Anda di halaman 1dari 3

PANITIA OPEN

TURNAMEN SEPAK BOLA

HUT DESA BANDAR AGUNG YANG KE-55

DESA BANDAR AGUNG

KECAMATAN BANDAR SRIBHAWONO

KABUPATEN LAMPUNG TIMUR

2024
PANITIA OPEN TURNAMEN SEPAK BOLA HUT DESA BANDAR AGUNG YANG KE-55
Kecamatan Bandar Sribhawono, Kabupaten Lampung Timur

No :…./…./2024
Lampiran : 3 Bendel
Perihal : Undangan Pertandingan
Kepada,
Ketua Club …………….

Salam Olah Raga,


Sehubungan akan diadakan Open Turnamen " SEPAK BOLA " dalam rangka memeriahkan
“HUT desa Bandar Agung yang ke-55” pada tanggal 04 Februari s/d selesai, untuk itu kami
mengundang Club yang bapak/saudara pimpin untuk berpartisipasi dalam ooen turnamen tersebut.
Adapun tata tertib pertandingan terlampir.

Demikian surat undangan ini kami sampaikan,kehadiran kesebelasan saudara sangat kami
harapkan.Kurang lebihnya kami mohon maaf dan kami ucapkan terima kasih.

Bandar Agung , 19 Januari 2024


PANITIA OPEN TURNAMEN "SEPAK BOLA" HUT DESA BANDAR AGUNG YANG KE-55
Ketua Sekretaris

ADI SUGITO BUDI PRAMONO

Mengetahui

Kepala Desa Bandar Agung

ALDI GUNTORO, S.H.


PANITIA OPEN TURNAMEN SEPAK BOLA HUT DESA BANDAR AGUNG YANG KE-55
Kecamatan Bandar Sribhawono, Kabupaten Lampung Timur

TATA TERTIB PERTANDINGAN

1. Open Turnamen ini berhadiah :

Juara I : Rp. 5. 000. 000 + Tropi dan Piala

Bergilir Juara II : Rp. 3. 000.000 + Tropi

2. Pertandingan menggunakan system gugur


3. Uang pendaftaran Rp. 250.000
4. Kesebelasan yang bertanding diwajibkan memasuki lapangan pukul 16.00 WIB. Dan jika sampai pukul
16.30 WIB ada kesebelasan yang akan bertanding belum memasuki lapangan,maka dinyatakan
kalah skor(1-0)
5. Pergantian pemain sebanyak 5 pemain
6. Setiap pemain tidak boleh bermain untuk 2 team kesebelasan
7. Wasit berkuasa penuh atas jalannya pertandingan dan keputusan wasit tidak dapat di ganggu gugat
8. Hanya kapten yang berhak berkomunikasi dengan wasit pada saat pertandingan berlangsung
9. Bila terjadi draw langsung diadakan adu pinalti
10. Bila terjadi kesamaan kostum kesebelasan ,maka team yang datang belakangan harus berganti kostum
yang disediakan panitia
11. Bila pemain mendapat kartu ,akan terkena sanksi

denda: Kartu merah dikenakan denda Rp. 30.000

Kartu kuning dikenakan denda Rp. 20.000

12. Setiap kesebelasan wajib menyerahkan Jaminan sebesar Rp. 100.000


13. Setiap kesebalasan dan suporternya harus menjaga ketertiban dan jika terbukti melakukan keributan di
nyatakan gugur
14. Keputusan dan kebijakan panitia tidak dapat diganggu gugat.
15. Hal -hal yang kurang jelas dapat di tanyakan kepada panitia

PANITIA OPEN TURNAMEN "SEPAK BOLA" HUT DESA BANDAR AGUNG YANG KE-55
Ketua Sekretaris

ADI SUGITO BUDI PRAMONO


Mengetahui
Kepala Desa Bandar
Agung

ALDI GUNTORO, S.H.

Anda mungkin juga menyukai