Anda di halaman 1dari 7

KUNCI JAWABAN

ULANGAN HARIAN
KELAS 10

1. Dalam segala sesuatu Tuhan akan mendatangkan kebaikan untuk mendewasakan seseorang.
Kebaikan ini di tujukan kepada….
A. Orang yang mengasihi-Nya
B. Orang Kristen di seluruh dunia
C. Semua orang Kristen yang dewasa
D. Semua orang Kristen yang berada di Roma
E. Semau orang percaya dari antara orang Yahudi

2. Deri berumur 13 tahun ketika Jojon menawarkan rokok kepadanya. Deri menolak tawaran
Jojon, tetapi ia tetap berteman dengan Jojon. Sikap ini menunjukkan ciri remaja Kristen
dengan pribadi yang..
A. Tidak egois
B. Realistis setiap saat
C. Berpikir objektif dan realistis
D. Memiliki prinsip yang kuat namun fleksibel
E. Mampu beradaptasi dan menempatkan diri dengan baik

3. Mata-Mu melihat selagi aku bakal anak, dan dalam kitab-Mu senantiasa tertulis hari-hari
yang akan di bentuk sebelum ada satupun dari padanya. Dalam Mazmur 139:16 ini Raja
Daud menjelaskan bahwa pertumbuhan jasmani berjalan seiring dengan…
A. Kebutuhanya
B. Keinginannya
C. Kemajuan zaman
D. Rencana Allah
E. Tantangan zaman

4. Dalam keluarga Kristen seringkali orang tua dan remaja tidak dapat saling memahami. Selalu
terjadi salah paham dan perbedaan pandangan. Hal ini di sebabkan.
A. Komunikasi kurang baik
B. Zaman yang terus beruba
C. Rentang usia yang sangat jauh
D. Keinginan yang selalu berubah
E. Kebutuhan yang selalu berubah

5. Dewasa ini banyak tempat penitipan anak dan kelompok bermain. Ini adalah peluang bisnis
sekaligus memenuhi kebutuhan keluarga yang kesulitan mendapatkan pengasuh anak di
rumah. Gereja yang memberikan perhatian untuk hal ini sebaiknya menyediakan wadah
untuk bersosialisasi yang..
A. Sesuai nilai Kristiani
B. Belajar hidup mandiri
C. Belajar mengenal tantangan
D. Belajar menentukan pilihan sendiri
E. Sesuai dengan tuntutan perkembangan zaman

6. Dalam pergaulan sehari-hari remaja Kristen diperhadapkan dengan pergaulan yang tidak
selalu menyenangkan. Meskipun demikian hal yang terpenting adalah..
A. Tidak hidup sendiri
B. Tidak terpengaruh teman
C. Bisa mempengaruhi teman
D. Tidak kehilangan kasih sejati
E. Tidak menyangkali sahabat

7. Kualitas moral harus di upayakan melalui berbagai kegiatan dan melatih diri sendiri. Yang
harus dialakukan remaja Kristen agar dapat menumbuhkan kualitas moral yang benar dalam
dirinya sendiri adalah..
A. Rajin berdoa tiap hari
B. Rajin beribadah ke gereja
C. Mengikuti kegiatan gereja
D. Hidup takut akan Tuhan
E. Bergaul dengan orang baik

8. Standar moral orang Kristen bukan untuk melakukan kebaikan belaka. Standar moral
seseorang yang percaya kepada Tuhan akan di tentukan oleh..
A. Hubungan pribadinya dengan Tuhan
B. Hubungan yang baik dengan sesame
C. Cara hidup yang memberkati sesame
D. Cara hidup yang menentang kejahatan
E. Ketegasan menolak semua pergaulan buruk

9. Spiritual adalah hubungan manusia dengan Tuhan. Aspek ini harus di bangun dengan
melakukan perintah Tuhan. Orang yang bertumbuhh secara spiritual kepada Tuhan akan
memiliki sikap berikut..
A. Menghormati orang di sekitarnya
B. Bergantung kepada Tuhan dalam segala hal
C. Melakukan semua tanggung jawabnya
D. Memenuhi tuntutan hidup dalam kebaikan
E. Melakukan kebaikan kepada semua orang

