Anda di halaman 1dari 13

JAWARA CLOUD

Tempat Berbagi Catatan dan Riset tentang Ilmu Jaringan Komputer, Tutorial Mikrotik, Cisco, GNS3, Linux, Windows serta Aplikasi
Ujian Online
HOME MIKROTIK NETWORKING LINUX UNBK BLOG OTHERS

Cari disini..
Home » Virtual Machine » Cara Menjalankan Aplikasi Exambro CBTSync [CBTSync
Terbaru]

Cara Menjalankan Aplikasi Exambro CBTSync [CBTSync


Terbaru]
Iklan oleh Google

Download

Aplikasi

Download free rar

Reset password
Cara Menjalankan Aplikasi Exambro CBTSync
[CBTSync Terbaru Simulasi 2 unbk 2017]

Sebelum kita mensetting dan menjalankan Aplikasi Exambro CBTSync ini,


Download VHD untuk Simulasi ke 2 pada link di bawah ini

Baca Juga [ Kumpulan Solusi Permasalahan UNBK Lengkap ]

A. Download VHD UNBK Simulasi 2 Bulan Pebruari [Link Google Drive]


B. Baca Setting Jaringan Virtual Machine (virtualBox) [Update 08-02-
2017]
C. Baca Cara Mengganti VHD Terbaru [VHD Simulasi 1 diganti VHD
Simulasi 2]
D. CBTSync

CBTSync adalah aplikasi yang mengatur lalu lintas data yang digunakan
oleh website CBT. Fungsi dari CBTSync adalah sebagai test manager
dengan fungsi-fungsi sebagai berikut:

Sinkronisasi dengan mendownload data peserta tes, data soal, dan


data konfigurasi tes yang berasal dari server pusat dan langsung
ditempatkan di server lokal secara otomatis.
Memonitor aktivitas peserta tes. Ada window yang menampilkan
informasi peserta yang sedang ujian.
Mengaktifkan scheduler token. Token akan expired dalam waktu
yang ditentukan dan akan digenerate token yang baru. Aktifitas ini
akan berlangsung selama aplikasi CBTSync dijalankan dan
terhubung internet untuk semi online.
Mengatur kelompok yang akan melakukan tes. Ada setingan yang
menentukan kelompok peserta tes yang dapat melakukan tes
Mengupload hasil ujian peserta tes dari server lokal ke server pusat.

E. Setting Virtual Box untuk Aplikasi ExambroCBTSync UNBK Terbaru

1. Sebagai persyaratan mutlak untuk UN-CBT, server lokal harus memiliki


2 NIC (Network Interface Card). NIC 1 digunakan untuk koneksi ke LAN
(Local Area Network), sementara NIC 2 digunakan untuk koneksi ke
internet. Koneksi ke internet diperlukan untuk meminta token dari server
pusat dan mengupload hasil ujian peserta ke server pusat.

2. Oleh karena itu, 2 NIC harus diaktifkan di virtual machine dengan


mensetting adaptor di virtual machine. Untuk mensetting adaptor, bisa
melalui menu mesin/machine pengaturan/settings. Setting jaringan
dilakukan dalam kondisi VM “UNBK” off. berikut ini tampilan setting
jaringan di Virtual Box:

Gambar SETTING JARINGAN VIRTUAL: Window Pengaturan Jaringan di


Virtual Box untuk NIC 1

3. Pilih jaringan di menu sebelah kiri, pilih Adaptor 1, selanjutnya pilih


Terpasang pada Adaptor Ter-bridge, pilih nama adaptor NIC 1 yang
terinstall atau terpasang pada komputer server lokal, sementara itu pilihan
Tingkat lanjutan gunakan default virtual box.
4. Untuk mengaktifkan NIC 2, gunakan pilihan Adaptor 2 selanjutnya pilih
terpasang pada NAT pilih nama adaptor NIC 2 yang terinstall atau
terpasang pada komputer server lokal , sementara itu pilihan Tingkat
lanjutan gunakan default virtual box.

