, kolom, dan plat lantai. Alasan penggunaan beton ready
mix adalah untuk efisiensi waktu, biaya, tenaga kerja, serta menjaga kualitas
campuran yang lebih terjamin dan tahan lama.
Ready Mix adalah istilah beton yang sudah siap untuk digunakan
tanpa perlu lagi pengolahan dilapangan. Metode konvensional biasa disebut
dengan job mix, yang proses pencampurannya dilakukan di lapangan.
Penggunaan ready mix dapat mempercepat pekerjaan dan menghemat waktu
pekerjaan dilapangan dengan kualitas beton yang tetap terjaga dan tahan
lama. Kualitas ready mix yang digunakan pada proyek Pembangunan Gedung
Pasca Sarjana adalah mutu fc’35 Mpa. Proses persiapan untuk dilapangan
haruslah sudah tuntas sebelum waktu pengecoran dilakukan, seperti
pemasangan bekisting yang digunakan haruslah kuat agar selama proses
pengeringan tidak terjadi perubahan struktur (settlement) yang dapat
mengakibatkan beton retak dalam.

Gambar 4.7 Concrete Pump Truck


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

Pemeriksaan mutu beton di lapangan sebelum dituangkan, cara yang


paling praktis dilakukan dengan Slump Test dengan alat kerucut Abram.
Slump yang didapat harus dalam toleransi yang telah di sepakati. Selain itu
juga harus diambil sample silinder untuk diuji kuat tekanannnya di
laboratorium sebanyak beberapa sample. Pembuatan dan perawatan benda
uji, cetakan benda uji yang kita pakai ukuran d 15 cm x t 30 cm.

Gambar 4.8 Sample Beton


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
Gambar 4.9 Uji Slump
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

f) Kawat Pengikat (Bendrat)


Kawat pengikat tulangan terbuat dari baja lunak dengan diameter
minimal 1 mm. Kawat bendrat digunakan sebagai pengikat rangkaian
tulangan-tulangan antara satu tulangan dengan yang lainnya baik untuk
tulangan kolom, balok, sloof, kolom praktis, atau pun rangkaian tulangan
lainnya sehingga membentuk suatu rangkaian rangka elemen struktur yang
siap dicor. Selain itu, kawat ini juga dapat digunakan untuk hal-hal lain,
seperti pengikatan beton decking pada tulangan serta mengikat material-
material lain.

Gambar 4.10 Kawat Pengikat


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
2) Bahan Cetakan Beton
a) Scaffolding/Perancah
Scaffolding atau perancah adalah peralatan kerja yang dibuat
sementara dan digunakan sebagai penyangga, bahan–bahan, dan peralatan
kerja. Berfungsi sebagai tumpuan perletakan bekisting yang akan menahan
beban sendiri bekisting dan beban yang timbul pada saat pengecoran beton.
Pemilihan perancah berdasarkan perencanaan cetakan ditentukan
berdasarkan faktor-faktor sebagai berikut:
1. Kecepatan dan metode pengecoran beton.
2. Beban selama konstruksi, termasuk beban-beban vertikal,
horizontal dan tumbukan.
3. Persyaratan-persyaratan cetakan khusus untuk konstruksi
cangkang, pelat lipat, kubah beton arsitektural atau elemen-elemen
sejenis.

Gambar 4.11 Scaffolding


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

b) Bekisting
Bekisting (Cetakan beton) merupakan suatu acuan yang direncanakan
untuk dapat menahan beban-beban dan menghasilkan struktur akhir yang
memenuhi bentuk, garis, dan dimensi komponen struktur seperti yang
disyaratkan pada gambar rencana dan spesifikasi. Bekisting yang digunakan
terbuat dari Film Face Plywood. Film Face Plywood adalah jenis plywood
yang permukaannya dilapisi dengan phenol film. Film Face Plywood banyak
dipergunakan untuk pengerjaan kontruksi bangunan dalam hal ini adalah
pengecoran.
4.3 Peralatan
Peralatan merupakan faktor penting di dalam proyek yang membantu
mempermudah pekerjaan-pekerjaan yang ada dilapangan, terutama proyek-proyek
konstruksi dengan skala yang besar. Alat berat sangat dibutuhkan untuk
memudahkan manusia dalam mengerjakan pekerjaannya sehingga hasil yang
diharapkan dapat tercapai dengan lebih mudah pada waktu yang relatif lebih
singkat.
Agar pelaksanaan pekerjaan dilapangan berjalan lancar, maka pengadaan
alat-alat kerja sangat penting dilakukan melalui proses pemilihan sesuai dengan
kapasitas produksi alat tersebut. Alat berat sangat membantu dalam pelaksanaan
pekerjaan yang kadang kala tidak dapat dilakukan oleh tenaga manusia.
Manajemen peralatan tersebut meliputi pemilihan jenis peralatan yang
akan digunakan dilapangan, jumlah peralatan yang akan digunakan serta
pemeliharaannya selama penggunaan. Selain manajemen waktu, faktor
keterampilan sang operator sangat berperan penting dalam menjalankan alat
tersebut. Peralatan-peralatan yang di gunakan untuk mendukung pekerjaan dalam
proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini antara lain :

1) Peralatan Galian Tanah


a) Excavator
Excavator adalah jenis alat berat yang digunakan untuk menggali
tanah. Excavator merupakan alat berat yang didepannya memliki bagian
terdiri dari dua tungkai; yang terdekat dengan body disebut boom dan yang
mempunyai bucket (ember keruk) disebut dipper. Ruang pengemudi
disebut House - terletak diatas roda (trackshoe), dan bisa berputar arah 360
derajat. Excavator sendiri dibagi menjadi beberapa jenis yakni:
1. Front shovel, dengan bucket yang mengarah kedepan.
2. Backhoe, merupakan excavator yang paling umum dijumpai untuk
mengeruk tanah dengan bentuk bucket kedalam.
3. Clamshell, merupakan excavator dengan bentuk bucket
mencengkram.

Excavators ada yang mempunyai roda dari ban biasa digunakan untuk
jalanan padat dan rata disebut "Wheel Excavators" dan ada yang
mempunyai roda dari rantai besi yang akan memudahkan nya untuk
berjalan di jalanan yang tidak padat atau mendaki. Excavators beroda
rantai besi ini disebut juga "Crawler Excavators". Pada Pembangunan
Gedung Pasca Sarjana menggunakan excavator jenis backhoe. Untuk lebih
jelasnya lihat pada gambar 4.12.

Gambar 4.12 Backhoe


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

b) Mobil Truck
Mobil Truck yang digunakan dalam proyek Pembangunan Gedung
Pasca Sarjana adalah untuk mengangkut bahan material seperti tanah
timbunan, agregat halus, dan agregat kasar. Adapun mobil truck yang
digunakan untuk membuang tanah bekas galian basement 1 dan 2 dengan
kapasitas 7 meter kubik, dan dump truck dengan kapasitas 5 meter kubik
digunakan untuk mengangkut material yang kecil. Untuk lebih jelas
mengenai mobil truck ini dapat dilihat pada gambar 4.13.

Gambar 4.13 Mobil Truck


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

c) Linggis
Linggis digunakan untuk pekerjaan mencongkel, membuka,
membengkokkan papan, dan untuk memukul atau menghancurkan sesuatu.
Linggis memiliki pegangan yang berkontur untuk keamanan. Linggis
terbuat dari baja dengan panjang sekitar 1 m.

d) Cangkul dan Sekop


Cangkul terdiri dari daun cangkul yang terbuat dari plat baja dan
diberi tangkai kayu. Kegunaannya untuk mengaduk mortar maupun
menggali tanah. Spesifikasinya:
1. Mata cangkul: panjang sisi 22 cm, lebar 17 cm, tebal plat 2 mm
2. Tangkai: panjang 80 cm, diameter tangkai 5 cm.
Sekop terbuat dari plat baja yang diberi tangkai kayu dan matanya
sedikit dilengkungkan agar enak dalam mengangkat pasir atau bahan
lainnya. Gunanya adalah untuk mengaduk mortar, menggali tanah, dan
sebagainya. Untuk lebih jelas sekop dan cangkul dapat dilihat pada
Gambar 4.14 dan Gambar 4.15.
Gambar 4.14 Sekop
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

Gambar 4.15 Cangkul


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

e) Ember
Ember ialah sebuah alat kedap air berbentuk silinder maupun
terpotong kedap air dan vertikal, dengan bagian atas terbuka dan bagian
bawah yang datar, biasanya dilengkapi dengan timbaan berbentuk
setengah lingkaran. Kegunaanya untuk mengambil air, menakar pasir atau
semen, membawa adukan dan lain – lain.
Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini digunakan
ember yang terbuat dari plastik. Untuk lebih jelas ember ini dapat dilihat
pada Gambar 4.16.
Gambar 4.16 Ember
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

f) Gerobak
Gerobak tangan/ kereta sorong adalah wahana kecil untuk
membawa barang yang biasanya mempunyai satu roda saja. Gerobak
didesain untuk didorong dan dikendalikan oleh seseorang
menggunakan dua pegangan dibagian belakang gerobak. Kegunannya
untuk mengangkut batako, semen, pasir, kapur, mortar, adukan beton,
dan lainnya. Gerobak dapat mengangkut air dengan kapasitas sekitar
65 liter dan beban sekitar 130 kg.
Untuk lebih jelasnya mengenai Gerobak ini dapat dilihat pada
gambar 4.17.

