Anda di halaman 1dari 11

ANCAMAN DIBIDANG IDEOLOGI DAN

STRATEGI MENGATASINYA
D
I
S
U
S
U
N
OLEH KELOMPOK 1
ANGGOTA:
- Cristian saratu
- Kristian lamere
- Lialfis A. Langaja
- Decha Afriani
- Beti yigibalom
- Mario Itlay
- Gabrielo s. patana
- Didi Junior R
1
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat TUHAN YME Karena atas berkat dan
Rahmat Nya lah sehingga makalah tentang “ancaman di bidang ideologi dan
strategi mengatasinya” dapat kami selesaikan.
Tidak lupa kami mengucapkan terimakasih kepada setiap orang yang
berpartisipasi dalam penyusunan materi dalam makalah ini.
Sebagai penyusun, kami masih menyadari bahwa masih ada banyak kekurangan
dalm penyusunan makalah ini. Mulai dari kata, tata Bahasa, dan struktur makalah
ini sehingga kami dengan senang hati bersedia menerima saran dan kritik melalui
halaman yang telah kami sediakan.
Tidak lupa, semoga karya ini bermanfaat bagi yang membacanya.

2
DAFTAR ISI
Cover ……………………………………………………………………………………………………… 1
Kata pengantar ………………………………………………………………………………………. 2
Daftar isi ………………………………………………………………………………………………… 3
Bab 1 pendahuluan ………………………………………………………………………………… 4
Bab 2 Tinjauan pustaka…………………………………………………………………………… 5
Bab 3 Pembahasan…………………………………………………………………………………. 5
1.penjelasan ………………………………………………………………………………… 5
2.strategi mengatasinya ………………………………………………………………. 6
Penutup …………………………………………………………………………………………………. 8
Kolom kritikan dan saran ……………………………………………………………………….. 9
Daftar pustaka ……………………………………………………………………………………….. 10

3
BAB 1 PENDAHULUAN
Sebagai suatu negara yang telah berdiri dan merdeka, tentu memiliki ancaman
yang nyata baik dalam pemerintahan dan dalam kehidupan berbangsa dan
bernegara rakyat Indonesia. Salah satu hal yang menjadi ancaman dari negara
Indonesia adalah ideologinya yaitu Pancasila. Dalam sejarahnya, ideologi
Pancasila pernah ingin diganti oleh ideologi lain yang bertentangan dengan
ideologi Pancasila, namun karena tidak sesuai dengan keberagaman bangsa
Indonesia dan karena perjuangan dari rakyat Indonesia oleh karena itu,Pancasila
tetap menjadi ideologi negara Indonesia dan oleh karena itulah sampai sekarang
ini ideologi kita masih memiliki ancaman.
Meskipun komunisme dan fasisme sebagai ideologi yang menjadi ancaman nyata
terhadap Pancasila telah hilang, namun ancaman dibidang ideologi masih tetap
ada namun sayangnya banyak rakyat yang belum mengetahui atau bahkan tahu
tapi tidak begitu mempedulikannya.
Mengetahui adanya suatu ancaman terhadap ideologi negara, tentunya ada
faktor yang menyebabkan adanya ancaman terhadap ideologi. Faktor-faktor
tersebut antara lain:
 Penyebaran Ideologi lain selain Pancasila
 Kondisi politik yang kurang stabil
 menurunnya tingkat toleransi antar kelompok masyarakat
 perubahan generasi
 pengaruh kelompok ekstrimis
 konflik agama dan etnis
Salah satu ancaman terhadap idelogi negara adalah pengetahuan yang perlu
diketahui oleh seluruh masyarakat.setiap negara pasti memiliki ancaman yang
mengganggu keutuhan dan kedaulatan negara tersebut dan perlunya kesadaran
untuk mengetahui hal tersebut. Oleh karena itulah, hal inilah yang menjadi tujuan
dari penulisan dari makalah ini.

4
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA
Secara umum, ancaman terhadap ideologi suatu negara, adalah ketika terjadi
suatu peristiwa yang menolak dan ingin menggantikan ideologi suatu negara.
Namun ada beberapa hal lain yang juga bisa menjadi potensi yang
membahayakan atau mengancam ideologi negara. Hal tersebut antara lain:
 persaingan ideologis
 perubahan sosial dan budaya
 perang saudara (konflik agama atau etnis)
 teknologi dan media sosial
 radikalisasi dan ekstrimisme
 Globalisasi

BAB 3 PEMBAHASAN
1. PENJESALAN
a) Persaingan ideologis
Persaingan antara ideologi yang berbeda dapat mengancam
keberlanjutan suatu ideologi.persaingan ini dapat terjadi karena adanya
perbedaan pandangan terhadap ideologi yang sudah ada dan dapat
memunculkan ide-ide baru yang berpotensi bertentangan dengan ideologi
yang sudah ada.

b) perubahan sosial budaya


seiring dengan perkembangan zaman, tentu akan mempengaruhi cara
hidup suatu bangsa dalam kehidupan sosial. perubahan dalam budaya dan
struktur sosial suatu masyarakat dapat meruntuhkan nilai – nilai yang
dalam ideologi tertentu. Ketika masyarakat mengalami perubahan yang
sangat drastis, ideologi yang sudah ada dapat dihadapkan pada tantangan.