Gambar SETTING JARINGAN VIRTUAL: Window Pengaturan Jaringan di


Virtual Box untuk NIC 2

5. Mematikan VM cukup dari ExamBrow CBTSync Admin , klik tombol


STOP SERVER

F. Menjalankan Aplikasi ExambroCBTSync


Pada Dekstop terdapat Folder ExambroCBTSync untuk bisa masuk
kedalam CBTSync.
Gambar Aplikasi CBTSync: Shortcut ExambroCBTSync

Cara penggunaan ExambrowCBTSync Admin :

1. Jalankan ExambrowCBTSync Admin dengan Run Administrator.


2. Tunggu sampai muncul tampilan seperti pada Gambar 24.
3. Pada kotak kosong VM, tuliskan Nama Virtual yang sudah di buat pada
Virtual Box sebelomnya.

4. Jika memang sudah benar, klik tombol Start VM.


5. Tunggu beberapa saat sampai VM berjalan.

6. Jika posisi VM sudah pada Lock Screen, tunggu beberapa saat sampai
muncul Run Starter dan beberapa pengecekkan system VHD.

7. Klik tombol Yes untuk melanjutkan dan masuk ke dalam CBTSync Web.
8. Selesai.

Dashboard di Server [Tampilan CBTSync untuk Proktor]


Dashboard pada Status CBTSync :
a. Status CBTSync, terdiri dari OFFLINE, STANDBY dan AKTIF
b. ID Server, sesuaikan dengan ID Server yang ada di website
unbk.kemdikbud.go.id
c. Nama server, akan muncul nama sekolah sesuai dengan ID Server milik
sekolah tersebut
d. Serial no. merupakan angka unik yang akan terdaftar di server pusat
dan akan terhubung dengan ID Server, serial no. ini akan muncul secara
otomatis
e. Tombol Submit, tombol ini adalah tombol kunci yang akan sering
dipergunakan dalam berbagai hal dalam pelaksanaan teknis UNBK ini

Gambar Aplikasi CBTSync : Tampilan Awal CBTSync

1. Untuk mengaktifkan CBTSync. Dibutuhkan ID Server yang dapat


diperoleh melalui website unbk.kemdikbud.go.id, Pusat Penilaian
Pendidikan,

2. Serial No ini secara otomatis terisi dan ini akan langsung terdaftar ke
server pusat. Penggunaan ID Server dan Serial No harus selalu
berpasangan,

3. CBTSync akan tampil dengan menampilkan Nama Sekolah, ID Server


dan Serial Number. Aplikasi CBTSync tidak dapat digunakan dalam status
tidak aktif.

4. Masukkan ID Server dan tekan tombol Masuk, maka:


- Status CBTSync akan berubah menjadi STANDBY Akses ke Server Pusat
Ditutup,
- Nama server akan otomatis terisi,
- Serial number akan otomatis terisi
- Hal ini merupakan suatu kondisi dimana penggunaan ID Server dan Serial
No telah sesuai namun akses ke server pusat masih ditutup. Waktu akses
ke server pusat akan diberitahukan melalui website unbk.kemdikbud.go.id.
Untuk detilnya silahkan lihat gambar berikut

Gambar menunjukkan CBTSync yang berstatus STANDBY


5. Jika Status yang muncul adalah STANDBY – ID Server/SN tidak sesuai
dengan server pusat, hal ini terjadi jika ID Server sudah terpakai pada
mesin lainnya. Jika hal ini terjadi maka periksa kembali apakah ID Server
yang dimasukkan sudah sesuai dengan ID Server yang diberikan melalui
web UNBK. Atau jika pernah melakukan sinkronisasi dan mengganti
mesin/server, harus mengajukan permintaan unlock melalui web UNBK.
Pusat Penilaian Pendidikan,

Gambar Aplikasi CBTSync : Dashboard Status Standby

8. Jika status yang muncul adalah OFFLINE – CBTSync tidak terkoneksi


dengan internet maka silahkan cek kembali konfigurasi jaringan (network)
pada VM

Gambar 27 Aplikasi CBTSync : Dashboard Status Offline

9. Jika status yang muncul adalah AKTIF, maka CBTSync siap digunakan
untuk sinkronisasi, rilis token dan upload

Gambar 28 Aplikasi CBTSync : Dashboard Status Aktif

Menu Status Download

Gambar 29 Aplikasi CBTSync : Menu Status Download

1. Pada menu Status Download, anda dapat melakukan sinkronisasi


data dari server pusat.
2. Pastikan Status CBTSync AKTIF Pusat Penilaian Pendidikan, Badan
Penelitian dan Pengembangan, Kemendikbud 33
3. Bagian “Start Sync” adalah data-data yang akan di sinkronisasi. Ada
9 data sinkronisasi dan secara otomatis berpindah sesuai dengan
data yang di unduh (download).
4. Bagian “Refrash Status” adalah informasi mengenai proses
sinkronisasi.
5. Proses sinkronisasi adalah sebagai berikut:

