Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH KABUPATEN KUNINGAN

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI 3 CILIMUS
Jalan Olahraga No. 164 Ds. Sampora Kec. Cilimus Kab. Kuningan

Nomor : 400.3.5/050/Pendidikan 5 Maret 2024


Hal : Pemberitahuan KBM daring

Yth. Orang Tua/Wali Siswa Kelas VII dan IX


SMP Negeri 3 Cilimus
di tempat

Teriring salam dan do’a semoga bapak/ibu/saudara dan seluruh anggota keluarga
selalu dalam lindungan Allah SWT dan dalam keadaan sehat walafiat. Kami
beritahukan dengan hormat, bahwa sesuai dengan Kalender Pendidikan Tahun
Pelajaran 2023/2024 akan dilaksanakannya kegiatan WISATA EDUKASI bagi siswa
kelas VIII, yang akan diselenggarakan pada :
Hari : Rabu - Jumat
Tanggal : 6 – 8 Maret 2024
Tujuan : Daerah Istimewa Yogjakarta dan sekitarnya

Sehubungan hal tersebut di atas, bagi siswa kelas VII dan Kelas IX berlaku
ketentuan sebagai berikut :
1. Pada Hari Kamis dan Jumat, tanggal 7 dan 8 Maret 2024 :
a. Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dilaksanakan dengan moda DARING.
b. Mohon kebutuhan kuota bagi putra/putri bapak/ibu dipenuhi sebagaimana
mestinya.
c. Kami mohon bapak/ibu tetap menantau kegiatan belajar putra/putri-nya dengan
sebaik-baiknya.
d. Jadwal Pelajaran sesuai dengan jadwal reguler tatap muka.
2. Pada Hari Sabtu, 9 Maret 2024, kegiatan Tarhib Ramadhan 1445 H. siswa
wajib memakai pakaian muslim.

Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatian bapak/ibu kami


haturkan terima kasih.

Kepala Sekolah,

EUTIK SAPRUDIN, M.M.Pd.


NIP 19700914 199802 1 002
Tembusan : disampaikan kepada
Yth. Sdr. Guru SMP Negeri 3 Cilimus

Anda mungkin juga menyukai