Anda di halaman 1dari 8

LATIHAN SOAL PERSIAPAN PAS EKONOMI X

1. Jelaskan berdasarkan pemahamanmu bagaimana terbentuknya keseimbangan pasar dan


struktur pasar?
2. Kamu mungkin pernah atau bahkan sering mendengar istilah perubahan harga. Coba
jelaskan Bagaimana terjadi perubahan keseimbangan pasar?

3. Jelaskan berdasarkan pemahamanmu Bagaimana harga terbentuk di pasar?


4. Jelaskan Bagaimana proses yang terjadi pada keseimbangan pasar?
5. Jelaskan dan sebutkan Faktor faktor apa saja yang mempengaruhi terbentuknya struktur
pasar?

Jodohkan soal di bawah ini dengan benar dan tepat !


No Soal Jawaban
6 Jumlah barang atau jasa yang rela Penawaran penawaran produk
dan mampu dibeli oleh pelanggan meningkat
selama periode tertentu disebut...
7 Banyak jumlah barang/jasa yang Permintaan Terbalik dengan
ditawarkan pada berbagai tingkat harga barangnya
harga dan waktu tertentu disebut …
8 dalam konsep penawaran, jumlah Penawaran produk harga barang itu
produk yang ditawarkan sangat meningkat sendiri
dipengaruhi permintaan konsumen,
jika permintaan konsumen terhadap
suatu produk meningkat,
akibatnya ....
9 Salah satu penentu faktor permintaan Harga barang itu Penawaran
yang dominan adalah... sendiri
10 Hukum permintaan menyatakan Terbalik dengan permintaan
bahwa jumlah permintaan berbanding harganya
....
LATIHAN SOAL 2 PERSIAPAN PAS

1. Pemerintah secara resmi telah mengumumkan penyesuaian harga BBM (Bahan Bakar
Minyak) jenis solar, pertalite dan pertamax. Masing-masing menjadi Rp 6,800/liter untuk
solar, Rp 10.000/liter untuk pertalite dan Rp 16,500/liter untuk pertamax. Kebijakan
tersebut diambil karena susidi yang telah mencapai Rp502 triliun dan tidak tetap sasaran.
Subsidi BBM lebih banyak dinikmati oleh kelompok masyarakat mampu yaitu pemilik
mobil pribadi. Uang negara seharusnya diprioritaskan untuk subsidi kepada masyarakat
kurang mampu. Oleh sebab itu, Pemerintah harus mengalihkan subsidi BBM agar tepat
sasaran.
Harga barang yang naik dan diikuti oleh kenaikan jumlah barang yang ditawarkan adalah
sesuai ....
a. hukum ekonomi
b. ceteris paribus
c. hukum penawaran
d. hukum permintaan
e. koefisien elastisitas barang tersebut
2. Harga cabai rawit di sejumlah pasar tradisional di wilayah kota Samarinda terus
mengalami kenaikan dari harga Rp 25.000 perkilonya menjadi Rp 100.000
perkilonya. Menanggapi kenaikan harga cabai rawit Kepala Dinas Pangan Tanaman
Pangan dan Holtikultura Kaltim Siti Farisyah Yana mengatakan kenaikan ini diakibat
meningkatnya permintaan konsumen menjelang natal dan tahun baru. Menurutnya, selain
produksi dari lokal cabai juga didatangkan dari beberapa daerah. Kenaikan harga ini juga
bisa jadi ada keterlambatan didalam transportasinya.
"Permintaan cukup tinggi ini juga kita lihat cafe-cafe mulai buka dan warung-warung
sudah menggeliat, maka permintaan cukup tinggi,"ujarnya saat dikonfirmasi belum lama
ini.

Sesuai hukum penawaran, maka kurva penawaran bergerak ....


a. naik dari kiri bawah ke kanan atas
b. turun dari kiri atas ke kanan bawah
c. lurus secara vertikal dari atas ke bawah
d. mendatar dari kiri ke kanan
e. naik dari kanan atas ke kiri bawah
3. Keseimbangan pasar akan terjadi jika ....
a. faktor-faktor produksi digunakan secara seimbang
b. faktor-faktor yang memengaruhi permintaan dan penawaran seimbang
c. kurva permintaan berpotongan dengan kurva penawaran di satu titik karena jumlah
barang yang ditawarkan sama dengan jumlah barang yang diminta
d. kurva permintaan sejajar dengan kurva penawaran
e. kurva penawaran bergeser ke kanan dan kurva permintaan bergeser ke kiri

4. Perhatikanlah kurva berikut ini!

Keadaan ekuilibrium ditunjukkan ....


