Anda di halaman 1dari 4

Nomor : 01/YSED/II/2024

Lamp : 1 Bundel Proposal


Perihal : Permohonan Bantuan Dana Hibah
Pembangunan Kantor Yayasan Sirroh El darda

Kepada Yth.
Bapak PJ. Bupati Kabupaten Subang

Di-
TEMPAT

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama Lembaga Yayasan Sirroh El Darda alamat Krajan Tengah RT.011/003 Desa
Sindangsari Kecamatan Cikaum Kabupaten Subang Jawa Barat.

Sehubungan dalam hal ini kami sampaikan kepada bapak Bupati Kabupaten Subang,
permohonan Dana Hibah, sebesar Rp. 250.000.000,- ( Dua Ratus Lima Puluh Juta Rupiah ).
Rincian terlampir.

Demikian permohonan ini kami sampaikan, semoga bapak berkenan mengabulkannya.


Atas segala perkenan dan bantuan bapak, kami sampaikan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Subang; 26 Februari 2024


Ketua Sekretaris
Yayasan Sirroh El Darda

Muhamad Sirojudin Andre Setiana


I. PENDAHULUAN
Syukur Alhamdullilah kami panjatkan kehadirat Allah SWT karna Hidayah dan
Inayah-Nya kami dapat menyelesaikan penyusunan Proposal Permohanan Bantuan Dana
Hibah Pembangunan Kantor Yayasan Sirroh El Darda
Komplek seluas 1.500 M2 yang dimiliki oleh Yayasan Sirroh El Darda adalah
merupakan pusat aktivitas dari beberapa lembaga Pendidikan. Guna menciptakan
suasana yang lebih tertib dan aman bagi setiap kegiatan yang diselenggarakan oleh
Yayasan kami selaku pengurus Yayasan Sirroh El Darda berencana untuk melakukan
Pembangunan kantor Yayasan Sirroh El Darda
Melalui proposal ini kami mengundang kaum muslimin untuk mendukung dan
berpartisipasi aktif dalam pengembangan sarana dan prasarana Yayasan Sirroh El Darda .
Semoga dengan izin Alloh SWT dan atas partisipasi aktif dari berbagai pihak, niat baik ini
dapat terwujud dan sesuai dengan yang diharapkan.

II. PROFIL YAYASAN SIRROH EL DARDA


Yayasan Sirroh El Darda didirikan pada tahun 2021, Akta Notaris yang
diterbitkan oleh Enda Suliyanti, SH,.M.KN Yayasan Sirroh El Darda berkedudukan di
Dusun Krajan Tengah RT.011/003 Desa Sindangsari kecamatan Cikaum Kabupaten
Subang Propinsi Jawa Barat.

a. Struktur Kepengurusan Yayasan


Pembina : Drs. Yoyo Suryana
Ir. Agun Gunawa
Pengawas : Raska

Pengurus : Ketua : Muhamad Sirojudin


Sekretaris : Andre Setiana
Bendahara : Ade Rohayati
Anggota :

Kabid Dakwah : H.Lili Suhlia,S.Pd


Kabid Pendidikan : Ipun Suharya, S. Pd. I
Kabid Humas : Euis Suryani
Kabid Kepemudaan : Jajang Kurniawan, S. Pd. I
Kabid Kewanitaan : Een Nurjanah

b. Program Kerja
Adapun maksud dan tujuan umum didirikannya Yayasan Sirroh El Darda adalah untuk
memberikan kontribusi positif bagi masyarakat khususnya dibidang Sosial,
Kemanusiaan dan Keagamaan, dengan sekup kegiatan sebagai berikut:
1. Menyelenggarakan lembaga-lembaga formal dan nonformal
2. Menyelenggarakan lembaga pendidikan
3. Pembinaan olahraga
4. Memberikan bantuan korban bencana alam
5. Memberi bantuan kepada tuna wisma, fakir miskin
6. Memberikan perlindungan konsumen
7. Melestarikan lingkungan hidup
8. Mendirikan sarana ibadah
9. Menyelenggarakan pondok Yayasan dan madrasah
10. Menerima dan menyalurkan zakat, infaq dan shodaqoh
11. Melaksanakan syi’ar keagamaan, dll.

c. Fasilitas Yang Dimiliki


1. Bangunan Masjid
2. Ruang Kelas
3. Ruangan Madrasah
4. Perpustakaan
5. Lapangan Futsal
6. Play Ground
7. Tempat Parkir

III. NAMA DAN LOKASI PROYEK

Nama : Pembangunan Kantor Yayasan Sirroh El Darda

Lokasi : Dusun Krajan Tengah RT.011/003 Desa Sindangsari


Kecamatan Cikaum Kabupaten Subang Jawa Barat

IV. TUJUAN PROYEK

a. Mengupayakan sarana dan prasarana pembinaan umat yang representatif dalam


membentuk lingkungan yang aman dan tertib.
b. Mengupayakan terpenuhinya unsur estetika lingkungan Yayasan
c. Membudayakan dan mengusahakan tempat yang refresentatif dan kondusif untuk
melaksanakan ibadah kepada alloh swt.

V. TARGET PELAKSANAAN

Proyek ini akan dilaksanakan selama 5 minggu; Minggu pertama merupakan tahap
persiapan dan perencanaan, Minggu kedua merupakan tahap usulan proyek, minggu
ketiga sampai minggu ke empat tahap pengerjaan proyek, dan minggu kelima merupakan
tahap evaluasi dan pelaporan proyek.
VI. PANITIA PEMBANGUNAN

Ketua : Enung Rodin


Sekretaris : Ono
Bendahara : Ade Rohayati

Seksi-Seksi
Akomodasi : Fudil
Jajang Kurniawan S. Pd. I
Konsumsi : Een Nurjanah
: Iyar

VII. DOKUMENTASI
Terlampir
VIII. DENAH LOKASI PEMAGARAN
Terlampir
IX. RENCANA ANGGARAN BIAYA
Terlampir

X. PENUTUP

Dengan mengharap ridho dan petunjuk Allah SWT semoga rencana pemagaran Komplek
Yayasan Sirroh El Darda ini dapat terlaksana dengan baik. Dukungan dan kerja sama dari
semua pihak terkait akan sangat membantu kelancaran pelaksanaan program ini. Mudah-
mudahan segala sesuatu yang telah, sedang dan akan dilaksanakan mendapat bimbingan,
rahmat dan ridha dari Allah SWT. Amin.

Subang, 26 februari 2024


Ketua
Yayasan Sirroh El Darda Sekretaris

(Muhamad Sirojudin) (Andre Setiana)

Anda mungkin juga menyukai