Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA DENPASAR

DINAS PENDIDIKAN KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA


SEKOLAH DASAR BALI BESTARI
PENILAIAN AKHIR SEMESTER
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata : Pendidikan Agama Kristen Nama : …............................................

Pelajaran : Kelas/Nomer : ..V/........................................

Hari, Tanggal : 90 menit SD : ...............................................

Waktu

Petunjuk Umum :
1.Tulislah identitas dan nama muatan/mata pelajaran pada lembar jawaban yang telah
disediakan!
2.Tuliskan semua jawaban di lembar jawaban!
3. Bacalah setiap butir soal dengan baik sebelum dijawab!
4.Kerjakan lebih dahulu soal yang dianggap mudah!
5.Tanyakan kepada pengawas apabila ada soal yang kurang jelas!
6.Periksa kembali pekerjaanmu sebelum lembar soal dan lembar jawaban diserahkan kepada
pengawas!

------- SELAMAT BEKERJA-------

I.Berilah tanda silang ( X ) huruf a,b atau c di depan jawaban yang paling benar !
1. Keselamatan yang diberikan Tuhan kepada manusia karena, ...
a. Anugerah-Nya b. pemberian nenek morang c. sendiri d. orang tua
2. Karena dosa, hubungan antara manusia dengan Tuhan menjadi , ...
a. Baik b. Putus/ rusak c. tidak menentu d. biasa saja
3. Kepada orang yang menyesali dosanya Tuhan memberikan , ...
a. Berkat b. nasehat c. pengampunan d. kebaikan
4. Ucapan syukur karena sudah ditebus dari hukuman dosa adalah dengan hidup menurut kehendak ,
a. Orang tua b. orang tua dan guru c. sesama manusia d. Tuhan
5. Semua manusia telah berbuat dosa karena, ...
a. Menuruti bujukan iblis b. suka bekerja c. suka ke Gereja d. suka belajar
6. Kehendak Allah dapat kita ketahui jika, ...
a. Membawa Alkitab b. membaca Alkitab c. menyimpan Alkitab d. melihat Alkitab
7. Hidup rukun sulit kita lakukan karena kita, ...
a. Takut tersaingi b. iri hati c. merasa paling benar d. merasa terganggu
8. Dari pada menuruti Perintah Allah , manusia lebih sering menuruti, ...
a. Pengaruh keluarga b. orang tua c. orang lain d. diri sendiri
9. Mengetahui dirinya telah berdosa, yang dilakukan Adam dan Hawa adalah , ...
a. Bersembunyi b. diam saja c. minta bantua d. lari
10. Yang dimaksud dengan Gembala yang baik dalam Alkitab adalah, ...
a. Nabi b. Tuhan Yesus c. Rasul d. Malaekat
Pas 2 SD Bali Bestari 2022/2023 Kelas V
1
11. Gembala yang baik rela berkorban untuk, ...
a. Anak-anaknya b. pelayannya c. Dombanya - dombanya d. semuanya
12. Gembala upahan mau bekerja jika, ...
a. Tidak dibayar b. bekerja semaunya c. bekerja sampingan d. Dibayar
13. Yesus datang untuk menyelamatkan manusia, tetapi pencuri datang untuk membunuh dan, ...
a. Membinasakan b. memberi damai sejahtera c. memaksakan d. Menghibur
14. Bersyukur kepada Tuhan bisa dilakukan dengan , ...
a. Bersukacita b. berbuat baik c. bersedih hati d. berbuat jahat
15. Tanda seseorang yang sudah menjadi manusia baru adalah , ...
a. Suka berbohong b. suka bertengkar c. taat beribadah d. suka bersahabat
16. Orang yang sudah lahir baru hidup sesuai dengan , ...
a. Orang tua b. malaekat c. sahabatnya d. Kebenaran Firman Tuhan
17. Terhadap peraturan yang diberikan Tuhan , Adam dan Hawa, ...
a. Melanggar b. mentaati c. sangat bijaksana d. melaksanakan
18. Seorang Nabi yang menubuatkan kelahiran Sang Mesias adalah Nabi, ...
a. Yusuf b. Yesaya c. Yunus d. Yohanes
19. Kitab Yesaya terdapat dalam perjanjian , ...
a. Taurat b. Injil c. Lama d. Baru
20. Orang Majus menemukan bayi Yesus atas petunjuk , ...
a. Raja Herodes b. bulan c. malaekat d. bintang
21. Gembala yang baik akan masuk kandang melalui, ...
a. Pintu b. jendela c. pagar d. tembok
22. Kitab Mazmur terdapat dalam perjanjian , ...
a. Perjanjian Baru b. perjanjian lama c. Mazmur d. Markus
23. Jika manusia menginginkan keselamatan dari Tuhan maka, ia harus , ...
