Anda di halaman 1dari 29

LAPORAN KEGIATAN DISEMINASI

PELATIHAN AKM KELAS DAN ASESMENPEDIA


DI SMA NEGERI 1 TAMPAKSIRING

Disusun oleh:
I Wayan Barisanta, S.Pd.
Ni Wayan Arisujati, S.Pd., M.Pd.

SMA Negeri 1 Tampaksiring


Jalan Pucak Tegeh Manukaya Tampaksiring
Kode Pos 80552 Telp. (0361) 901957 Fax. (0361) 902271
E-mail: taksuinfo@gmail.com Website: www.sman1tampaksiring.sch.id
2022

PENGESAHAN
DISEMINASI PELATIHAN AKM KELAS DAN ASESMENPEDIA
DI SMA NEGERI 1 TAMPAKSIRING

Disusun oleh,

Penulis 1, Penulis 2,

I Wayan Barisanta, S.Pd. Ni Wayan Arisujati, S.Pd. M.Pd.


NIP. 198509242019031005 NIPPPK. 199501072022212003

Mengetahui,
Kepala SMA Negeri 1 Tampaksiring

Ngakan Ketut Tresnabudi, S.Pd., M.Pd.


NIP. 196805221990021002
KATA PENGANTAR

Puja dan Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas
berkat rahmat-Nya, sehingga Laporan Diseminasi Pelatihan Aplikasi AKM Kelas dan
Asesmenpedia yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kepemudaan Olahraga
Provinsi Bali dapat kami selesaikan sesuai dengan rencana.
Pelatihan Aplikasi AKM Kelas dan Asesmenpedia diselenggarakan oleh Dinas
Pendidikan Kepemudaan Olahraga Provinsi Bali pada Senin, 27 Maret 2023 sampai
Kamis, 30 Maret 2023 di Hotel Puri Nusa Indah Jalan Waribang Denpasar. Pelatihan
tersebut diberikan oleh narasumber dari Pusmendik.
Pelaksanaan kegiatan diseminasi Pelatihan Aplikasi AKM Kelas dan
Asesmenpedia serta penyusunan laporan ini, penulis banyak memperoleh bimbingan,
petunjuk, bantuan serta saran-saran yang bermanfaat dari berbagai pihak, yang
semuanya itu dapat memberikan kemudahan dan menunjang dalam pelaksanaan
diseminasi dan penulisan laporan ini. Oleh karena itu, pada kesempatan ini kami
mengucapkan terima kasih kepada:
1. Ngakan Ketut Tresnabudi, S.Pd., M.Pd, Selaku Kepala SMA Negeri 1 Tampaksiring
2. Peserta (Guru) dan Staf tata usaha serta semua pihak yang tidak dapat penulis
sebutkan satu per satu.
Akhir kata, kami sampaikan ucapan terima kasih dan permohonan maaf kami
atas keterbatasan kemampuan dan kekurangan kami. Dengan senang hati penulis
mengharapkan masukan, kritikan, dan saran yang membangun. Kami juga berharap
laporan ini dapat bermanfaat bagi pembaca pada umumnya dan bagi penulis khususnya.

Tampaksiring, 11 April 2023

Penulis 1, Penulis 2,

I Wayan Barisanta, S.Pd. Ni Wayan Arisujati, S.Pd. M.Pd.


NIP. 198509242019031005 NIPPPK. 199501072022212003
LOPARAN
DISEMINASI PELATIHAN AKM KELAS DAN ASESMENPEDIA
DI SMA NEGERI 1 TAMPAKSIRING