Gambar 4.17 Gerobak


( Dokumentasi Lapangan, 2022)
g) Selang
Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana selang plastik
digunakan untuk pengukuran beda tinggi atau untuk menyamakan
tinggi antara 2 titik, misalnya pada saat membuat pasangan dinding
bata. Selang plastik yang digunakan berdiameter 0,6 - 1 cm. Selang
plastik diisi air, kemudian salah satu ujung airnya diletakkan pada satu
patokan, dan ujung lainnya pada patok lainnya. Batas airnya memiliki
ketinggian yang sama. Pada penggunaannya selang plastik tidak boleh
terlipat dan tidak boleh ada gelembung udara di airnya.

Gambar 4.18 Selang


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

2) Peralatan ukur
a) Waterpass dan Theodolyte
Waterpass dan theodolyte berfungsi untuk mengukur kedataran dan
ketegakan pasangan bata, ketegakan kolom, kedataran bekisting balok, dan
kedataran lantai. Alat ini terbuat dari aluminium. Dalam waterpass dan
theodolyte terdapat cairan ether yang ada gelembung udara didalamnya.
Apabila pasangan sudah datar dan tegak maka gelembung udara tepat
berada di tengah-tengah. Untuk lebih jelas waterpass dan theodolyte ini
dapat dilihat pada gambar 4.19.
Gambar 4.19 Waterpass dan Theodolyte
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

b) Meteran
Meteran merupakan alat ukur sederhana yang biasa digunakan oleh
pekerja ataupun pelaksana di lapangan. Meteran biasanya digunakan untuk
melihat nilai slump, mengecek pekerjaan penulangan, survey dan lain-lain.
Di tempat pembesian, meteran digunakan untuk menentukan ukuran baja
yang akan dipotong dan dibengkokan. Pengukuran jarak dengan bentang
pendek maupun panjang biasanya digunakan alat meteran ini. Pada proyek
Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini digunakan meteran 5 meter dan
meteran 50 meter. Untuk lebih jelas meteran 50 meter ini dapat dilihat
pada gambar 4.20.

Gambar 4.20 Meteran


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
3) Peralatan beton bertulang
a) Concrete Mixer
Concrete mixer merupakan alat yang menggabungkan semen secara
agregat seperti pasir atau kerikil, dan air untuk membentuk beton. Sebuah
Concrete mixer menggunakan drum berputar untuk mencampur
komponen. Untuk volume yang lebih kecil biasa menggunakan mixer
beton portabel sehingga beton dapat dibuat di lokasi konstruksi.
Pengisian bucket material secara berurutan, Semen, G1, G2, S sambil
ditimbang, selesai penimbangan bucket diangkat dengan hydraulic
cylinder, kemudian takaran air dibuka atau mengisi drum mixer yang
sambil diputar pada 14 rpm. Selesai mengaduk sampai beton sempurna,
drum mixer diputar berlawanan arah dan beton siap pakai keluar dari sisi
belakang drum.

b) Ready Mix Truck


Ready Mix Truck merupakan truck pengangkut beton yang sudah
dibuat dengan pencampuran material saat berada di batching plant
kemudian diangkut menuju ke lokasi poyek konstruksi untuk
dituangkan atau dicor.

Gambar 4.21 Reaady Mix Truck


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
c) Concrete Vibrator
Vibrator merupakan alat pembantu yang digunakan untuk
memadatkan beton dengan tujuan untuk mencegah timbulnya rongga–
rongga pada beton karena gradasi agregat yang kurang baik, terutama pada
daerah–daerah yang tulangannya rapat yang sulit untuk ditempati oleh
agregat kasar seperti batu pecah atau kerikil. Getaran yang dilakukan dapat
menghindari sarang kerikil dan rongga kosong yang menyebabkan beton
keropos sehingga dihasilkan beton bertulang yang padat dan tak berongga.
Hal–hal yang perlu diperhatikan dalam pengoperasian alat ini adalah:
1. Selama penggetaran berlangsung ujung penggetar tidak boleh
digerakkan, berkurangnya gerakan menyebabkan rongga–rongga
pada beton mengeras.
2. Penggetaran dilakukan secukupnya karena bila terlalu lama akan
menyebabkan pemisahan butiran dengan air semen.
3. Ujung penggetar diusahakan tidak mengenai bekisting, tulangan
atau beton yang telah mengeras. Ujung penggetar harus ditarik
apabila adukan beton mengkilap disekitar jarum penggetar. Untuk
lebih jelasnya mengenai vibrator dapat dilihat pada gambar 4.22.

Gambar 4.22 Pengunaan Vibrator saat Pengecoran


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
4) Scaffolding
Scaffolding merupakan bagian dari alat penyangga yang terbuat dari pipi
baja. Penggunaan alat ini sangat effisien karena menghemat biaya yang banyak
bila dibandingkan dengan perancah dari perancah baja. Scaffolding
dimanfaatkan dalam mendukung beban – beban begisting dan beton untuk
waktu sementara sampai beton cukup kuat. Scaffolding sendiri memiliki batas
kekuatan tertentu, jadi diperlukan perhitungan terhadap jumlah yang akan
dipakai.

Gambar 4.23 Pemasangan Scaffolding


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5) Palu
Palu merupakan alat pemukul yang terbuat dari baja dengan kedua
ujungnya dikeraskan. Palu digunakan tukang untuk berbagai kegunaan untuk
membantu pekerjaannya, terutama untuk menancapkan atau mencongkel paku
pada kayu maupun dinding, atau bisa juga digunakan untuk menghancurkan
sesuatu karena kepala palu yang kuat (terbuat dari baja). Untuk lebih jelas
palu ini dapat dilihat pada gambar 4.24.
Gambar 4.24 Palu
(Dokumen Lapangan, 2022)

6) Gergaji Tangan
Daun gergaji tangan merupakan alat pemotong dan pembuat alur yang
sederhana, bagian sisinya terdapat gigi-gigi pemotong yang dikeraskan. Bahan
daun gergaji pada umumnya terbuat dari baja perkakas (tool steel), baja
kecepatan tinggi (HSS high speed steel) dan baja tungsten (tungsten steel).
Sengkang/tangkai gergaji tangan pada umumnya ada dua macam, yang tetap
(untuk panjang daun gergaji 300 mm) dan yang dapat disetel (untuk panjang
daun gergaji 250 – 300 mm).

Gambar 4.25 Gergaji


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

7) Lampu Penerangan
Lampu penerangan ini di gunakan untuk menerangi kegiatan pengerjaan
proyek di waktu malam hari dimana pada malam hari membutuhkan
penerangan yang cukup terang agar pekerjaan dapat dikerjakan secara
maksimal. Untuk lebih jelasnya mengenai lampu penerangan ini dapat dilihat
pada gambar 4.26.
Gambar 4.26 Lampu Penerangan
(Dokumen Lapangan, 2022)

8) Alat Pemotong Besi (Circular)


Alat pemotong besi digunakan untuk memotong besi tulangan sesuai
dengan panjang yang direncanakan. Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana, alat pemotong besi tulangan menggunakan gergaji mesin.
Gergaji ini berbentuk gerinda yang pinggirnya seperti gergaji yang
digerakkan oleh mesin. Cara kerjanya adalah besi yang akan dipotong
diletakkan pada tempat meletakkan besi lalu gerinda yang berputar digerakkan
kebawah sehingga mata pisau circular mengalami desakan dan gesekan
dengan besi tulangan sehingga mengakibatkan besi tersebut terpotong.

Gambar 4.27 Penggunaan Circular


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

4.4 Tenaga Kerja


Tenaga kerja merupakan orang-orang yang terlibat langsung dalam
pelaksanaan proyek dilapangan. Dalam suatu proyek terdiri dari berbagai bidang
dengan tenaga kerja yang bertanggung jawab akan keahliannya dibidang masing-
masing. Tenaga kerja merupakan faktor utama dalam menentukan berhasil atau
tidaknya suatu pekerjaan.
Pekerja yang dikerjakan dalam proyek Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana diantaranya pekerja yang ahli dibidang besi yaitu pemotongan,
pembengkokan, pembentukan, dan perakitan besi, pekerja yang ahli dibidang
beton yaitu pengecoran dan plesteran, pekerja yang ahli dibidang kayu yaitu
pembuatan dan pemasangan bekisting dan perancah serta keahlian – keahlian lain
dengan pengalaman kerja yang cukup.
Untuk pekerjaan besar dengan jangka waktu yang pendek seperti
pekerjaan di proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana, semakin banyak
pekerja maka semakin cepat waktu pekerjaan diselesaikan. Begitu juga
sebaliknya, semakin sedikit pekerja maka semakin lama waktu pekerjaan.

4.4.1 Pengelompokan Tenaga Kerja


Disamping ketiga jenis tenaga kerja diatas, pengelompokan tenaga kerja
juga dapat berdasarkan keahlian pekerjaan yang dimiliki oleh pekerja, yaitu:
1) Tenaga Kerja Ahli
Tenaga kerja ini mengelola bidang – bidang pekerjaan yang menuntut
keahliannya, tanggung jawab, dan berperan dalam memutuskan sesuatu yang
berhubungan dengan pelaksanaan pekerjaan. Project Manager dan Kepala
Pelaksana adalah salah satu contoh jenis tenaga kerja yang dapat digolongkan
sebagai tenaga kerja ahli karena menuntut keahlian dan tanggung jawab yang
besar.
2) Tenaga Kerja Menengah
Tenaga kerja menengah harus memiliki pengetahuan yang baik dalam
metode pelaksanaan pekerjaan dan mampu mengelompokkan pekerjaan di
lapangan sesuai waktu pelaksanaan yang telah ditetapkan, dalam hal ini perkerja
menengah dituntut juga mempunyai jiwa kepemimpinan yang baik dan mampu
mengkoordinir anggota di bawahnya. Pelaksana Lapangan, Mandor, dan Kepala
Tukang adalah salah satu contoh tenaga kerja menengah.
3) Tenaga Pekerja
Tenaga kerja merupakan pekerja yang dibutuhkan dalam pelaksanaan
pekerjaan yang tidak membutuhkan keahlian khusus dan membutuhkan fisik yang
kuat seperti tukang gali, tukang batu, tukang besi, dan tukang kayu dapat
digolongkan ke dalam jenis tenaga pekerja.

4.4.2 Macam Tenaga Kerja


Tenaga kerja yang melaksanakan pekerjaan pada proyek Pembangunan
Gedung Pasca Sarjana terbagi menjadi 3, yaitu :
1) Tenaga Kerja Tetap
Tenaga kerja tetap adalah karyawan dan karyawati CV. Luthfan Mnadiri
Perkasa sebagai konsultan Pengawas/MK dan CV. Luthfan Mandiri perkasa
sebagai kontraktor utama. Karyawan dan karyawati tersebut menerima gaji
bulanan dari perusahaan sesuai status dan jabatan yang dimiliki.
2) Tenaga Kerja Harian
Tenaga kerja harian adalah tenaga kerja CV. Luthfan Mandiri Perkasa
yang digaji berdasarkan jumlah harian selama bekerja. Tenaga kerja ini
merupakan tenaga kerja yang yang dipekerjakan pada proyek selama proyek
berlangsung. Bila proyek belum selesai dan ternyata tidak dibutuhkan lagi, maka
tenaga kerja ini dapat diberhentikan sebagai tenaga proyek tanpa kompensasi
apapun.
3) Tenaga Kerja Borongan
Tenaga kerja borongan adalah tenaga kerja yang dikoordinir oleh mandor. Tenaga
kerja ini terdiri dari beberapa tenaga kerja yang tidak ditentukan jumlahnya.
Pembayaran gaji berdasarkan volume pekerjaan yang telah diselesaikan dan
dibayar melalui mandor masing-masing. Untuk lebih jelas mengenai Jadwal
Kebutuhan Alat dan Jadwal Material dapat dilihat pada Lampiran 4.
BAB V
PELAKSANAAN PEKERJAAN

5.1 Metode Pembersihan Lokasi dan Lahan


Pembersihan lahan adalah pekerjaan yang terdiri dari pembersihan lahan
dari semua pohon, halangan - halangan, semak – semak, sampah, dan bahan
lainnya yang tidak dikehendaki atau menggangu keberadaannya sesuai dengan
yang diperintahkan oleh direksi pekerjaan. Jika pekerjaan pembersihan lahan
tersebut dalam skala yang lebih besar atau diperlukan pengupasan lapisan
permukaan tanah dasar maka ketersediaan data elevasi (ketinggian) merupakan
salah satu hal yang harus terpenuhi. Untuk dapat memperoleh data ketinggian
diperlukan survey pemetaan yang lebih detail menggunakan peralatan survey
seperti total station atau theodolite.
Pembersihan lokasi ini dilakukan untuk persiapan lahan yang akan
dibangun agar bersih dari gangguan dan halangan yang nanti akan menjadi
hambatan dalam proses pekerjaan. Semua benda dan permukaan seperti pohon,
akar dan tonjolan serta rintangan-rintangan bangunan beserta pondasinya dan lain-
lain yang berada di dalam batas daerah pembangunan yang tercantum dalam
gambar harus dibersihkan dan dibongkar kecuali untuk hal-hal yang dijelaskan
dalam RKS. Adapun alat berat yang digunakan untuk pembersihan lokasi dan
lahan pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana yaitu excavator dan dump
truck.

5.2 Persiapan Pekerjaan


Persiapan pekerjaan meliputi semua fasilitas yang akan dibutuhkan selama
kegiatan pekerjaan berlangsung. Persiapan pekerjaan itu meliputi:
1) Air
Air disediakan bersumber dari sumur bor dan disalurkan melalui pipa.
2) Kantor Kontraktor, Kantor MK, Gudang Peralatan, Halaman Kerja dan
Fasilitas Lain.
Membangun kantor dan perlengkapannya, los kerja, gudang dan halaman
kerja di dalam halaman pekerjaan, yang diperlukan untuk pelaksanaan pekerjaan.
Juga menyediakan untuk pekerja fasilitas sementara yang memadai untuk mandi
dan kebutuhan lainnya.
3) Pagar Sementara
Memasang pagar sementara yang sifatnya melindungi dan menutupi lokasi
yang akan dibangun dengan persyaratan kualitas sesuai dengan petunjuk direksi.
Pagar yang digunakan untuk membatasi dan menutup area pengerjaan proyek ini
adalah pagar dari seng, bertujuan agar tidak ada gangguan dari luar pada saat
pekerjaan, karena area ini termasuk area berbahaya dan banyak perkantoran
disekitar proyek tersebut. Untuk lebih jelas mengenai pagar sementara bangunan
ini dapat dilihat pada gambar 5.1 berikut.

Gambar 5.1 Pagar Sementara


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5.3 Pengukuran dan Penentuan Titik As Bangunan


Pengukuran dan penentuan As bangunan merupakan pekerjaan tahap
selanjutnya setelah pekerjaan pembersihan lokasi. Tujuan pengukuran dan
penentuan As bangunan adalah untuk mendapatkan titik As bangunan yang tepat
dalam proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana, juga sebagai langkah untuk
menentukan elevasi dari semua pekerjaan dalam proyek ini.
Adapun alat yang digunakan untuk pekerjaan pengukuran dan penentuan
as bangunan pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana yaitu teodolit,
statif, rol meter, tripod, nivo kotak, meteran lipat, alat tulis dan payung. Pada
pekerjaan ini juga di butuhkan gambar kerja agar sesuai dengan aplikasi di
lapangan.