10. Hofni dan Pinehas tumbuh besar di rumah Tuhan bersama ayahnmya imam Eli. Namun
prilaku mereka tidak memuliakan Tuhan. Mereka mengambil persembahan milik Tuhan dan
menajiskan kurban bakaran dengan tangan mereka sendiri. Untuk hal ini dapat disimpulkan
bahwa..
A. Anak pelayan Tuhan selalu jahat
B. Imam Eli tidak melindungi anaknya
C. Lingkungan pergaulan besar pengaruhnya
D. Lingkungan rohani tidak meniadakan dosa
E. Pergaulan remaja tidak dapat di bending

11. Daniel dalam pembuangan di Babel, tidak terpengaruh oleh budaya atau nilai-nilai kehidupan
di Babel, sebab Daniel adalah seorang yang…
A. Menjadi pemuda yang setia
B. Tekun mempertahankan nilai-nilai
C. Kurang bergaul dengan sekitarnya
D. Tidak ingin memperlakukan keluarga
E. Tidak menikah sampai usianya tua

12. Persahabatan remaja kadang-kadang lebih kuat daripada persaudaraan di dalam keluarga.
Oleh sebab itu Alkitab mengajarkan agar menjahui pergaulan yang buruk. Nilai-nilai yang
tidak sesuai dengan persahabatan sejati di kalangan remaja Kristen adalah…
A. Solidaritas
B. Ketekunan
C. Kejujuran
D. Kompromi
E. Simpati dan empati

13. Remaja Kristen yang menjunjung tinggi nilai keadilan akan berperilaku benar dengan cara….
A. Membagi-bagikan semua miliknya
B. Mencintai kedua pacar dengan adil
C. Membalas sesuai perlakuan yang diterima
D. Mengukum sesuai peraturan yang berlaku
E. Berteman dengan siapapun tanpa pilih kasih

14. Ayub dalam kesalehannya mengalami penderitaan yang mendalam. Ia rela melepaskan
segalanya dan mempertahankan percayanya hanya kepada Allah Israel. Dalam segala hal
Ayub menjunjung tinggi nilai..
A. Iman dan pengharapan
B. Pengorbanan diri sendiri
C. Kasih pada diri sendiri
D. Kebenaran dan keadilan
E. Peruangan meski sendiri

15. Kasih adalah nilai yang seharusnya menguasai seluruh hidup manusia, baik dalam hubungan
dengan Tuhan, sesama, alam semesta dan diri sendiri. Kasih kepada Tuhan yang diwujudkan
dalam hubungan dengan sesama dapat dilakukan dengan cara…
A. Iman Kristen
B. Persembaan
C. Pertobatan
D. Mengampuni
E. Beribadah

16. Ayub setia bertahan sampai penderitaannya berakhir. Ia tidak mengkhianati Tuhan meskipun
mengalami penderitaaan. Ayub menunjukkan kualitas kesetiaan yang tinggi karena…
A. Ayub sudah bernazar
B. Ayub tidak mencintai istrinya
C. Ayub di temani sahabat-sahabatnya
D. Ayub ingin anaknya hidup kekal
E. Ayub percaya pada kuasa Allah

17. Salomo memerintahkan agar membelah dua bayi yang di perebutkan oleh dua orang ibu.
Ketegasan Salomo ini berhasil sebab…
A. Memberikan bayi kepada ibu yang merebutnya
B. Memberikan sebagaian tubuh bayi kepada kedua ibu
C. Telah berlaku adil sesuai porsi sebagai seorang raja
D. Tidak pilih kasih kepada kedua ibu yang saling berebut
E. Berhasil menunjukkan siapa ibu bayi yang sebenarnya

18. Dalam kehidupan jemaat mula-mula mereka saling menolong dalam kehidupan bersama.
Mereka menjual sebagian hartanya dan uangnya digunakan untuk kepentingn bersama. Sikap
adil yang di kembangkan pada saat itu adalah..
A. Semua mendapatkan bagian yang sama
B. Membagikan sesuai kebutuhan masing-masing
C. Setiap hari mereka berkumpul dan berdoa
D. Mereka bertekun dalam pengajaran para Rasul
E. Setiap hari teradi mujizat dan banyak yang bertobat

19. Ibu Tika dan ibu Rian tinggal bertetangga tetapi sering cekcok. Ibu Tely sebagai tetangga
harus bersikap adil kepada mereka agar tidak memperburuk situasi. Yang di lakukan ibu Tely
adalah..
A. Bersikap baik kepada keduanya
B. Memilih salahh satu ibu saja
C. Menjahui kedua ibu tersebut
D. Secara bergantian di jadikan teman
E. Mendukung sikap mereka masing-masing

