Anda di halaman 1dari 7

PEMERINTAH KOTA SAMARINDA

ASSESMENT SUMATIF LINGKUP MATERI


SEMESTER GENAP
TAHUN PELAJARAN 2023/2024
SDN 003 SUNGAI KUNJANG

Mata Pelajaran : Seni Musik


Kelas : IV (empat)
Hari/tanggal :
Waktu : 60 Menit
Nama :

A.Berilah tanda silang (x) pada huruf a,b,c,atau d pada jawaban yang tepat!
1. Berikut ini yang bukan merupakan jenis vocal grup berdasarkan jumlah penyanyi
dan jumlah suaranya adalah…
a.paduan suara
b.trio
c.kuartet
d.orkestra
2. Jenis vocal grup yang susunan terdiri dari sopran-alto-tenor-bass disebut…
a.akapela
b.choir/koor
c.orkestra
d.kanon
3. Berikut syarat menjadi dirigen,kecuali…
a.berjiwa kepemimpinan
b.bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
c.daya imajinasi yang baik
d.berpakaian rapi dan sopan
4. Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam menjadi dirigen yang benar adalah…
a.kaki dalam posisi rapat
b.badan condong ke belakang
c.salah satu kaki sedikit maju
d.tangan lurus di samping badan
5. Perhatikan gambar berikut!

Gambar tersebut menunjukkan aba-aba Gerakan tangan dirigen dengan pola…


a.2/4
b.3/4
c.4/4
d.6/8
6. Kumpulan beberapa penyanyi yang tergabung dan menyanyikan lagu dengan
ketinggian suara yang berbeda,antara lain sopran,alto,bass,dan tenor disebut…
a.menyanyi unisono
b.vokal grup
c.paduan suara
d.grup band
7. Vokal grup terdiri dari… orang
a.3-12
b.4-14
c.5-15
d.6-16
8. Perhatikan nama-nama lagu berikut!
(1) Manuk dadali
(2) Bungong jeumpa
(3) Anging mamiri
(4) Maju tak gentar
(5) Aku seorang kapiten
Lagu daerah ditunjukkan oleh nomor…
a.1,2,dan 3
b.1,2,dan 4
c.2,3,dan 4
d.3,4,dan 5
9. Pak A.T. Mahmud membuat karya music atau lagu tentang hewan yang bersinar di
malam hari yaitu…
a.Burung kutilang c.Sang kodok

b.Rajawali d.Kunang-kunang
10. Lagu anak-anak yang berjudul Paman Datang diciptakan oleh Musisi yang
bernama…
a.Pak Kasur
b.Ismail marzuki
c.A.T.Mahmud
d.Ibu sud
11. Lagu yang bertujuan membangkitkan semangat nasionalisme,heroisme,dan
patriotisme disebut lagu…
a.pop
b.daerah
c.wajib
d.seriosa
12. Berikut ini yang merupakan lagu daerah yang berasal dari Jawa barat adalah…
a.Bubuy bulan
b.Cik cik periuk
c.Lir-ilir
d.Suwe ora jamu
13. Naik-naik kepuncak gunung termasuk ke dalam jenis lagu…
a.wajib
b.anak-anak
c.pop
d.daerah
14. Ungkapan hati/ekspresi seseorang yang dituangkan melalui nada/bunyi disebut…
a.melodi
b.musik
c.irama
d.ritme
15. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Liriknya menanamkan sikap cinta tanah air
(2) Iramanya bersifat bersemangat atau himne
(3) Menggambarkan budaya Masyarakat daerah
(4) Diajarkan dan dihayati sesuai maksudnya
Karakteristik dari lagu wajib ditunjukkan oleh nomor…
a.1 dan 3 c.1,2,dan 3