Gambar 5.2 Penentuan Titik As


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5.4 Pekerjaan Tanah


Pekerjaan tanah dapat berupa pekerjaan galian dan pekerjaan timbunan.
Pekerjaan galian terbagi menjadi galian biasa, galian batu, galian struktur dan
galian perkerasan beraspal. Sedangkan pekerjaan timbunan dibagi menjadi tiga
jenis, yaitu timbunan biasa, timbunan pilihan dan timbunan pilihan di atas tanah
rawa.
Pekerjaan tanah dalam proyek ini ada 2 jenis, yaitu pekerjaan penimbunan
dan pekerjaan galian. Kedua pekerjaan ini merupakan upaya perbaikan tanah
untuk mendapatkan permukaan tanah yang rata. Penggalian dilakukan untuk
menemukan titik-titik spun pile yang berada di dalam tanah sampai kedalaman
elevasi tanah yang telah ditentukan dengan menggunakan alat berat excavator.
Setelah titik – titik spun pile ditemukan, dibangun pile cap dengan merapikan area
setempat dengan alat manual.

5.5 Pekerjaan Bekisting


Formwork atau bekisting merupakan sarana struktur beton untuk mencetak
beton baik ukuran atau bentuknya sesuai dengan yang direncanakan, sehingga
bekisting harus mampu berfungsi sebagai struktur sementara yang bisa memikul
berat sendiri, beton basah, beban hidup dan peralatan kerja.
Persyaratan umum dalam mendisain suatu struktur, baik struktur permanen
maupun sementara seperti bekisting setidaknya ada 3 persyaratan yang harus
dipenuhi, yaitu:
1) Syarat Kekuatan, yaitu bagaimana material bekisting seperti balok
kayu tidak patah ketika menerima beban yang bekerja.
2) Syarat Kekakuan, yaitu bagaimana meterial bekisting tidak mengalami
perubahan bentuk / deformasi yang berarti, sehingga tidak membuat
struktur sia-sia.
3) Syarat Stabilitas, berarti bahwa balok bekisting dan tiang/perancah tidak
runtuh tiba-tiba akibat gaya yang bekerja.
Bekisting atau papan cetakan ini digunakan untuk membentuk beton sesuai
dengan dimensi dan bentuk yang direncanakan. Cetakan untuk beton dalam
proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini menggunakan 3 tipe bekisting
yaitu terbuat dari batu bata, multiplek dan terbuat dari plat besi. Bekisting dirakit
oleh tukang bekisting sesuai dengan bentuk dan dimensi struktur yang akan dicor.
Untuk bekisting pile cape dan tie beam menggunakan bekisting batu bata, Untuk
bekisting beam dan plat lantai menggunkan bekisting multiplek, sedangkan kolom
menggunakan bekisting plat. Perakitan dilakukan langsung di lokasi yang akan
dipasangi bekisting dan dilakukan secara tidak langsung pada pekerjaan yang
dikerjakan.
Untuk lebih jelas mengenai pekerjaan bekisting ini dapat di lihat pada
gambar 5.3, gambar 5.4 dan gambar 5.5.

Gambar 5.3 Pekerjaan Bekisting Batu Bata pada Pile Cap dan Tie Beam
(Dokumentasi Lapangan, 2022)
Gambar 5.4 Pekerjaan Bekisting Multiplek pada Beam dan Plat Lantai
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

Gambar 5.5 Pemasangan Bekisting Plat Besi pada Balok


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5.6 Pekerjaan Pembesian


Pekerjaan pembesian merupakan bagian dari pekerjaan struktur yang
berperan penting mengingat fungsi pembesian yang penting dalam memberikan
kekuatan pada struktur gedung. Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
besi yang dipakai disetiap pekerjaan adalah besi ulir dengan label SNI dengan
diameter 8, 10, 13, 16, 19 dan 22 mm (ulir) sebagai tulangan pokok, besi ulir
diameter 13 mm sebagai tulangan sengkang, Pekerjaan pembesian pada proyek
Pembangunan Gedung Pasca Sarjana dilakukan dengan dua cara yaitu dirakit
dahulu di bangsal kerja sebelum dipasang ke lokasi bangunan dan cara kedua
dirakit langsung di tempat yang akan dipasang tulangan. Berikut adalah metode
pekerjaan pembesian yang dilaksanakan dilokasi pada proyek Pembangunan
Gedung Pasca Sarjana.
5.6.1 Pemotongan Besi
Pemotongan besi dilakukan mengunakan alat bar cutter sesuai dengan
kebutuhan panjang dan jumlah yang dibutuhkan. Besi dikelompokkan
berdasarkan jenis dan ukuran. Setelah besi tersebut dipotong, kemudian
dilanjutkan dengan proses perakitan sesuai dengan kebutuhan dan ketentuan.
Untuk lebih jelasnya mengenai pemotongan besi tulangan ini dapat di lihat pada
gambar 5.6.

Gambar 5.6 Pemotongan Besi Tulangan


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5.6.2 Pembengkokan Besi


Pekerjaan pembengkokan besi dilakukan setelah besi dipotong sesuai
kebutuhan. Pembengkokan besi ini dilakukan sesuai dengan katentuan
perencanaan yang telah ditetapkan. Untuk lebih jelas mengenai pembengkokan
besi ini dapat di lihat pada gambar 5.7.

Gambar 5.7 Pembengkokan Besi


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
5.6.3 Perakitan Besi Tulangan
Perakitan besi tulangan adalah pekerjaan yang dilakukan untuk
membentuk besi menjadi sebuah kesatuan tulangan. Tulangan yang akan dirakit
akan disesuaikan dengan kebutuhan dilapangan dan berdasarkan perhitungan yang
telah direncanakan. Besi yang telah dibengkokkan, dirakit menjadi satu kesatuan
yang disebut tulangan. Dalam proyek ini perakitan dilakukan dengan dua cara
yaitu :
1) Perakitan yang dilakukan secara langsung pada pekerjaan yang dikerjakan.
Besi yang telah dipotong dan dibengkokkan dibawa ke lokasi pekerjaan,
kemudian besi tersebut dirangkai sesuai kebutuhan. Sebagai contoh
perakitan bisa dilihat pada pekerjaan pada tulangan beam dan plat lantai.
Untuk lebih jelas mengenai alat perakitan tulangan secara langsung ini
dapat dilihat pada gambar 5.8.

Gambar 5.8 Perakitan Tulangan Langsung pada Beam dan Plat Lantai
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

2) Perakitan yang dilakukan secara tidak langsung pada pekerjaan yang


dikerjakan. Besi yang telah dibengkokkan dirakit tidak pada lokasi
pekerjaannya, tetapi ditempat lain yang telah disiapkan. Setelah dirakit
menjadi tulangan, besi tulangan dipasang sesuai dengan kebutuhannya dan
diangkat pada lokasi pekerjaannya. Perakitan tulangan secara tidak
langsung pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana dilakukan
pada tulangan kolom. Untuk lebih jelas mengenai perakitan besi yang
dilakukan secara tidak langsung dapat dilihat pada gambar 5.9.
Gambar 5.9 Perakitan Tulangan Tidak Langsung pada Kolom
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5.7 Pekerjaan Struktur Beton Bertulang


Pekerjaan struktur beton bertulang meliputi pekerjaan yang menggunakan
tulangan dan campuran beton. Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana
pekerjaan beton bertulang dimulai dari pekerjaan pile cape, tie beam, pekerjaan
kolom, dan plat lantai. Semua pekerjaan tersebut mempunyai metode dan tata cara
kerja yang hampir sama. Adapun metode dan tata cara pekerjaan masing-masing
bagian struktur diatas adalah sebagai berikut:
1) Pekerjaan Pile Cap dan Tie Beam
Pekerjaan pile cap dan tie beam ini dikerjakan secara bersamaan karena
kedua struktur ini saling terkait satu sama yang lainnya. Tahap-tahap dalam
pelaksanaan pekerjaan ini adalah:
a) Pekerjaan pengukuran untuk menentukan titik, jarak, dan elevasi.
b) Pekerjaan galian untuk penempatan pile cap dan pembobokan tiang
spun pile.
c) Pekerjaan pasir urug dan pekerjaan lantai kerja untuk pile cap.
d) Pemasangan tulangan pile cap yang sebelumnya telah dirakit pada
tempat perakitan tulangan.
e) Pemasangan pengganjal berupa tahu beton agar tulangan tidak
bersentuhan langsung dengan bekisting, tahu beton ini juga di pasang
pada bagian bawah tulangan agar tulangan tidak bersentuhan langsung
dengan lantai kerja.
f) Pemasangan bekisting pile cap.
g) Pemasangan tulangan tie beam langsung di lapangan, disambungkan
pada tulangan pile cap. Pada tulangan tie beam diberi pengganjal
berupa tahu beton agar tulangan tidak bersentuhan langsung dengan
bekisting.
h) Pemasangan bekisting tie beam.
i) Pemasangan tulangan kolom lantai bassement. Tulangan kolom ini
dirakit di tempat perakitan tulangan.
j) Pengecoran beton pile cap dan tie beam menggunakan beton ready
mix dengan mutu beton fc’35 MPa dengan bantuan concret pump atau
bucket yang dikontrol oleh beberapa pekerja.
Untuk lebih jelas mengenai pekerjaan pile cap dan tie beam ini dapat
dilihat pada gambar 5.10, gambar 5.11.