a. Percaya kepada Malaekat c. percaya kepada Tuhan Yesus
b. Percaya kepada Nabi d. Percaya kepada orang tua
24. Roh Kudus disebut Roh ... bagi manusia.
a. Biasa saja b. bersukacita c. berbahaya d. penolong bagi manusia
25. Anak – anak Adam dan Hawa bernama , ...
a. Kain dan Habil b. Esau dan Yakub c. Marta dan Maria d. yohanes dan yusuf
26. Persembahan Kain kepada Tuhan adalah , ...
a. Hasil Peternakan b. Hasil pertanian c. hasil hutan d. Hasil panen
27. Sedangkan persembahan Habil kepada Tuhan adalah , ...
a. Hasil pertanian b. hasil hutan c. Hasil Peternakan d. Hasil panen
28. Seseorang yang mau memberi, hal ini menandakan bahwa ia seorang yang , ...
a. Baik hati b. Murah senyum c. suci hati d. murah hati
29. Pemberian Tuhan yang merupakan berkat jasmani contohnya , ...
a. Makanan b. penghiburan c. semangat d. kepandaian
30. Dalam Kitab 1 tesalonika 5 : 18 dikatakan : “ Mengucap syukurlah dalam ...
a. Kesungguhan b. segala hal c. kesusahan d. kesukaan
31. Bersyukur sudah dimulai sejak kehidupan , ...
a. Perjanjian baru b. Rasul Paulus c. Abraham d. Kain anak Adam
32. Persembahan syukur zaman nenek moyang berupa korban sembelihan yang dibakar di atas, ...
a. Kompor b.menara c. api d. Mezbah dupa
33. Rasul Paulus menasehatkan bila memberi persembahan harus dengan, ...
a. Rendah hati b. baik hati c. tinggi hati d. berat hati
34. Merendahkan diri dihadapan Tuhan sama artinya dengan , ...
a. Tidak boleh jadi pemimpin c. tunduk kepada kepala
b. tidak bersikap sombong d. duduk dengan tenang
35. Dibawah ini adalah bentuk ucapan syukur dengan berbuat baik , kecuali ...
a. Mau menang sendiri c. tidak bertengkar dengan teman
b. mau membantu teman yang kesulitan d.menghibur teman yang bersedih
Pas 2 SD Bali Bestari 2022/2023 Kelas V
2
II. Isilah titik – titik dibawah ini dengan jawaban yang tepat !
36. Lebih baik memberi dari pada ...
37. Tuhan Yesus Maha , ...
38. Tuhan Yesus memberi makan 5000 (lima ribu) orang dengan ... roti dan ... ikan
39. Pada hari Minggu umat Kristen beribadah di ...
40. Doa yang di ajarkan Tuhan Yesus disebut doa Bapa ...
41. Kalau memberi persembahan di Gereja harus dengan tulus ...
42. Yang disebut “Akulah pokok anggur yang benar” adalah ...

43. Pekerjaan yang dilakukan dengan rasa tanggung jawab akan menghasilkan ...
44. Semua pekerjaan harus dilakukan dengan ... jangan dengan bersungut – sungut (menggerutu)
45. Marilah kepada-Ku semua yang letih lesu dan berbeban ............kata Firman Tuhan.

III. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan jawaban yang benar !


46. Jelaskan apa tujuan Tuhan Yesus datang ke dunia ?
Jawab ......................................................................................................................................................
47. Firman Allah sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia.Tuliskan 1 manfaat firman Allah bagi
manusia!
Jawab ......................................................................................................................................................
48. Tuliskanlah hal yang perlu disyukuri dalam hidup ini! 1 Saja !
Jawab ......................................................................................................................................................
49. Hukum kasih ada 2 (dua) pertama kasihilah Tuhan Allahmu dengan segenap hatimu. Tuliskan hukum
kasih yang ke 2 (dua)!
Jawab ......................................................................................................................................................
50. Ada beberapa cara membangun hubungan dengan Allah.Tuliskan 2 cara saja!
Jawab ......................................................................................................................................................

Pas 2 SD Bali Bestari 2022/2023 Kelas V


3

Anda mungkin juga menyukai