Anda di halaman 1dari 22

MODUL AJAR

IPAS

ADA SUNGAI PANJANG


DI TUBUHKU
(Sistem Peredaran Darah Manusia)

Fase C

Disusun oleh:
ZULKARNAIN WAHAB, S.Pd.
SDN PONDOK BAMBU 14
PAGI
DKI JAKARTA
Modul Ajar

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial


(IPAS) Fase : C (Kelas 5-6)
Judul : Ada Sungai Panjang Di Tubuhku
(Sistem Peredaran Darah
Manusia)
Pengarah
Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah
Dr. Iwan Syahril, Ph.D

Penanggung Jawab
Direktur Sekolah Dasar
Dr. Muhammad Hasbi, M.Pd

Penulis
Zulkarnain Wahab, S.Pd. (SDN Pondok Bambu 14
Pagi) Pengarah Materi
Dr. Sugiyanto (Direktorat Sekolah Dasar)
Dr. Ir. Eko Warisdiono, M.M. (Direktorat Sekolah
Dasar) Ine Rahmawati, S.Pd., M.Si. (Direktorat
Sekolah Dasar) Waluyo, S.S., M.E. (Direktorat
Sekolah Dasar)
Dra. Nurhasanah (Yayasan Pendidikan Islam El Himmah, Kota Tangerang Selatan)

Diterbitkan oleh:
Direktorat Sekolah Dasar
Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
Kompleks Kemendikbud, Gedung E Lantai 17-18
Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
Tahun 2023
Deskripsi Modul Ajar
Modul ajar ini disusun untuk membantu guru dalam memberikan pengalaman
belajar siswa melalui kegiatan percobaan simulasi penggunaan alat atau media
sederhana tentang sistem organ tubuh manusia sistem peredaran darah yang
dikaitkan dengan cara menjaga kesehatan organ tubuhnya.

Tujuan Pembelajaran
Menyimulasikan penggunaan alat atau media sederhana tentang sistem organ
tubuh manusia pada sistem peredaran darah yang dikaitkan dengan cara
menjaga kesehatan organ tubuhnya dengan benar.

Alur Tujuan Pembelajaran

https://s.id/atpipasfasec2023
atau scan QR

Media Pembelajaran Dimensi Profil Pelajar Pancasila


Video Pembelajaran Mandiri
Gambar Skema Peredaran Gotong
Darah Royong
Lingkungan Sekitar (Tempat Simulasi) Bernalar Kritis

Total Alokasi Jam Pelajaran per Modul Ajar


6 JP (3 X Pertemuan)
Pertemuan 1
Mengenal Organ Sistem Peredaran Darah

Peserta didik dapat menjelaskan organ-organ peredaran darah dan fungsinya.


Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran
Salam pembuka
Berdoa bersama.
Guru memberikan motivasi dan melakukan apersepsi.
Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait apersepsi dan tujuan
pembelajaran yang ingin dicapai.
Asesmen Awal
• Peserta didik mengamati gambar/video sistem peredaran darah manusia dan
menjawab pertanyaan secara lisan yaitu:
1. Organ-organ apa saja yang terdapat pada gambar/video?
fl. Bagaimana darah dapat mengalir ke seluruh tubuh manusia sesuai
gambar/video tersebut ?
(Hasil jawaban peserta didik dijadikan dasar untuk diferensiasi proses)
Peserta didik memperhatikan penjelasan guru tentang sistem peredaran darah.
Peserta didik dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai dengan
hasil asesmen awal.
Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang instruksi pengerjaan LKPD.
Peserta didik bersama kelompok memproses informasi dan berdiskusi tentang
sistem peredaran darah pada LKPD (terlampir).
Setiap kelompok menyampaikan hasil diskusi kelompok.
Peserta didik menyimak umpan balik yang diberikan guru.
Peserta didik bersama guru membuat kesimpulan dan merefleksi hasil
pembelajaran.
Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait kegiatan selanjutnya.
Pertemuan 2
Sistem Peredaran Darah Manusia

Peserta didik dapat menyimulasikan sistem peredaran darah manusia.

Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran

Salam pembuka
Berdoa bersama.
Guru memberikan motivasi dan melakukan apersepsi.
Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait apersepsi dan tujuan
pembelajaran yang ingin dicapai.
Peserta didik mengamati video pembelajaran sistem peredaran darah manusia
(terlampir) dan menjawab pertanyaan secara lisan yaitu:
1. Bagaimana darah dapat mengalir ke seluruh tubuh manusia sesuai gambar/video
tersebut ?
fl. Apa yang tejadi jika kamu terluka dan pembuluh darahmu rusak/robek?
Peserta didik memperhatikan penjelasan guru tentang teknis kegiatan simulasi
peredaran darah.
Peserta didik dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai dengan hasil asesmen
awal.
Peserta secara mandiri simulasi sistem peredaran darah manusia menggunakan
bantuan LKPD (terlampir).
Setiap kelompok menyampaikan hasil diskusi kelompok.
Peserta didik menyimak umpan balik yang diberikan guru.
Peserta didik bersama guru membuat kesimpulan dan merefleksi hasil
pembelajaran.
Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait kegiatan selanjutnya.
Pertemuan 3
Gangguan Sistem Peredaran Darah
Peserta didik dapat menganalisis cara menjaga kesehatan
sistem peredaran darah manusia.
Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran
Salam pembuka.
Berdoa bersama.
Guru memberikan motivasi dan melakukan apersepsi.
Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait apersepsi dan tujuan
pembelajaran yang ingin dicapai.
Peserta didik mengamati gambar/video bagaimana ganguan pada sistem
peredaran darah manusia.
·Peserta didik menjawab pertanyaan pemantik berkaitan dengan ganguan sistem
peredaran darah manusia secara lisan.
1. Coba kalian sebutkan penyakit apa saja yang terdapat dalam video tersebut?
fl. Menurut pendapatmu apa yang menyebabkan seseorang bisa terkena penyakit
penyakit tersebut?
·Setiap peserta didik mensimulasikan sistem peredaran darah manusia berkaitan
dengan gangguan sistem peredaran darah (menggunakan rubrik asesmen
sumatif).
Siswa bersama guru membuat kesimpulan dan merefleksi hasil
pembelajaran.
Siswa menyimak penjelasan guru terkait kegiatan selanjutnya.
ASESMEN
PERTEMUAN 1
FORMATIF
Guru memberikan penguatan terhadap hasil diskusi dan kerja setiap kelompok tentang
sistem peredaran darah manusia berkaitan dengan organ dan fungsinya.

SUMATIF
Tes tertulis berkaitan dengan organ peredaran darah dan fungsinya.
Instrumen (Terlampir pada LKPD 1)
Rubrik (Terlampir)

PERTEMUAN 2
FORMATIF
Guru memberikan penguatan terhadap proses simulasi sistem peredaran darah yang
dilakukan peserta didik

SUMATIF
Simulasi bermain peran tentang sistem peredaran darah manusia.
Instrumen (Terlampir pada LKPD 1)
Rubrik (Terlampir)

PERTEMUAN 3
FORMATIF
Guru memberikan penguatan terhadap hasil diskusi dan kerja setiap kelompok tentang
gangguan sistem peredaran darah manusia.

SUMATIF
Tes tertulis berupa uraian agar anak membuat uraian tentang gangguan sistem peredaran
darah manusia

Instrumen (Terlampir pada LKPD 3)


Rubrik (Terlampir)
LKPD
Lembar Kerja Peserta Didik
Pertemuan 1

Diskusikan bersama kelompokmu, amatilah gambar organ-organ


peredaran darah manusia berikut ini!

1 2

3 4

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini!