a. garis DD
b. titik P
c. titik Q
d. garis SS
e. titik E

5. Perhatikan tabel berikut ini.


Dari tabel di atas, keseimbangan pasar dicapai pada harga ....
a. Rp25.000,00 d. Rp10.000,00
b. Rp20.000,00 e. Rp5.000,00
c. Rp15.000,00
6. Koefisien elastisitas permintaan sama dengan nol (Ed = 0), maka permintaan
bersifat ....
a. elastis d. inelastis
b. elastis uniter e. inelastis sempurna
c. elastis sempurna
7. ***Anda dapat memilih lebih dari satu jawaban!
Faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran adalah....
a. Biaya Produksi
b. Kemajuan Teknologi
c. Pendapatan masyarakat
d. Jumlah Penduduk
e. Jumlah produsen

8.
***Anda dapat memilih lebih dari satu jawaban!
Pernyataan yang salah mengenai pergeseran kurva penawaran tersebut adalah… .
a. Biaya produksi bertambah menyebabkan kurva penawaran bergeser dari S ke S1
b. Pendapatan masyarakat naik menyebabkan harga barang yang ditawarkan bergeser
dari S ke S1
c. Jumlah barang yang ditawarkan bertambah menyebabkan kurva penawaran bergeser
dari S1 ke S
d. Penggunaan teknologi modern menyebabkan produksi berlangsung efisien sehingga
mengurangi biaya produksi dari S ke S1
e. harga barang yang ditawarkan naik dan jumlah barang yang ditawarkan turun
menyebabkan titik keseimbangan bergeser dari E1 ke E2
9. ***Anda dapat memilih lebih dari satu jawaban!
Keseimbangan pasar akan terjadi kecuali bila…

a. faktor-faktor produksi dapat digunakan secara seimbang


b. faktor-faktor produksi dapat digunakan secara seimbang
c. jumlah barang yang diminta sama dengan jumlah barang yang ditawarkan
d. kurva permintaan sejajar dengan kurva penawaran
e. kurva permintaan bergeser ke kiri dan kurva penawaran bergeser ke kanan
10. ***Anda dapat memilih lebih dari satu jawaban!
Berikut ini adalah faktor-faktor yang dapat menggeser kurva permintaan ke
kanan, kecuali…

a. harga barang itu sendiri


b. harga barang lain
c. perkiraan harga masa depan
d. pendapatan konsumen
e. selera konsumen
11.
***Anda dapat memilih lebih dari satu jawaban!
factor-faktor yang mempengaruhi tingkat permintaan dan penawaran barang adalah…
a. harga barang
b. biaya produksi
c. selera
d. teknologi
e. tingkat pendapatan
12. Perhatikan kurva berikut ini!

jawabanya : Bonus

13. Berdasarkan kurva di samping, penawaran bersifat ....


a. elastis uniter
b. elastis sempurna
c. inelastis sempurna
d. elastis
e. inelastis
14. Salah satu cara untuk menunjukkan keadaan keseimbangan adalah ....
a. dengan menggunakan grafik
b. dengan menggunakan tabel
c. dengan menghitung koefisien elastisitas
d. dengan menghitung besarnya penawaran dan permintaan
e. semua cara dapat dilakukan, asalkan hasilnya sama

15.
Kelebihan permintaan dalam keseimbangan pasar disebut ....
a. ekuilibrium
b. surplus
c. shortage
d. elastis
e. koefisien elastis

16. Kurva penawaran mempunyai slope ....


a. negatif
b. positif
c. negatif - positif
d. tetap
e. positif - negatif
17. Jumlah barang atau jasa yang akan dibeli pada berbagai tingkat harga,
waktu, dan tempat tertentu disebut ....
a. penawaran
b. permintaan
c. hukum permintaan
d. hukum penawaran
e. harga pasar
18. Permintaan yang disertai dengan kemampuan membeli, tetapi belum melakukan
transaksi disebut permintaan ....
a. selektif d. absolut
b. pasar e. potensial
c. efektif
19. Faktor utama yang memengaruhi bergeraknya kurva permintaan barang dan jasa adalah
tingkat ....
a. harga barang itu sendiri
b. pendapatan
c. selera konsumen
d. biaya produksi
e. kemajuan teknologi
20. Hukum permintaan berbanding terbalik dengan harga, artinya ....
a. jika harga naik, permintaan turun
b. jika harga naik, permintaan naik
c. jika harga naik, penawaran tetap
d. jika harga turun, permintaan tetap
e. jika harga turun, permintaan stabil

Anda mungkin juga menyukai