Anda di halaman 1dari 5

PROGRAM

MANAJEMEN PERALATAN INSTALASI RADIOLOGI

RUMAH SAKIT ASY- SYIFA MEDIKA


2 0 1 9

PROGRAM MANAJEMEN PERALATAN INSTALASI RADIOLOGI


I. Pendahuluan
Peralatan kesehatan merupakan salah satu faktor penunjang yang sangat penting dalam
penyelenggaraan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, baik di rumah sakit maupun di sarana
pelayanan kesehatan lainnya. Oleh karenanya kondisi maupun fungsi alat kesehatan harus baik
agar dapat mendukung pelayanan medik prima pada sarana pelayanan kesehatan tersebut.

Dalam upaya pengembangan pelayanan terhadap keselamatan pasien di Rumah Sakit Asy-Syifa,
sangatlah dibutuhkan adanya sarana dan prasarana yang memadai sesui dengan perkembangan
ilmu dan teknologi terkini. Banyak faktor yang melatar belakangi perkembangan yang ada, selain
atas dasar pertimbangan efisiensi dan efektifitas, pertimbangan yang lebih utama adalah
meningkatkan mutu pelayanan terhadap pasien/pelanggan dimana radiologi adalah bagian yang
tidak terpisahkan dari pelayanan kesehatan di RumahSakit yang berperan penting dalam
menegakkan diagnose penyakit, dengan demikian radiologi mengupayakan adanya sarana pra
sarana sesuai dengan standar dan permintaan pemeriksaan yang ada.

II. Latar Belakang


Untuk menjamin mutu layanan yang optimal dan terpercaya, peralatan tetap terjaga dan
terpelihara secara aman dan pasti. Pelayanan radiologi yang cepat, tepat, teliti, aman dan dapat
dipercaya merupakan tuntutan dan harapan masyarakat. Pelayanan laboratorium klinik yang
rasional dan aman dengan akibat tanpa ada kesalahan dalam pemeriksaan dan interpretasi hasil,
terverifikasi dan validasi secara nyaman. Kesalahan dan ketidaktelitian dalam pekerjaan
mengakibatkan kerugian baik terhadap pasien maupun rumah sakit bahkan mengakibatkan tingkat
kematian bertambah.

Program Pengelolaan peralatan radiologi menjadi salah satu jawaban untuk mengatasi masalah
tersebut diatas.

III.Tujuan Umum
Radiologi memiliki sarana dan prasarana radiologi sesuai standar dan terpelihara secara aman.

Tujuan Khusus
1. Radiologi dapat membantu dokter dalam menegakkan diagnose terhadap pasien.
2. Memberikan jaminan mutu terhadap masyarakat.
3. Menciptakan budaya kerja yang aman dan terpercaya.
4. Standarisasi Radiologi terkini.

IV. Kegiatan pokok dan Rincian Kegiatan


a. Proses seleksi dan pengadaan alat
1. Kepala Instalasi Radiologi mengajukan rencana pengembangan atau pengadaan alat yang
dibutuhkan kepada Direktur Rs. Asy-Syifa melalui Wadir Medis dan keperawatan
2. Bagian keuangan dalam hal ini anggaran akan melakukan kalkulasi dan analisa
keuangannya.
3. Direktur Rs. Asy-Syifa akan memberikan disposisi perihal rencana tersebut.
4. Jika investasi dilakukan oleh rumah sakit maka mengikuti proses pengadaan di logistik.
b. Inventarisasi alat
1. Daftar inventari salat dilaporkan keLayanan Teknik Rs. Asy-syifa
2. Bilaadaalatbaru, segera dilaporkan keLayanan Teknik Rs. Asy-syifa
c. Inspeksi dan pengetesan alat
1. Bila ada alat baru, di adakan uji coba tentang operasional alat, termasuk uji coba
pemeriksaan dan jika memungkinkan untuk alat x-ray dilakukan uji kesesuaian atau
complaince test.
2. Untuk alat – alat yang sudah ada, sebelum alat running, diadakan control terlebih dahulu
untuk mengecek alat layak dipakai atau tidak.
d. Kalibrasi dan pemeliharaan alat
1. Kalibrasi :
Kalibrasi dilakukan pada:
 Peralatan dalam keadaan operasional
 Semua peralatan yang telah selesai diinstall
 Peralatan yang telah selesai diperbaiki
 Peralatan yang telah selesai masa kalibrasinya
 Bila terjadi kelainan pada peralatan
2. Pemelharaan alat :
 Harian, mingguan, bulanan, tahunan
 Pemeliharaan alat harian dilakukan oleh radiografer atau fisika medis.
 Pemeliharaan alat berkoordinasi dengan Layanan Teknik.
3. Monitoring dan tindak lanjut
 Bila ada kerusakan pada alat laporkan keruskan alat tersebut kepada Pengawas
kemudian pengawas hubungi layanan teknik untuk penanganan pertama, jika layanan
teknik tidak dapat menggulanginya hubungi custumer service/ teknisi vendor terkait.
 Kerusakan/ keluhantentangalat; penyebab kerusakan dan solusinya dicatat di buku
tersendiri

