Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL KEGIATAN

PERINGATAN ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW


1443 H/2022 M

MASJID AL - HUDA
Kp. Babakan Kidul RT 05 RW 14 Cigugur Tengah, Cimahi Tengah
Kota Cimahi
PROPOSAL KEGIATAN
PERAYAAN ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW 1443 H/2020 M

I. LATAR BELAKANG
Peringatan hari besar Islam merupakan moment yang sangat penting
untuk umat Islam di segala penjuru dunia. Peringatan hari besar ini untuk
meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT.
Isra' dan mi'raj merupakan dua kejadian yang berkesinambungan dan
kesatuan yang tidak terpisahkan. Isra' berarti perjalanan dimalam hari
sedangkan mi'raj adalah tangga alat naik. Isra' mi'raj adalah perjalanan
Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsa di
Palestina pada malam hari dan dilanjutkan naik ke langit tujuh ke Sidratul
Muntaha. Dalam perjalanan ke Sidratul Muntaha, Nabi Muhammad
diperlihatkan tanda tanda kebesaran Allah yang pada akhirnya mendapat
perintah shalat sehari lima waktu.
Peristiwa Isra dan Mi’raj ini, disamping memberikan kekuatan batin
kepada Nabi Muhammad SAW dalam perjuangan menegakan agama
Allah, juga menjadi ujian bagi kaum muslim di dalam mengimani
kekuasan Allah SWT.
Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW bagi kaum muslim
merupakan wujud cinta kasih kepada junjungan kita Nabi Muhammad
SAW yang telah menunjukkan jalan yang menuju keridhoan Allah SWT
yakni berupa agama islam yang dituntun dengan ajaran yang bersumber
pada hukum islam yakni Al-Qur’an dan Al-Hadist.
Dengan memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW diharapkan
kita dapat mentauladani akhlaq yang mulia dari Nabi Muhammad SAW
dan mengajarkan serta mengamalkan ajaran yang telah diajarkan oleh
Nabi Muhammad SAW.Untuk itu kami mengajak seluruh masyarakat
untuk ikut serta dan berpartisipasi dalam kegiatan Isra Mi'raj Nabi
Muhammad SAW dan semoga dapat lebih mencintai Allah SWT dan Nabi
besar Muhammad SAW. Maka dari itu, kami selaku panitia akan
mengadakan Peringatan Isra dan Mi’raj Nabi (Hari Isra Mi’raj Nabi
Muhammad SAW) di Lingkungan Cigugur Tengah.
Selain itu, seluruh warga menyadari bahwa perlunya memupuk
kebersamaan dan kerja sama yang baik antara anggota serta saling
menghargai dan menghormati satu sama lain. Oleh karena itu, kegiatan
ini direncanakan. Kegiatan dalam rangka memperingati hari Hari Isra
Miraj Nabi Muhammad SAW ini, kami bermaksud menyelenggarakan
rangkaian acara rajaban.
Melalui proposal ini, kami bermaksud untuk memohon bantuan kepada
Bapak maupun Ibu sekalian, untuk ikut serta mendukung acra ini dalam
bentuk finansial.
Oleh karena itu penting diadakannya peringatan Isra’ Mi’raj agar
dapat membentuk karakter masyarakat yang kaya akan wawasan dalam
bidang agama serta dapat mengarahkan masyarakat agar terciptanya
akhlak yang sesuai dengan nilai islam namun tetap mengikuti
perkembangan zaman saat ini. Berdasarkan kajian di atas kami selaku
panitia mengadakan kegiatan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad
SAW.

II. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN


Membesarkan Isra Mi’raj sama halnya dengan kita membesarkan islam
karena Rasulullah SAW merupakan simbol keauladan bagi umat islam,
yang bertujuan sebagai berikut.
a. Meningkatkan tali silaturahmi antar umat islam dan media
intropeksi diri dalam menjalani kehidupan sehingga berpengaruh
pada daya spiritual masyarakat akan kuantital dan presentasi
keimanan.
b. Memberikan motivasi kepaa generasi penerus agar selalu
memegang teguh tali agama dan dapat membentengi diri dengan
keimanan dan ketakwaan yang kuat.

III. NAMA KEGIATAN


Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

IV. TEMA KEGIATAN


Nabi Muhammad Sebagai Tuladan Umat

V. PELAKSANA KEGIATAN
Struktur Kepanitiaan
 Ketua : M. Rizki Pauzi
 Wakil Ketua : Siti Mariam
 Sekretaris : Salma Dwi Yanti
 Bendahara : Sintia Dwi Yulianti
 Seksi Acara : Dani Sunadara
 Seksi Perlengkapan : Rahmat Abdul Fatah
 Seksi Humas : Deden Suherman
 Seksi Konsumsi : Mulyadi
 Seksi Dokumentasi : Niken

VI. WAKTU DAN TEMPAT


Acara ini insya Allah akan diselenggarakan pada :
 Hari : Selasa
 Tanggal : 1 Februari 2022
 Pukul : 15.00 s/d selesai
 Tempat : Lapangan RT 05 RW 14
VII. SASARAN KEGIATAN
Seluruh warga RT 05 Dan 08 khususnya, dan seluruh umat islam pada
umumnya.

VIII. ACARA HIBURAN


 Penampilan kreasi seni santri-santriyah
 Marawis dan Hadroh

IX. ESTIMASI DANA


 Perlengkapan
Biaya panggung : 1.500.000
Biaya tenda : 1.500.000
Biaya sound system : 2.000.000

 Konsumsi
Air mineral : 15 dus x 20.000 300.000
Makanan ringan : 500 x 7.500 3.750.000
Ramah tamah : 4.000.000

 Acara
Hadroh/Marawis : 800.000
Pembawa acara : 200.000
Penceramah : 2 x 1.500.000 3.000.000
Pembaca doa : 200.000
Qori : 250.000

 Lain lain : 2.000.000

 Jumlah : 19.500.000

X. PENUTUP
Demikian proposal kegiata Isra Mi’raj ini kami buat. Harapan kami
agar kegiatan ini mampu menjadi motivasi dan inspirasi. Motivasi agar
generasi mendatang menjadi lebih baik dari sekarang, serta selalu
bersemangat untuk mendalami ilmu islam. Inspirasi bagi seluruh umat
islam umumnya dan khususnya bagi generasi muda untuk selalu berusaha
meningkatkan diri dan berusahauntuk selalu mencontoh pribadi Rasulullah
SAW.
Semoga segala apa yang kita lakukan mendapat kemudahan dan
kesuksesan serta dengan harapan agar kegiatan ini dicatat di sisi Allah
sebagai amal ibadah yang senantiasa diridhoi-Nya. Aamiin.

Anda mungkin juga menyukai