Anda di halaman 1dari 11

Nomor : HM.04.01.25.2531.08.22.05254.12.19.

352 Jakarta, 9 Agustus


2022
Lampiran : 2 (Dua) Berkas
Perihal : Pedoman Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77
Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2022

Kepada Yth.
1. Pejabat Pimpinan Tinggi Madya
2. Kepala Unit Kerja Pusat
3. Kepala Unit Pelaksana Teknis

Berdasarkan surat dari Kepala Sekretariat Presiden nomor


B-06/KSN/SP/KK.07.00/08/2022 tanggal 2 Agustus 2022 perihal Himbauan untuk
Ikut Serta Upacara Virtual HUT Ke-77 Kemerdekaan RI dan surat dari Menteri
Sekretaris Negara nomor B- 737/M/S/TU.00.04/08/2022 tanggal 6 Agustus 2022
perihal Pedoman Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan Republik
Indonesia (RI) Tahun 2022, bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:
1. Tema dan Logo:
Tema peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 adalah Pulih
Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. Tema dan logo dapat diunduh pada
situs resmi Kementerian Sekretariat Negara (www.setneg.go.id).
2. Pedoman pokok kegiatan di tingkat pusat:

Hari, Waktu
Tanggal (WIB) Acara Tempat
Senin,
1 Agustus 19.30 Zikir dan Doa Kebangsaan Halaman Istana Merdeka
2022
Upacara Penganugerahan Tanda
Jumat, 09.30 Istana Negara
Kehormatan Republik Indonesia
12 Agustus
2022 Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-
15.00 61 Tahun 2022 Cibubur

Senin,
Upacara Pengukuhan Pasukan
15 Agustus 16.00 Istana Negara
2022 Pengibar Bendera Pusaka
(Paskibraka)

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
Hari, Tanggal Waktu Tempat
Acara
(WIB)
Pidato Presiden Republik Indonesia Ruang Rapat Paripurna,
09.30 pada Gedung Nusantara
Selasa, Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang MPR/DPR/DPD RI
16 Agustus Bersama DPR RI dan DPD RI Tahun
2022 2022
13.30 Pidato Presiden Republik Indonesia Ruang Rapat Paripurna,
pada Penyampaian Keterangan Gedung Nusantara
Pemerintah atas RUU tentang APBN MPR/DPR/DPD RI
Tahun Anggaran 2023 beserta Nota
Keuangannya pada Rapat Paripurna
Pembukaan Masa Persidangan I DPR-
RI Tahun Sidang 2022-2023
24.00 Upacara Apel Kehormatan dan Taman Makam Pahlawan
Renungan Suci Nasional Utama Kalibata

Rabu, Kirab Bendera Pusaka dari Monumen Silang Monas, Halaman


17 Agustus Nasional ke Halaman Istana Merdeka Istana Merdeka dan
2022 08.00 Daring
Pertunjukan Kesenian Halaman Istana Merdeka
dan Daring

10.00 Upacara Peringatan Detik-Detik Halaman Istana Merdeka


Proklamasi Kemerdekaan RI dan Daring

15.45 Pertunjukan Kesenian Halaman Istana Merdeka


dan Daring

17.00 Upacara Penurunan Bendera Sang Halaman Istana Merdeka


Merah Putih dan Daring

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
3. Penyelenggaraan Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022
diatur sesuai dengan lampiran surat dari Kepala Sekretariat Presiden nomor B-
06/KSN/SP/KK.07.00/08/2022 tanggal 2 Agustus 2022 perihal Himbauan untuk
Ikut Serta Upacara Virtual HUT Ke-77 Kemerdekaan RI dan surat dari Menteri
Sekretaris Negara nomor B- 737/M/S/TU.00.04/08/2022 tanggal 6 Agustus 2022
perihal Pedoman Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan
Republik Indonesia (RI) Tahun 2022 :
a. Di tingkat pusat Badan POM, Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI
Tahun 2022 dilaksanakan secara luring dan/atau daring di kantor Pusat Badan
Pengawas Obat dan Makanan mulai pukul 07.00 WIB (sebelum pelaksanaan
Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Halaman
Istana Merdeka Jakarta) mengenakan Pakaian Nasional (Pakaian Adat),
dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Peserta Upacara Hadir offline/luring
1) Pejabat Pimpinan Tinggi Madya
2) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
3) 25% PNS dari pegawai pada masing-masing satker
Peserta Upacara Hadir Online/Daring
75% dari pegawai pada masing-masing satker (link zoom akan disampaikan 1
hari sebelum pelaksanaan upacara)
b. Di tingkat UPT, Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022
dilaksanakan secara luring dengan ketentuan upacara dilaksanakan pada lokasi
yang ditentukan oleh Kepala UPT, mulai pukul 07.00 waktu setempat (sebelum
pelaksanaan upacara di Halaman Istana Merdeka Jakarta) mengenakan Pakaian
Nasional (Pakaian Adat), dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan
pencegahan Covid-19. Penyelenggaraan Upacara minimal mencakup hal
sebagai berikut :
1) Penghormatan umum kepada Inspektur Upacara
2) Laporan Komandan Upacara
3) Pengibaran bendera merah putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya
4) Mengheningkan cipta
5) Pembacaan Pancasila
6) Pembacaan Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik
Indonesia Tahun 1945
7) Pembacaan Teks Proklamasi oleh Inspektur Upacara
8) Pembacaan doa
9) Laporan Komandan Upacara
10) Penghormatan umum kepada Inspektur Upacara
4. Pada tanggal 17 Agustus 2022, seluruh pegawai agar menghentikan aktivitasnya
sejenak, untuk:
a. Berdiri tegap saat Lagu Kebangsaan Indonesia Raya berkumandang secara
serentak di berbagai lokasi hingga pelosok daerah, pada saat pengibaran
Bendera Sang Merah Putih di Halaman Istana Merdeka Jakarta.