Gambar 5.10 Pemasangan Tulangan dan Bekisting pada Tie Beam dan Pile Cap
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

Gambar 5.11 Pengecoran Tie beam dan Pile cap


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
2) Pekerjaan Kolom
Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana tahapan pekerjaan
kolom beton bertulang adalah sebagai berikut:
a) Pemasangan Tulangan
Tulangan untuk kolom lantai bassement dirakit di tempat perakitan
tulangan. Pemasangan dilakukan dengan cara stek atau sambungan di
mana setiap tulangan kolom yang telah dirakit pada panjang tertentu,
diberi sisa besi tulangan untuk penyambungan dengan kolom diatasnya.
Pada tulangan diberi pengganjal berupa tahu beton agar tulangan tidak
bersentuhan langsung dengan bekisting. Untuk lebih jelas mengenai
pemasangan tulangan ini dapat dilihat pada gambar 5.12.

Gambar 5.12 Pemasangan Tulangan Kolom


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

b) Pemasangan Bekisting
Bekisting untuk kolom pada proyek ini terbuat dari Plat Besi 2 mm
yang dirakit oleh tukang sesuai dengan bentuk dan dimensi struktur yang
akan dicor. Sebelum dipasang pada kolom, bagian dalam bekisting terlebih
dahulu diolesi dengan oli agar bekisting gampang dibuka saat beton sudah
mengeras. Setelah itu dipasang pengunci bekisting. Pengunci bekisting
harus kuat dan dapat menggenggam bekisting kolom. Untuk lebih jelas
mengenai bekisting dapat dilihat pada gambar 5.13.
Gambar 5.13 Pemasangan Bekisting Kolom
(Dokumentasi Lapangan, 2022)
c) Pengecoran
Pengecoran beton dilakukan menggunakan mobil ready mix dengan
mutu beton fc` 35 MPa. Beton dari mobil ready mix dicurahkan kedalam
Bucket, yang kemudian diangkat menggunakan tower crane lalu
dicurahkan ke dalam bekisting kolom. Dinding bekisting diberi geratan
dengan mesin vibrator agar beton tidak berpori-pori.

3) Pekerjaan Plat Lantai


Tahap-tahap pekerjaan plat lantai ini adalah sebagai berikut:
a) Pekerjaan Urugan dan Pemadatan Tanah Plat
Pengurugan harus dilakukan lapis demi lapis dengan tebal tiap lapisan
maksimum 20 cm lepas dan pemadatan diakukan sampai mencapai
kepadatan maksimum pada kadar air optimum yang ditentukan di dalam
gambar kerja. Pemadatan urugan dilakukan dengan memakai alat pemadat
Rammers. Jika tidak tercantum dalam gambar rencana, maka pemadatan
tanah harus dilakukan sampai mencapai derajat kepadatan 12 %.
b) Pekerjaan Urugan Pasir Padat
Pekerjaan urugan pasir padat dilakukan di atas dasar galian tanah
dengan ketebalan 10 cm, di bawah lapisan lantai kerja dan digunakan
untuk semua struktur beton yang berhubungan dengan tanah seperti pile
cap, balok pondasi dan plat yang berhubungan langsung dengan tanah.
Untuk lebih jelas mengenai pekerjaan urugan pasir padat dapat dilihat
pada gambar 5.14.

Gambar 5.14 Pekerjaan Urugan Pasir Padat


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

c) Pekerjaan Lantai Kerja


Ketebalan lantai kerja pada proyek ini adalah 5 cm dengan fc` 10
MPa. Adapun fungsi dari pembuatan lantai kerja adalah sebagai berikut:
1. Memudahkan pekerja berdiri di atas lahan datar, lahan menjadi
tidak kotor dan becek.
2. Merupakan dudukan besi lapis bawah.
3. Menahan gaya angkat (up-lift force) tanah di bawahnya.

d) Pemasangan Tulangan
Tulangan plat lantai dirakit langsung ditempat, pada tulangan plat
lantai dipasang tahu beton ukuran sama dengan selimut beton yang
direncanakan agar tulangan tidak bersentuhan langsung dengan lantai
kerja. Untuk lebih jelas mengenai pemasangan tulangan ini dapat di lihat
gambar 5.15.
Gambar 5.15 Pemasangan Tulangan Plat Lantai
(Dokumentasi Lapangan, 2022)
e) Pengecoran
Pengecoran beton dilakukan menggunakan mobil ready mix melalui
concrete pump dengan mutu beton fc` 35 MPa. Beton dari mobil ready mix
disalurkan ke concrete pump dan dialirkan ke plat lantai yang akan di cor
dan digetarkan dengan vibrator agar tidak ada rongga didalam beton.
Untuk lebih jelas mengenai pengecoran balok dan plat lantai ini dapat
dilihat pada gambar 5.16.

Gambar 5.16 Pengecoran Plat Lantai


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5.8 Pekerjaan Pondasi, Kolom, Beam dan Plat Lantai


5.8.1 Pekerjaan Pondasi
Pondasi adalah merupakan struktur bagian bawah bangunan yang
berhubungan langsung dengan tanah dasar, atau bagian bangunan yang terletak
dibawah permukaan tanah yang mempunyai fungsi menerima dan memikul beban
bagian bangunan lain diatasnya. Pondasi harus diperhitungkan untuk dapat
menjamin kestabilan bangunan terhadap berat sendiri, beban-beban bangunan
(beban isi bangunan), gaya-gaya luar seperti tekanan angin, gempa bumi, dan lain-
lain. Disamping itu, tidak boleh terjadi penurunan level melebihi batas yang
diijinkan.
Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini menggunakan
pondasi tiang pancang spun pile. Ada beberapa hal yang diperhitungkan sebelum
pondasi ini dipilih sebagai pondasi yang cocok dibangun pada proyek ini. Hal –
hal yang diperhitungkan dalam pemilihan jenis pondasi ini adalah:
a) Jenis tanah dan daya dukung tanah;
b) Bahan pondasi yang tersedia dan mudah diperoleh;
c) Alat dan tenaga kerja yang ada;
d) Lokasi dan lingkungan di sekitar proyek;
e) Waktu dan biaya pekerjaan;
f) Beban-beban yang bekerja.
Hal yang penting dan berkaitan dengan pekerjaan pondasi adalah soil
investigation atau penyelidikan tanah. Penyelidikan tanah ini dilakukan guna
mengidentifikasi jenis tanah, sifat tanah, serta kedalaman tanah keras pada lokasi
proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana karena pondasi harus bertumpu pada
tanah yang keras untuk mencegah terjadinya penurunan akibat beban yang dipikul
pondasi. Untuk mengetahui jenis tanah, sifat tanah, serta kedalaman tahan keras
pada lokasi proyek dilakukan peyelidikan tanah dengan N-SPT. Dari hasil N-SPT
ini didapatkan kedalaman tanah keras adalah 20 meter dari permukaan tanah.
Pemancangan tiang spun pile yang berdiameter 0,5 m pada titik yang telah
di tentukan menggunakan Hydaulic Static Pile Drive (HSPD). Karena
kedalamannya 20 m, melebihi panjang tiang, maka perlu dilakukan
penyambungan tiang dengan cara dilas.

