Anda di halaman 1dari 3

Teks MC

Assalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barokaatuh

Yang terhormat Kepala Desa Gedangan Bapak Srinoto, SP , selaku shohibul bait
Yang kami hormati Rois Syuriah NU Bapak Muhammad Risqon S.H
Yang kami hormati Ketua Tanfidziyah MWC NU Kecataman Grogol Bapak Sugeng
Prasadja, A.Md.
Yang kami hormati Ketua Ranting NU Desa Gedangan Bapak Partono.

Yang kami hormati Gus Fadhel Mubharok, selaku Pembina IPNU Grogol
Yang kami hormati Rekanita Tri Hariyani, selaku Pembina IPPNU Grogol
Yang kami hormati Rekan - Rekanita Pengurus Pimpinan Cabang IPNU IPPNU
kabupaten Sukoharjo (Wa bil khusus Ketua IPNU dan IPPNU Rekan Sarwanto dan
Rekanita Intan)
Serta Rekan - Rekanita PAC IPNU IPPNU Kecamatan Grogol yang kami banggakan.
Serta jajaran panitia pelaksanaan MAKESTA
Dan yang kami hormati dan banggakan peserta MAKESTA III PAC IPNU IPPNU
Kecamatan Grogol tahun 2023

Bismillahirrahmaniirahim,

Pertama, marilah kita panjatkan puji syukur atas berkat kesehatan


dan kebermanfaatan yang dilimpahkan Allah SWT kepada kita semua.
Sehingga kita dapat berjumpa dalam acara PEMBUKAAN MAKESTA PAC
IPNU IPPNU KECAMATAN GROGOL PERIODE III tanpa ada halangan suatu apapun. Aamiin.
Tak lupa salawat serta salam kita haturkan penuh kasih kepada
junjungan Nabi Agung Muhammad SAW yang kita nantikan syafaatnya kelak
di hari pembalasan. Aamiin
Kami selaku Pembawa acara akan membacakan rangkaian acara pada
hari ini :
1. Pembukaan
2. Pembacaan Tahlil singkat
3. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars IPNU, IPPNU, dan
Syubbanul Wathon
4. Sambutan-sambutan
5. Penutup
1. Memasuki Acara yang Pertama Marilah Kita Buka acara PEMBUKAAN
MAKESTA PAC IPNU IPPNU KECAMATAN GROGOL PERIODE III dengan Bacaan
ummul kitab bersama-sama.
2. Acara yang kedua yaitu Pembacaan tahlil, yang akan dibacakan oleh
KH. Aziz Maryanto kepada beliau kami perkenankan. kepada KH. Aziz
Maryanto kami ucapkan terima kasih.
3. Acara yang ketiga yaitu Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya,
Mars IPNU, IPPNU, dan Syubbanul Wathon yang akan di pandu oleh
Rekanita Ambar. hadirin dimohon untuk berdiri. Hadirin dipersilahkan
duduk kembali.
4. Acara yang keempat yaitu Sambutan-sambutan.
1. Sambutan yang pertama akan disampaikan oleh ketua panitia acara
MAKESTA yang akan disampaikan oleh Rekan Rama Aditya. Rekan Rama
Aditya kami persilahkan. Kepada Rekan Rama Aditya kami ucapkan
terima kasih.
2. Sambutan yang kedua akan disampaikan oleh Ketua IPNU Kecamatan
Grogol, kepada Rekan Achmad Muffidin kami persilakan. kepada
Rekan Achmad Muffidin kami ucapkan terima kasih.
3. Sambutan yang ketiga akan disampaikan oleh Ketua PC IPNU IPPNU
Kabupaten sukoharjo/ yang mewakili, kepada Rekan-Rekanita IPNU
IPPNU Kabupaten Sukoharjo (Rekan Sarwanto/Rekanita Intan) kami
persilakan. Kepada Rekan-Rekanita IPNU IPPNU Kabupaten
Sukoharjo (Rekan Sarwanto/Rekanita Intan) kami ucapkan terima
kasih.
4. Sambutan yang keempat akan disampaikan oleh Bapak Sugeng
Prasadja, A.Md., selaku Ketua Tanfidziyah MWC NU Kecataman Grogol
sekaligus membuka acara MAKESTA III PAC IPNU IPPNU Kec. Grogol
Secara Resmi. Kepada Bapak Sugeng Prasadja, A.Md., waktu dan
tempat kami persilahkan. Kepada Bapak Sugeng Prasadja,
A.Md., kami ucapkan terima kasih.
5. Tibalah pada acara terakhir yaitu penutup.

Marilah kita tutup acara Pembukaan MAKESTA PAC IPNU IPPNU


KECAMATAN GROGOL PERIODE III dengan membaca hamdalah bersama - sama.
Kami selaku pembawa acara pamit undur diri Kurang dan lebihnya kami
mohon maaf,
WaAllahumafiq aqwamitharik Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Anda mungkin juga menyukai