Anda di halaman 1dari 2

SOAL REMEDIAL PTS SEMESTER GANJIL 2022/2023

EKONOMI KELAS X

1. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini.


(1) Penduduk di Desa Panyula banyak yang susah payah mengambil asuransi pendidikan
sebagai persiapan jika anak melanjutkan pendidikan
(2) Desa Toro termasuk desa beruntung. Rata-rata warganya mempunyai rumah layak
huni. Juga, tersedia taman-taman dan rumah sakit dengan biaya murah disana
(3) Keluarga Sukamandi termasuk keluarga petani yang beruntung. Mereka memiliki
traktor dan pupuk pengolahan tanah. Selain itu tempat pengolahan dan penjualan padi
juga dekat dengan rumah
(4) Yunita termasuk orang yang beruntung. Orang tuanya dapat menyediakan buku-buku,
laptop dan alat sekolah lainnya untuk Yunita. Selain itu, transportasi ke sekolah juga
tersedia angkutan umum harga murah.
(5) Iskandar termasuk orang beruntung karena dia sekarang dapat naik mobil ke tempat
kerja. Sebelumnya ia naik sepeda ke kantor
Pernyataan yang menggambarkan pemenuhan kehidupan berdasarkan berdasarkan
subyek ditunjukkan oleh nomor….
A. (1), (2), dan (3) D. (2), (3), dan (5)
B. (1), (3), dan (5) E. (3), (4), dan (5)
C. (2), (3), dan (4)
2. Setelah lulus S1, Doni mendapat tawaran bekerja di restoran dengan gaji Rp4.500.000,00
dan ditoko bangunan dengan gaji Rp4.000.000,00. Doni memilih menjadi wiraswasta
dengan penghasilan sekitar Rp5.000.000-Rp7.000.000 perbulan. Berapa biaya peluang
Doni?. Menurut Anda apakah pilihan Doni sudah tepat?
3. Berikut ini beberapa masalah kelangkaan sumber daya yang dihadapi masyarakat
1) Kemarau berkepanjangan mengakibatkan masyarakat sulit mendapatkan air bersih
dan gagal panen
2) Semakin berkurangnya lahan pertanian akibat adanya proyek pembangunan
perumahan
3) Adanya penebangan liar di hutan mengakibatkan kerusakan hutan dan tanah longsor
Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi kelangkaan tersebut adalah….
A. Menjaga kelastarian alam dan memanfaatkan sumber daya sesuai dengan kebutuhan
B. Melakukan transmigrasi untuk mengembangkan potensi alam daerah tersebut
C. Melakukan penghijauan di daerah-daerah agar tidak terjadi bencana
D. Mencari tempat tinggal aman dan tidak menimbulkan bencana
E. Melarang pembangunan perumahan di daerah pedesaan
4. Desa Rimbun gersang merupakan desa penghasil batu mulia. Pengambilan batu mulia
dilakukan secara terus menerus dan sembarangan sehingga banyak tanah yang rusak dan
terkikis. Di desa tersebut sering terjadi longsor. Langkah yang harus ditempuh agar desa
tersebut tidak mengalami longsor kembali adalah….
A. Mencari sumber galian batu mulia dengan melakukan pengeboran tanah
B. Menanam kembali tanah galian dengan pohon-pohon produktif
C. Pemerintah setempat menutup area galian batu mulia di desa Rimbun gersang
D. Pemerintah membuat peraturan cara galian batu mulia dan pembenahannya
E. Pemerintah menghukum oknum illegal galian batu mulia seberat-beratnya.
5. Berikut ini adalah contoh faktor-faktor produksi, kecuali….
A. Mesin D. Tanah
B. Bangunan E. Lemari
C. Pabrik
6. Tuliskan inti masalah ekonomi dan berikan contoh nyata dikehidupan.
7. Uraikan perbedaan ekonomi deskriptif dan ekonomi terapan dan berikan contoh nyata
dalam kehidupan sehari-hari.
8. Tuliskan pengertian barang subtitusi dan berikan contoh nyata dalam kehidupan sehari-
hari.

****SELAMAT BEKERJA****

JUJUR ITU PENTING

Anda mungkin juga menyukai