Klik Menu “Backup & Hapus”,


Klik Tombol “Backup”,
Klik Tombol “Klik Disini” ( untuk mengunduh file Backup )
Klik Tombol “Hapus Data”,
Klik Menu “Status Download”,
Klik Tombol “Refresh status”,
Klik Tombol “Start Sync”,
Tunggu proses sinkronisasi sampai selesai,
Klik tombol “Refresh status” untuk mengetahui status download.
Tampilan status download seperti gambar di bawah ini, Pusat
Penilaian Pendidikan,

Gambar 30 Aplikasi CBTSync: Status Sinkronisasi

Pada status download, warna HIJAU pada tulisan data 1 – data 9


menunjukkan bahwa data tersebut berhasil didownload, sedangkan
jika ada warna MERAH menunjukkan data tersebut gagal
terdownload/tidak terdownload dengan sempurna.
Jika ada 1 atau beberapa data berwarna MERAH, maka:

1. Klik tombol masuk Google Primer


Paham Bisnis dengan Cepat
INSTAL
Pelajaran
4.4 Bisnis
10 juta 5 Menit
2. Pastikan status CBTSync AKTIF

3. Klik menu Status Download

4. Klik tombol Start Syc, maka download akan

dimulai pada data yang masih berwarna merah.

Jika ada sebagian atau seluruh data benar-benar gagal di


sinkronisasi setelah dicoba berkali-kali, silahkan hubungi help desk
UNBK.
Jika telah selesai melakukan Sinkronisasi, di anjurkan untuk
melakukan Duplication VHD yang sudah di sinkron.Pusat Penilaian
Pendidikan, Badan Penelitian dan Pengembangan, Kemendikbud 35

Menu Status Tes

Gambar 31 Aplikasi CBTSync : Menu Status Tes

1. Status Tes

Berisi informasi mengenai tes yang sedang aktif, “belum mulai”,


“sedang dikerjakan”, atau “sudah selesai”.

2. Kelompok

Adalah informasi kelompok tes yang sedang berlangsung. Untuk


UNBK, semua peserta dimasukkan dalam kelompok 1, sehingga
peserta bisa berpindah shift tanpa harus merubah data di CBTSync.

3. Daftar Tes

Berisi informasi tes yang akan diberikan kepada peserta.


Daftar tes bisa dipilih melalui drop down list dari tabel daftar tes dan
mengklik tombol PILIH untuk mengkonfirmasi pilihan.
Jika daftar tes berhasil diubah, akan muncul notifikasi tes berhasil
dipilih.
Daftar tes tidak bisa dirubah jika masih ada peserta yang masih log
in. Karena itu pastikan tidak ada peserta yang masih berstatus log in
di tab Reset Login Peserta Tes.

4. Token

Menampilkan Token Tes yang digunakan peserta untuk mengakses


soal ujian.
Untuk mendapatkan token, silahkan klik tombol RILIS TOKEN,
otomatis token ujian akan muncul atau berubah jika sudah
kadaluarsa.
Apabila tidak ada masalah maka silahkan lanjutkan tes tampa harus
memasukkan token setiap 15 menit. Pusat Penilaian Pendidikan,
Badan Penelitian dan Pengembangan, Kemendikbud 36
Setelah 15 menit token ujian akan kadaluarsa, untuk mendapatkan
token ujian yang baru silahkan klik tombol RILIS TOKEN.Token akan
berganti secara otomatis ketika mengganti Daftar Tes.
Tombol RILIS TOKEN akan aktif beberapa menit sebelum ujian dan
akan non aktif beberapa menit setelah ujian berakhir.

5. Memulai Tes

Langkah-langkah untuk memulai tes di suatu sesi adalah sebagai berikut:

Pastikan Status CBTSync AKTIF


Klik Menu Status Tes, pilih tes di DAFTAR TES, lalu tekan tombol
PILIH,
Klik RILIS TOKEN untuk mendapatkan token ujian.

Menu Status Peserta

Gambar 32 Aplikasi CBTSync: Menu Status Peserta

1. Informasi peserta tes yang sedang online bisa dilihat di sebelah kiri
tabel informasi peserta. Daftar peserta yang online harus sama dengan
jumlah peserta ujian saat itu.

2. Tabel informasi peserta tes


- Berisi mengenai informasi peserta tes yang sedang aktif. Tabel ini
berfungsi melihat status ujian peserta (kolom Status) dan status upload
(kolom Status Upload). Status ujian peserta terdiri dari status “Tes sedang
dikerjakan” dan status “Tes Selesai”, sedangkan status upload terdiri dari
satus “Terupload” dan “Belum Terupload”.
- Jika masih ada peserta yang berstatus Tes Sedang Berlangsung
walaupun sesi sudah berakhir, data peserta tersebut tidak dapat Pusat
Penilaian Pendidikan,diupload ke server pusat. Hal ini terjadi karena
peserta tidak mengklik tombol selesai di soal terakhir tetapi langsung
melakukan log out.
- Cara mudah untuk mengetahui masih ada peserta yang masih bersatus
“Tes sedang dikerjakan” adalah melihat informasi peserta tes yang sedang
online.
- Agar data peserta bisa terupload, maka dilakukan proses penyelesaian
tes oleh Proktor dengan langkah-langkah sebagai berikut:
- Masuk ke CBT menggunakan username dan password peserta yang
bersangkutan,
- Langsung menuju ke soal terakhir dan mengklik tombol selesai,
- Me-log out username tersebut.

3. Upload data peserta


Setelah sesi selesai, data peserta diupload ke server pusat. Cara
mengupload data peserta adalah sebagai berikut:
- Klik tombol PILIH PESERTA, tombol ini akan memilih peserta yang belum
terupload.
- Klik tombol UPLOAD HASIL untuk mengupload data peserta ke server
pusat. Pusat Penilaian Pendidikan, Badan Penelitian dan Pengembangan,
Kemendikbud 38

B.6 Menu Reset Login Peserta Tes

Gambar 33 Aplikasi CBTSync: Menu Reset Login Peserta Tes

1. Reset Login Peserta Tes digunakan untuk:


- Peserta yang gagal log in karena salah memasukkan username atau
salah memasukkan password.
- Peserta yang sedang mengerjakan tes dan terjadi log out secara tidak
normal, misalnya karena listrik mati, komputer error, atau jaringan terputus.
2. Langkah-langkah untuk melakukan reset login peserta adalah sebagai
berikut:
- meng check username yang akan login kembali di kotak di tabel “Nama
User”,
- Beri tanda “check” kemudian klik tombol “Reset Peserta”.

Menu Daftar Peserta


Pada menu ini akan tampil username, nama peserta ujian, kelompok dan
NIK

Gambar 34 Aplikasi CBTSync: Menu Daftar Peserta Pusat Penilaian


Pendidikan, Badan Penelitian dan Pengembangan, Kemendikbud 39

B.7 Menu Laporan

Gambar 35 Aplikasi CBTSync: Menu Laporan

1. Tab Laporan merupakan fitur untuk mencetak form laporan, pastikan isi
nama proktor dan pengawas
2. Klik tombol Cetak.
3. Simpan file dan cetak form tersebut kemudian tanda tangani dan scan
serta upload ke website unbk.kemdikbud.go.id

B.8. Menu Backup & Hapus

Gambar 36 Aplikasi CBTSync: Menu Backup & Hapus

1. Menu Backup & Hapus berisi tombol “Backup” dan “Hapus”


2. Klik Tombol “Backup” berfungsi untuk membackup data peserta. Data
peserta hendaknya di backup setiap hari setelah sesi terakhir.
3. Setelah tombol “Backup” di-klik akan muncul notifikasi seperti gambar
Pusat Penilaian Pendidikan, Badan Penelitian dan Pengembangan,
Kemendikbud 40 di bawah ini:

Gambar 37 Aplikasi CBTSync: Notifikasi Proses Backup.

4. Jika proses backup berhasil, akan muncul notifikasi Backup Sudah


Selesai Silahkan Mendownload Data Dengan Klik Disini

Gambar 38 Aplikasi CBTSync: Notifikasi Proses Backup Berhasil.