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN
b. Pengecualian menghentikan aktivitas sejenak berlaku bagi pegawai dengan
aktivitas yang berpotensi membahayakan diri sendiri dan orang lain apabila
dihentikan.
5. Pada tanggal 16 Agustus 2022 agar seluruh pegawai mengikuti siaran langsung
Pidato Presiden Republik Indonesia melalui berbagai kanal media (televisi, radio,
dan media daring lainnya).

Demikian kami sampaikan untuk dilaksanakan, atas perhatian disampaikan terima kasih.

Plt. Sekretaris Utama,

Dra. Elin Herlina Apt., M.P.

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE), BSSN

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)


KEMENTERIAN SEKRETARIAT NEGARA RI
SEKRETARIAT PRESIDEN
Jalan Veteran No. 16, Jakarta 10110, Telepon (021) 23545001
Faksimile (021) 3859786, Situs: www.setneg.go.id

Nomor : B-06/KSN/SP/KK.07.00/08/2022 2 Agustus 2022


Sifat : Segera
Hal : Himbauan untuk Ikut Serta Upacara Virtual HUT
Ke-77 Kemerdekaan RI

Yth. Pejabat terlampir


di tempat

Bersama ini dengan hormat, kami sampaikan permohonan kesediaan


Bapak/Ibu untuk menugaskan seluruh Pejabat dan Pegawai di Lingkungan Kementerian
dan Lembaga untuk dapat mengikuti upacara secara virtual dalam rangka Peringatan
Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022 yang akan
dilaksanakan

pada hari, tanggal : Rabu, 17 Agustus 2022


agenda : Upacara Virtual Detik-detik Proklamasi dan Upacara
Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih
media : Video Conference melalui Aplikasi Zoom Meeting

dengan mendaftarkan diri pada laman Pandang Istana


https://www.pandang.istanapresiden.go.id yang telah dibuka dari tanggal 2 s.d. 12
Agustus 2022.

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih.

Kepala Sekretariat Presiden,

Heru Budi Hartono


Lampiran Surat Dinas
Kepala Sekretariat Presiden
Nomor : B-06/KSN/SP/KK.07.00/08/2022
Tanggal : 2 Agustus 2022

DAFTAR PEJABAT YANG DIKIRIMI SURAT DINAS

1. Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan


2. Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian
3. Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan
Kebudayaan
4. Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi
5. Deputi Bidang Administrasi Sekretariat Kabinet
6. Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri
7. Sekretaris Jenderal Kementerian Luar Negeri
8. Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan
9. Sekretaris Jenderal Kementerian Agama
10. Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia
11. Sekretaris Jenderal Kementerian Keuangan
12. Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
13. Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan
14. Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial
15. Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan
16. Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian
17. Sekretaris Jenderal Kementerian Perdagangan
18. Sekretaris Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
19. Sekretaris Jenderal Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
20. Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan
21. Sekretaris Jenderal Kementerian Komunikasi dan Informatika
22. Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian
23. Sekretaris Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
24. Sekretaris Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan
25. Sekretaris Jenderal Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan
Transmigrasi
26. Sekretaris Jenderal Kementerian Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan
Nasional
27. Sekretaris Jenderal Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas
28. Sekretaris Jenderal Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi
Birokrasi
29. Sekretaris Jenderal Kementerian Badan Usaha Milik Negara
30. Sekretaris Jenderal Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah
31. Sekretaris Jenderal Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata
dan Ekonomi Kreatif
32. Sekretaris Jenderal Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan
Anak
33. Sekretaris Jenderal Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi
Nasional
34. Sekretaris Jenderal Kementerian Pemuda dan Olahraga
35. Kepala Sekretariat Staf Kepresidenan
36. Sekretaris Utama Badan Intelijen Negara (BIN)
37. Sekretaris Utama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)
38. Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional (LEMHANNAS)
39. Sekretaris Kementerian Investasi / Sekretaris Utama BKPM
40. Sekretaris Utama Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja
Indonesia (BNP2TKI)
41. Sekretaris Utama Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)
42. Jaksa Agung Muda Pembinaan
43. Badan Pengawasan Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI)
44. Sekretaris Jenderal Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
45. Sekretaris Utama Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI)
46. Sekretaris Utama Badan Pusat Statistik (BPS)
47. Sekretaris Utama Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN)
48. Sekretaris Utama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN)
49. Sekretaris Utama Badan Informasi Geospasial (BIG)
50. Sekretaris Utama Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI)
51. Sekretaris Utama Lembaga Administrasi Negara (LAN)
52. Sekretaris Utama Badan Kepegawaian Negara (BKN)
53. Sekretaris Utama Perpustakaan Nasional (PERPUSNAS)
54. Sekretaris Utama Badan Standarisasi Nasional (BSN)
55. Sekretaris Utama Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN)
56. Sekretaris Utama Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN)
57. Sekretaris Utama Badan Pengawasan Keuangan & Pembangunan (BPKP)
58. Sekretaris Utama Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT)
59. Sekretaris Utama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)
60. Sekretaris Utama Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)
61. Sekretaris Utama Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP)
62. Sekretaris Utama Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT)
63. Sekretaris Utama Badan Narkotika Nasional (BNN)
64. Sekretaris Utama Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK)
65. Kepala Badan Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS)

Kepala Sekretariat Presiden,

Heru Budi Hartono


Nomor : B- 737/M/S/TU.00.04/08/2022 6 Agustus 2022
Sifat : Sangat Segera
Hal : Pedoman Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77
Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2022

Yth. 1. Pimpinan Lembaga Negara


2. Gubernur Bank Indonesia
3. Menteri Kabinet Indonesia Maju
4. Jaksa Agung
5. Panglima Tentara Nasional Indonesia
6. Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia
7. Pimpinan Lembaga Pemerintah Non Kementerian
8. Pimpinan Lembaga Non Struktural
9. Kepala Perwakilan RI di Luar Negeri
10. Gubernur Provinsi di seluruh Indonesia
11. Bupati dan Walikota di seluruh Indonesia
di tempat

Dalam rangka Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 tanggal 17 Agustus
2022, bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:
1. Tema dan Logo:
Tema peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 adalah Pulih Lebih Cepat,
Bangkit Lebih Kuat. Tema dan logo dapat diunduh pada situs resmi Kementerian Sekretariat
Negara (www.setneg.go.id).
2. Pedoman pokok kegiatan di tingkat pusat:
Hari, Waktu
Acara Tempat
Tanggal (WIB)
Senin,
1 Agustus 19.30 Zikir dan Doa Kebangsaan Halaman Istana Merdeka
2022
Upacara Penganugerahan Tanda
Jumat, 09.30 Istana Negara
Kehormatan Republik Indonesia
12 Agustus
Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-61
2022 15.00 Cibubur
Tahun 2022
Senin,
Upacara Pengukuhan Pasukan Pengibar
15 Agustus 16.00 Istana Negara
Bendera Pusaka (Paskibraka)
2022
Pidato Presiden Republik Indonesia pada Ruang Rapat Paripurna,
09.30 Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Gedung Nusantara
Selasa, Bersama DPR RI dan DPD RI Tahun 2022 MPR/DPR/DPD RI
16 Agustus Pidato Presiden Republik Indonesia pada
Ruang Rapat Paripurna,
2022 Penyampaian Keterangan Pemerintah atas
13.30 Gedung Nusantara
RUU tentang APBN Tahun Anggaran 2023
MPR/DPR/DPD RI
beserta Nota Keuangannya pada Rapat

Jalan Veteran No. 17 - 18, Jakarta 10110 Telepon (021) 3845627, 3442327
-2-
Hari, Waktu
Acara Tempat
Tanggal (WIB)
Paripurna Pembukaan Masa Persidangan I
DPR-RI Tahun Sidang 2022-2023
Upacara Apel Kehormatan dan Renungan Taman Makam Pahlawan
24.00
Suci Nasional Utama Kalibata
Silang Monas, Halaman
Kirab Bendera Pusaka dari Monumen
Istana Merdeka dan
Nasional ke Halaman Istana Merdeka
08.00 Daring
Halaman Istana Merdeka
Pertunjukan Kesenian
Rabu, dan Daring
17 Agustus Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Halaman Istana Merdeka
10.00
2022 Kemerdekaan RI dan Daring
Halaman Istana Merdeka
15.45 Pertunjukan Kesenian
dan Daring
Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Halaman Istana Merdeka
17.00
Putih dan Daring