1. Sebutkan nama- nama organ peredaran darah sesuai dengan


nomor 1,2,3 dan 4!
2.Jelaskan fungsi organ-organ peredaran darah sesuai dengan
nomor 1,2,3 dan 4!
Lembar Kerja Peserta Didik
(LKPD)
Pertemuan 2

Simulasi Sistem Peredaran Darah Manusia


Petunjuk
Perhatikan denah sistem peredaran darah yang sudah
dibuat oleh guru dilapangan.
Buatlah pembagian tugas dalam kelompokmu untuk
memerankan sebagai:
a. sel darah merah
b. sel darah putih
c.keping-keping darah
d. oksigen
e. karbondioksida
f. bakteri jahat/ kuman
Ikuti petunjuk untuk berperan dalam permainan
Simulasi Peredaran Darah Besar
Simuasi Peredaran Darah Kecil

Petunjuk Simulasi
Guru telah membuat gambar sistem peresaran darah di halaman sekolah/ ruang terbuka lainnya.
Setiap kelompok yang terdiri dari 6 pemeran menempati tempat masing-masing dengan penjelasan sebagai
berikut: Sel darah merah, sel darah putih dan keping-keping darah berada di organ jantung.
oksigen dan karbondioksida berada di organ paru-paru.
bakteri jahat/ kuman berada di pembuluh darah yang terluka/sobek
Guru memberikan instruksi agar sel darah merah, sel darah putih, dan keping-keping darah berjalan mengikuti alur
peredaran darah berikut ini:

Simulasi Peredaran Darah Kecil


Jantung (Bilik kanan) kemudian berjalan melalui pembuluh darah arteri pulmonalis menuju paru-paru.
kemudian di paru-paru sel darah merah mengikat (menggandeng) oksigen dan kemudian melanjutkan
perjalanan kembali ke jantung (serambi kiri) kemudian masuk ke bilik kiri.

Simulasi Peredaran Darah Besar


Dari bilik kiri sel darah merah yang menggandeng oksigen dan sel darah putih serta keping-keping darah
melanjutkan perjalanan ke seluruh tubuh. Mereka lalu bertemu dengan kuman/bakteri di bagian pembuluh
yang terluka. Disini sel darah putih dan kuman melakukan adegan perlawanan dan dimenangkan oleh sel
darah putih. Kemudian keping-keping darah menutup luka tersebut (sel darah putih dan keping-keping darah
ditinggal di bagian luka). Selanjutnya sel darah merah yang menggandeng oksigen bertemu dengan
karbondioksida. Sel darah merah melepas oksigen dan menggandeng karbondioksida untuk kemudian
membawanya kembali ke jantung (serambi kanan) kemudian masuk ke bagian jantung bilik kanan.
Lembar Kerja Peserta Didik
(LKPD)
Pertemuan 3
Perhatikan gambar-gambar berikut ini!

1
3

Ayo Berdikusi
1. Berdasarkan pengamatanmu, jelaskan penyakit apa saja
yang terdapat pada gambar nomor 1, 2 dan 3!
2.Jelaskan pendapatmu apa penyebab terjadinya penyakit-
penyakit tersebut!
3.Bagaimana cara mencegah penyakit-penyakit
tersebut? 4. Presentasikan hasil diskusimu di depan
kelas !
RUBRIK ASESMEN AWAL

No. Nama Peserta Didik Pertanyaan 1 Pertanyaan 2

dst.

