Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL KEGIATAN PENERIMAAN TAMU

AMBALAN SUNAN KALIJAGA & SITI AISYAH


MADRASAH ALIYAH ARRIDHO

GERAKAN PRAMUKA MA ARRIDHO DEPOK


GUGUS DEPAN 08.063 – 08.064
TAHUN PELAJARAN 2023/2024
KATA PENGANTAR
Salam Pramuka!
Puji dan Syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT, sholawat serta salam semoga
senantiasa tercurah kepada baginda Rasulullah SAW, pada keluarganya, sahabatnya dan kita
selaku ummatnya. Aamiin Ya Robbal ‘Alamin.
Gerakan Pramuka Pangkalan MA ARRIDHO DEPOK akan mengadakan Kegiatan Penerimaan
Tamu ambalam yang bertujuan untuk meningkatkan kreativitas peserta didik sekaligus
mengembangkan generasi pramuka yang mandiri dan berkarakter.
Oleh karena itu, kami mencoba menyusun proposal kegiatan ini dengan harapan kegiatan
Penerimaan Tamu Ambalan tersebut bisa terlaksana dengan baik. Kami menyadari bahwa
proposal ini masih jauh dari sempurna. Dengan kerendahan hati kami menerima saran dan
kritik demi perbaikan dan penyempurnaan proposal di masa yang akan datang.
Akhirnya dengan daya dan upaya yang telah kami usahakan mudah-mudahan mendapat
keridhoan dari Allah SWT. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
ikut mendukung kegiatan ini.
Tetap Memandu!

Depok, 27 November 2023


1.Latar Belakang
Peran penting pramuka sebagai wadah pemersatu generasi penerus, tidak perlu kita
ragukan. Pemupuk rasa pemersatu dan kesatuan sebagai sesama Bangsa Indonesia, apa yang
telah dan akan dilakukan Gerakan Pramuka baim dari Latihan rutin, Perlombaan, Jambore,
Perkemahan ataupun bentuk-bentuk pertemuan lainnya. Bila kita hayati benar merupakan
perwujudan dari pesan Bapak Pandu Sedunia Lord Baden Powell, pada penutupan Jambore
ke-1 Pramuka Sedunia di Olympia, London tahun 1920, “Perbedaan di Dunia ini tidak hanya
dalam fisik dan Bahasa tetapi juga dalam pikiran dan perkataan”. Tantangan yang harus
dihadapi oleh Gerakan Pramuka ke depan semakin beragam, berat dan kompleks. Untuk itu,
diperlukan adanya perubahan dan tantangan dimasa yang akan datang. Gerakan Pramuka
adalah Gerakan Pendidikan kepanduan nasional yang mendidik dan membina anak-anak dan
pemuda Indonesia agar menjadi kader Pembangunan bangsa yang cerdas, terampil dan berbudi
luhur. Dalam rangka mencapai tujuan ini, Gerakan Pramuka perlu menyelenggarakan kegiatan
yang menarik dan mengandung unsur Pendidikan sesuai dengan ini dalam Prinsip Dasar
Metodik Pendidikan Kepramukaan (PDMPK), untuk mencapai tujuan tersebut dan dengan
memperhatikan tuntutan perubahan jaman yang ditandai dengan Pendidikan yang berkarakter
dan membentuk generasi yang produktif. Gerakan Pramuka MA ARRIDHO DEPOK
bermaksud menyelanggaran Kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan, pada tahun 2023 yang
merupakan salah satu sarana meningkatkan pembentukan karakter dan menumbuhkan
pendidikan kepemimpinan yang berkualitas.

2. Maksud dan Tujuan


a) Untuk menciptakan pramuka yang Cinta Tanah Air
b) Wadah untuk menyeleksi untuk menjadi Anggota PASUS
c) Meningkatkan Kualitas Anggota di dalam Bidang ke Pramukaan
d) Meningkatkan Kreatifitas dan Disiplin Anggota Pramuka
e) Menumbuhkan rasa Tanggung jawab yang tinggi
f) Menambah pengetahuan dan pengalaman serta sebagai metode untuk menguasai
keterampilan dan kecakapan

3. Hukum Landasan
a) Pancasila dan UUD 1945
b) Undang-Undang No. 12 Tahun 2010 Tentang Gerakan Pramuka
c) Program Kerja Kesiswaan
d) Program Kerja Pramuka Yayasan Pembangunan Arridho Depok
e) Program kerja Ambalan
4. Nama dan Jenis Kegiatan
Kegiatan ini Bernama “Penerimaan Tamu Ambalan Madrasah Aliyah Arridho”

