Anda di halaman 1dari 6

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kesenian merupakan suatu hal yang tidak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari. Kreativitas yang meliputi
dirinya adalah suatu hal yang harus terus kita kembangkan, salah satunya adalah melalui kegiatan
Pentas Seni.

OSIS SMAN 3 akan mengadakan kegiatan Pentas Seni yang akan menampilkan ragam penampilan dari
setiap kelas. Pensi ini diadakan sebagai bentuk apresiasi terhadap seni tari, musik, drama, maupun
suara.

Selain itu, acara ini juga kana menampilkan aspek tradisional dan modern dari tiap-tiap penampil.
Bintang tamu juga akan turut memeriahkan gelora pentas seni dari SMAN 3 ini, yang juga menjadi ajang
hiburan dan pertunjukkan talenta.

B. Tujuan Kegiatan

Kegiatan Pentas Seni ini memiliki tujuan sebagai berikut:

1. Mempererat tali persaudaraan siswa dan siswi SMAN 3

2. Apresiasi seni dan kreativitas

3. Memupuk semangat kerjasama dalam meraih tujuan

4. Ajang hiburan dan pertunjukkan talenta untuk sekolah


BAB II ISI PROPOSAL

A. Tema

Tema yang diangkat untuk Pentas Seni ini adalah “Back To The 90s” di mana semua pertunjukan dan
dekorasi akan dibuat dengan tema 90-an. Para siswa dan siswi akan menunjukkan kreativitas
penampilan yang dikolaborasikan dengan tema masa itu.

B. Macam-Macam Kegiatan

Kegiatan yang akan kami laksanakan adalah:

Pentas drama musikal

Seni tari tradisional & modern

Band & Solo performance

Guest Star

C. Peserta

Peserta kegiatan Pentas Seni ini adalah semua siswa dan siswi dari kelas X, XI, dan XII, juga guru
dan/atau staf dari sekolah SMAN 3 Jakarta Barat.

D. Peralatan

Peralatan yang akan digunakan untuk acara ini adalah:


Panggung

Sound system

Dekorasi

Spanduk

Ticketing booth

E. Waktu dan Tempat

Waktu dan tempat pelaksanaan Pentas Seni ini adalah:

Pentas drama musikal

Waktu: 4 Juni 2022

Jam: 09.00 - 10.30

Tempat: Gedung Teater SMAN 3

Seni tari tradisional & modern

Waktu: 4 Juni 2022

Jam: 10.30 - 12.00

Tempat: Gedung Teater SMAN 3

Band & Solo performance

Waktu: 4 Juni 2022

Jam: 12.30 - 13.30

Tempat: Gedung Teater SMAN 3

Guest Star

Waktu: 4 Juni 2022

Jam: 13.30 - 14.30

Tempat: Gedung Teater SMAN 3

F. SUSUNAN ACARA
Berikut adalah susunan acara Pentas Seni SMAN 3 Jakarta Barat:

08.00 - 09.00 : Pembukaan acara, sambutan kepala sekolah

09.00 - 14.30 : Acara Kegiatan Pentas Seni

14.30 - 15.00 : Penutup

G. SUSUNAN KEPANITIAAN

Kepanitiaan yang disusun untuk memastikan kelancaran acara Pentas Seni adalah:

Pelindung: Endriati Wahyuni M.pd (Kepala Sekolah)

Pengarah: Jumianto Sasono S.pd

Penanggung Jawab: Gideon Christopher (Ketua OSIS)

Ketua Panitia: Julia

Sekretaris: Wulandari Siswati

Bendahara: Bimo Andalan

Seksi Acara: Rani Aliana

Seksi Dana Usaha: Abdul

Seksi Humas: Priyanto Abdullah

Seksi Keamanan: Muhammad RIzqi

Seksi Dokumentasi: Fajar Cahya

Seksi peralatan: Nanda Putri A.

H. ANGGARAN DANA

Dalam kegiatan Pentas Seni kali ini, berikut sumber dana beserta anggaran dana yang direncanakan:
Kegiatan ini diperoleh dari dana:

Dana kas sekolah: Rp500.000,-

Dana sponsor: Rp5.500.000,-

Total: Rp6.000.000,-

Biaya pengeluaran

Penyewaan Panggung: Rp2.500.000,-

Penyewaan Alat Musik: Rp1.200.000,-

Biaya Dekorasi Panggung: Rp500.000,-

Konsumsi: Rp600.000,-

Spanduk: Rp250.000,-

Lain - lain: Rp400.000,-


Total: Rp5.450.000,-

BAB III PENUTUP

Demikian Proposal Kegiatan Pentas Seni ini dibuat. Kami berharap pihak-pihak terkait dapat mendukung
kami dan kegiatan ini dapat dilaksanakan sebagai harapan. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami
ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai