Anda di halaman 1dari 9

A.

PENDAHULUAN
Kehadiran bulan Ramadhan yang suci, penuh berkah, ampunan Allah ‫ﷻ‬,
kemuliaan sekaligus dengan ibadah shaum (puasa) di dalamnya, merupakan sarana
yang diberikan Allah ‫ ﷻ‬kepada kaum muslimin, agar mereka membersihkan diri.
Dalam Al-Qur’an, Allah ‫ ﷻ‬menyeru kaum mukminin menggunakan fasilitas
shaum Ramadhan agar mereka mencapai puncak prestasi seorang manusia, sebagai
hamba Allah ‫ﷻ‬, yaitu taqwa. Dalam salah satu hadits Rasulullah ‫ﷺ‬
menyebutkan bahwa keadaan bersih orang yang diampuni dosanya bagaikan bayi
yang baru dilahirkan ibunya.
Kedermawanan adalah akhlaq sangat mulia. Kedermawaan merupakan salah
satu cara mendekatkan kita kepada prestasi/derajat ketaqwaan. Setiap muslim
hendaknya berusaha untuk menjadi orang yang dermawan. Jangan sebaliknya, yaitu
bersifat pelit atau bakhil. Barangsiapa terhindar dari sifat bakhil sungguh dia akan
beruntung. Orang yang sedekah dan berinfaq tidak akan pernah rugi, kebaikannya
akan kembali kepada dirinya sendiri baik di dunia maupun di akhirat nanti. Allah
‫ ﷻ‬befirman yang artinya, “Dan apa saja harta yang baik yang kamu
nafkahkan (di jalan allah), maka pahalanya itu untuk kamu sendiri. Dan
janganlah kamu membelanjakan sesuatu melainkan karena mencari keridhaan
Allah. Dan apa saja harta yang baik yang kamu nafkahkan, niscaya kamu akan
diberi pahalanya dengan cukup sedang kamu sedikitpun tidak akan dianiaya
(dirugikan)” (QS. Al Baqarah: 272).Sedekah akan menjaukan seseorang dari siksa
api neraka, untuk itu hendaknya berusaha semaksimal mungkin untuk bersedekah.
Maka dari itu momentum Ramadhan ini menjadi penantian dan kerinduan
tersendiri bagi segenap kaum mukminin. Untuk menyambut dan menghidupkan
suasana Ramadhan, maka dari itu kami selaku pengurus OSIM MAN 1 SINJAI
berniat menyelenggarakan kegiatan-kegiatan sosial dan pendidikan. Guna sukses dan
terselengaranya kegiatan ini maka kami,melalui proposal ini bermaksud mengajak
seluruh masyarakat, instansi-instansi secara umum untuk berpartisipasi agar kegiatan
ini dapat lebih terealisasi dengan baik.
Sekecil apapun kontribusi atau sumbangsih untuk kegiatan ini, tentulah sangat
berarti bagi keberlangsungan kegiatan ini. Sementara itu, pastilah Allah ‫ ﷻ‬Maha
Menyaksikan dan Mengetahui setiap kontribusi yang Bapak/Ibu/Saudara/i berikan.
Semoga kehadiran Ramadhan 1445 H ini akan menjadi tongkat sejarah
penyempurnaan ibadah kita, sebagai manifestasi penghambaan kepada Allah ‫ﷻ‬
untuk mencapai puncak Ridha-Nya.

B. TUJUAN KEGIATAN
1. Menggalang persatuan dan kesatuan umat
2. Memotivasi dengan mengajak berlomba-lomba untuk menuju kebaikan dibulan
suci ramadhan yang penuh berkah ini.
3. Menjalin dan mempererat ukhuwah islamiah yang telah ada.
4. Menumbuhkan dan mewujudkan kepedulian kepada sesama
5. Menyemarakkan bulan suci ramadhan dengan kegiatan yang bermanfaat untuk
saling berbagi.