5.8.2 Pekerjaan kolom


Pada proyek konstuksi biasanya kolom yang digunakan ada 2 bentuk,
yaitu persegi dan silender. Proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini
menggunakan jenis kolom persegi. Prosedur pelaksanaan pekerjaan kolom dalam
proyek ini secara keseluruhan sama, meskipun dimensi dan jumlah tulangan pada
masing-masing tipe kolom berbeda-beda. Langkah teknis pada pekerjaan kolom
adalah sebagai berikut:

1) Penentuan As Kolom
Titik-titik dari as kolom diperoleh dari hasil pengukuran dan pematokan.
Hal ini disesuaikan dengan gambar yang telah direncanakan. Cara menentukan
as kolom membutuhkan alat-alat seperti: theodolit, meteran, tinta, sipatan dll.
2) Pembesian kolom
Perakitan tulangan kolom harus sesuai dengan gambar kerja. Pembesian
atau perakitan tulangan kolom adalah precast atau dikerjakan di tempat lain
yang lebih aman. Langkah pembesian kolom adalah sebagai berikut:
a) Pemasangan tulangan utama.
b) Kemudian pemasangan sengkang (Sebelum pemasangan sengkang,
terlebih dahulu dibuat tanda pada tulangan utama dengan kapur).
c) Pertemuan antara tulangan utama dan sengkang diikat oleh kawat
dengan sistem silang.
3) Pemasangan Bekisting Kolom
a) Bersihkan area kolom dan marking posisi bekisting kolom.
b) Membuat garis pinjaman dengan menggunakan sipatan dari as kolom
sebelumnya sampai dengan kolom berikutnya.
c) Setelah mendapat garis pinjaman, lalu buat tanda kolom pada lantai
sesuai dengan dimensi kolom yang akan dibuat, tanda ini berfungsi
sebagai acuan dalam penempatan bekisting kolom.
d) Marking sepatu kolom sebagai tempat bekisting.
e) Pasang sepatu kolom pada tulangan utama atau tulangan sengkang.
f) Atur kelurusan bekisting kolom dengan memutar push pull.
g) Setelah tahapan diatas telah dikerjakan, maka kolom tersebut siap
dicor.
4) Pengecoran kolom
a) Persiapan pengecoran, kolom yang akan dicor harus benar-benar
bersih dari kotoran agar tidak membahayakan konstruksi dan
menghindari kerusakan beton.
b) Pengecoran dilakukan dengan menggunakan bucket cor yang
dihubungkan dengan pipa tremi.
c) Bucket diisi dengan beton ready mix kemudian diangkut dengan
menggunakan Tower crane.
d) Kemudian beton siap dituangkan. Penuangan beton dilakukan secara
bertahap, hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya segregasi
(pemisahan agregat).
5) Pembongkaran bekisting kolom
a) Setelah beton berumur 8 jam, maka bekisting kolom sudah dapat
dibongkar.
b) Kendorkan push pull (penyangga bekisting), lalu lepas push pull.
c) Kendorkan baut-baut yang ada pada bekisting kolom, sehingga
rangkaian/panel bekisting terlepas.
d) Panel bekisting yang telah terlepas, atau setelah dibongkar segera
diangkat dengan tower crane ke lokasi pabrikasi awal.
6) Perawatan Beton Kolom
Perawatan beton kolom setelah pengecoran adalah dengan memberi
lapisan pelindung dari bahan plastik.

Gambar 5.17 Pembesian Kolom


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
Gambar 5.18 Pemasangan Pembesian Kolom
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

5.8.3 Pekerjaan Beam dan Plat Lantai


Pekerjaan balok dilaksanakan setelah pekerjaan kolom telah selesai
dikerjakan. Pada Pembangunan Gedung Pasca Sarjana sistem balok yang dipakai
adalah konvensional. Balok yang digunakan memiliki tipe yang berbeda-beda.
Balok terdiri dari 2 macam, yaitu balok utama (balok induk) dan balok anak.
Semua perkerjaan balok dan pelat dilakukan langsung di lokasi yang
direncanakan, mulai dari pembesian, pemasangan bekisting, pengecoran sampai
perawatan. Tahap pekerjaan balok dan plat lantai adalah sebagai berikut:

1) Tahap Persiapan
a) Pengukuran, pengukuran ini bertujuan untuk mengatur/ memastikan
kerataan ketinggian balok dan pelat. Pada pekerjaan ini digunakan
pesawat ukur theodolithe.
b) Bekisting, pekerjaan bekisting balok dan pelat merupakan satu
kesatuan pekerjaan, kerena dilaksanakan secara bersamaan.
Pembuatan panel bekisting balok harus sesuai dengan gambar kerja.
Dalam pemotongan plywood harus cermat dan teliti sehingga hasil
akhirnya sesuai dengan luasan pelat atau balok yang akan dibuat.
c) Pabrikasi besi, pemotongan dan pembengkokan besi dilakukan sesuai
kebutuhan dengan bar cutter dan bar bending. Pembesian balok ada
dilakukan dengan sistem pabrikasi di los besi dan ada yang dirakit
diatas bekisting yang sudah jadi. Sedangkan pembesian plat dilakukan
dilakukan di atas bekisting yang sudah jadi.
2) Tahap Pekerjaan Balok dan Pelat
a) Pembekistingan balok
1. Scaffolding dengan masin-masing disusun berjajar sesuai dengan
kebutuhan di lapangan, baik untuk bekisting balok maupun pelat.
2. Memperhitungkan ketinggian scaffolding balok dengan mengatur
base jack atau U-head jack nya.
3. Pada U-head dipasang balok kayu (girder) sejajar dengan arah
cross brace dan diatas girder dipasang balok dengan arah
melintangnya, kemudian dipasang pasangan plywood sebagai
alas balok.
4. Setelah itu, dipasang dinding bekisting balok dan dikunci dengan
siku yang dipasang di atas suri-suri.

Gambar 5.19 Pemasangan Bekisting Balok


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

b) Pembekistingan pelat
1. Scaffolding disusun berjajar bersamaan dengan scaffolding untuk
balok. Karena posisi pelat lebih tinggi daripada balok maka
Scaffolding untuk pelat lebih tinggi daripada balok dan diperlukan
main frame tambahan dengan menggunakan Joint pin.
2. Pada U-head dipasang balok kayu (girder) sejajar dengan arah
cross brace dan diatas girder dipasang suri-suri dengan arah
melintangnya.
3. Kemudian dipasang plywood sebagai alas pelat. Pasang juga
dinding untuk tepi pada pelat dan dijepit menggunakan siku.
4. Semua bekisting rapat terpasang, sebaiknya diolesi dengan solar
sebagai pelumas agar beton tidak menempel pada bekisting,
sehingga dapat mempermudah dalam pekerjaan pembongkaran.

Gambar 5.20 Pemasangan Bekisting Plat Lantai


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

c) Pengecekan
Setelah pemasangan bekisting balok dan pelat dianggap selesai
selanjutnya pengecekan tinggi level pada bekisting balok dan pelat
dengan waterpass, jika sudah selesai maka bekisting untuk balok dan
pelat sudah siap.
d) Pembesian balok
1. Untuk Pembesian balok pada awalnya dilakukan pabrikasi di los
besi kemudian diangkat menggunakan tower crane ke lokasi yang
akan dipasang.
2. Besi tulangan balok yang sudah diangkat lalu diletakkan diatas
bekisting balok dan ujung besi balok dimasukkan ke kolom.
3. Pasang beton decking umtuk jarak selimut beton pada alas dan
samping balok lalu diikat.
Gambar 5.21 Pembesian Balok
(Dokumentasi Lapangan, 2022)

e) Pembesian pelat
1. Pembesian pelat dilakukan langsung di atas bekisting pelat yang
sudah siap. Besi tulangan diangkat menggunakan tower crane dan
dipasang diatas bekisting pelat.
2. Rakit pembesian dengan tulangan bawah terlebih dahulu.
Kemudian pasang tulangan atas.
3. Selanjutnya secara menyilang dan diikat menggunakan kawat
ikat.
4. Letakkan beton deking antara tulangan bawah pelat dan bekisting
alas pelat. Pasang juga tulangan kaki ayam antara untuk tulangan
atas dan bawah pelat.

Gambar 5.22 Pembesian Plat Lantai


(Dokumentasi Lapangan, 2022)
f) Pengecekan
Setelah pembesian balok dan pelat dianggap selesai, lalu
diadakan checklist/pemeriksaan untuk tulangan. Adapun yang
diperiksa untuk pembesian balok adalah diameter dan jumlah
tulangan utama, diameter, jarak, dan jumlah sengkang, ikatan
kawat, dan beton decking. Untuk pembesian pelat lantai yang
diperiksa adalah, penyaluran pembesian pelat terhadap balok,
jumlah dan jarak tulangan ekstra, perkuatan (sparing) pada lubang-
lubang di pelat lantai, beton decking, kaki ayam, dan
kebersihannya.

