Anda di halaman 1dari 2

SOAL UTS IPA KELAS 4 SEMESTER II MIS NURUL HUDA

A. Pilhlah Jawaban yang Benar dengan Memberikan Tanda Silang (x) Pada Huruf
a, b atau c
1. Dalam sains, tarikan dan dorongan yang dikenakan pada suatu benda dikenal dengan
sebutan....
a. Gaya b. Usaha c. Kerja
2. Gaya yang terjadi pada batu yang dipalu menunjukkan gaya dapat....
a. Merubah kecepatan benda
b. Merubah bentuk benda
c. Merubah gerak benda
3. Gerakan kelereng yang menggelinding di lantai datar, makin lama makin lambat, dan
akhirnya berhenti. Hal ini terjadi akibat bekerjanya gaya.....
a. otot b. Gesek c. Gravitasi
4. Untuk mengangkat air ynag terikat pada tali yang ada disumur, maka diperlukan
gaya......
a. Tarik b. Dorong c. Gravitasi
5. Gaya yang terjadi karena bersentuhannya dua permukaan benda disebut gaya.....
a. Tarik b. Otot c. Gesek
6. Udara yang terkena panas akan.....
a. Mengembang b. Pindah c. Tetap
7. Terjadinya angin darat dan angin laut termasuk perpindahan panas dengan cara.....
a. Konduksi b. Konveksi c. Kontraksi
8. Alat yang dapat mencegah terjadinya perpindahan panas adalah.....
a. Termos b. Kipas angin c. AC
9. Bunyi dihasilkan dari benda yang.....
a. Panas b. Bersinar c. Bergetar
10. Alat musik yang dimainkan dengan cara dipukul adalah.....
a. Biola b. Drum c. Gitar
11. Gerakan benda dari atas ke bawah disebut gerak.....
a. Jatuh b. Mengalir c. Memutar
12. Berikut ini yang termasuk ke dalam bagian bunga, kecuali....
a. Benang sari b. Xilem c. Mahkota bunga
13. Floem berfungsi untuk....
a. Sebagai penutup batang
b. Bagian tumbuhan yang mengalami pertumbuhan
c. Mengangkut makanan hasil fotosintesis ke seluruh bagian dari tumbuhan
14. Fungsi leher pada hewan adalah......
a. Penghubung antara badan dengan kepala
b. Mencium bau atau aroma dari suatu benda
c. Alat pendengaran
15. Hewan yang bergerak menggunakan sirip dan ekor adalah.....
a. Sapi b. Ikan c. Burung

B. Jawablah Pertanyaan Dibawah Ini dengan Benar!


1. Gaya adalah.....
2. Sebutkan 2 contoh benda yang bergerak dengan memutar!.....
3. Bagian batang tumbuhan yang berfungsi untuk mengangkut makanan hasil fotosintesis
ke seluruh bagian dari tumbuhan adalah.....
4. Sebutkan 3 bagian tubuh tumbuhan!.....
5. Burung bergerak menggunakan......

Anda mungkin juga menyukai