Catatan :
-Beri tanda centang (✔) jika menjawab benar
-Hasil asesmen awal digunakan untuk pembentukan kelompok, misalnya:
Peserta didik yang dapat menjawab kedua pertanyaan dengan benar
bergabung di kelompok 1 (Kelompok dengan perlakuan sedikit pendampingan
dan langsung mengerjakan LKPD)
Peserta didik yang dapat menjawab satu pertanyaan dengan benar bergabung
di kelompok 2 (Kelompok dengan perlakuan sedikit pendampingan. Namun,
perlu diberikan beberapa penjelasan terkait konsep yang belum dimengerti)
Peserta didik yang tidak dapat menjawab kedua pertanyaan dengan benar
bergabung di kelompok 3 (Kelompok dengan perlakuan pendampingan
penuh)
RUBRIK ASESMEN SUMATIF
Rubrik Penilaian Menyimulasikan
Sistem Peredaran Darah Manusia
Kriteria Baru Berkembang Layak Cakap Mahir
No
Ketuntasan (1) (2) (3) (4)

Dapat
Dapat menjelas Dapat
Hanya dapat menjelaskan
kan 2 organ menjelas kan
Menjelaskan menjelaskan 1 lebih dari 3
peredaran 3 organ
organ-organ organ peredaran organ
1 darah dan peredaran
peredaran darah darah dan peredaran
fungsinya darah dan
dan fungsinya fungsinya darah dan
dengan tepat. fungsinya
dengan tepat fungsinya
dengan tepat.
dengan tepat.

Hanya 1 alur
Hanya 1 alur Menyimulasi Menyimulasi
Menyimulasi kan peredaran
peredaran darah kan 2 alur kan 2 alur
sistem peredaran darah yang
yang peredaran peredaran
2 darah melalui disimulasi kan
disimulasikan darah tanpa darah dengan
kegiatan bermain dengan
tanpa penjelasan penjelasan
peran. penjelasan
penjelasan. lengkap. lengkap.
sederhana.

Menganalisis
Menganalisis 1 Menganalisis 2 Menganalisis 3
lebih dari 3
Menganalisis cara cara menjaga cara menjaga cara menjaga
cara menjaga
menjaga kesehatan kesehatan kesehatan
3 kesehatan
kesehatan peredaran peredaran peredaran
peredaran
peredaran darah. darah dengan darah dengan darah dengan
darah dengan
benar. benar. benar.
benar.

Nilai = (Jumlah Skor : 12) X 100

Catatan : Peserta didik dikatakan sudah mencapai tujuan


pembelajaran jika sudah memenuhi minimal kategori "Cakap"
RENCANA
TINDAK LANJUT

Bagi siswa yang belum mencapai kriteria


ketuntasan tujuan pembelajaran maka diberikan
tindaklanjut berupa kegiatan bimbingan sesuai
dengan materi yang dirasa sulit oleh siswa.

Bagi siswa yang telah mencapai kriteria


ketuntasan tujuan pembelajaran maka diberikan
tindaklanjut berupa kegiatan membuat karya
poster sistem peredaran darah manusia dan
poster cara menjaga kesehatan organ peredaran
darah manusia.
Materi Pembelajaran Pertemuan 1

Sistem Peredaran Darah Manusia

Sistem peredaran darah merupakan suatu sistem dalam tubuh


manusia yang disebut juga dengan sistem kardiovaskuler yang merupakan
sistem pemindahan nutrisi dan zat-zat tertentu melalui sistem peredaran
darah dari jantung ke seluruh sel-sel organ dalam tubuh, dan sebaliknya.
Sebelum lanjut ke alat atau komponen dalam peredaran darah, kita perlu
mengetahui apa itu darah. Darah merupakan suspensi berwarna merah
yang terdapat dalam pembuluh darah. Darah sendiri terdiri dari dua
komponen yaitu sel-sel darah dan plasma darah.