5. Tema Kegiatan
Tema Kegiatan ini adalah :
“Bertanggung Jawab serta Bekerja Sama dalam Kepramukaan”

6. Waktu danTempat
Hari/Tanggal : Jumat - Sabtu / 15-16 Desember 2023
Waktu : 13.00 WIB s/d selesai
Tempat : Gedung MA Arridho

7. Jadwal Kegiatan
Hari Waktu Kegiatan PJ
Jum’at 13.00 – 14.00 Registrasi peserta Nurul, Dinda, Arkan
14.00 – 15.00 Upacara Pembukaan Sie. Giatop
15.00 – 15.40 Solat Ashar M. Rava
15.40 – 17.00 Materi Pengenalan Zagir Sagiri
Ambalan
17.00 – 17.30 Materi Pramuka Ranting Abdillah
Cilodong
17.30 – 19.11 Shalat Maghrib, Materi Abdillah, Elinda
Saka dan Sholat Isya
19.20 – 21.00 Persiapan Api Unggun, Erik, Ida, Robiatul
Makan malam
21.00 – 23.00 Api Unggun Zagir, Elinda
23.00 – 04.00 Operasi senyap PanPes
Sabtu 04.00 – 05.30 Subuh, Ceramah Agama Arkan
05.30 – 06.30 MCK PanPes
06.30 – 07.00 Olahraga Mujaddid, Rava
07.00 – 08.00 Sarapan Erik, Ida, Robiatul
08.00 – 09.30 Giat Pribadi, Penutupan dan Ghozi, Nurul
Pelantikan
09.30 – 10.00 Pengumuman kejuaraan Dudhe, Alfarizi
8. Susunan Panitia Kegiatan
SUSUNAN KEPANITIAAN PEMBINA DAN PESERTA
PERKEMAHAN TAMU AMBALAN

Pelindung : Ka Mabigus / Kepala MA:


H. Zaeni Arief, S.Ag
Penanggung Jawab : Waka Kesiswaan MA:
Dra Hj. Yeyet Ruhaeti
Pembina OSIS :
Dewi Rosalia M. Pd
Pembina Pramuka :
Inge Syarla
Ketua Pelaksana : Arkan Abdillah
Sekretaris : Adinda Tasya F, Maulidia Fahmi
Bendahara : Tyas Wulandari, Muhammad Alfarizi
Humas : Ghozi Abdulloh, Nurul Lutfiah, Dudhe Addulloh
Sie.Giatop : Abdillah Ahmad, Elinda Azis, Zagir Sagiri, M. Rava
Sie.Dokumentasi : Boenyamin Arief, Habiburrahman
Sie.Konsumsi : Erik Aldi, Ida Damayanti, Ahmad Mujaddid
Sie.Kesehatan : Muhammad Sarfaraz, Clara Amanda, Robiatul Adawiyah
9. Rincian Anggaran
a. Pemasukan
1. Peserta 175 x 20.000 : Rp. 3.500.000
JUMLAH : Rp. 3.500.000
b. Pengeluaran
1. Konsumsi Pemateri 4 x 30.000 : Rp. 150.000
2. Kinerja Pembina 2 x 150.000 : Rp. 300.000
3. Kinerja Tim Pramuka : Rp. 500.000
4. Kejuaraan : Rp. 300.000
5. Pemateri 4 x 200.000 : Rp. 800.000
6. Banner (4 meter x 30.000) : Rp. 120.000
7. Kesehatan : Rp. 100.000
8. Badge Ambalan 175 x 10.000 : Rp. 1.750.000
JUMLAH: : Rp. 4.020.000
- Pemasukan Rp. 3.500.000
- Pengeluaran Rp. 6.520.000
- Kekurangan Rp. 3.020.000
Mohon kepada pihak Madrasah untuk memberi solusinya

Mengetahui,
Pembina Ketua Pelaksana

Inge Syarla Arkan Abdillah


Menyetujui;

