Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN SUMBAWA

SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Garuda No. 1 Telp. ( 0371 ) 21632 Sumbawa Besar

Sumbawa Besar,8 Januari 2024

Nomor : 400.14.1.1/090/Prokopim/2024
Sifat : Segera
Hal : Penyampaian Tema, Logo, dan Partisipasi
Menyemarakkan Peringatan Hari Ulang Tahun
(HUT) Ke-65 Kabupaten Sumbawa Tahun 2024

Yth. 1. Anggota Forkopimda Kab.Sumbawa


2. Pimpinan Partai Politik;
3. Kepala Perangkat Daerah se-Kabupaten Sumbawa;
4. Kepala Instansi Vertikal di Kabupaten Sumbawa;
5. Rektor/Pimpinan Perguruan Tinggi/Lembaga Pendidikan;
6. Camat se-Kabupaten Sumbawa;
7. Pimpinan BUMN/BUMD se-Kabupaten Sumbawa;
8. Kepala Desa/Lurah se-Kabupaten Sumbawa;
9. Pimpinan Organisasi/Lembaga/Perusahaan, dll
Di -
Tempat

Dengan hormat,
Dalam rangka memperingati HUT Ke-65 Kabupaten Sumbawa Tahun
2024, berikut disampaikan Tema Peringatan HUT Ke-65 Kabupaten
Sumbawa Tahun 2024 adalah “Terus Melaju untuk Sumbawa Gemilang
yang Berkeadaban".
Berkenaan dengan hal tersebut, kami mengajak Bapak/lbu/Saudara/i
untuk dapat turut serta berpartisipasi dengan melaksanakan hal-hal antara
lain sebagai berikut :
1. Memasang dekorasi, umbul-umbul, poster, spanduk, baliho, pernak-
pernik atau hiasan lainnya, di lingkungan Bapak/lbu/Saudara/i
(Instansi/Rumah/Gedung/Kantor/Sekolah/Perusahaan), secara
serentak sejak tanggal 10 Januari 2024.
2. Mengimplementasikan secara maksimal logo dan desain turunan
HUT Ke-65 Kabupaten Sumbawa Tahun 2024 ke dalam berbagai
bentuk media, antara lain desain/tampilan situs/media sosial,
tayangan pada media televisi dan daring, dekorasi bangunan,
dekorasi kendaraan/alat transportasi umum dan dinas,
produk/suvenir, media publikasi cetak, elektronik, dan lain-lain, sesuai
dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing.
3. Setiap Instansi/Rumah/Gedung/Kantor/Sekolah/Perusahaan
memelihara dan melaksanakan pembersihan lingkungan/wilayah
kerja masing-masing;
4. Menyelenggarakan program dan kegiatan, untuk menyemarakkan
HUT Kabupaten Sumbawa, dengan kegiatan-kegiatan seperti lomba,
turnamen dll yang melibatkan seluruh elemen masyarakat dengan
penuh kegembiraan dan suka cita;
5. Menjaga agar situasi di lingkungan/wilayah masing-masing selalu
kondusif dan mengkoordinasikan dengan Pemerintah/TNI/Polri terkait
kegiatan yang akan dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat
dalam jumlah banyak.
6. Berkenaan dengan poin 1 s.d 5 diatas, kepada seluruh Camat/Kepala
Desa/Lurah agar dapat disampaikan/diinformasikan kepada
masyarakatnya di wilayahnya masing-masing.
7. Penggunaan Tema dan logo HUT Ke-65 Kabupaten Sumbawa Tahun
2024 dapat diunduh pada link resmi Pemerintah Kabupaten
Sumbawa
(http://drive.google.com/drive/folders/1Qk1HS20wr840NLsf0CZ7rRLj
AdwT4ScO).

Demikian untuk maklum, atas perhatian dan kerja samanya, kami


sampaikan terima kasih.

Pj.SEKRETARIS DAERAH KAB. SUMBAWA

Ir. DIRMAWAN
Pembina Utama Muda/IV.c
NIP. 19650904 199003 1 012

Anda mungkin juga menyukai