Anda di halaman 1dari 2

BAB V PENUTUP 26.

Kesimpulan Ditinjau dari hasil pencapaian serta analisis dan evaluasi Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri Gelombang II Tahun 2011, maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut : a. Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri Tahun 2011 telah dilaksanakan di jajaran Polri dari tingkat Satker Mabes Polri sampai dengan tingkat kewilayahan yang dijabarkan berdasarkan buku Road Map RBP

Gelombang II Tahun 2011-2014, sesuai dengan Keputusan Kapolri Nomor: Kep/346/VI/2011 tanggal 21 Juni 2011 tentang Road Map RBP Gelombang II Tahun 2011-2014. b. Pada umumnya pelaksanaan 8 (delapan) Program Reformasi Birokrasi

Polri telah berjalan sesuai dengan rencana aksi dalam Road Map dan rencana aksi tingkat Satker Mabes Polri dan Polda. c. Beberapa kegiatan rencana aksi dalam 8 (delapan) program akan dilanjutkan pada program tahun 2012 terutama pada Program Tata Laksana, Program Penataan Sistem Manajemen SDM Aparatur dan Program Manajemen Perubahan sebagai program lanjutan. d. Program Quick Wins sebanyak 17 kegiatan rencana aksi tahun 2011 penyusunan Peraturan Kepolisian sudah dapat dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan, namun masih belum tuntas secara keseluruhan karena ada kegiatan yang perlu disinkronisasi dan

diharmonisasikan dengan Divkum Polri. Diharapkan di tahun 2012 program Quick Wins telah dapat disosialisasikan dan diimplementasikan sesuai dengan Peraturan Kepolisian dimaksud. e. Dukungan anggaran yang dialokasikan untuk mendukung kegiatan dan rencana aksi RBP Gelombang II baik di tingkat Mabes Polri maupun di tingkat kewilayahan (Polda/Polres) belum secara khusus didukung dalam DIPA masing-masing Satker tahun 2011. 27 Rekomendasi ..

104 27. Rekomendasi a. Peningkatan supervisi dalam pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri Gelombang II oleh Tim Reformasi Birokrasi Nasional (RBN) dalam rangka menjamin keberlangsungan pelaksanaan RBP Gelombang II Tahun 2011-2014; b. Penambahan dukungan anggaran untuk mendukung program dan kegiatan RBP Gelombang II Tahun 2011-2014 dapat dialokasikan khusus dalam DIPA Polri pada tahun 2013 dan seterusnya dari Kementerian terkait; c. Perlu komitmen semua pihak baik internal maupun eksternal (stake holder) untuk melaksanakan RBP Gelombang II sehingga dapat terwujud harapan masyarakat dengan adanya peningkatan prestasi dan kinerja Polri dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat; d. Peningkatan tunjangan kinerja di lingkungan Polri yang selama ini dirasakan masih belum memadai sebagai wujud penghargaan atas hasil pelaksanaan RBP Gelombang II yang berjalan dengan baik. e. Perlu melakukan terobosan kreatif dan inovatif dalam rangka mendukung pelaksanaan RBP Gelombang II terutama dalam percepatan perubahan mind set dan culture set personil Polri dengan metode yang efektif dan efisien serta pelaksanaan yang tegas dan konsisten. Demikian Laporan Evaluasi Tahun 2011 Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri Gelombang II Tahun 2011-2014 disusun sebagai bahan masukan kepada pimpinan dan penilaian Tim Reformasi Birokrasi Nasional untuk menetapkan arah dan kebijakan lebih lanjut. Jakarta, Maret 2012

a.n. KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA ASRENA Selaku KETUA TIM PELAKSANA REFORMASI BIROKRASI POLRI Paraf: Karo RBP : Drs. PUDJIANTO, S.H. INSPEKTUR JENDERAL POLISI

Anda mungkin juga menyukai