20. Banyak orang tua yang pilih kasih kepada anak-anaknya. Tetapi Allah menegur orang tua
agar adil dan mengasihi anak-anaknya orang tua mewujudkan keadilan yang sesuai Alkitab
dalam kehidupan keluarga dengan cara…
A. Memberi uang sama banyak kepada semua anak
B. Menegur anak yang bersalah dengan penuh kasih
C. Semua anak melakukan keinginan orang tuanya
D. Membiarkan semua anak dengan piliannya sendiri
E. Mengikuti kemauan anak agar mereka baagia

21. Orang berdosa membutuhkan pengudusan dari Allah. Tanpa kekudusan itu mustahil
seseorang bisa menerima berkat dari Allah. Pengudusan orang berdosa oleh Allah
berhubungan erat dengan..
A. Kehidupan orang percaya
B. Status atau kedudukan baru
C. Milik kepunyaan orang percaya
D. Lingkungan hidup orang percaya
E. Pekerjaan dan usaha orang percaya

22. Dalam jemaat mula-mula, Roh Kudus hadir diantara seluruh jemaat yang mempunyai latar
belakang berbeda-beda. Kehadiran Roh Kudus adalah untuk..
A. Meninggikan jemaat
B. Mempersatukan jemaat
C. Memisahkan dari musuh
D. Menunjukkan dosa-dosa
E. Melindungi dari musuh-musuh

23. Kehidupan orang yang di kuasai oleh Roh Kudus akan tampak melalui kehidupan sehari-hari.
Sebab salah satu cirinya adalah saling menerima karena ada..
A. Kebutuhan hidup
B. Keinginan berbeda
C. Karunia berbeda
D. Kerendahan hati
E. Keinginan bersatu

24. Pada saat ini gerea memiliki berbagai jenis pelayanan. Seluruh emaat dapat berperan sesuai
kemampuannya. Roh Kudus bekerja diantara orang percaya sehingga dapat..
A. Menonolkan diri
B. Saling melengkapi
C. Bersaing secara sehat
D. Berkelompok-kelompok
E. Menunjukkan kelebihanya

25. Jemaat sebagai anggota tubuh Kristus mempunyai tugas yang berbeda dengan kewajiban
yang sama yaitu…
A. Memajukan dirinya
B. Mengukur rohaninya
C. Memuliakan Allah
D. Di penuhi Roh Kudus
E. Kemegahan gereja

26. Paulus menekankan betapa pentingnya kasih bagi orang percaya. Bahkan meskipun
seseorang memiliki karunia yang bermacam-macam, tetapi jjika tidak memiliki kasih, ia akan
sama dengan..
A. Jemaat mula-mula
B. Orang-orang di luar Kristen
C. Orang yang tidak percaya
D. Para Rasul Kristus
E. Gong yang berkumandang

27. Bily rajin berdoa dan beribadah. Tetapi Bily tidak suka membaca Alkitab. Baginya hal itu
membosankan. Sesungguhnya Bily membutuhkan pertolongan Roh Kudus untuk..
A. Menjadi orang baik
B. Memahami isi Alkitab
C. Menolong diri sendiri
D. Menasehati orang lain
E. Memiliki sebuah Alkitab

28. Ketika merasa sedih karena Tuhan telah mengambil ayah dan ibu yang mengasihinya, Lina
selalu mengingat bahwa Roh Kudus akan..
A. Memelihara
B. Menolong
C. Melepaskannya
D. Menghiburnya
E. Memperlengkapinya

29. Ananias dan Safira di hokum mati oleh Tuhan karena mereka mendustai Roh Kudus. Petrus
menegur mereka karena Roh Kudus menolong Petrus untuk..
A. Menghakimi dan menghukum
B. Membedakan mana yang salah dan benar
C. Menegur kesalahan agar bertobat
D. Membiarkan mereka di hukum mati
E. Menjadi pemimpin yang otoriter

30. Hidup oleh Roh dengan hidup di dalam dosa sangat berbeda. Hidup di dalam Roh berarti
dipimpin oleh Roh Kudus, melakukan kehendak Allah. Ciri-ciri orang yang hidupnya
bergantung kepada kuasa Roh Kudus adalah..
A. Berbahasa roh
B. Menyembuhkan
C. Mengadakan mujizat
D. Tidak pernah marah
E. Menegur dengan kasih

Anda mungkin juga menyukai