C. PELAKSANA KEGIATAN
Pelaksana kegiatan ini adalah OSIM MAN 1 Sinjai.
D. NAMA DAN TEMA KEGIATAN
Nama kegiatan ini adalah SAFARI RAMADHAN, sedangkan untuk tema “Gelar
Kebahagiaan di Bulan Penuh Berkah”. Serangkaian Safari Ramadhan 2024
dilaksanakan pada 27 Maret 2024 dengan rangkaian kegiatan: berbagi sembako, buka
bersama, dan tarawih bersama.
E. VISUALISASI KEGIATAN BERBAGI SEMBAKO
Tanggal Pelaksanaan : 27 Maret 2024 Pukul 09.00 WITA -
selesai Target Sasaran Acara : 50 orang penerima bantuan
Deskripsi Acara : Pada kegiatan ini panitia membagikan paket
sembako berupa: Gula 2 kg; Minyak Goreng 2 liter;
Teh Celup 1 Bungkus; dan Mie Instan 5 bungkus.
Membagikan paket sembako kepada warga
masyarakat/peserta didik Man 1 Sinjai yang kurang
mampu dan telah kami survei sebelumnya sesuai
syarat dan kriteria dari panitia, dalam kegiatan Safari
Ramadhan ini menjangkau sasaran penerima.
Tujuan Acara : Mempererat tali silaturrahim dengan masyarakat,
membantu meringankan beban masyarakat kurang
mampu, dan meningkatkan solidaritas dan rasa empati
dengan masyarakat kurang mampu.
BUKA BERSAMA
Tanggal Pelaksanaan : 27 Maret 2024, pukul : 18.00 WITA -
selesai Target Sasaran Acara : ±85 Porsi
Deskripsi Acara : Pada kegiatan ini panitia membagikan paket buka
puasa berupa makanan dan minuman untuk berbuka
puasa bagi yang hadir pada kegiatan kami.
Tujuan Acara : Meringkan beban sesama serta menyediakan
makanan dan minuman berbuka puasa siap santap.
TARAWIH BERSAMA
Tanggal Pelaksanaan : 27 Maret 2024, pukul : 19.30 WITA -
selesai Target Sasaran Acara : Tidak terbatas.
Deskripsi Acara : Pada kegiatan ini panitia akan mengundang
penceramah untuk mengisi kegiatan tarawih.
Tujuan Acara : Untuk mempererat tali silaturrahmi serta menambah
keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah ‫ﷻ‬.

F. PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat, dengan harapan mudah-mudahan di dalam
penyelenggaraan rangkaian kegiatan tersebut mendapatkan dukungan dan partisipasi dari
semua pihak. Sebagai wujud kebersamaan guna menciptakan hubungan yang lebih baik,
apabila ada sesuatu hal yang salah di dalam proposal ini kami segenap panitia
menghaturkan maaf dan kami akan melakukan revisi perbaikan sebagaimana mestinya.
Dan semoga Allah ‫ ﷻ‬selalu meridhoi setiap langkah yang kita lakukan.

Sinjai, 19 Maret 2024

KETUA PANITIA SEKERTARIS

Aiman Haniif Syam Muh. Syafwan Ariyuda

Mengetahui,

KETUA OSIM PEMBINA OSIM

Muhammad Adel Al Ahdiyat Ummu Kalsum, S.ag.,M.Pd.I


Lampiran 1

SUSUNAN KEPANITIAAN :