Organ-Organ Sistem Peredaran Darah Manusia


Setelah mengetahui pengertian dari sistem peredaran darah dan darah itu
sendiri. Berikut adalah organ-organ yang terlibat dalam sistem peredaran
darah manusia:

Serambi Kanan Serambi Kiri

Bilik Kiri
Bilik Kanan

Jantung merupakan bagian tubuh manusia yang terletak dalam rongga


dada sebelah kiri di atas diafragma. Jantung sendiri memiliki fungsi sebagai
alat pemompa darah. Jantung mempunyai empat ruang yang terbagi
sempurna yaitu dua serambi (atrium) dan dua bilik (ventrikel). Jantung sendiri
terbungkus oleh perikardium yang terdiri dari 2 lembar yaitu lamina
panistalis di sebelah luar dan lamina viseralis yang menempel pada dinding
jantung.
Selain itu, jantung juga memiliki dua katup. Katup atrioventrikuler (valvula
bikuspidalis) yang terdapat di antara serambi dan bilik jantung, fungsinya
mencegah aliran dari bilik ke serambi selama sistole (penguncupan jantung
akibat kontraksi otot jantung). Satu lagi adalah katup semilunaris (katup aorta
dan pulmonalis) berbentuk seperti bulan sabit yang fungsinya mencegah
aliran balik dari aorta dan arteri pulmonalis kiri ke bilik selama diastole
(pengenduran otot jantung waktu pengisian kembali jantung oleh darah).
Pembuluh Darah
Selain jantung untuk memompa darah, diperlukan juga pembuluh
darah untuk mengedarkan darah ke seluruh tubuh. Terdapat tiga macam
pembuluh darah yaitu arteri, vena, dan kapiler. Mari kita simak penjelasan
berikut untuk mengetahui hubungan ketiga pembuluh darah satu dengan
lain.

Pembuluh Nadi (Arteri)


Pembuluh darah yang membawa darah keluar dari jantung atau yang
arahnya meninggalkan jantung disebut dengan pembuluh darah nadi atau
arteri. Arteri yang mengandung darah yang kaya oksigen untuk diedarkan ke
seluruh tubuh, pembuluh darah ini disebut nadi besar atau aorta. Aorta ini
membentuk cabang-cabang lebih kecil dan ujung-ujungnya berhubungan
langsung dengan sel-sel tubuh. Cabang-cabang inilah yang disebut kapiler.
Pembuluh darah nadi kedua, keluar dari bilik kanan (ventrikel kanan)
membawa darah dari seluruh tubuh yang kaya karbon dioksida menuju ke
paru-paru, disebut arteri pulmonalis.

Pembuluh Balik (Vena)


Pembuluh darah yang membawa darah ke jantung disebut dengan
pembuluh darah vena atau pembuluh balik. Pembuluh balik tubuh berukuran
besar terdiri dari pembuluh balik atas (vena kava superior) dan pembuluh
balik bawah (vena kava inferior). Pembuluh balik atas membawa darah dari
tubuh bagian atas misalnya kepala dan lengan. Pembuluh balik bawah
membawa darah dari tubuh bagian bawah. Kedua pembuluh vena kava
superior-inferior bermuara ke serambi kanan jantung (atrium kanan)
membawa darah kaya karbon dioksida.

Arteri/ Nadi
Balik / Vena

Sedangkan vena pulmonalis merupakan vena


yang membawa aliran darah mengandung oksigen
dari organ paru-paru menuju ke jantung di bagian
serambil atau atrium kiri jantung.

Vena merupakan pembuluh berdinding lebih


tipis, kurang elastis, dan lubang pembuluh lebih
besar dari pada arteri. Pembuluh ini mempunyai
beberapa katup untuk mencegah agar darah tidak
berbalik arah. Pembuluh vena ini mudah dikenali
karena terletak dekat permukaan kulit yang
biasanya terlihat berwarna kebiruan.
Pembuluh Kapiler

Pembuluh darah berukuran kecil sebagai perpanjangan arteri dan vena


disebut dengan kapiler. Dinding sel pembuluh ini bersifat permeabel alias
dapat ditembus partikel sehingga cairan tubuh dan zat-zat terlarut dapat
keluar masuk melalui dinding selnya yang hanya berupa selapis sel.
Pembuluh kapiler menghubungkan ujung pembuluh nadi terkecil
(arteriola) dengan ujung pembuluh balik terkecil (venula). Pada pembuluh
kapiler inilah juga terjadi pertukaran oksigen, karbon dioksida, zat-zat
makanan, serta hasil-hasil ekskresi dengan jaringan yang ada di sekeliling
kapiler.
Meskipun ukuran arteriol dan kapiler lebih kecil dibandingkan dengan
arteri dan vena, tetapi jumlah volume darah secara keseluruhan lebih besar
di arteriol dan kapiler. Volume darah di dalam kapiler 800 kali volume darah
di dalam arteri dan vena.