Ka Mabigus MA ARRIDHO DEPOK


H. Zaeni Arief, S.Ag
10. PENUTUP
Alhamdulillah kami selaku panitia pelaksana kegiatan Pelantikan Tamu Ambalan, Bantara
MA ARRIDHO akhirnya telah menyelesaikan pembuatan Proposal kegiatan ini. Ucapan
terima kasih kami ucapkan kepada para Pembina Khususnya Pembina Pramuka yang telah
membimbing kami dalam menjalankan kegiatan tersebut serta rekan penasehat yang telah
membantu kami dengan penuh keikhlasan.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini kami sadar bahwa masih banyak kelalaian dan kesalahan
yang terjadi dan kami mohon maaf atas kesalahan yang kami perbuat.Karena banyak
kekeliruan, kami mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi kemajuan kegiatan
berikutnya.
Atas kerjasama semua pihak kami ucapkan terima kasih.
Depok, 27 November 2023

Menyetujui; Mengetahui,
Kesiswaan MA Arridho Ka MABIGUS MA ARRIDHO

Dra.Hj Yeyet Ruhaeti H. Zaeni Arief S.Ag


GERAKAN PRAMUKA KWARCAB KOTA DEPOK

GUGUS DEPAN 08.063-08.064

AMBALAN SUNAN KALI JAGA DAN SITI AISYAH

PANGKALAN MA ARRIDHO DEPOK

Nomor : 001/Pramuka/063-064/2023 Depok, 27 November 2023

Lampiran :1

Prihal : Permohonan Izin dan Dana

Kepada Yth

Kepala MA Arridho

Di Tempat

Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Salam Pramuka..!

Salam Hormat dan silaturahmi kami sampaikan semoga kita senantiasa berada dalam Lindungan Allah SWT.
Aamiin

Sehubungan Pramuka MA Arridho akan mengadakan Penerimaan Tamu Ambalan Sunan Kalijaga dan Siti
Aisyah yang Insya Allah akan dilaksanakan pada :

Hari / Tanggal : Jumat - Sabtu / 15 - 16 Desember 2023

Waktu : 13.00 s.d selesai

Tempat : Gedung MA Arridho

Demi terlaksananya kegiatan tersebut di atas kami selaku Sangga Kerja Mohon Izin dan Dana Kepada Kepala
Madrasah MA Arridho.

Demikian Surat ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan banyak terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Mengetahui,

Pembina Ketua Pelaksana

Inge Syarla Arkan Abdillah

Menyetujui,

Kepala MA Arridho

H. Zaeni Arief S.Ag


GERAKAN PRAMUKA KWARCAB KOTA DEPOK

GUGUS DEPAN 08.063-08.064

AMBALAN SUNAN KALIJAGA DAN SITI AISYAH

PANGKALAN MA ARRIDHO DEPOK

Nomor : 001/Pramuka/063-064/2023 Depok, 27 November 2023

Lampiran :1

Prihal : Permohonan Izin Orang Tua

Kepada Yth

Orang Tua / Wali Murid

Di Tempat

Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Salam Pramuka..!

Salam Hormat dan silaturahmi kami sampaikan semoga kita senantiasa berada dalam Lindungan Allah SWT.
Amin

Sehubungan Pramuka MA Arridho akan mengadakan Penerimaan Tamu Ambalan Sunan Kalijaga dan Siti
Aisyah yang Insya Allah akan dilaksanakan pada :

Hari / Tanggal : Jum’at- Sabtu / 15 – 16 Desember 2023

Waktu : 13.00 s.d selesai

Tempat : Gedung Ma Arridho

Demi terlaksananya kegiuatan tersebut di atas kami selaku Sangga Kerja Mohon Izin kepada Bapa/ Ibu / Wali
Murid. Adapun kegiatan ini dikenakan administrasi Rp 20.000

Demikian Surat ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan banyak terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Mengetahui, Menyetujui,

Kesiswaan MA Arridho Kak Mabigus MA Arridho

Dra.Hj Yeyet Ruhaeti H. Zaeni Arief S. Ag

Tambahan

1. Pembayaran Administrasi melalui Bendahara Kelas, Paling lambat hari Selasa 12 Des 2023
BARANG BAWAAN PESERTA PERJUSA
MA ARRIDHO DEPOK
Barang Pribadi:
1. Mie/Popmie 2 bebas
2. Roti & snack bebas
3. Kayu Bakar 5
4. Permen 5
5. Baju olahraga
6. Perlengkapan Shalat
7. Alat Tulis
8. Pelengkapan Makan Plastik
9. Senter
10. Alat Mandi
Bawaan sangga:
1. Tongkat bambu 5 tinggi 160 cm (warna merah item)
2. Tali tambang 5

Anda mungkin juga menyukai