3) Tahap Pengecoran Pelat dan Balok


a) Administrasi pengecoran
1. Setelah bekisting dan pembesian siap engineer mengecek ke
lokasi atau zona yang akan dicor.
2. Setelah semua OK, engineer membuat izin cor dan mengajukan
surat izin ke konsultan pengawas.
3. Kemudian tim pengawas melakukan survey ke lokasi yang
diajukan dalam surat cor.
4. Setelah OK konsultan pengawas menandatangani surat izin cor
tersebut.
5. Surat izin cor dikembalikan kepada engineer dan pengecoran
boleh dilaksanakan.
b) Proses Pengecoran Pelat lantai dan Balok
Pengecoran pelat dilaksanakan bersamaan dengan pengecoran
balok. Peralatan pendukung untuk pekerjaan pengecoran balok
diantaranya yaitu: bucket, truck mixer, vibrator, lampu kerja, papan
perata. Adapun proses pengecoran pelat sebagai contoh pengamatan
yaitu adalah sebagai berikut:
1. Setelah mendapatkan ijin pengecoran disetujui, engineer
menghubungi pihak beaching plan untuk mengecor sesuai dengan
mutu dan volume yang dibutuhkan di lapangan.
2. Pembersihan ulang area yang akan dicor dengan menggunakan air
compressor sampai benar-benar bersih.
3. Truck Mixer tiba di proyek dan melapor kepetugas dari CV.
Luthfan Mandiri Perkasa untuk menyerahkan bon barang yang
berisi waktu keberangkatan, kedatangan, waktu selesai, volume.
4. Setelah dinyatakn OK, pengecoran siap dilaksanakan dengan
menggunakan concrete pump yang menyalurkan beton ready mix
dari truck mixer ke lokasi pengecoran, dengan menggunakan pipa
pengecoran yang di sambung-sambung.
5. Alirkan beton ready mix sampai ke lokasi pengecoran, lalu
padatkan dengan menggunakan vibrator.
6. Setelah beton dipadatkan, maka dilakukan petrataan permukaan
coran dengan menggunakan alat-alat manual.
7. Pekerjaan ini dilakukan berulang sampai beton memenuhi area
cor yang telah ditentukan, idealnya waktu pengecoran dilakukan 6
sampai 8 jam.
8. Sampel benda uji diambil bersamaan selama pengecoran
berlangsung.

Gambar 5.23 Pengecoran Plat Lantai dan Balok


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

4) Pembongkaran Bekisting
Untuk pelat pembongkaran besting dilakukan setelah 4 hari
pengecoran sedangkan untuk balok pembongkaran bekisting dilakukan 7
hari setelah pengecoran. Sebagai penunjang sampai pelat benar – benar
mengeras.

5) Perawatan (curing)
Setelah dilaksanakan pengecoran, maka untuk menjaga agar mutu
beton tetap terjaga dilakukan perawatan beton. Perawatan beton yang
dilakukan adalah dengan menyiram/membasahi beton 2 kali sehari selama
1 minggu.
BAB VI
PENGAWASAN DAN PENGENDALIAN PROYEK

6.1 Pengawasan dan Pengendalian Mutu Bahan


Dalam pelaksanaan proyek, suatu ketika dapat menyimpang dari rencana
maka pengawasan dan pengendalian proyek perlu dilakukan agar hal-hal yang
menghambat tercapainya tujuan proyek dapat segera diselesaikan. Pengawasan
adalah suatu proses pengevaluasian atau perbaikan terhadap pelaksanaan kegiatan
dengan pedoman pada standar dan peraturan yang berlaku dengan tujuan agar
hasil dari kegiatan tersebut sesuai dengan perencanaan proyek.
Pengendalian adalah usaha yang sistematis untuk menentukan standar
yang sesuai dengan sasaran perencanaan, merancang sistem informasi,
membandingkan pelaksanaan dengan standar, menganalisis kemungkinan adanya
penyimpangan antara pelaksanaan dan standar, kemungkinan mengambil tindakan
perbaikan yang diperlukan agar sumber daya digunakan secara efektif dan efisien
dalam rangka mencapai sasaran.
Pengawasan mutu bahan pada proyek Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana dilakukan dengan berpedoman pada RKS di mana spesifikasi bahan sudah
ditentukan sesuai perencanaan yang berdasarkan pada Standar Nasional Indonesia
(SNI). Salah satu upaya yang dilakukan adalah pengadaan bahan dilakukan dari
sumber maupun produsen yang sudah terpercaya kualitasnya namun tetap
memperhatikan kesesuaian harga. Untuk menjaga mutu bahan juga dilakukan
pengawasan terhadap penyimpanan bahan di lokasi proyek dan juga saat bahan
tiba di lokasi proyek harus dilakukan pemeriksaan terhadap kualitas dan kuantitas
bahan tersebut.

6.1.1 Hammer Test


Pengendalian mutu bahan pada proyek Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana dilakukan dengan melaksanakan pengujian di lapangan yaitu pemeriksaan
mutu beton di lapangan sebelum digunakan dengan Hammer Test. Hammer Test
yaitu suatu alat pemeriksaan mutu beton tanpa merusak beton, metode ini akan
diperoleh cukup bayak data dalam waktu yang relatif singkat dengan biaya yang
murah.
Metode pengujian ini dilakukan dengan memberikan beban intact
(tumbukan) pada permukaan beton dengan menggunakan suatu massa yang
diaktifkan dengan menggunakan energi yang besarnya tertentu. Jarak pantulan
yang timbul dari massa tersebut pada saat terjadi tumbukan dengan permukaan
beton benda uji dapat memberikan indikasi kekerasan. Alat ini sangat berguna
untuk mengetahui keseragaman material beton pada struktur.
Alat ini sangat peka terhadap variasi yang ada pada permukaan beton,
misalnya keberadaan partikel batu pada bagian-bagian tertentu dekat permukaan.
Oleh karena itu, diperlukan pengambilan beberapa kali pengukuran disekitar
setiap lokasi pengukuran, yang hasilnya kemudian dirata-ratakan. Secara singkat
caranya sebagai berikut :
1) Menentukan Titik Test. Titik test untuk tiang spun pile diambil sebanyak 3
(tiga) titik, yaitu dipangkal, ditengah, dan diujung tiang. Masing-masing
titik test terdiri dari 10 (sepuluh) titik tembak;
2) Letakkan ujung plunger yang terdapat pada ujung alat hammer test pada
titik yang akan ditembak dengan memegang hammer dengan arah tegak
lurus atau miring bidang permukaan beton yang akan ditest;
3) Plunger ditekan secara perlahan - lahan pada titik tembak dengan tetap
menjaga kestabilan arah dari alat hammer;
4) Lakukan pengetesan terhadap masing-masing titik tembak yang telah
ditetapkan semula dengan cara yang sama;
5) Tarik garis vertikal dari nilai pantul yang dibaca pada grafik 1 yaitu
hubungan antara nilai pantul dengan kekuatan tekan beton yang terdapat
pada alat hammer sehingga memotong kurva yang sesuai dengan sudut
tembak hammer;
6) Besar kekuatan tekan beton yang ditest dapat dibaca pada sumbu vertikal
yaitu hasil perpotongan garis horizontal dengan sumbu vertikal.
Untuk lebih jelas mengenai Hammer test yang dilakukan pada proyek
Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini dapat dilihat pada gambar 6.1 berikut.

Gambar 6.1 Hammer Test


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

6.1.2 Static Loading Test


Static Loading Test merupakan suatu pengujian yang dilakukan dengan
cara mengukur secara langsung perpindahan posisi kepala tiang uji baik arah
vertikal atau horizontal akibat penambahan dan pengurangan beban statis pada
tiang uji sesuai siklus beban dan waktu tertentu. Proses pembebanan dapat dibantu
dengan hydraulic jack, oil pressure sensor, dan pompa. Proses pengukuran
perpindahan dapat dibantu dengan displacement transducer. Proses pengendalian
siklus beban dan pencatatan perpindahan dapat dibantu dengan alat Static Load
Pile Tester System dan Control Box, sehingga didapat grafik beban-perpindahan
(penurunan) yang digunakan dalam interpretasi kapasitas aksial ultimate tiang uji.
Static Loading Test merupakan salah satu pengujian yang menjadi acuan dalam
menilai performa tiang pondasi. Static Loading Test terbagi menjadi tiga
konfigurasi sebagai berikut:
1) Compressive (tekan);
2) Tensile (tarik);
3) Lateral (lateral/horizontal).
Tujuan dilakukan Pengujian Pembebanan Aksial dan Horizontal Tekan
Statis pada tiang pondasi adalah sebagai berikut:
1) Untuk mengetahui korelasi antara beban dan perpindahan tiang pondasi
akibat beban kerja;
2) Untuk menentukan kapasitas daya dukung ultimate (Ultimate Load
Capacity) tiang pondasi;
3) Untuk mengetahui kemampuan elastisitas dan rebound tanah.
Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini dilakukan static
loading test sebanyak 3 (tiga) titik yaitu pengujian pembebanan aksial tekan statis
pada 2 titik dan pengujian pembebanan lateral pada 1 titik, titik-titik yang akan di
test akan ditentukan secara acak.
Untuk lebih jelas mengenai Static Loading Test yang dilakukan pada
proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini dapat dilihat pada gambar 6.2
berikut.