1. Latar Belakang
Pendidikan merupakan pembelajaran pengetahuan, keterampilan, serta kebiasaan
sekelompok orang yang diturunkan dari satu generasi ke generasi selanjutnya melalui
pengajaran, penelitian serta pelatihan. Faktor keberhasilan suatu negara bukan hanya
ditentukan oleh faktor ekonomi, hukum, dan pertahanan negara namun juga dari faktor
pendidikan negara tersebut. Alasannya, karena pendidikan merupakan penggerak
Sumber Daya manusia yang dapat memajukan semua faktor keberhasilan suatu negara.
Berdasarkan Skor PISA, Indonesia pada 2018 berada pada posisi sangat
memprihatinkan. Hasil survei PISA 2018 menempatkan Indonesia di urutan ke-74 alias
peringkat keenam dari bawah. Kemampuan membaca siswa Indonesia di skor 371
berada di posisi 74, kemampuan Matematika mendapat 379 berada di posisi 73, dan
kemampuan sains dengan skor 396 berada di posisi 71. Sebagai sebuah solusi untuk
menanggapi kondisi tersebut, reformasi asesmen diperlukan guna mendorong
peningkatan kualitas pembelajaran. Untuk itu pada tahun 2021, Ujian Nasional (UN)
sudah tidak lagi diberlakukan dan Asesmen Nasional (AN) resmi diterapkan oleh
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Adapun alasan yang mendasari UN
digantikan dengan AKM adalah penerapan UN tidak sesuai dengan tujuan pendidikan
abad ke-21 yang mana ingin mengembangkan kemampuan berpikir tingkat tinggi dan
kompetensi lain yang lebih relevan dengan abad globalisasi ini.
Mengutip dari laman Direktorat Sekolah Menengah Pertama Kemendikbud,
AKM atau Asesmen Kompetensi Minimum adalah penilaian kompetensi mendasar yang
diperlukan oleh semua peserta didik untuk mampu mengembangkan kapasitas diri dan
berpartisipasi positif pada masyarakat. Penerapan Asesmen Kompetensi Minimum
(AKM) diikuti peserta didik dengan tujuan untuk mengukur literasi membaca dan
numerasi sebagai hasil belajar kognitif. Survei Karakter diikuti peserta didik dan guru.
Ini dilakukan untuk mengukur sikap kebiasaan dan nilai-nilai sebagai hasil belajar
non kognitif. Sementara Survei Lingkungan Belajar diikuti kepala satuan pendidikan
untuk mengukur kualitas pembelajaran dan iklim sekolah yang menunjang
pembelajaran. Berbeda dengan asesmen berbasis mata pelajaran yang memotret hasil
belajar murid pada mata pelajaran tertentu, AKM memotret kompetensi mendasar yang
diperlukan untuk sukses pada berbagai mata pelajaran.
Adapun tujuan diadakannya AKM adalah untuk mendapatkan informasi akurat
mengenai kemampuan siswa dalam belajar sehingga kualitas pembelajaran yang dirasa
masih kurang baik dapat diperbaiki dan ditingkatkan lagi. Pasalnya, kualitas
pembelajaran ini dapat mempengaruhi hasil belajar siswa. Secara garis besar, tujuan
utama AKM ini adalah meningkatkan mutu pendidikan siswa di Indonesia.
Kemdikbudristek meluncurkan aplikasi asesmenpedia yang berkaitan erat dengan AKM
kelas untuk mencapai kesuksesan pelaksanaan Asesmen Nasional berbasis komputer.
Aplikasi ini dapat membantu ibu/bapak guru untuk bisa lebih memahami, dan juga
untuk bisa lebih menjalankan kebijakan Asesmen Nasional. Asesmen formatif yang
berkualitas secara otomatis akan menunjang kesiapan melakukan Asesmen Nasional,
dan memberikan jaminan hasil dari asesmen nasional yang juga berkualitas. Penguatan
asesmen formatif ini dapat dilakukan melalui Asesmenpedia.

Dikutip dari laman Pusmendik, AKM Kelas digunakan sebagai alat bantu guru
di kelas untuk mendiagnosa hasil belajar setiap individu murid. Tujuannya adalah untuk
merancang pembelajaran yang menyesuaikan tingkat kompetensi murid (teaching at the
right level). AKM kelas bisa diikuti oleh seluruh siswa dari mulai jenjang SD hingga
SMA dan SMK. Fungsi utama dari AKM Kelas adalah memberikan pengalaman kepada
siswa dan guru sebelum melakukan AKM Nasional. AKM kelas ini terdiri dari paket-
paket asesmen di mana di dalamnya sudah terkait soal-soal literasi membaca dan
numerasi yang diambil dari bank soal yang sama dari AKM Asesmen Nasional. Jadi
tingkat kesukarannya, varian format soalnya, konteksnya hingga ragam kontennya
memiliki kesamaan. Sementara itu, Asesmenpedia adalah sebuah platform untuk saling
berbagi asesmen-asesmen, baik tertulis maupun non tertulis, berdasarkan mata pelajaran
yang sudah disusun berdasarkan KI-KD untuk semua jenjang pendidikan dasar maupun
menengah. Tersedia untuk kelas 1 sampai kelas 12 baik SD sederajat, SMP sederajat,
SMA sederajat, maupun SMK. AKM Kelas saat ini tersedia dalam platform aplikasi
desktop dengan sistem operasi Windows dan aplikasi mobile dengan sistem operasi
Android yang dapat digunakan guru dan siswa di sekolah.
2. Tujuan

Berdasarkan latar belakang di atas, adapun tujuan dari kegiatan ini adalah
sebagai berikut.

1. Berbagai informasi terkait AKM Kelas dan Asesmenpedia sebagai s

2. Meningkatkan kompetensi Pendidik pada bidang Teknologi, Informasi dan


Komunikasi untuk pendidikan.
3. Meningkatkan keterampilan Pendidik dalam penggunaan aplikasi berbasis TIK
yang menunjang pelaksanaan Asesmen Nasional.
4. Meningkatkan kompetensi Pendidik dalam menyusun soal-soal yang menstimulus
peserta didik berbasis Asesmen Nasional.
5. Melatih guru-guru SMA Negeri 1 Kubu dalam mengoperasikan aplikasi AKM
Kelas dan Asesmenpedia sebagai media asesmen, mulai dari menyiapkan soal,
merakit paket soal, mnegujikan ke siswa, hingga penskoran dan interpretasi hasil
penskoran.

