Anda di halaman 1dari 2

HIMPUNAN

Dalam sebuah kotak terdapat 200 kelereng yang


terdiri dari kelereng kecil dan kelereng besar. Ada
130 kelereng berwarna hijau, 35 diantaranya adalah
kelereng besar. Jumlah kelereng besar dalam kotak
tersebut ada 75 buah. Berapakah jumlah kelereng
kecil yang tidak berwarna hijau?
A. 45 D. 35
B. 40 E. 20
C. 30
Sebuah sekolah dasar hari pertama tahun ajaran
mempunyai 612 murid. Selama tahun ajaran, 31
murid pindah ke sekolah lain. Jika pada akhir tahun
ajaran sekolah tersebut mempunyai 654 murid,
berapakah murid baru yang masuk selama tahun
ajaran?
A. 11 orang D. 84 orang
B. 42 orang E. 65 orang
C. 73 orang
Suatu desa terdiri atas 238 keluarga dengan rata-rata
jumlah anggota setiap keluarga adalah 4 orang dan
jumlah orang dewasa seluruhnya 580 orang. Suatu
saat, sebuah wabah virus menyerang 1/2 dari jumlah
anak-anak. Berapa orang anak yang diperkirakan
akan tertular virus itu?
A. 186 D. 372
B. 261 E. 380
C. 290
Murid sebuah TK adalah sejumlah A anak. Dari
jumlah tersebut, sejumlah B anak suka melukis,
sejumlah C anak suka menari, dan sejumlah D anak
suka melukis dan menari. Berapak porsi jumlah anak
yang tidak menyukai melukis atau menari?
A. ( A − B − C ) : A
B. ( D + C + B ) : A
C. ( A − D − C − B ) : A
D. ( A + D − C − B ) : A
E. ( A − C + B + D ) : A
Berat dari empat buah paket masing-masing 20, 60,
80, dan 140 kg. Manakah dari total berat berikut
(dalam kg) yang bukan merupakan berat kombinasi
yang dapat dibuat dari empat empat buah paket
tersebut?
A. 200
B. 240
C. 260
D. 280
E. 220
Sebuah survei yang dilakukan pada 50 orang di
sebuah toko kaset menghasilkan:
25 orang suka musik pop
27 orang suka musik rock
4 orang tidak suka musik pop atau rock
Berapa orang yang hanya suka satu jenis musik?
A. 6 D. 46
B. 52 E. 12
C. 40
Sebuah bus tampak dipenuhi penumpang hingga 10
orang penumpang terpaksa harus berdiri. Pada halte
berikutnya 17 penumpang turun dan naik 8 orang. 5
penumpang kemudian turun di pemberhentian
berikutnya tanpa ada seorangpun yang naik. Di halte
berikutnya 4 orang naik tanpa seorangpun
penumpang di dalam bis yang turun.
Berapa kursi kosong di dalam bis setelah bis
meninggalkan halte tersebut?
A. Tidak ada kursi kosong
B. 1 kursi kosong
C. 2 kursi kosong
D. 3 kursi kosong
E. 4 kursi kosong

Anda mungkin juga menyukai