Link Video Pembelajaran


Pembelajaran 1
https://s.id/vp1ipas
Materi Pembelajaran Pertemuan 2

Macam-Macam Sistem Peredaran Darah

Arteri, vena, dan kapiler bekerja sama mengedarkan darah. Berdasarkan


peredarannya, sistem peredaran darah manusia dibedakan menjadi dua
macam, yaitu peredaran darah kecil dan peredaran darah besar.

Sistem Peredaran Darah Kecil


Sistem peredaran darah ini mengalirkan darah dari jantung ke paru-
paru dan kembali ke jantung.
Darah yang kaya karbon dioksida dari bilik kanan -> dialirkan ke paru-
paru melalui arteri pulmonalis -> paru-paru di bagian alveolus darah
tersebut bertukar dengan darah yang kaya akan oksigen -> pembuluh balik
paru-paru/vena pulmonalis -> jantung melalui serambi kiri.

Sistem Peredaran Darah Besar


Sistem peredaran darah ini mengalirkan darah yang kaya oksigen dari
bilik (ventrikel) kiri jantung lalu diedarkan ke seluruh jaringan tubuh.
Jantung (bilik kiri) -> aorta -> pembuluh nadi -> pembuluh kapiler ->
pembuluh balik atas dan pembuluh balik bawah -> jantung melalui serambi
kanan.

Link Video Pembelajaran

Pembelajaran 2

https://s.id/vp2ipas
Materi Pembelajaran Pertemuan 3

Gangguan Sistem Peredaran Darah


Sistem peredaran darah memilki tugas utama mengalirkan darah, oksigen,
dan nutrisi ke seluruh sel dan jaringan tubuh. Namun, gangguan pada
sistem peredaran darah dapat terjadi ketika sirkulasi darah terhambat.

Sistem peredaran darah manusia tersusun dari tiga komponen utama, yaitu
jantung, pembuluh darah, dan darah. Ketiga komponen ini memiliki perannya
masing-masing dalam mengalirkan dalam ke seluruh tubuh. Jika aliran
darah terganggu, organ tubuh akan mengalami kerusakan dan
mengakibatkan terjadinya beberapa penyakit.

Berikut adalah beberapa gangguan pada sistem peredaran darah yang perlu
Anda waspadai:

1. Tekanan darah tinggi (hipertensi)


Hipertensi (darah tinggi) adalah salah satu gangguan pada sistem
peredaran darah yang paling umum terjadi. Kondisi ini seringkali tidak
bergejala, tetapi jika muncul, gejalanya bisa berupa sakit kepala, mimisan dan
sesak napas.
Hipertensi yang tidak segera ditangani dapat merusak pembuluh darah
yang akhirnya menyebabkan berbagai komplikasi serius, seperti sindrom
metabolik, demensia, aneurisma, stroke, serangan jantung, gagal jantung,
serta gagal ginjal.

2.Aterosklerosis

Aterosklerosis adalah kondisi ketika pembuluh darah menyempit dan


mengeras akibat penumpukan plak. Pada tahap awal, ateroklesosis tidak
menimbulkan gejala apa pun. Gejala baru muncul saat pembuluh darah
sudah tertutup oleh plak, sehingga tidak dapat mengalirkan darah ke organ
atau jaringan tubuh. Biasanya, gejala aterosklerosis yang muncul berbeda-
beda, tergantung pada pembuluh darah mana yang mengalami
penyempitan.