3. Pelaksanaan
Jadwal pelaksanaan kegiatan diseminasi pelatihan akm kelas dan asesmenpedia sebagai
berikut.
Bentuk Kegiatan : Diseminasi
Tempat kegiatan : Ruang Rapat SMA Negeri 1 Tampaksiring
Waktu Pelaksanaan : Kamis, 6 April 2023
Peserta : Seluruh Guru SMA Negeri 1 Tampaksiring

4. Tindak Lanjut
Tindak lanjut setelah pelaksanaan kegiatan diseminasi pelatihan akm kelas dan
asesmenpedia adalah sebagai berikut.
 Peserta (guru) mampu menerapkan serta menghasilkan soal-soal bentuk AKM yang
terdiri dari 6 bentuk yaitu pilihan ganda, pilihan ganda lebih dari 1 kunci jawaban,
pilihan ganda kompleks benar-salah, menjodohkan, uraian, dan uraian singkat.
 Mulai berlatih menggunkan aplikasi AKM kelas dan Asesmenpedia
 Melakukan AKM kelas di kelas sesuai dengan mata pelajaran yang diampu.
5. Dampak

Setelah pelaksanaan kegiatan diseminasi pelatihan akm kelas dan


asesmenpedia ini, hasil yang diharapkan adalah guru-guru SMA Negeri 1
Tampaksiring dapat memanfaatkan aplikasi AKM Kelas dan Asesmenpedia serta
menerapkanya di kelas dan pada mata pelajaran masing-masing.
LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran 1. Rencana Tindak Lanjut

RENCANA TINDAK LANJUT


PELATIHAN APLIKASI AKM KELAS DAN ASESMENPEDIA

Nama Peserta 1/NIP : I Wayan Barisanta, S.Pd./198509242019031005


Nama Peserta 2/NIP : Ni Wayan Arisujati, S.Pd., M.Pd./ 199501072022212003
Asal Instansi : SMA Negeri 1 Tampaksiring
Alamat Instansi : Jalan Pucak Tegeh, Manukaya, Tampaksiring, Gianyar
Nama Pelatihan : Pelatihan Aplikasi AKM Kelas dan Asesmenpedia
Pelaksana Diklat : Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali
Tanggal Pelaksanaan : 27-30 Maret 2023
Lampiran 1. Rencana Tindak Lanjut
RENCANA TINDAK LANJUT
PELATIHAN APLIKASI AKM KELAS DAN ASESMENPEDIA

Nama Peserta 1/NIP : I Wayan Barisanta, S.Pd./198509242019031005


Nama Peserta 2/NIP : Ni Wayan Arisujati, S.Pd., M.Pd./ 199501072022212003
Asal Instansi : SMA Negeri 1 Tampaksiring
Alamat Instansi : Jalan Pucak Tegeh, Manukaya, Tampaksiring, Gianyar
Nama Pelatihan : Pelatihan Aplikasi AKM Kelas dan Asesmenpedia
Pelaksana Diklat : Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali
Tanggal Pelaksanaan : 27-30 Maret 2023

Judul Rencana Tindak Lanjut Diseminasi/Pengimbasan Penyusunan Soal AKM Kelas dan Asesmenpedia di SMA Negeri 1
Tampaksiring
Tujuan Meningkatkan kemampuan dan kreativitas guru-guru SMA Negeri 1 Tampaksiring dalam
membuat soal AKM berbasis AKM Kelas dan Asesmenpedia
Kegiatan yang akan dilakukan Isi dengan langkah-langkah pelaksanaan RTL dari proses persiapan/koordinasi, pelaksanaan, dan
pelaporan, seperti di bawah ini:
Nama Kegiatan Hari, tanggal Ket.
Rabu, 29 Maret Jumat, 31 Maret Senin, 3 April Kamis, 6 April Selasa, 11 April
2023 2023 2023 2023 2023
1. Penyusunan RTL
Menyusun RTL
2. Persetujuan atasan
Melapor ke kepala sekolah
3. Persiapan/koordinasi
Persiapan kegiatan
4. Pelaksanaan
Deseminasi
5. Pelaporan
Menyusun Laporan
RTL dimulai Tanggal 30 Maret 2023
RTL selesai Tanggal 11 April 2023
Sumber daya dan dukungan yang Nara sumber, peserta, serta sarana dan prasarana
dibutuhkan
Pengumpulan Laporan TL 12 April 2023

Penulis 1, Penulis 2,

I Wayan Barisanta, S.Pd. Ni Wayan Arisujati, S.Pd. M.Pd.


NIP. 198509242019031005 NIPPPK. 199501072022212003
Mengetahui,
Kepala SMA Negeri 1 Tampaksiring

Ngakan Ketut Tresnabudi, S.Pd., M.Pd.


NIP. 196805221990021002
Lampiran 2. Foto-Foto Kegiatan
Lampiran 3. Materi kegiatan
Lampiran 4. Daftar hadir peserta kegiatan

Anda mungkin juga menyukai