Anda di halaman 1dari 2

MANAJEMEN KEUANGAN PERUSAHAAN MULTINASIONAL 19.

1 PENDAHULUAN Perusahaan Multinasional adalah perusahaan yang terlibat dalam produksi dan penjualan barang-barang dan jasa-jasa di lebih dari satu Negara. Perusahaan Multinasional biasanya terdiri atas perusahaan induk yang berada di Negara asal dan paling tidak lima atau enam cabang perusahaan atau anak perusahaan yang berada di luar negeri. Perusahaan Multinasional lebih banyak melakukan investasi langsung di luar negeri (direct foreign investment). Ciri khusus manajemen keuangan untuk perusahaan multinasional adalah menyangkut lebih dari mata uang. 19.2 Motivasi Perusahaan Melakukan Go Internasional Perusahaan multinasional awalnya adalah perusahaan domestic dengan pertumbuhannya yang semakin tinggi, peluang pasar yang di hadapi semakin besar, maka perusahaan akan melakukan ekspansi ke Negara lain atau go internasional. Secara rinci motivasi perusahaan melakukan go internasional adalah: 1. Memperluas Pasar Motivasi utama perusahaan melakukan ekspansi ke Negara lain karena pasar dalam negeri sedah jenuh sementara pertumbuhan foreign market terus meningkat. 2. Penggunaan Bahan Baku dari Negara Asing Untuk mempertahankan kelangsungan suplai bahan baku dari berbagai Negara, dengan pertimbangan ekonomis, perusahaan lebih cenderung mendirikan subsidiarynya di Negara yang mensuplai bahan baku. 3. Penggunaan Teknologi Asing Karena tidak satu pun bangsa di dunia ini yang memiliki keunggulan teknologi di berbagai bidang usaha, maka diperlukan kerjasama dengan Negara lain dalam penggunaan teknologi yang dibutuhkan. 4. Peningkatan Efisiensi Produksi Suatu perusahaan akan dapat meningkatkan efisiensi produksinya dengan melakukan relokasi perusahaan ke Negara yang memiliki biaya-biaya produksi lebih rendah. 5. Menghindari Hambatan Politik dan Peraturan Pemerintah Adanya peraturan pemerintah yang dianggap menghambat perdagangan pada Negara target pasar, maka ada kecenderungan suatu perusahaan melakukan investasi langsung di Negara target. 6. Fluktuasi Foreign Exchange Market Motivasi ini menjadi pertimbangan bila mata uang Negara yang menjadi target pasarnya kurang stabil atau sering melemah, sehingga kepastian return yang diharapkan dari

perdagangan juga tidak stabil. Kondisi ini mengakibatkan suatu perusahaan mempertimbangkan untuk melakukan investasi. 7. Diversifikasi internasional Perusahaan melakukan go internasional bertujuan untuk melkukan diversifikasi investasinya di berbagai Negara. Diversifikasi ini dilakukan bertujuan untuk meminimalkan resiko terhadap fluktuasi foreign exchange market. Proses globalisasi dialami perusahaan multinasional tanpa sengaja, merupakan serangkaian tanggapan perusahaan terhadap bermacam-macam tantangan dan kesempatan yang muncul dari luar negeri. Globalisasi merupakan akibat yang tidak dapat dielakkan dari persaingan kompetitif dalam industrinya. Untuk menghadapi tantangan ini, perusahaan secara perlahan meningkatkan komitmennya terhadap bisnis internasional, mengembangkan strategi yang lebih terperinci dan canggih. Tahap-tahap tersebut biasanya meliputi ekspor, membangun cabang penjualan di luar negeri, mendapatkan perjanjian lisensi, dan akhirnya mendirikan perusahaan cabang di luar negeri. Dengan pendirian cabang perusahaan di luar negeri perusahaan lebih mudah mengikuti perkembangan pasar, menyesuaikan sesuai dengan selera konsumen dan memberikan pelayanan yang lebih baik.

Anda mungkin juga menyukai