3. Penyelenggaraan Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 diatur


sebagai berikut:
a. Di tingkat pusat, Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI dan
Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih dipusatkan di Halaman Istana Merdeka
Jakarta secara luring dan daring, dengan memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1) Upacara dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan
Covid-19.
2) Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) bertugas dengan formasi lengkap.
3) Upacara dihadiri oleh Presiden RI (selaku Inspektur Upacara), Wakil Presiden RI dan
petugas upacara sebagai berikut: Ketua DPD RI (selaku Pembaca Teks Proklamasi),
serta Menteri Agama (selaku Pembaca Doa).
4) Tamu undangan upacara secara luring terdiri dari Pimpinan Lembaga Negara,
Gubernur Bank Indonesia, Menteri Kabinet Indonesia Maju, Jaksa Agung, Panglima
TNI, dan Kapolri, serta Para Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh negara-
negara sahabat di Jakarta, dan tamu undangan lainnya, serta masyarakat.
5) Peserta upacara secara daring terdiri dari segenap masyarakat yang telah mendaftar
melalui laman situs https://www.pandang.istanapresiden.go.id.
6) Pakaian yang dikenakan saat upacara yaitu Pakaian Nasional (Adat Daerah).
b. Di tingkat pusat, bagi Sekretariat Lembaga Negara/Kementerian/Lembaga Pemerintah Non
Kementerian/Lembaga Non Struktural, Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI
Tahun 2022 dilaksanakan secara luring dan/atau daring di kantor masing-masing mulai
pukul 07.00 WIB (sebelum pelaksanaan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi
Kemerdekaan RI di Halaman Istana Merdeka Jakarta), dengan tetap memperhatikan
protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
c. Di luar negeri, Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 dilaksanakan
secara luring dan/atau daring di Kantor Perwakilan RI di luar negeri. Pelaksanaan agar
menyesuaikan kondisi pandemi Covid-19 di tiap negara dan mengutamakan penerapan
protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
d. Di tingkat daerah, Upacara Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022
dilaksanakan secara luring dan/atau daring, dengan ketentuan:
1) Upacara dilaksanakan pada lokasi yang ditentukan oleh Kepala Daerah/Forum
Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat, mulai pukul 07.00 waktu setempat
(sebelum pelaksanaan upacara di Halaman Istana Merdeka Jakarta), dengan tetap
memperhatikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
-3-

2) Kantor Perwakilan/Lembaga yang berada di daerah mengikuti upacara yang


dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota setempat.
3) Kepala Daerah/Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) wajib mengikuti
Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI dan Upacara Penurunan
Bendera Sang Merah Putih yang dilaksanakan di Halaman lstana Merdeka Jakarta
secara daring dari kantor masing-masing.
4. Pada tanggal 17 Agustus 2022, segenap masyarakat Indonesia dihimbau menghentikan
aktivitasnya sejenak, untuk:
a. Berdiri tegap saat Lagu Kebangsaan Indonesia Raya berkumandang secara serentak di
berbagai lokasi hingga pelosok daerah, pada saat pengibaran Bendera Sang Merah Putih
di Halaman Istana Merdeka Jakarta.
b. Pengecualian menghentikan aktivitas sejenak berlaku bagi warga dengan aktivitas yang
berpotensi membahayakan diri sendiri dan orang lain apabila dihentikan.
c. Jajaran TNI dan Polri di setiap daerah agar membantu keberhasilan pelaksanaan hal
tersebut di daerahnya masing-masing, antara lain dengan memperdengarkan sirine atau
suara penanda lainnya sesaat sebelum Lagu Kebangsaan Indonesia Raya berkumandang
dan tetap memperhatikan penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
5. Pada tanggal 16 Agustus 2022 agar masyarakat mengikuti siaran langsung Pidato Presiden
Republik Indonesia melalui berbagai kanal media (televisi, radio, dan media daring lainnya).
Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih.

Menteri Sekretaris Negara


Selaku Ketua Panitia Negara Perayaan
Hari-Hari Nasional dan Penerimaan
Kepala Negara/Pemerintah Asing/
Pimpinan Organisasi Internasional,

Pratikno

Tembusan:
1. Presiden RI
2. Wakil Presiden RI

Anda mungkin juga menyukai