5. Klik tombol DISINI untuk mendownload hasil dari backup, file backup
akan di download dan tersimpan di Host.

Gambar 39 Aplikasi CBTSync: Notifikasi Hasil Proses Backup Berhasil.

6. Fungsi tombol “Hapus Data” adalah untuk menghapus semua data yang
ada di CBTSync. Data di CBTSync bisa dihapus setelah ada konfirmasi dari
Petugas Pusat.

Gambar 40 Aplikasi CBTSync: Notifikasi Hasil Proses Hapus. Pusat


Penilaian Pendidikan, Badan Penelitian dan Pengembangan, Kemendikbud
41

B.9. Mematikan VirtualMachine

1. Tutup ExamBrow Admin dengan menekan tombol keyboard Alt+F4


2. Pada ExamBrowser Admin klik tombol STOP VM
3. Tunggu beberapa saat sampai VM tertutup sendiri.

Gambar 41 Aplikasi CBTSync: Mematikan VM.

Saiful Arif, S.Kom Dkk


Google Primer
GRATIS
(53.398)

Download

Berbagi

37 komentar:

Rifqirachel
selamat sore min . ane udah jalanin semua .udah lancar tapi pas di start
waiting vhd terus sampai lama gk keluar yang yesnya bagaimana yah ?
jaringan sudah ok karna sudah saya ping dari clint ok . mohon
pencerahanya min
Balas

Jawara Cloud
vbox berhasil di buka? jika belum Cek path virtualbox dan nama VM yg
sudah dibuat
Balas

Deden Adi Saputra


password pas masuk ke windows 2012 apa mas? kan kalo aplikasi yang
lama otomatis masuk ke CBTSync.
Balas

Takdir INS
halo mas, ini VHDnya bagaimana ? bisa kasi tau ini bisa dipake di
semua wilayah ya ? Waktu Indonesia Barat,Tengah,Timur ? ,, soalnya link
yg beredar yg kemarin2 ada pembagian wilayah waktu
Balas

Maspur Mikrotik
@Takdir INS: vhd nya untuk wilayah WIB (UTC +7) pak
Balas

Maspur Mikrotik
@Deden Adi Saputra: password utk masuk ke windows 2012 dalam VM
tidak diberikan oleh PUSPENDIK. untuk masuk ke CBTSync gunakan
ExamBrowserAdmin
Balas

Maspur Mikrotik
@Rifqirachel: tidak muncul tombol yes / tidak muncul dashboard
CBT_Sync itu disebabkan oleh beberapa kemungkinan:
1. setting network pada Adapter1 salah pilih kartu jaringan
2. kartu jaringan Adapter1 belum terhubung ke switch/hub
3. adanya IP Conflict dalam satu blok jaringan
lebih lengkap baca di url ini:
http://www.jawaracloud.net/2017/02/troubleshooting-aplikasi-unbk-
ubk.html
Balas

GAK PUENTING BLAS


kalau pakai server linux bagaimana?
Balas

GAK PUENTING BLAS


untuk exambrow adminya?
Balas

Azhar Sabri
ada tidak pak link Google Drive untuk Waktu Indonesia Tengah ?
Balas

Anonim
Settingan untuk thin client gimana pak? satu user bisa login, selanjutnya
error. mohon pencerahan pak.
Balas

Balasan

It Team ICT DAQU


pakai virtual pak

Balas

Anonim
untuk password bukak rar yg berisi vhd, passwordnya apa ya?
Balas

Balasan

Maspur Mikrotik
P4ssw0rd

Balas

Aqila Nurhikmah
Koreksi gan dikit, itu untuk yang pilihadapter2 untuk NAT, di saya kok
nama adapternya tidak bisa dimasukan alias disable.