 Pelindung : Hasiah, S.Ag,M.Pd.I


 Penasehat : Drs.H.Muh.Yusuf
: Sulastri Djamruddin, S. Ag
: Muh.Ansar,S.Ag
: Muhammad Idris,S.Pd.I
: Musmul Wahid M.,S.S.,S.Pd
 Penanggung Jawab : Ummu Kalsum,S.Ag,S.Pd
: Abd Maskur,S.Pd
: Darwis Kandari, S.Pd
: Ansar Usman, S.Pd
: Ita Purnama Sari,S.Pd
: Zaidah,S.Pd
 Ketua Osim : Muhammad Adel Al Ahdiyat
 Ketua Panitia : Aiman Haniif Syam
 Sekertaris : Muh. Syafwan Ariyuda
 Bendahara : Nur Hikmah
Seksi Dokumentasi
1. Nuril Fitri Handayani
2. Nabila Resky Adelia
3. Danita Ayu Dani
4. Aulia Ramadhani
5. A. Fatir Alfatan
6. Juwita Noviana
7. Rasya Efendi
8. A. Syarifah Afifah
9. Sukmawati
10. Andini
11. Mutaharah
12. Aqilah Nafizah
13. Nur Adinda Saputri
14. A. Lutfitah

Seksi Acara
1. Zakia Aulia Rustan
2. Nur Amaliyah Aniqah Syam
3. Tri Suci
4. Ashriya Aliyah
5. Faradiba
6. Nurfaisya
7. Selfi
8. Sulastri
9. Nisrina Hafizah
10. Nurmiati
11. Suriani
12. Syakilah Alief Asna
13. Salsabila
14. Jumriani
Seksi Perlengkapan
1. Syahrul
2. Wahyu Satrio
3. Fadil Firansyah
4. Jusman
5. Muh. Rifki Mubarak
6. Ashar
7. Andi Fajar
8. Muh. Isra F
9. Muh. Nabil Anugrah
10. Fadly Ardiansyah
11. Muh. Asril
12. Muh. Alif Al Fikri
13. Muh. Alif Arjuna
14. Revan

Seksi Konsumsi
1. A. Umi Kalsum
2. Al Fitriah Wahid
3. Zalzabila Azzahra
4. Andi Tenri Sanna
5. Winda Lestari
6. Heriani
7. Airin Nizar
8. Sri Ihtiatuh Zoleha
9. Naura Nafisyah
10. Fara Aulia
11. Nismawati
12. A. Sazkiatul Mardia
13. Salsa Abila
14. Mumtaza Isfahani
Lampiran II
A. SEMBAKO
NO URAIAN UNIT HARGA/UNIT JUMLAH (RP)
1 Terigu 1 (KG) 50 Rp. 13.000,00 Rp. 650.000,00
2 Minyak goreng 2 (kg) 50 Rp 36.000,00 Rp. 1.800.000,00
3 Mie instan 5 Bungkus 50 Rp. 7.500,00 Rp. 375.000,00

4 Gula pasir 2 (kg) 50 Rp. 32.000,00 Rp. 1.600.000,00

5 Teh Celup 1 Bungkus 50 Rp. 7.000,00 Rp. 350.000,00


6 Telur 10 Butir 50 Rp. 20.000,00 Rp. 1.000,000,00
7 Kresek 5 bungkus 50 Rp. 1.000,00 Rp. 50.000,00
JUMLAH Rp. 5.825.000,00
B. BUKA BERSAMA
NO URAIAN UNIT HARGA/UNIT JUMLAH (RP)
1 Menu Buka (1 Paket) 85 Rp. 25.000,00 Rp. 2.125.000,00
2 Air Gelas Dos 5 Rp. 16.000,00 Rp. 80.000,00
3 Es Buah 85 Rp. 8.000,00 Rp. 680.000,00
4 Spanduk (3x2 m) 1 Rp. 100.000.00 Rp. 100.000.00
JUMLAH Rp. 2.985.000,00

C. TARAWIH BERSAMA
NO URAIAN UNIT HARGA/UNIT JUMLAH (RP)
1 Penceramah 1 Rp. 300.000,00 Rp. 300.000,00
JUMLAH Rp. 300.000,00

JUMLAH KESELURUHAN Rp. 9.110.000,00

Sinjai, 27 Maret
2024

Bendahara

Nur Hikmah

Anda mungkin juga menyukai