5
c) Perang saudara (konflik agama atau etnis)
Perang saudara dapat terjadi karena berbagai hal, dan semua itu dapat
terjadi atas dasar perbedaan baik politik,suku,agama, ras, budaya dan
lain sebagainya. Dalam bidang ideologi, perang saudara secara tidak
langsung membawa ancaman terhadap stabilitas politik bahkan ideologi

d) Teknologi dan media sosial


Teknologi dan media sosial merupakan hal yang tidak dapat lepas dalam
kehidupan modern kita, karena teknologi dan media sosial sangat
berpengaruh. Namun yang harus kita sadari adalah teknologi dan media
sosial dapat juga membawa ancaman terhadap ideologi kita. Karena
pertukaran informasi dari luar,dapat menyebabkan penyebaran paham
–paham baru atau ide – ide yang bertentangan dengan ideologi yang
ada dan tentu dapat merubah pandangan masyarakat dalam hal
ideologi.

e) Radikalisasi dan ekstrimisime


Radikalisasi dan ekstrimisme yang muncul dalam suatu bangsa
berpotensi mengancam ideologi. Kelompok radikal dan ekstrim,
biasanya menentang nilai – nilai dalam ideologi dan mencoba untuk
menggantinya.

f) Globalisasi
Dalam dunia internasional, negara – negara yang ada, memiliki ideologi
yang berbeda, dan indonesia memiliki ideologinya yaitu Pancasila.
Pengaruh globalisasi dapat secara perlahan mengubah paham
masyarakat karena dalam globalilsasi, paham liberal yang tidak sesuai
dengan pancasila mulai di anut oleh sebagian orang di Indonesia dalam
berbagai bidang dan ini tentu dapat mengancam ideologi negara.

6
2. Strategi mengatasinya
Untuk mendapatkan solusi dari ancaman di bidang ideologi, perlu adanya
kesimpulan dari semua ancaman yang ada dan bisa kita simpulkan bahwa
ancaman terhadap ideologi bisa ada karena perbedaan pemahaman atau
pandangan sehingga strategi yang bisa kami rumuskan antara lain:

 Menekankan pendidikan tentang nilai – nilai atau prinsip – prinsip


ideologi Pancasila keoada generasi muda agar dapat memperkuat
keyakinan dan dukungan terhadap ideologi tesebut dan dapat
bertahan di era globalisasi yang menyebarkan paham – paham baru
 Menggunakan media sosial dengan bijak dan tidak terlalu cepat
terpengaruh oleh sebuah informasi.
 Memberantas kelompok radikal dan ekstrimis karena kelompok ini
muncul untuk menentang paham atau ideologi negara
 Pengembangan solusi inovatif agar ideologi Pancasila tetap relevan
untuk setiap generasi.
 Menekankan prinsip hak asasi manusia dalam ideologi. Untungnya
ideologi Pancasila menjunjung tinggi hak asasi manusia melalui sila
ke 2 pancasila yang berbunyi “kemanusiaan yang adil dan beradap”
 Menerapkan nilai – nilai Pancasila dengan benar secara keseluruhan
sehingga baik pemerintah maupun rakyat mampu menumbuhkan
pemerintahan yang kuat, mandiri, dan tahan uji terhadap adanya
paham – paham yang bertentangan dengan ideologi
 Memperkuat kepercayaan rakyat agar ideologi yang ada mampu
bertahan
 Meningkatkan persatuan dan kesatuan masyarakat
 Menjaga kondisi politik negara agar tetap stabil
 Memberikan solusi untuk setiap konflik yang terjadi di tengah
masyarakat
 Mengimplementasikan nilai – nilai yang ada dalam ideologi Pancasila
dengan benar dan apa adanya tanpa penyimpangan -penyimpangan

7
PENUTUP
Ideologi yang kita punya memiliki nilai – nilai luhur dan kemanusiaan yang tinggi
dan masih sangat relevan untuk saat ini meski begitu tetap saja ideologi ini
memiliki ancaman yang nyata. Tapi dari sekian banyaknya ancaman dalam bidang
ideologi tersebut, solusi paling utama yang ada adalah mengimplementasikan
nilai – nilai dalam ideologi tersebut dengan benar tanpa adanya penyimpangan
karena ideologi negara ini juga yang menjadi alasan mengapa Indonesia tetap
kokoh bersatu di tengah – tengah keberagaman.

8
Kritikan dan saran
Dalam makalah ini mungkin masih terdapat kesalahan dari struktur dan nisi
materinya sehingga kami meminta masukan/kritikan/saran yang membangun
agar bisa kami jadikan pelajaran untuk kedepannya agar lebih baik lagi.

9
DAFTAR PUSTAKA

Buku pendidikan Pancasila dan kewarganegaraan kelas XI semester dua edisi revisi 2017
https://fahum.umsu.ac.id/

10
11

Anda mungkin juga menyukai