V. Cara melaksanakan kegiatan :


1. Seleksi dan pengadaan alat
1.1. Menganalisa kebutuhan peralatan radiologi .
1.2. Menetapkan jenis alat yang digunakan sesuai dengan jenis layanan.
1.3. Menetapkan jumlah alat yang dibutuhkan sesuai dengan volume pelayanan (jumlah
layanan dan frekuensi layanan)
1.4. Memastikan unit alat yang dipesan lengkap (termasuk suku cadang, aksesoris, dan tool
kit)
1.5. Memastikan memperoleh paket training bagi Operator
1.6. Memastikan memperoleh layanan purnajual, ketersediaan dan suplay suku cadang
sertaconsumable.
1.7. Memastikan infrastruktur radiologi mendukung peralatan yang dipesan, lakukan
renovasi jika diperlukan.
1.8. Membuat Memorandum kepada Wadir medis dan keperawatan perihal rencana
pengadaan alat tersebut.
1.9. Wadir Medis dan keperawatan akan meneruskan memorandum tersebut kepada
Direktur Rs. Asy-Syifa dan diteruskan ke TKM untuk keputusan investasi sendiri atau
melalui KSO.
1.10. Direktur Rs. Asy-syifa akan mendisposisi memorandum tersebut kepada bagian
keuangan untuk analisa keuangannya.
1.11. Instalasi Radiologi melalui Wadir Medis dan keperawatan menunggu keputusan
investasi atau KSO.
2. Inventarisasi alat
2.1. Membuat daftar infentaris alat-alat radiologi sesuai dengan jenis dan keberadaan alat di
Radiologi dengan mengidentifikasi dengan cara;
- Nama alat
- No. SN
- Supplier
- Tgl/bln/thn pengadaan
- Status alat
- No Aktiva (untuk alat milik rumahsakit)
- Masa Kerjasama (untuk alat KSO)
3. Inspeksi dan alat pengetesan
Inspeksi dan alat pengukuran berupa :
- Brosur alat
- Vidio yang dilengkapi dengan cara pengoperasian alat
- Demonstrasi alat
4. Kalibrasi dan pemeliharaan alat
4.1. Mantenen dan kalibrasi secara berkala 2 kali dalam 1 tahun
4.2. Mantenen Rutin (harian ,bulanan)
4.3. Mantenen alatsaat bermasalah.
5. Monitoring dan tindak lanjut
Setiap kegiatan yang dilakukan wajib dimonitor sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
VI. Sasaran :
1. Proses pengadaan alat paling lama 3 bulan.
2. Instalasi alat paling lama 6 bulan termasuk jika peralatan indent.
VII. Skedul pelaksanaan kegiatan :

TAHUN 2016
FE MA AP JU AG SE OK N DE
NO PROSES JAN B R R MEI JUN L U P T OP S
Proses seleksi dan
pengadaan alat

1
2 Inventaris alat
Inspeksi dan alat
pengetesan

3
Kalibrasi dan
pemeliharaan alat
4
Monitoring dan
tindak lanjut
5
Keterangan :

: Belumdi laksanakan

: Proses/Rencana

: Sudahdi laksanakan

VIII. Evaluasi pelaksanaaan kegiatan dan pelaporan


Dilakukan evaluasi terhadap pelaksanaan program pengelolaan peralatan radiologi secara tertulis
apakah program terlaksana dengan baik atau mengalami kendala. Hasil evaluasi ditindak lanjuti
untuk mengupayakan peningkatan mutu dan kualitas kerja.

Hasil kegiatan dilaporkan secara tertulis kepada manajemen setiap akhir pelaksanaan program,
untuk dievaluasi dan ditindak lanjuti lebih dalam.

IX. Pencatatan
Dokumentasi program disimpan dalam outner khusus dan selalu diupdate perkembangannya.

RUMAH SAKIT ASY-SYIFA MEDIKA

Radiologi DisetujuiOleh :
PengawasRadiologi Direktur

Supendi, Amd.Rad Dr. Herry Novriyzal,MM

Anda mungkin juga menyukai