b.3 dan 4 d.1,2,dan 4


16. Nasyid berasal dari Bahasa Arab ansyada-yunsyidu yang memiliki arti…
a.bernyanyi b.bersenandung c.bergumam d.berteriak
17. Paduan suara yang anggota-anggotanya menyanyi dan menari dalam penampilan
yang sering kali menyerupai pertunjukkan musical disebut…
a.paduan suara campuran
b.paduan suara simponis
c.paduan suara opera
d.paduan suara pertunjukkan (show choir)
18. Tangga nada adalah urutan…yang disusun secara berjenjang.
a.nada
b.musik
c.gambar
d.cerita
19. Salah satu ciri lagu diatonis minor adalah…
a.umumnya diawali dan diakhiri dengan nada do
b.lagunya bersifat riang gembira
c.umumnya diawali dan diakhiri dengan nada La
d.terdengar bersemangat
20. Dalam seni music,tangga nada dibagi menjadi dua yaitu tangga nada…dan tangga
nada pentatonis.
a.monotonis
b.heksatonis
c.diatonis
d.tritonis
21. Jarak antara nada satu ke nada lainnya disebut…
a.jarak nada
b.interval nada
c.nada irama
d.irama nada
22. Jarak antara nada yang satu ke nada yang sama disebut…
a.prim
b.sekon
c.terts
d.quint
23. Alat music melodis yang dapat digunakan saat bernyanyi lagu Tanah Airku adalah…
a.rekorder
b.triagle
c.rebana
d.tamborin
24. Orang yang menulis lagu berbentuk notasi dan melanjutkan ke seseorang untuk
memainkannya disebut…
a.musisi
b.penyair
c.artis
d.vokalis
25. Indra sebagai penikmat dari cabang seni music adalah…
a.perabah
b.pandangan
c.pendengaran
d.pandangan dan pendengaran
26. Tangga nada music wilayah Nusantara kebanyakan menggunakan tangga nada…
a.pentatonis
b.minor
c.mayor
d.diatonis
27. Perhatikan alat music berikut!
(1) Drum
(2) Kendang
(3) Pianika
(4) Rekorder
(5) Biola
Alat music melodi ditunjukkan oleh nomor…
a.1,2, dan 3
b.1,2,dan 4
c.2,3,dan 4
d.3,4,dan 5
28. Berikut contoh lagu yang memakai tangga nada mayor adalah…
a.Indonesia pusaka karya ismail marzuki
b.Mengheningkan cipta karya satriawaty
c.Kasih ibu karya mochtar embut
d.Maju tak gentar karya cornel simanjuntak
29. Berikut ini yang bukan termasuk kriteria lirik lagu yang sempurna adalah…
a.bisa menyampaikan maknanya dengan cara yang ringkas
b.bobotnya bergantung kepada tujuan lagu
c.mampu menarik pendengar untuk mendengarkan dan terus mendengar
d.lirik tak berirama dan berantakan atau tidak proporsional
30. Berikut ini Teknik menulis lirik lagu yang salah yaitu…
a.pilih tema lagu menarik
b.buat kerangka cerita
c.buat judul yang khas
d.tulis lirik asal saja
31. Jika bunyi vocal terakhir pada semua baris lirik lagu bunyinya sama,lirik lagu
tersebut memiliki rima…
a.lurus
b.berangkai
c.bersilang
d.berpeluk
32. Panitia yang mengurusi surat-surat baik formal maupun nonformal yang dibutuhkan
dalam pagelaran music sekolah,mencatat hasil dari setiap rapat (membuat notulensi)
sampai dengan pembuatan proposal adalah…
a.ketua
b.sekretaris
c.bendahara
d.seksi dokumentasi
33. Berikut ini hal yang dipersiapkan dalam pagelaran music di sekolah berkaitan
dengan penataan ruang pergelaran,kecuali…
a.dekorasi
b.pencahayaan/lighting
c.sound system
d.lagu yang ditampilkan
34. Berikut ini karya music yang dipergelarkan dalam seni music sekolah yang masuk
kategori music nontradisional,kecuali…
a.paduan suara/koor
b.ensambel music
c.organ Tunggal
d.gambang kromong
35. Setelah kegiatan pergelaran seni music sekolah selesai dilaksanakan,biasanya
diadakan…
a.apresiasi
b.kritik seni music
c.cipta lagu
d.evaluasi
B.Jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini dengan tepat!
1. Apa Bahasa yang dipakai dirigen untuk berkomunikasi dengan Paduan suara?
2.Gambarkan pola Gerakan birama 3/4 dirigen?
3. Sebutkan beberapa contoh 5 lagu anak!
4. Tuliskan barang-barang bekas yang dapat dijadikan sebagai instrument music!
5. Apa tugas seksi perlengkapan dan dekorasi dalam pergelaran music sekolah?

Anda mungkin juga menyukai