Di saya juga sama meskipun dibulak-balik tetap saja statusnya: Waiting


VHD service ready sudah seharian di on kan. apa solusinya jika begitu?
Balas

Yuwono Saputro86
Ketika listrik mati apakah harus ambil VHD yang baru lagi untuk
singkron CBT sycn di UNBK
status sudah aktif
Terima kasih
Balas

Jawara Cloud
ada trouble bisa baca di sini
http://www.jawaracloud.net/2017/02/troubleshooting-aplikasi-unbk-
ubk.html
Balas

deo smile
selamat sore , saya mau bertanya kenapa di proses sinkronisasi selalu
gagal setelah backup dan hapus data....terimaksih
Balas
HackerGame
MAU NANYA IP YG HARUS DI ISI DI NIC 1 DAN NIC 2 APA YAH ?
Balas

Jawara Cloud
NIC1 : Internet DHCP
NIC2 : 192.168.0.199
Balas

faisal fany
Terima Kasih Banyak Kang .
Balas

Prapto Mas
makasih
Balas

suryanto setioadhi
kang solusi utk laporan tdk bisa ternyata ada peserta yang statusnya "
test sedang dikerjakan". sedangkan ujian sudah berlangsung dan sudah
di upload.
Balas

Smk Mandiri
mau tanya admin......punya saya belum terupload semua sedangkan
status sudah stanby....
Balas

Anonim
Selamat Sore admin, apakah nama VM harus sesuai dengan nama
server UNBK ?
Begitu masuk ke CBT Sync tertulis "PERINGATAN VM tidak terkoneksi
internet silahkan refres atau cek konfigurasi netware adapter"

maksudnya apa ya admin, padahal NIC 1 sdh sesuai dengan ip lokal


yaitu 192.168.0.199 dan NIC 2 DHCP .
dan virual box sdh diset 192.168.0.200 serta port 80 sdh free dari
semua aplikasi.
mohon bantuannya admin.

terimakasih.
Salam D.E.S
Balas

Gilar Ramadhan
sama seperti di smp kami.. pake thin client.. belum bisa.. minta
bimbingannya.. menurut teknisi pustekom memang tidak bisa pake thin
client.. tapi siapa tahu bisa...
Balas

Anonim
pass rar nya gan , please
Balas

Jawara Cloud
Passwordnya : P4ssw0rd
menggunakan huruf p kapital
Balas

Anonim
p4ssw0rd
Balas
Anonim
Salam,
Saya Dari PApua, Kok ga bisa ekstrak file VHD yang ke 2... Password
Wrong, Mohon pencerahan...
Balas

Anonim
Errornya
1. D:\UNBK\UNBK 2017 simulasi 2.part01.rar
2. Data error: Wrong password? : UNBK 2017 Simulasi
Balas

Blog Guru IPA SMPN 1 Soreang


Pada satu ruangan pelaksanaan di sekolah terjadi komputer client
logout, bagaimana solusinya
Balas

Balasan

Jawara Cloud
perlu dicek ip masing2 pc, dan koneksi client-server ke hub

Jeri Jumadi
Pada satu ruangan pelaksanaan di sekolah terjadi komputer
client logout, bagaimana solusinya

Maspur Mikrotik
jaringan komputer perlu dicek ulang

Klik Marc
Could not open the medium 'D:\UNBK 2018\VHD UNBK
2018_new\UNBK 2018_new.vhd'.
Failed to open image "D:\UNBK 2018\VHD UNBK
2018_new\UNBK 2018_new.vhd"
(VERR_SHARING_VIOLATION).
VD: error VERR_SHARING_VIOLATION repairing corrupted
image file 'D:\UNBK 2018\VHD UNBK 2018_new\UNBK
2018_new.vhd' (VERR_SHARING_VIOLATION).

Result Code:
E_FAIL (0x80004005)
Component:
MediumWrap
Interface:
IMedium {4afe423b-43e0-e9d0-82e8-ceb307940dda}
Callee:
IVirtualBox {9570b9d5-f1a1-448a-10c5-e12f5285adad}
Callee RC:
VBOX_E_OBJECT_NOT_FOUND (0x80BB0001)

Klik Marc
solusinya gimana ya pak?

Balas
Masukkan komentar Anda...

Beri komentar sebagai: Unknown (Goog Logout

Publikasikan Pratinjau Beri tahu saya

Apabila ada pertanyaan dengan artikel ini mohon tinggalkan komentar anda
pada form yg tersedia. Mimin akan menjawab saat tidak ada kesibukan :)
Semoga Hari-hari anda senantiasa mendapatkan curahan cahaya kasih sayang
Alloh SWT.

‹ Beranda ›

Lihat versi web

Copyright © 2016 | About | Sitemap | Contact

Anda mungkin juga menyukai