Gambar 6.2 Static Loading Test


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

6.1.3 Slump Test


Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana, pemeriksaan mutu
beton dilapangan sebelum dituangkan dilakukan dengan slump test yaitu
menggunakan alat Kerucut Abram. Adapun pengujian slump dapat dilakukan
dengan cara sebagai berikut:
1) Masukkan beton kedalam Kerucut Abram, setiap 1/3 bagian beton
dipadatkan dengan penusuk dari baja sebanyak ± 25 kali, kemudian
dilanjutkan dengan 1/3 bagian yang lain;
2) Setelah penuh dan rata kerucut ditarik vertikal keatas perlahan-lahan;
3) Ukurlah tinggi beton yang turun terhadap Kerucut Abram, turunnya tinggi
beton itu adalah tinggi Slump beton. Alat ini dipakai untuk mengukur nilai
slump dari adukan beton.
Nilai slump yang diisyaratkan adalah 10 cm ± 2. Jika nilai ini tidak
terpenuhi, maka adukan beton harus ditambahkan zat adiktif sesuai kebutuhan
yang harus disetujui ataupun beton tersebut tidak boleh dipergunakan.
Untuk lebih jelas mengenai Slump Test yang dilakukan pada proyek
Pembangunan Gedung Pasca Sarjana ini dapat dilihat pada gambar 6.3 berikut.

Gambar 6.3 Slump Test


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

6.1.4 Uji Kuat Tekan Beton


Pada proyek Pembangunan Gedung Pasca Sarjana diambil sampel silinder
untuk diuji kuat tekanannnya di laboratorium Teknik Sipil Universitas Islam Riau
sebanyak 1 buah sampel dalam 1 mobil ready mix. Sampel beton diambil
menggunakan cetakan silinder yang terbuat dari baja berukuran 15 x 30 cm. Cara
pengambilan sampel dilakukan sebagai berikut:
1) Beton dimasukkan dalam cetakan, dibagi dalam 3 lapisan yang kira-kira
sama tinggi nya, setiap lapisan dipadatkan dengan cara menusuk-nusuk
dengan alat dari baja ± 25 kali, tempat/cetakan diketok-ketok. Setelah
penuh, permukaan diratakan;
2) Selama 24 jam, contoh beton harus dilindungi dari penguapan yang terlalu
cepat;
3) Cetakan dibuka setelah 24 jam (minimum);
4) Sebelum ditest contoh harus direndam dalam air selama 7 hari;
5) Ambil benda uji dari bak perendam dan lap dengan menggunakan lap
lembab;
6) Tentukan berat dan ukuran benda uji;
7) Permukaannya diberi sulfur compounds setebal 1/8 - 1/6 inch. Pemberian
lapisan (capping) dimaksudkan agar diperoleh permukaan yang rata dan
tegak lurus terhadap sumbu;
8) Beton secepatnya ditest kekuatan tekannya dengan alat Compression
Machine.
Hasil pengujian dari alat Compression Machine harus menunjukkan nilai
mutu beton sesuai dengan mutu beton rencana. Untuk lebih jelas mengenai Uji
Kuat Tekan Beton yang dilakukan pada proyek Pembangunan Gedung Pasca
Sarjana ini dapat dilihat pada gambar 6.4 berikut.

Gambar 6.4 Uji Kuat Tekan Beton


(Dokumentasi Lapangan, 2022)

6.2 Pengendalian Waktu Pelaksanaan


Pengendalian waktu ini didasarkan pada time schedule pekerjaan.
Keterlambatan pekerjaan pada suatu proyek akan berpengaruh pada anggaran
pelaksanaan pekerjaan. Agar dapat berlangsung tepat waktu, time schedule
disusun sebagai alat kontrol untuk mengukur tingkat prestasi pekerjaan dengan
lamanya pelaksanaan.
Pekerjaan apa yang harus dikerjakan lebih dahulu dan kapan harus dimulai
dapat terlihat dengan jelas pada time schedule, sehingga keterlambatan pekerjaan
sebisa mungkin dihindari. Manfaat dari time schedule adalah:
1) Sebagai pedoman kerja bagi pelaksana terutama menyangkut batasan-
batasan untuk masing-masing pekerjaan;
2) Sebagai alat koordinasi bagi pimpinan;
3) Sebagai tolok ukur kemajuan pekerjaan yang dapat dipantau setiap saat
dengan bantuan time schedule ini;
4) Sebagai evaluasi tahap akhir dari setiap kegiatan pekerjaan yang
dilaksanakan.
Kontrol terhadap pelaksanaan kerja adalah dengan membandingkan kurva
S pelaksanaan dengan kurva S penawaran. Jika kurva S pelaksanaan berada diatas
kurva S penawaran berarti pelaksanaan pekerjaan lebih cepat dari yang
ditargetkan. Jika hasil kurva S pelaksanaan berada dibawah kurva S penawaran
berarti pekerjaan mengalami keterlambatan. Untuk mengejar keterlambatan
diambil langkah-langkah sebagai berikut:
1) Menambah jam kerja (lembur);
2) Penambahan jumlah tenaga;
3) Evaluasi terhadap manajemen kontraktor khususnya mengenai
pelaksanaan proyek;
4) Penyediaan bahan dipercepat.
Untuk lebih jelas mengenai time schedule dapat dilihat pada Lampiran 4.

6.3 Pengendalian Biaya


Pengendalian biaya dimaksudkan untuk mengetahui besarnya biaya yang
telah dikeluarkan dengan melihat tahap pekerjaan yang telah dicapai. Besarnya
biaya ini dapat dibandingkan dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) dan
Rencana Anggaran Pelaksanaan (RAP) yang telah disusun. Dari pembandingan
ini, dapat diketahui apabila pada pekerjaan yang telah dilaksanakan tersebut
terjadi pembengkakan biaya sehingga dapat dilakukan evaluasi biaya.
Pengendalian biaya ini biasanya dilakukan dengan membuat rekapitulasi
biaya yang telah dikeluarkan. Setiap dilakukan pembelian material, bagian
logistik mencatat jumlah material yang dibeli dan besarnya biaya yang digunakan.
Sedangkan pengendalian biaya tenaga kerja dilakukan dengan memeriksa daftar
absensi pekerja selama satu minggu dan besarnya biaya yang dikeluarkan untuk
membayar gaji pekerja. Besar total biaya inilah yang akan selalu dikontrol dan
dievaluasi sebagai pengendalian biaya. Selain itu, total biaya yang telah
dikeluarkan ini juga dapat digunakan untuk menyusun kurva S realisasi dan untuk
memperkirakan prosentase pekerjaan proyek yang telah dicapai.

6.4 Pengendalian Tenaga Kerja


Tenaga kerja merupakan salah satu unsur penting dalam pelaksanaan suatu
proyek karena pengaruhnya yang cukup besar terhadap biaya dan waktu
penyelesaian suatu pekerjaan proyek. Namun perlu diperhatikan juga bahwa
manusia merupakan sumber daya yang kompleks dan sulit diprediksi sehingga
diperlukan adanya usaha dan pemikiran lebih mendalam dalam pengelolaan
tenaga kerja. Dalam manajemen tenaga kerja terdapat proses pengambilan
keputusan yang berhubungan dengan:
1) Penentuan ukuran dan jumlah tenaga kerja;
2) Recruitment dan pembagian tenaga kerja kedalam kelompok kerja;
3) Komposisi tenaga kerja untuk setiap jenis pekerjaan;
4) Pengendalian jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan selama proyek
berlangsung;
5) Perencanaan, scheduling, pengarahan dan pengawasan kegiatan tenaga
kerja.

Anda mungkin juga menyukai