3.Serangan Jantung

Serangan jantung adalah gangguan sistem peredaran darah yang serius


dan tergolong sebagai ke gawat daruratan medis. Kondisi ini terjadi ketika
jantung tidak mendapatkan pasokan darah yang cukup. Ada beberapa kondisi
yang bisa membuat aliran darah menuju jantung menjadi terganggung,
seperti penyakit jantung koroner dan ateroklerosis. Beberapa gejala serangan
jantung adalah nyeri dada, sesak napas, pusing, lemas, serta timbulnya
perasaan cemas yang luar biasa.
4. Trombosis vena dalam (deep vein thrombosis atau DVT)

Trombosis vena dalam atau deep vein thrombosis adalah kondisi


ketika pembuluh darah vena tersumbat oleh bekuan darah. Kondisi ini
paling sering terjadi pada area tungkai. DVT tidak boleh dibiarkan tanpa
penanganan karena bisa menyebabkan komplikasi serius berupa emboli
paru.

5.Iskemia

Iskemia adalah istilah medis yang digunakan jika jaringan


tidak mendapatkan suplai oksigen yang cukup, misalnya pada otot
jantung. Iskemia pada jantung biasanya disebabkan oleh penyempitan
atau penyumbatan satu atau lebih arteri koroner.

6. Stroke

Gangguan pada sistem peredaran darah lainnya adalah stroke.


Kondisi ini terjadi saat suplai darah menuju otak terhenti atau
terganggung. Salah satu penyebab stroke adalah adanya sumbatan di
pembuluh darah yang mengarah ke otak. Stroke yang disebabkan oleh
adanya sumbatan ini dikenal dengan sebutan stroke iskemik. Gangguan
pada sistem peredaran darah tidak dapat dianggap sepele dan perlu
ditangani segera. Untuk mencegah terjadinya gangguan pada sistem
peredaran darah, kita dianjurkan menjalani pola hidup sehat, seperti:
Rutin berolahraga
Mengonsumsi makanan bergizi seimbang
Membatasi asupan garam
Tidak merokok
Tidak mengonsumsi minuman beralkohol

Selain itu, kita juga harus melakukan pemeriksaan kesehatan atau check-
up secara berkala ke dokter untuk memastikan tidak adanya gangguan
pada sistem peredaran darah atau penyakit.

Link Video Pembelajaran

Pembelajaran 3

https://s.id/vp3ipas
LEMBAR REFLEKSI
PEMBELAJARAN

Perasaan saya setelah belajar hari ini


Berilah tanda ceklist pada salah satu gambar berikut:

Jawablah pertanyaan berikut sesuai dengan apa yang kamu alami dan rasakan!

Hal penting apa yang kamu pelajari hari ini?


.........................................................................................................................................................................
.........................................................................................................................................................................
.
Mengapa kamu memandangnya penting?
.....................................................................................................................................................................................
....................................................................................................................................................................................

Apa yang membuatmu merasa tertarik dalam pelajaran tadi? Mengapa ?


.....................................................................................................................................................................................
.....................................................................................................................................................................................

Bagian mana yang ingin kamu pelajari lebih lanjut? Mengapa?


.....................................................................................................................................................................................
.....................................................................................................................................................................................

Ide apa yang kamu dapatkan setelah pembelajaran hari ini?


.....................................................................................................................................................................................
.....................................................................................................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA

https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-6627155/sistem-
peredaran-darah-manusia-dan-organ-organ-yang-terlibat

https://www.alodokter.com/jangan-anggap-sepele-gangguan-pada-
sistem-peredaran-darah

https://www.youtube.com/watch?v=YLM6Yqd8O2E&t=4s
https://www.youtube.com/watch?v=_vMIvibgEcg
https://www.youtube.com/watch?v=umAFJqxv8qk

Anda mungkin juga menyukai